cover
Contact Name
Zulkarnain
Contact Email
dzul9787@gmail.com
Phone
+6287832631987
Journal Mail Official
orbita.ummat@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan No.1, Pagesangan, Kec. Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat 83115
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
ORBITA: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Fisika
ISSN : 24609587     EISSN : 26147017     DOI : https://doi.org/10.31764/orbita.v8i2.10197
Core Subject : Science, Education,
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi, dan Aplikasi Pendidikan Fisika invites and welcomes the submission of advanced research and review papers, innovations and developed selected conference papers that have never been previously publicized. This journal provides publications and a forum to the academics, scholars and advanced level students for exchanging significant information and productive ideas associated with all these disciplines. The relevant topics of the latest progressive findings or developments will be taken seriously into consideration, the topics covered by the journals include: Physics Education : Physics learning innovation; Physics learning methods, models, and approaches; Physics learning media; ICT in Physics learning; Physics learning evaluation and assesment; Etnophysics. Ecophysics Applied Physics : Theoretical and computational physics; Instrumentation physics; Geophysics; Material Physics; Biophysics and Medical Physics.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2019): Mei" : 8 Documents clear
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOTAK POP UP UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA MATERI CAHAYA DAN ALAT OPTIK KELAS VIII SMPN 19 MATARAM Nurlaelah Nurlaelah; Johri Sabaryati; Zulkarnain Zulkarnain
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.855 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.895

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengembangkan media pembelajaran kotak pop up pada pokok bahasan cahaya dan alat optik, untuk meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metoderesearch and development (R & D). Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah siswa SMPN 19 Mataram Kelas VIIIC sebanyak 35 siswa. Data diperoleh melalui wawancara, angket dan dokumentasi. Teknik analisisdata yang digunakan adalah deskriptif kualitatif untuk mengukur motivasi belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan berupa kotak Pop Up memiliki kriteria yangsangat baik berdasarkan penilaian dari ahli dan praktisi. Media kotak pop up yang dikembangkan juga memiliki kriteria yang cukup baik untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dengan persentase sebesar 75% biladibandingkan sebelum menggunakan kotak Pop Up yaitu sebesar 49%. Peningkatan motivasi belajar secara klasikal juga berada pada kriteria sedang dengan normalisasi gain sebesar 0,50. Berdasarkan hasil daripenelitian ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran kotak pop up dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIIIC SMPN 19 Mataram Tahun Pelajaran 2017/2018.
PENGEMBANGAN LKS G-JKO PADA MATA PELAJARAN IPA FISIKA SISWA MTs AL-RAISIYAH MATARAM M. Isnaini; Johri Sabaryati; Alfiah Fadillah
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (327.401 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.896

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan (1) mengetahui kelayakan LKS G-JKo pada meteri pesawat sederhan untuk meningkatkan motivasi dan hasil bekajar siswa kelas VIII (2) mengetahui keefektifan LKS G-JKo untukmeningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa (3) mengetahui kepraktisan LKS G-JKo.populasi dalam penelitian ini adalah semmua siswa kelas VIII MTs AL-Raisiyah Mataram. Instrument tes yang digunakanberupa tes soal dan tes angket yang telah diuji kelayakanny, antara uji validitas, uji reliabilitas, indeks kesukaran, dan daya pembeda. Teknik analisis data digunakan uji persyaratan analisis yang meliputi ujinormalitas, dan uji hipotesis yang digunakan adalah uji-tberkolersi, sedangkan dalam pengukuran motivasi digunakan teknik analisis databerupa data kualitatif diperoleh peningkatan untuk perhatian, relevansi, percaya diri, dan kepuasan dengan dengan menggunakan N-Gain masing-masing sebesar 0,86; ,82; ,80; 0,55 sedangkan untuk hasil belajar N-Gainnya sebelum diuji normalitasnya 0,79, semua kategori tinngi.Pengujian hipotesis menggunakan uji-t diperoleh nilai thitung 2,71dan ttabel = 1,171 (thitung > ttabel) yang menunjukan bahwa hipotesis nol (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima menyatakan mediapengembangan LKS G-JKo untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada matri pesawat sederhana
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KALSEG FISIKA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMN KONSEP SISWA KELAS X MATERI USAHA Linda Triyani; Islahudin Islahudin; Ni Wayan Sri Darmayanti
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.71 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.897

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengembangkan media pembelajaran KalSeg untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa kelas X materi Usaha. Penelitian ini menggunakan metode researah anddevelopment (R & D). Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X TSM SMK Muhammadiyah Mataram. Model pengembangan yang digunakan adalah Dick & Carey yang terdiri dari 10 langkah yangharus diikuti untuk menghasilkan produk berupa KalSeg yaitu : (1) Analisis kebutuhan dan tujuan, (2) Analisis pembelajaran, (3) Analisis pembelajaran (siswa) dan konteks, (4) Merumuskan tujuan performansi,(5) Mengembangkan instrument, (6) Mengembangkan strategi pembelajaran, (7) Mengembangkan dan memilih bahan pembelajaran, (8) Merancang dan melakukan evaluasi vormatif, (9) Melakukan revisi dan,(10) Evaluasi sumatif. Data diperoleh melalui observasi, dokumentasi, angket dan instrument soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif untuk mengukur pemahaman konsep belajar siswa.Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran KalSeg yang dikembangkan oleh peneliti memiliki kriteria yang sangat baik berdasarkan penilaian dari ahli dan praktisi. Media pembelajaran KalSeg memiliki pengaruh untuk peningkatan pemahaman konsep belajar yaitu sebelum meggunakan media diperoleh 33,21 dan setelah menggunkan media 69,90, secara klasikal juga berada pada kriteria sedang dengan gain sebesar 0,54. Sedangkan untuk ketuntasan belajar siswa memiliki peningkatan 67 % di atas nilai KKM. Berdasarkan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran KlaSeg dapat meningkatkan pemahaman konsep belajar siswa kelas X TSM SMK Muhammadiyah Mataram, Tahun Pelajaran 2017/2018.
PENGARUH BULETIN FISIKA BERBENTUK BUKU SAKU UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI MAN 2 BIMA KELAS X MATERI HUKUM NEWTON TAHUN PELAJARAN 2018/2019 Abdul Mikraj; Linda Sekar Utami; Zulkarnain Zulkarnain
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.11 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.894

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Buletin Fisika Berbentuk Buku Saku terhadap peningkatkan hasil belajar siswa kelas X MAN 2 BIMA pada hukum newton tahun pelajaran 2018/2019.Penelitian ini merupakan penelitian jenis quasi experiment researcha dengan metode control grup design subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas X MAN 2 BIMA.Sampel dalam penelitian di ambilsecara purposive sampling dengan kelas XA sebagai kelasd eksperimen yang berjumlah 28 orang siswa dan kelas XB sebagai kelas kontrol yang berjumlah 28 orang siswa.Instrumen yang di gunakan berupa tes yangtelah di uji kelayakanya. hal ini bisa di lihat dari rata-rata kelas experiment pre-test yaitu 61 dan post-test yaitu 82,sedangkan kelas kontrol hasil belajar nilai rata-rata pre-test yaitu 61 dan post-test yaitu 73.Berdasarkan hasil perhitungan uji hipotesis dengan menggunkan rumus uji-tes, maka diperoleh sebesar 3,630 sedangkan nilai pada taraf signifikan 5% dengan dk = + - 2 = 28 + 28 – 2 = 54 diperoleh harga sebesar 2,175. Jadi dari hasil perhitungan dapat disimpulkan , maka dapat dikatakan hipotesis (Ha) diterima.sehingga dapat di ambil kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar fisika siswa menggunakan buletin fisika berbentuk buku saku materi hukum newton pada siswa kelas X di MAN 2 BIMA tahun pelajaran 2018/2019.
APLIKASI MAP; EFEKTIVITAS MATLAB ALGORITM PROGRAM UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN LOGIC PHYSICS MAHASISWA Johri Sabaryati; Zulkarnain Zulkarnain
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.531 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.1018

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menguji efektivitas aplikasi Matlab Algoritm program (MAP) untuk meningkatkan keterampilan Logic Physics mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pre ExperimentalDesign dengan model One-Group Pretest-Posttes Design. Teknik analisis data menggunakan pre test dan post test menggunakan rumus Uji N gain. Bahan ajar ini sebelumnya divalidasi oleh ahli, berdasarkan validasi ahli produk yang bahan ajar sudah layak digunakan. Uji coba produk dilakukan di Mahasiswa semester VI Program Studi Pendidikan Fisika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Mataram Tahun Akademik 2018/2019 dengan nilai gain 0,31 berada pada kategori sedang.
ANALISIS KELAYAKAN BUKU PANDUAN PRAKTIKUM IPA TERPADU SMP BERPENDEKATAN SAINTIFIK DENGAN BERORIENTASI LINGKUNGAN SEKITAR N.W. S Darmayanti; Haifaturrahmah Haifaturrahmah
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.277 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.1021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kevalidan buku panduan praktikum IPA terpadu SMP berpendekatan saintifik dengan berorientasi lingkungan sekitar yang telah dikembangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif untuk mengetahui kualitas atau kelayakan buku panduan praktikum. Buku panduan praktikum ini dianalisis kelayakannya melalui validitas isi (content validity) oleh ahli materi, ahli media, dan pendidik. Ahli materi dan ahli media berjumlah masing-masing 2 orang dari dosen prodi pendidikan fisika dan pendidik masing-masing berjumlah 2 orang dari guru SMP. Instrumen yang digunakan adalah berupa angket yang dianalisis menggunakan skala likert. Data didapatkan dari penilaian ahli media, ahli materi, dan guru kemudian akan dijumlahkan dan total skor yang diperoleh dikonversikan menjadi data kualitatif dengan skala lima, yaitu A untuk amat baik, B untuk baik, C untuk cukup baik , D untuk kurang baik dan E untuk kurang baik sekali. Hasil validitas isi menunjukkan bahwa buku panduan praktikum ini layak untuk digunakan dalam penelitian dengan nilai A(amat baik) dari ahli materi, nilai A(amat baik) dari ahli media dan nilai B (baik) dari pendidik.
EFEKTIFITAS PEMBELAJARAN MULTIREPRESENTASI UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MAHASISWA FISIKA MATERI GELOMBANG DAN OPTIK TAHUN AKADEMIK 2018/2019 Linda Sekar Utami; N.W.S Darmayanti
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.966 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.1028

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektifitas pembelajaran multirepresentasi untuk meningkatkan pemahaman konsep mahasiswa Fisika materi Gelombang Optik Tahun Akademik 2018/2018. Desainpenelitian ini adalah Pre-Eksperimen dengan One Group Pretest-Posttest Design . Tenik pengambilan sampel adalah Purposive Sampling. Instrumen dalam penelitian ini adalah tes berbentuk esay. Teknik pengumpulan data dengan pretest dan posttes kemudian data dianalisis menggunsksn teknik Gain Standar. Nilai Gain Standar yang diperoleh adalah 0,69 berada pada kategori sedang. Dari hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa metode multirepresentasi dapat menigkatkan pemahaman konsep mahasiswaPendidikan fisika pada matakuliah gelombang optik tahun akademik 2018/2019.
RANCANG BANGUN SENSOR TEKANAN BERBASIS KOIL DATAR UNTUK MENGUKUR TEKANAN HIDROSTATIS AIR BENDUNGAN RAWAN BANJIR DI WILAYAH LOMBOK NUSA TENGGARA BARAT Islahudin Islahudin; Fatoni Riadi; Rosdaniah Rosdaniah; Yustina Yuyun Yustina Yuyun
ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika Vol 5, No 1 (2019): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (391.865 KB) | DOI: 10.31764/orbita.v5i1.893

Abstract

Abstrak :Penelitian ini tentang rancang bangun sensor tekanan berbasis koil datar untuk mengukur tekanan hidrostatis air bendungan rawan banjir di wilayah Lombok Nusa Tenggara Barat. Adapun tujuan khusus daripenelitian ini adalah 1) membuat rangkaian pengolah sinyal dari sensor tekanan berbasis koil datar, 2) menentukan besarnya tekanan hidrostatis pada beberapa kedalaman air di bendungan rawan banjir. Jenis penelitian ini adalah eksperimen. Metode penelitian meliputi tahapan yaitu desain elemen sensor koil datar, desain kalibrasi jarak, merancang koil datar, merancang rangkaian digital dan pengiriman data. Variabel yang diukur adalah tegangan keluaran sensor getaran koil datar. Jarak logam pengganggu terhadap koil datar akan berubah setelah rumahan sensor dicelupkan ke dalam air dengan kedalaman h. Semakin besarkedalaman h maka logam pengganggu akan semakin mendekati elemen koil datar. Sensor koil datar diukur responnya terhadap perubahan jarak dari logam pengganggu, kemudian dicatat hasilnya dan dianalisismenggunakan analisis regresi linier pada Ms. Excel. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh hasil berupa persamaan Vout dan PH yaitu Vout = 0.000PH – 60.60. Persamaan ini merupakan persamaan akhir yangmenyatakan hubungan linier antara Vout dan PH. Artinya jika kedalaman diubah-ubah secara sembarang maka setiap saat akan diketahui juga nilai tekanan hidrostatis yang ditandai dengan adanya perubahantegangan keluaran pada sensor. Abstract : This research is about the design of flat coil-based pressure sensors to measure hydrostatic pressure of flood-prone water in the Lombok region of West Nusa Tenggara. The purpose of this study is 1) to make a signal processing circuit from a flat coil based pressure sensor, 2) to determine the amount of hydrostatic pressure at some depth of water in a flood-prone dam. This type of research is an experiment. The researchmethods include stages namely the design of flat coil sensor elements, distance calibration design, flat coil design, digital circuit design and data transmission. The measured variable is the flat coil vibration sensoroutput voltage. The distance of the metal to the flat coil will change after the sensor housing is immersed in water with depth h. The greater the depth of h, the more metal will approach the flat coil element. The flat coilsensor is measured in response to changes in distance from the metal, then the results are recorded and analyzed using linear regression analysis on Ms. Excel. Based on the results of data analysis, the results arein the form of Vout and PH equations, namely Vout = 0.000PH - 60.60. This equation is the final equation which states the linear relationship between Vout and PH. This means that if the depth is changed arbitrarily, at anytime it will be known also the value of the hydrostatic pressure which is indicated by the change in the output voltage on the sensor.

Page 1 of 1 | Total Record : 8