cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Sistem : Jurnal Ilmu-Ilmu Teknik
ISSN : 02167131     EISSN : 25496867     DOI : 10.37303
Core Subject : Engineering,
Jurnal Sistem diterbitkan 3 (tiga) kali setahun oleh Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana Malang, sebagai sarana informasi dan forum kajian masalah-masalah teknik. Berisi tentang tulisan ilmiah, ringkasan hasil penelitian, pembahasan kepustakaan dan pemikiran kritis yang orisinil dan up to date. Redaksi menerima para ahli, praktisi dan siapa saja yang berminat untuk menyumbangkan tulisan yang belum pernah diterbitkan dalam media lain.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 17 No 2 (2021)" : 5 Documents clear
APAKAH USIA DAN MASA KERJA DI APOTEK X MEMPENGARUHI PRODUKTIFITAS ? Sarbini, Sarbini
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 17 No 2 (2021)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v17i2.202

Abstract

Usia pekerja akan bertambah setiap tahun seiring juga penambahan masa kerja . Pada apotik , pekerjaan peracik obat membutuhan ketrampilan dan ketelitian dan ketaatan pada SOP kerja agar obat yang diracik tidak terdapat kesalahan. Masa kerja bertambah secara langsung akan meningkatkan pengalaman kerja peracik obat dan memahami SOP dengan cermat. Peneliti meneliti apakah pengaruh usia dan masa kerja memiliki pengaruh pada tingkat produktifitas pekerja ? Dan pada usia berapa tingkat produktifitas optimum pada pekerja peracik obat. Penelitian dilakukan di Apotik X dengan 27 peracik dengan rentang usia pekerja dari 25 – 35 tahun dengan masa kerja 4 - 7 tahun. Hasil penelitian bahwa pengaruh usia pekerja dan masa kerja pekerja secara simultan memiliki pengaruh pada produktifitas sebesar 8,3%. Usia optimum peracik obat didapat pada usia 25- 30 tahun.
ALTERNATIF METODE PENJADWALAN PADA MESIN TUNGGAL Anisa, Nurfa
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 17 No 2 (2021)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v17i2.203

Abstract

Perusahaan manufaktur yang memproduksi berdasarkan order dari konsumen, maka output yang dihasilkan berjumlah tidak tetap. Sehingga perlu dilakukan penjadwalan produksi agar order terpenuhi tepat waktu, sesuai dengan perjanjian yang disepakati . Penjadwalan produksi perlu dilakukan karena berkaitan dengan penggunaan mesin yang berjumlah tidak banyak.Tujuan penelitian ini adalah melakukan alternatif penggunaan metode penjadwalan dalam menentukan optimalisasi jadwal operasi mesin produksi, sehingga diperoleh total waktu proses (makespan) paling minimum. Penelitian dilakukan pada mesin press divisi Stamping and Tools di PT Mekar Armada Jaya, Magelang, Jawa Tengah-Indonesia. Metode yang digunakan adalah Shortest Processing Time (SPT), Weighted Shorted Processing Time (WSPT), Earlist Due-Date (EDD), Slack Time, dan Algoritma Hodgson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan dapat memilih penggunaan metode penjadwalan pekerjaan sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Penjadwalan pekerjaan membantu meminimumkan pekerjaan yang terlambat, sehingga dapat mencapai atau hampir mendekati due-date yang sudah ditetapkan.
ANALISIS KEMACETAN DI RUAS JL. SOEKARNO-HATTA ARAH UTARA SELATAN AKIBAT PERGERAKAN DI JALAN AKSES Wardani, Lila K.; Agung, Dian
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 17 No 2 (2021)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v17i2.212

Abstract

Salah satu ruas jalan strategis di Kota Malang adalah Jl. Soekarno-Hatta. Jl. Soekarno-Hatta terhubung dengan Jl. MT Haryono dan Jl. Mayjen Panjaitan melalui Jembatan Soekarno-Hatta membentuk Simpang Bersinyal 3-kaki Jl. Soekarno-Hatta – Jl. Mayjen Panjaitan – Jl. MT Haryono (Simpang Jembatan Soehat). Pada jam puncak lalu lintas akan terlihat kepadatan dan kemacetan di ruas Jl. Soekarno-Hatta arah utara-selatan sampai dengan Jembatan Soehat. Kemacetan tersebut terjadi karena Jl. Soekarno-Hatta merupakan satu-satunya penghubung antara sisi utara dan selatan sebelum Jembatan Soehat yang dapat dilewati oleh sepeda motor dan mobil sekaligus. Berdasarkan hal tersebut di atas maka perlu dilakukan penelitian terhadap kondisi lalu lintas di Simpang Jembatan Soehat dan ruas Jl. Soekarno-Hatta arah utara-selatan, serta menganalisis sumber kemacetan yang terjadi di sepanjang ruas hingga ke persimpangan. Kajian yang dilakukan meliputi ruas Jl. Soekarno-Hatta dan Simpang Jembatan Soehat, serta beberapa jalan akses yang berada di sepanjang ruas Jl. Soekarno-Hatta arah utara-selatan. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi eksisting ruas Jl. Soekarno-Hatta dan Simpang Jembatan Soehat, mengetahui kondisi jalan akses yang berada di ruas Jl. Soekarno-Hatta arah utara-selatan, dan menetapkan rencana implementasi dan penanganan dampak yang terjadi untuk mempertahankan dan memperbaiki tingkat pelayanan jalan di ruas Jl. Soekarno-Hatta dan Simpang Jembatan Soehat. Metode yang digunakan adalah perhitungan berdasarkan Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) 1997 dan parameter yang digunakan berdasarkan Ofyar Z. Tamin dalam bukunya “Perencanaan & Pemodelan Transportasi Edisi Kedua”. Pada kajian ini didapatkan pada jam puncak kondisi eksisting ruas Jl. Soekarno-Hatta utara-selatan adalah LoS=C dan Simpang Jembatan Soehat LoS antara E-F. Kondisi jalan akses yang berada di ruas Jl. Soekarno-Hatta utara-selatan adalah terdapat 4 (empat) jalan akses, yaitu Akses Jl. Bunga Andong Selatan, Akses Jl. Bunga Andong Barat, Akses Jl. Semanggi Timur, dan Akses Jl. Bunga Coklat. Proporsi jumlah kendaraan keluar di jalan akses terhadap volume total ruas Jl. Soekarno-Hatta utara-selatan pada jam puncak Jumat adalah 65,78% dan pada jam puncak Senin 71,08%. Rencana implementasi dan penanganan dampak lalu lintas dapat dilakukan dengan cara merevitalisasi marka di ruas Jl. Soekarno-Hatta utara-selatan yang dekat dengan jalan akses, menghilangkan gangguan di sekitar jalan akses, memasang cermin cembung di setiap jalan akses, mengurangi jalan akses dengan melakukan penutupan atau pembatasan akses.
STRATEGI PENJUALAN TERHADAP PIUTANG TIDAK TERTAGIH DIMASA PANDEMI PADA PT. INDUSTRI BAHAN BAKU SEPATU Yuliana, Indah; Kustiningsih, Nanik
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 17 No 2 (2021)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v17i2.213

Abstract

The company's sales strategy of PT. The Shoe Raw Material Industry for uncollectible accounts during the pandemic uses the company's internal control strategy. The research objective is to control management management in the sales aspect as well as to provide recommendations for actions to reduce the risk of uncollectible receivables, so that they can play a role in improving sales performance. The method used is a descriptive study using qualitative methods that describe the decision making on uncollectible accounts. The results showed that the sales internal control strategy of PT. The Shoe Raw Material Industry can be run by considering the accounts receivable aspect. This sales strategy can be an alternative business decision making in the Covid-19 pandemic because it helps companies deal with uncollectible accounts receivable losses.
STRUKTUR ORGANISASI DAN DESAIN KERJA
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 17 No 2 (2021)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v17i2.235

Abstract

Secara singkat struktur organisasi adalah pola pekerjaan (pattern of the jobs) dan grup-grup pekerjaan (grups of jobs) dalam organisasi. Struktur organisasi merupakan salah satu faktor penting yang akan mempengaruhi perilaku grup. Kerja sama tim saat ini menjadi isu menarik dengan kualitas dan inovasi dalam bisnis. Sebelum istilah ini ada untuk membuat orang-orang bekerja sama, perilaku perusahaan seringkali ada pada retorika yang pendek. Kebanyakan alasan dari kesenjangan ini adalah bagaimana cara mengkonseptualiasikan desain organisasi. Permasalahan tersebut adalah salah satu dari geometri. Dengan perkembangan teknologi informasi, orgnisasi harus melakukan perubahan terhadap strukturnya. Struktur organisasi dengan basis teknologi informasi tidak perlu adanya middle management lagi. Pada karyawan yang knowlegdeable mempunyai shared-information yang sama, dan mereka dapat mengambil keputusan sendiri dalam menyelesaikan pekerjaan. Supervisi dan pengawan langsung yang dilakukan oleh middle management tidak diperlukan lagi. Sehingga disini dapat dirangkum manfaat transformasi informasi dalam desain struktur organisasi

Page 1 of 1 | Total Record : 5