cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. lamongan,
Jawa timur
INDONESIA
EDU-RELIGIA : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya
ISSN : 25795465     EISSN : 25795473     DOI : -
Core Subject : Education,
The purpose of this journal is to publish scientific works from national and international lecturers, researchers, students, and practitioners to present their new ideas, concepts and theories in Indonesian language and literature education such as: 1. The research results of islamic edication. 2. The research results of experimental. 3. The research result of Class Action Research (CAR). 4. Research result of Literature. 5. Islamic studies
Arjuna Subject : -
Articles 3 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 1 (2019): Edu-Religia : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya" : 3 Documents clear
PENDIDIKAN ETIKA DAN KEPERIBADIAN ( STUDI ATAS PEMIKIRAN SAYED NAQUIB AL-ATTAS DAN IBNU MASKAWIH ) ABD. AZIS AZIS
EDU-RELIGIA : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya Vol 2 No 1 (2019): Edu-Religia : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya
Publisher : Program Pascasarjana Pendidikan Islam Universitas Islam Darul Ulum Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52166/edu-religia.v2i1.229

Abstract

Islam sebagai agama yang universal dan eternal memberikan pedoman hidup (way of life) bagi manusia menuju kebahagiaan hidup lahir dan batin, serta dunia dan akhirat. Kebahagiaan hidup manusia itulah yang menjadi sasaran hidup manusia yang pencapaiannya sangat bergantung pada masalah pendidikan. Selain itu, pendidikan merupakan kunci untuk membuka pintu ke arah modernisasi. Maka modernisasi hanya bisa dicapai melalui pemberdayaan pendidikan. Dengan demikian, modernisasi juga menjadi tujuan ajaran Islam. Akan tetapi, modernisasi yang menjadi tujuan Islam itu harus sesuai dengan tolok ukur ajarannya.dalam rangka menuju tujuan tersebut, agama samawi ini telah memiliki konsepnya, khususnya masalah pendidikan. Berdasarkan perolehan sumber datanya, penelitian ini termasuk Literatur Research yaitu data-data yang diambil dari buku-buku, makalah dan lain-lain yang menyediakan data-data yang berkaitan dengan pembahasan tesis ini. fokus penelitian yang diambil terdapat tiga masalah yang akan dibahas sebagai berikut, yaitu: pertama, Bagaimana pendidikan etika dan kepribadian menurut Sayed Muhammad Naquib Al-Attas ? kedua, Bagaimana Pendidikan etika kepribadian menurut Ibnu Miskawaih ? Ketiga, Bagaimana persamaan dan perbedaan pemikiran Sayed Muhammad Naquib Al-Attas dan Ibnu Maskawih tentang pendidikan dan kepribadian ? pendidikan Etika dan kepribadian menurut Ibnu Maskawih memiliki peran besar terhadap peradaban manusia, membangun suatu kebudayaan dan peradaban akan melestarikan atau mengaharmonisasikan masyarakat itu sendiri. Kata Kunci : Pendidikan Etika, Pendidikan Keperibadian, Syed Naquib Al Attas, Ibnu Maskawaih.
SIGNIFIKASI SHALAT BERJAMAAH TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA DI MADRASAH ALIYAH AN-NAFIAH BANJARAN BAURENO BOJONEGORO Yusup Karjanto Karjanto
EDU-RELIGIA : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya Vol 2 No 1 (2019): Edu-Religia : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya
Publisher : Program Pascasarjana Pendidikan Islam Universitas Islam Darul Ulum Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52166/edu-religia.v2i1.245

Abstract

Penelitian ini merupakan upaya untuk mengetahui hasil dan kegiatan shalat berjamaah terhadap tingkat kedisiplinan siswa pada Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjaran Baureno Bojonegoro. Pertanyaan utama yang ingin dijawab melalui penelitian ini adalah : 1) Bagaimanakah Pelaksanaaan Shalat Berjama’ah Siswa Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjaran Baureno Bojonegoro ?. 2) Bagaimanakah Tingkat Kedisiplin Siswa Madrasah Aliyah Banjaran Baureno Bojonegoro ?. 3) Bagaimanakah Signifikasi Shalat Berjama’ah terhadap Peningkatan kedisiplinan siswa Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjaran Baureno Bojonegoro ?. Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakan di Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjaran Baureno Bojonegoro. Madarasah tersebut dijadikan sumber data untuk mendapatkan gambaran mengenai pembiasaan sholat berjamaah dan kedisiplinan dalam belajar siswa di Madrasah. Data diperoleh melalui angket, wawancara dan dokumentasi. Semua data dianalisis menggunakan analisis kulitatif. Kajian ini menunjukkan bahwa (1) pembiasaan sholat berjamaah di Madrasah Aliyah An-Nafiah masih sangat rendah dikarenakan prosentase 10% dibanding jumlah siswa kelas XI 35 anak di tahun pelajaran 2015/2016; (2) kedisiplinan dalam belajar siswa Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjaran Baureno Bojonegoro khususnya kelas XI di tahun pelajaran 2015/2016 juga sangat rendah dimana dapat dilihat dari tingkat kehadiran pada jam pertama Bimbingan Membaca Al-Quran (BBQ) pada jam 06.30 - 07.00 masih rendah dibanding jumlah keseluruhan siswa; (3) hubungan pembiasaan jamaah sholat terhadap kedisiplinan dalam belajar siswa Madrasah Aliyah An-Nafiah Banjran Baureno Bojonegoro khususnya kelas XI di tahun pelajaran 2015/2016 juga terdapat signifikasi artinya rendahnya pembiasaan shalat berjamaah berpengaruh terhadap tingkat kedisiplinan siswa. Hal ini merupakan gambaran untuk lembaga dalam meningkatkan berbagai upaya dalam meningkatkan kedisiplinan siswa dalam belajar dan juga melakukan upaya dalam meninghkatkan kebiasaan shalat berjamaah melalui upaya upaya sebagai berikut: 1) Hendaknya orang tua harus selalu mengawasi kepada putra-putrinya didalam beribadah terutama shalat, paling tidak harus di beri waktu antara ibadah dengan bermain sebab pengaruh bermain dengan lingkungan yang tidak baik akan sangat luar biasa dampaknya terhadap perkembangan moral anak-anak. Disamping itu pergaulan yang tidak baik dan salah juga dapat menyebabkan belajar anak-anak terganggu termasuk belajar mengaji dan aktivitas ibadah terutama shalatnya. 2) Hendaknya orang tua harus bekerja sama dengan para pendidik untuk mengarahkan kegiatan ibadah anak-anaknya supaya tidak ikut larut dalam pergaulan yang salah sehingga malas untuk beribadah. Selain itu juga dapat membuat degradasi moral generasi muda yang sebenarnya dapat diantisipasi dengan membuat filter-filter budaya lokal yang masih santun untuk mengimbangi masuknya budaya asing yang masuk. 3) Pemerintah harus bersifat arif dan bijaksana dalam mensikapi perkembangan globalisasi yang dampaknya sangat besar dan menyeluruh. Oleh karena itu pemerintah harus membuat undang-undang yang membatasi dampak perkembangan arus globalisasi tersebut demi berlangsungnya pemerintahan yang aman dan sejahtera serta terbentuknya generasi baru yang siap untuk meneruskan perjuangan tampuk pimpinan bangsa dan negara. Kata kunci : Sholat Jamaah,Disiplin,Siswa
Internalisasi Pendidikan Agama Islam Melalui Budaya Religius dalam Menanggulangi Penyalahgunaan Narkoba di MAN Tuban Ahmad Syaifudin
EDU-RELIGIA : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya Vol 2 No 1 (2019): Edu-Religia : Jurnal Keagamaan dan Pembelajarannya
Publisher : Program Pascasarjana Pendidikan Islam Universitas Islam Darul Ulum Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52166/edu-religia.v2i1.265

Abstract

The big question that appear in the midst of mankind today is the dryness of the spiritual aspect. This study departs from a concern and at the same expectations. Why in this era of globalization has increased the problem of moral decadence , so parents are increasingly concerned about the negatives of globalization , ie the easy moral values ​​which negatively affects proteges primarily occurring drug abuse among students. Therefore internaliasi PAI through religious culture considered very necessary to be implemented in suppressing the abuse that occurred in MAN Tuban . The purpose of this study are ( 1 ) Describe the application of religious culture in MAN Tuban . ( 2) to identify factors that cause drug abuse in Tuban MAN . ( 3 ) Explores Internalization of Islamic education through religious culture in tackling drug using in MAN Tuban . This study is a qualitative research with a sociological approach . While the specification of this research using descriptive method that is as problem-solving procedures are investigated , by describing / depicting the state of the object of research at the present time , based on the facts that appear or as it is. From this research resulted in several findings : (1 ) Application of Religious Culture in MAN Tuban carried out in several ways , namely the creation of a religious atmosphere , the internalization of religion , ideals , habituation , forming attitudes and behavior . ( 2 ) Some of the causes of drug abuse in MAN Tuban is the basis of religion is not strong , two-way communication between parents and children is very rare, the effect of living environment, a culture that goes through the electronic and the print media . ( 3 ) the internalization of Islamic education through religious culture in tackling drug abuse implemented with emphasis on programs related to religious culture in MAN Tuban is through the provision of knowledge theoretically , through religious activities conduc ted by Extracurricular at MAN Tuban , through the establishment MAN religious culture in Tuban , through integration with a wide range of science. Keywords : internalization , Islamic religious education , religious culture , drug abuse

Page 1 of 1 | Total Record : 3