cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Preventif Journal
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : 25408283     EISSN : 26203294     DOI : http://dx.doi.org/10.37887/epj
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal" : 7 Documents clear
PERSEPSI MAHASISWA DALAM MENGGUNAKAN PLASTIK DAN STYROFOAM SEBAGAI KEMASAN MAKANAN DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS HALU OLEO TAHUN 2022 Fithria Fithria; Harleli Harleli; Jenny Yari M
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.28731

Abstract

AbstrakBahaya penggunaan yang salah terhadap produk plastik dan styrofoam sebagai kemasan makanan dan minuman yang dapat mengancam kesehatan seluruh aspek masyarakat terkhusus kalangan mahasiswa sebagai generasi masa depan bangsa.Penggunaan plastik dan styrofoam meningkat secara signifikan dan banyak digunakan sehingga menyebabkan masalah kesehatan dan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa dalam menggunakan plastik dan styrofoam sebagai kemasan makanan di Lingkungan Universitas Halu Oleo tahun 2022. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus (case study), yaitu penelitian yang dilakukan secara intensif, terinci, dan mendalam. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perwakilan beberapa mahasiswa dari klaster Fakultas di Universitas Halu Oleo, dalam hal ini klaster kesehatan, klaster sains, dan klaster filsafat program reguler yang aktif angkatan 2019-2020 dengan jumlah sampel sebanyak 15 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, menunjukkan bahwa persepsi mahasiswa selaku informan kunci penelitian masih sangat dipengaruhi dengan apa yang mereka lihat, serta pengaruh orang lain. Informan juga hanya akan percaya dengan dampak apa yang mereka rasakan saat ini, jika saat ini tidak ada dampak yang dirasakan maka akan terus digunakan. Asumsi tersebut sering kali salah, namun karena merasa produk plastik dan Styrofoam sangat sesuai dengan jiwa mereka yang praktis, maka mereka akan selalu memilih menggunakan plastik dan Styrofoam sebagai kemasan makanan. Kata Kunci : Persepsi, Perilaku, Plastik, Styrofoam, Kemasan
PENGARUH EDUKASI MELALUI BUKU MEWARNAI TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG GIZI PADA PESERTA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DI PAUD ISLAM INSAN UNGGUL KENDARI Lisnawaty Lisnawaty; Fikki Prasetya; Siti Rabbani Karimuna; Lymbran Tina
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.29126

Abstract

AbstrakMedia edukasi gizi perlu dikembangkan untuk memperluas pengetahuan gizi pada anak usia dini untuk membangun pola/kebiasaan makan yang sehat salah satunya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh media edukasi gizi terhadap pengetahuan dan sikap melalui buku mewarnai yang telah dikembangkan, sebagai sarana untuk menyampaikan pesan-pesan gizi yang menarik dan mudah dipahapi oleh anak usia dini.  Studi pre-eksperimental digunakan dalam penelitian ini dengan One Group Pretest-Posttest Design, melalui prosedur pengambilan sampel non acak menggunakan purposive sampling. Data dianalisis secara univariat dan bivariate (uji Wilcoxon). Penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh media edukasi gizi buku mewarnai terhadap pengetahuan siswa PAUD dengan nilai P-value=0,0000 dan nilai t = -6.137, dan terdapat pengaruh media edukasi gizi buku mewarnai terhadap sikap siswa PAUD dengan nilai P-value=0,0000 dan nilai t = -5.745. Penerimaan siswa terhadap buku mewarnai sebagai media edukasi juga sangat baik sehingga dapat meningkatkan motivasi siswa untuk mengetahui tentang gizi.  Penelitian ini menunjukkan korelasi penting media edukasi gizi buku mewarnai terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap siswa tentang gizi sehingga media edukasi gizi ini direkomendasikan agar untuk digunakan dalam mengedukasi gizi siswa PAUD. Kata Kunci: Media Edukasi Bergambar, Edukasi Gizi, Edukasi Anak Usia Dini
ANALISIS BAHAYA DAN PENGENDALIAN TITIK KRITIS (HAZARD ANALYSIS CRITICAL CONTROL POINT) PADA RUMAH MAKAN DI KOTA KENDARI Nurmaladewi Nurmaladewi; Febriana Muchtar; Agnes Mersatika Hartoyo
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.28732

Abstract

AbstrakMakanan adalah kebutuhan pokok manusia yang dibutuhkan manusia agar dapat melangsungkan kehidupan sehari- hari. Masalah sanitasi makanan sangatlah penting, terutama di tempat-tempat umum yang erat kaitannya dengan banyaknya pelayanan salah satunya yaitu rumah makan yang merupakan tempat umum yang menyediakan makanan olahan yang ramai dikunjungi masyarakat sehingga higiene dan sanitasinya menjadi hal yang sangat pernting untuk diperhatikan. Tujuan penelitian ini ialah untuk menganalisis penerapan Hazard Analysis Critical Control Point dan menganalisis faktor penyebab bahaya dalam penyelenggaraan makanan pada rumah makan siap saji di Kota Kendari. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif untuk menggali atau memperoleh segala informasi yang rinci mengenai penerapan sistem analisis dan pengendalian titik kritis (HACCP). Lokasi penelitian ini akan dilaksanakan di beberapa Rumah Makan siap saji Kota Kendari. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh rumah makan siap saji yang tidak memiliki sertifikat laik sehat yang ada di Kota Kendari. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian rumah makan siap saji yang tidak memiliki sertifikat laik sehat berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Kendari. Berdasarkan hasil observasi dan kuesioner yang dilakukan, penerapan HACCP dalam penyelenggaraan makanan khususnya makanan siap saji di rumah-rumah makan masih belum efektif disebabkan rumah makan yang belum menerapkan prinsip HACCP sepenuhnya dan hasil jawaban kuesioner terdapat perbedaan jawaban. Faktor penyebab bahaya yang teridentifikasi bahaya lebih dominan pada pengolahan makanan siap saji di rumah-rumah makan di Kota Kendari adalah cemaran biologi yang diperkirakan adanya bakteri atau patogen yang melebihi baku mutu tetapi tidak menyebabkan perubahan pada warna, rasa dan bau pada makanan jadi. Kata kunci: HACCP, makanan, bahaya
ANALISIS KANDUNGAN PROTEIN DAN ZAT BESI PADA FORMULASI NUGGET TEMPE DENGAN PENAMBAHAN BAYAM Syahrianti Syahrianti; Musdalifah Syamsul; St Masithah; Fitri Wahyuni; Kurnia Yusuf
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.28789

Abstract

AbstrakNugget merupakan salah satu produk yang banyak digemari oleh berbagai macam kalangan usia, terutama anak-anak. Nugget biasa dikenal oleh masyarakat sebagai makanan pendamping atau lauk, namun nugget telah mengalami pergeseran fungsi menjadi makanan jajanan atau snack. Nugget pada umumnya yaitu chicken nugget, namun makanan tersebut biasa dikonsumsi oleh kalangan menengah keatas karena berbahan dasar daging hewani yang relatif mahal. Masyarakat menengah kebawah juga bisa menikmatinya degan mengganti bahan utamanya yaitu tempe. Tempe yaitu kacang kedelai yang merupakan sumber protein nabati yang tinggi, sehingga perlunya untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai kandungan protein dalam kedelai dan untuk meningkatkan ketertarikan masyarakat dalam mengkonsumsi tempe. Tujuan Untuk mengetahui daya terima terhadap produk nugget tempe dengan penambahan bayam dan kandungan protein dan zat besi produk nugget tempe dengan penambahan bayam. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang dilakukan untuk mengetahui daya terima dan kandungan protein dan zat besi pada nugget. Berdasarkan hasil uji organoleptic bahwa sampel nugget tempe dengan penambahan bayam yang memiliki nilai tertinggi dari uji orgnoleptik adalah F2 dengan nilai total rata-rata 59,84 dibandingkan F4 dengan total rata-rata 59,45, F1 58,88 dan F3 58,43. Hasil analisis protein dan besi dari formula terbaik yaitu protein pada hasil rata-rata 11,38%. Analisis pada zat besi yaitu 5,123 mg. Nugget tempe dengan penambahan bayam yang paling banyak disukai yaitu pada sampel F2 dengan hasil analisis protein yaitu 11,38 gr dan analisis zat besi yaitu 5,123 mg. Kata Kunci : Nugget, Tempe, Bayam, Protein, Zat besi
POLA SPASIAL PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE DI KOTA BANDUNG TAHUN 2017 - 2021 Deny Yudhistira; Martya Rahmaniati
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.28790

Abstract

AbstrakKota Bandung merupakan wilayah yang memiliki jumlah kasus demam berdarah dengue paling tinggi di Provinsi Jawa Barat tahun 2017-2021. Tingginya kasus DBD di Kota Bandung memerlukan kajian untuk mengidentifikasi penanganan penyakit tersebut. Salah satu caranya adalah dengan melakukan kajian distribusi spasial kasus DBD di Kota Bandung dengan unit analisis wilayah kecamatan sehingga dapat dilakukan penanganan sesuai dengan karakteristik kecamatan di Kota Bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola spasial kejadian penyakit DBD di Kota Bandung tahun 2017- 2021. Penelitian ini menggunakan data kasus DBD yang diperoleh dari Profil Kesehatan Kota Bandung Tahun 2017-2021. Analisis data autokorelasi spasial global pada penelitian ini menggunakan Moran’s I dan autokorelasi spasial lokal menggunakan Local Moran’s I dengan pembobotan spasial queen contiguity weight. Analisis data menggunakan aplikasi open source GeoDa 1.20.0.8. Hasil analisis autokorelasi spasial global, kejadian DBD memiliki pola mengelompok dan memiliki autokorelasi positif. Hasil analisis autokorelasi spasial lokal diperoleh 3 kecamatan yang termasuk dalam kuadran I (high-high) lebih dari 1 kali periode tahun yaitu Kecamatan Kiaracondong, Kecamatan Buahbatu dan Kecamatan Antapani. Selain itu, terdapat 2 kecamatan yang berada pada kuadran II (low-high) lebih dari 1 kali periode tahunan yaitu Kecamatan Mandalajati dan Kecamatan Cidadap. Dinas Kesehatan Kota Bandung agar membuat penetapan wilayah prioritas penanganan DBD di Kota Bandung serta berkolaborasi dengan lintas sektor untuk pemberdayaan masyarakat dalam program pemberantasan sarang nyamuk dan jentik nyamuk.Kata Kunci : DBD, autokorelasi spasial global, autokorelasi spasial lokal.
GAMBARAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET ZAT BESI PADA MASA KEHAMILAN PADA IBU MELAHIRKAN DI RUMAH SAKIT KOTA KENDARI TAHUN 2022 Asliani Sinski Mulia; Devi Savitri Effendy
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.29033

Abstract

AbstrakAngka kematian ibu (AKI) di Indonesia menduduki urutan pertama di Asia Tenggara yaitu sebesar 214 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2014. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran kepatuhan konsumsi tablet zat besi pada ibu hamil di Rumah sakit Umum Aliyah (RSUA) dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari. Jenis penelitian adalah deskriptif observasional. Besar sampel adalah 100 responden. Sampel dipilih secara Random Sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisi secara deskriptif. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa ibu yang mengkonsumsi tablet besi selama periode kehamilan hanya sebesar 40 %. Hanya terdapat 16 % ibu yang patuh mengkonsumsi tablet besi dalam jumlah yang direkomenadasikan. Secara keseluruhan kepatuhan konsumsi suplemen besi pada ibu yang melahirkan di dua rumah sakit yang kami teliti sangat rendah. Konseling gizi pada saat ibu melakukan kunjungan untuk pemeriksaan ANC perlu diperkuat melalui peningkatan kapasitas petugas. Kata Kunci: Anemia, ibu hamil, kepatuhan, tablet zat besi
GAMBARAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET ZAT BESI PADA MASA KEHAMILAN PADA IBU MELAHIRKAN DI RUMAH SAKIT KOTA KENDARI TAHUN 2022 Asliani Sinski Mulia; Devi Savitri Effendy
Preventif Journal Vol 7, No 1 (2022): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/epj.v7i1.29202

Abstract

AbstrakAngka kematian ibu (AKI) di Indonesia menduduki urutan pertama di Asia Tenggara yaitu sebesar 214 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2014. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran kepatuhan konsumsi tablet zat besi pada ibu hamil di Rumah sakit Umum Aliyah (RSUA) dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari. Jenis penelitian adalah deskriptif observasional. Besar sampel adalah 100 responden. Sampel dipilih secara Random Sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisi secara deskriptif. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa ibu yang mengkonsumsi tablet besi selama periode kehamilan hanya sebesar 40 %. Hanya terdapat 16 % ibu yang patuh mengkonsumsi tablet besi dalam jumlah yang direkomenadasikan. Secara keseluruhan kepatuhan konsumsi suplemen besi pada ibu yang melahirkan di dua rumah sakit yang kami teliti sangat rendah. Konseling gizi pada saat ibu melakukan kunjungan untuk pemeriksaan ANC perlu diperkuat melalui peningkatan kapasitas petugas. Kata Kunci: Anemia, ibu hamil, kepatuhan, tablet zat besi

Page 1 of 1 | Total Record : 7