cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Faktor Exacta
ISSN : 1979276X     EISSN : 2502339X     DOI : -
Faktor Exacta is a peer review journal in the field of informatics. This journal was published in March (March, June, September, December) by Institute for Research and Community Service, University of Indraprasta PGRI, Indonesia. All newspapers will be read blind. Accepted papers will be available online (free access) and print version.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 4 (2012)" : 7 Documents clear
KAJIAN DAN PENERAPAN PENGGABUNGAN STEGANOGRAPI DAN KRYPTOGRAPI PADA GAMBAR DAN TEKS PUJI ASTUTI
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (625.549 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.210

Abstract

Keamanan data dalam proses penukaran data informasi dalam sebuah jaringan komunikasi sangat penting untuk diperhatikan seiring dengan kerahasian data. Steganografi merupakan teknik dan seni menyembunyikan informasi dan data digital dibalik informasi digital lain, sehingga informasi digital yang sesungguhnya tidak kelihatan Steganografi yang umum digunakan adalah penyembunyian informasi text pada media gambar. Namun metode yang sering digunakan masih cukup sederhana sehingga pihak ketiga masih bisa mendapatkan informasi yang disembunyikan. Cryptography adalah sebuah kumpulan teknik yang digunakan untuk mengubah informasi/pesan (plaintext) kedalam sebuah teks rahasia (ciphertext) yang kemudian bisa diubah kembali ke format semula. Pada saat membuat steganografi text pada media gambar menjadi lebih kuat dan aman. Implementasi yang digunakan adalah mengenkripsi pesan text terlebih dahulu dengan sebuah kata kunci menggunakan algoritma kriptografi Informasi yang terenkripsi tersebut kemudian dimasukkan pada pixel yang ditentukan berdasarkan tingkat kerapatan data. Kata kunci: keamanan, steganografi, kriptografi, teks dan gambar
ANALISA PANJANG ANTRIAN PADA LOKET PEMBELIAN KARCIS DI PUSKESMAS SEMANAN KALIDERES ABDUL HARIS LAHUDDIN; YENNY WIDIANTY
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (329.781 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.206

Abstract

Line queue up is to represent phenomenon which often happened when request to an service periodically exceed capacities by then. Puskesmas Semanan represent one of the health service sector which in it give service to certain society during is often given on to less well-balanced situation among/between service time given by officer with arrival storey; level from all patient. This matter is caused by penataletakan of less up to standard job/activity station, So that cause line queue up very long. To overcome this matter, hence used by queue method, is so that expected can lessen expense await and lay time old ones. As for stages; steps which is used in this trouble-shooting that is : antecedent observation as a mean to know existing problem globally, formulation of is problem of, determination of is target of research, research methodologies, survey which good for collecting needed by data that is station work early, time between arrival, service time early, employees salary and earnings from all patient, data sale of ticket 4 the last year and after repair of job/activity station, reassembled by service time data after repair. After data gathered, to be done/conducted by test sufficiency of data, data distribution test, data analysis with queue method, forecasting 5 year come, determination of is amount of optimal station and make conclusion. By doing/conducting repair of job/activity station, hence can improve service time efficiency equal to 28,3 %, namely from 2,5079 minute / patient become 1,7970 minute / patient. Keywords : data analysis with queue method, sufficiency of data, data distribution test.
RUANG METRIK DENGAN SIFAT BOLA TERTUTUPNYA KOMPAK RAHMAWATI YULIYANI
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (672.874 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.211

Abstract

Ruang metrik dikatakan mempunyai sifat bola tertutupnya kompak jika setiap bola tertutup di dalamnya merupakan himpunan kompak. Dalam tulisan ini akan dibahas dan dipelajari ruang metrik yang demikian, khususnya masalah kekompakan, kelengkapan dan separabel. Disamping itu juga akan dibahas fungsi jarak himpunan terhadap titik dan himpunan dengan hinpunan di dalam ruang metrik yang mempunyai sifat bola tertutupnya kekompakan. Kata kunci: Kekompakan, kelengkapan dan separabel
PEMANFAATAN EKSTRAK STEROID ASAL JEROAN TERIPANG UNTUK SEX REVERSAL PADA IKAN GAPI EMILDA EMILDA
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.577 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.207

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah memanfaatkan ekstrak steroid yang diperoleh dari jeroan teripang untuk sex reversal pada ikan gapi dan memperoleh dosis efektif. Pengujian ekstrak steroid untuk sex reversal dilakukan terhadap induk ikan gapi bunting dengan dua teknik. Yaitu, teknik oral dengan dosis 0, 200, 400 dan 600 mg/kg pakan dan teknik perendaman dengan menggunakan dosis 0, 1, 2 dan 4 mg/l. Keduanya dibandingkan dengan kontrol positif yaitu hormon sintetik 17?- metiltestosteron. Data yang diperoleh dianalisis dengan ANOVA dan uji t. Pada teknik oral, perlakuan terbaik adalah dosis 600 mg/kg dengan persentase jantan sebesar 61.11±9.62%, jumlah anak yang dilahirkan sebanyak 40±28 ekor dan tingkat kelangsungan hidup 99.05±1.65%. Pada teknik perendaman, perlakuan terbaik adalah pemberian dosis 4 mg/l dengan persentase jantan sebesar 65.13±25.86% dan tingkat kelangsungan hidup 96.15±6.66%. Sedangkan jumlah anak tertinggi didapatkan dari perlakuan 1 mg/l sebanyak 37±16 ekor. Pemberian hormon 17?-metiltestosteron menghasilkan persentase jantan yang lebih tinggi dibandingkan pemberan hormon steroid alami. Hanya saja hormon tersebut berpengaruh negatif terhadap ikan yaitu menyebabkan kematian embrio dan larva ikan sehingga jumlah anak yang dilahirkan hanya sedikit. Kata kunci: hormon steroid, sex reversal, ikan Gapi, teknik oral dan teknik perendaman
Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Matematika dan IPA Universitas Indraprasta PGRI RIRIN REGIANA DWI SATYA
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (606.822 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.212

Abstract

PT Asahimas Flat Glass Tbk merupakan merupakan produsen utama kaca lembaran dan kaca otomotif di Indonesia. Industri modern yang berada dalam pasar global yang sangat kompetitif menganut konsep produksi bukan sekedar sebagai aktivitas mentransformasikan input menjadi output. Saat ini konsep produksi dipandang sebagai aktivitas penciptaan nilai tambah (value added), untuk setiap aktivitas dalam proses produksi harus memberikan nilai tambah. Pemahaman terhadap nilai tambah dirasakan sangat penting, hal ini berguna untuk menghindari pemborosan (waste) dalam setiap aktivitas produksi. Saat ini tolak ukur yang digunakan untuk menilai kinerja perusahaan hanya berdasarkan jumlah output yang dihasilkan. Peningkatan jumlah output tidak selalu berarti produktifitas perusahaan juga meningkat. Berdasarkan pemikiran tersebut dilakukan penelitian untuk mengukur tingkat produktivitas dengan menggunakan metode value added productivity dan rasio value added productivity sebagai dasar perencanaan untuk peningkatan produktivitas. Dari hasil pengukuran yang telah dilakukan maka diperoleh nilai value added productivity untuk tahun 2009 sebesar 1.337.494 (Juta Rupiah) dan di tahun 2010 sebesar 1.792.329 (Juta Rupiah). Serta dapat diketahui rasio produktivitas dan nilai dari Economic Value Added di tahun 2010 sebesar 264.813,16 (Juta Rupiah). Dengan hasil pengukuran produktivitas dengan menggunakan metode value added productivity maka dapat dilakukan evaluasi, perencanaan dan perbaikan produktivitas untuk meningkatkan produktivitas di perusahaan tersebut. Kata Kunci: Produktivitas, pengukuran produktivitas dan value added productivity
OPTIMASI PENJADWALAN TRANSPORTASI PADA PERUSAHAAN JASA PENGANGKUTAN LIMBAH MEDIS ENDANG SUHENDAR
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.33 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.208

Abstract

PT. ARAH ENVIROMENTAL INDONESIA (PT.AEI), merupakan salah satu perusahaan pengelola limbah medis. Limbah medis diangkut dari setiap pelanggannya baik rumah sakit ataupun perusahaan dengan menggunakan kendaraan pick-up, namun saat ini belum ada penjadawalan khusus yang dianggap optimal.Dalam penelitian ini dengan menggunakan programa linier telah dapatkan bahwa model jalur dan penjadwalan transportasi yang palin optimal adalah model 4, model 9 dan model 14. Model tersebut memiliki jalur yang sama yaitu dimulai pada hari pertama dari tempat penampungan limbah di Cileungsi ? Puskesmas Kebon Jeruk ? Puskesmas Tambora? RS Gigi USAKTI ? Puskesmas Tambora ? Puskesmas Cengkareng ? Cileungsi, kemudian padaHari kedua dari Cileungsi ? RS Harapan Kita ? Puskesmas Palmerah ? Puskesmas Kembangan ? Puskesmas Sawah Besar ? PT. RS PELNI ? Cileungsi dan berikutnya pada hari ketiga dari Cileungsi ? PT. BMJ KDY ? Lab.Amerind Bio Clinic ? RS Royal Taruma ? Lab.Klinik Taman semanan Indah ? PT. BMJ CKRG ? Cileungsi; begitu selanjutnya dengan periodik perputaran per 3 hari dengan hasil gross Rp 14.719.000,- per 3 hari jika diasumsikan mengangkut berat rata-rata dan Rp 5.461.000,- per 3 hari jika diasumsikan menangkut berat minimal. Kata Kunci: limbah medis, optimal, program linier
PERFORMA TRANSMISI DAN PROPAGASI RADIO PADA JARINGAN WLAN NOVY HAPSARI
Faktor Exacta Vol 5, No 4 (2012)
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (493.51 KB) | DOI: 10.30998/faktorexacta.v5i4.209

Abstract

Wireless Local Area Network (WLAN) adalah jaringan komputer yang menggunakan gelombang radio sebagai media transmisi datanya. Wireless LAN sering disebut sebagai jaringan nirkabel, atau jaringan wireless. Jaringan wireless LAN menjadi teknologi alternatif dan relatif lebih mudah untuk diimplementasikan di lingkungan kerja (SOHO/Small Office Home Office), seperti perkantoran, laboratorium, pabrik, dan sebagainya. Instalasi peralatan jaringan wireless LAN lebih fleksibel karena tidak membutuhkan penghubung kabel antar komputer, sehingga biaya instalasi lebih efisien. Pada kasus ini dilakukan penelitian dan pengukuran berkaitan dengan perporma transmisi dan propagasi radio pada jaringan WLAN. Uji performansi yang dilakukan antara lain adalah kualitas layanan (Quality of Service, atau QoS) dan performa profagasi WLAN. Pengukuran yang dilakukan untuk kualitas layanan antara lain adalah data rate, delay, delay jiter dan keberhasilan koneksi. Sedangkan untuk pengukuran performa propagasi antara lain adalah noise level, signal strength (RSL), dan C/N. Hasil yang didapat dari pengukuran kualitas layanan adalah data rate rata – rata untuk topologi ad-hoc sebesar 53,5 Mbps dan infrastruktur sebesar 51,5 Mbps. Delay rata – rata untuk topologi ad-hoc sebesar 6,2 ms dan infrastruktur sebesar 20,35 ms. Keberhasilan koneksi untuk semua kondisi sebesar 97,22%. Dan selanjutnya, hasil yang didapat dari pengukuran performa propagasi adalah RSL rata – rata untuk topologi ad-hoc sebesar -65,04 dBm dan infrastruktur sebesar -56,71 dBm. Analisa terakhir pada C/N diperoleh rata – rata sebesar 54,94 dBm untuk topologi ad-hoc dan 64,06 dBm untuk infrastruktur. Dari nilai tersebut diatas terlihat bahwa implementasi WLAN pada kedua topologi secara umum sebanding dari segi performa jaringan, namun topologi ad-hoc memberikan kualitas layanan yang lebih baik meskipun jumlah perangkat terbatas. Kata kunci: WLAN, QoS, Propagasi, Performa

Page 1 of 1 | Total Record : 7