cover
Contact Name
Fido Rizki
Contact Email
lppm@stmik.muralinggau.ac.id
Phone
+6282179654408
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Jendral Besar H.M Soeharto Kel Lubuk Kupang, Kec Lubuklinggau Selatan I, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan
Location
Kota lubuk linggau,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Teknologi Informasi MURA
ISSN : 20856156     EISSN : 26148722     DOI : -
JTI (Jurnal Teknologi Informasi MURA) publish articles on Information System from various perspectives, covering both literary and fieldwork studies.
Articles 6 Documents
Search results for , issue " Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER" : 6 Documents clear
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM PENERIMAAN SISWA BARU SMA NEGERI 2 MUARA BELITI KABUPATEN MUSI RAWAS Elmayati, E
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah membuat suatu Perancangan dan Implementasi Sistem Penerimaan Siswa Baru SMA Negeri 2 Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas dengan menggunakan bahasa pemograman Visual Basic 6.0. SMA Negeri 2 Muara Beliti telah menggunakan teknologi komputer, hanya saja penggunaannya kurang optimal karena masih menggunakan aplikasi biasa seperti Microsoft Excel dan Word. untuk meningkatkan Kinerja Para karyawan dan keakuratan data yang dibuat, maka perlu adanya suatu sistem informasi baru. Metodologi pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi (pengamatan) langsung terhadap aktivitas yang ada pada bagian panitia penerimaan siswa baru,. metode Dokumentasi dengan cara mengambil atau mengumpulkan dokumen-dokumen yang dianggap perlu dan metode kepustakaan dengan membaca dan mencatat data-data yang ada pada suatu buku atau literature yang berhubungan dengan judul yang akan ditulis secara langsung oleh penulis.
IMPLEMENTASI JARINGAN ROUTING PADA JARINGAN LAN (STUDI KASUS : JARINGAN KOMPUTER PADA SMK BUDI UTOMO LUBUKLINGGAU) Daulay, Nelly Khairani
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan internet dalam dunia pendidikan sudah menjadi salah satu kurikulum yang ditambahkan dalam pelajaran. SMK Budi Utomo Lubuklinggau merupakan salah satu lembaga pendidikan yang sudah menggunakan fasilitas jaringan komputer yang dimanfaatkan sebagai sarana pembelajaran. Namun alat-alat pendukung dalam jaringan computer belum memadai sehingga sering terjadi kendala dalam proses pengunaannya. Pada SMK Budi Utomo Lubuklinggau sudah ada sebuah lab jaringan computer, namun masih sering terkendala karena banyaknya jumlah pamakaian serta bila bagian adminstarsi ingin menggunakan computer maka modem yang manjadi saluran jaringan internet harus dipindahkan terlebih dahulu ke ruang kantor adminstarsi. Maka dari itu dibangunlah sebuah jaringan dengan metode routing. Tentunya jaringan ini membutuhakan sebuah media yang disebut Router.
SISTEM INFORMASI INVENTARISASI ASET UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU Suwarni, S
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, sehingga hampir semua sisi kehidupan manusia sudah memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari. Universitas Dehasen merupakan salah satu institusi perguruan tinggi yang kesehariannya memiliki pekerjaan yang banyak dan rumit. Sehingga kebutuhan teknologi komputer merupakan suatu keharusan guna untuk meningkatkan pelayanan kepada pihak yang membutuhkan baik dalam hal manajemen dan administrasinya. Rancangan ini dibuat karena selama ini di Universitas Dehasen Bengkulu belum menggunakan sistem informasi yang terpadu, pengolahan datanya masih menggunakan Aplikasi Ms. Excel. Adapun tujuan penelitian adalah bagaimana cara pembuatan Sistem Inventarisasi Aset Universitas Dehasen Bengkulu menggunakan komputer secara optimal untuk mengolah data inventarisasi dengan memanfaatkan program aplikasi yaitu menggunakan Bahasa Pemrograman Borland Delphi 7.0, sehingga dapat membantu kelancaran dalam memberikan informasi tentang inventaris aset milik Universitas Dehasen Bengkulu. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya Sistem Informasi Inventarisasi Aset Universitas Dehasen Bengkulu dengan menggunakan Bahasa Pemrograman Borland Delphi 7.0, dapat memberikan manfaat yang cukup berarti antara lain proses pengolahan data Inventarisasi Aset Universitas Dehasen Bengkulu dapat dilakukan dengan cepat serta menghasilkan laporan yang terincih, sehingga membuat pekerjaan akan lebih efektif, efisien, lengkap dan akurat.
SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA PENGGAJIAN KARYAWAN KANTOR KONSULTAN PROYEK IRIGASI AIR LAKITAN II (PIRIMP) Saputra, Zulhipni Reno
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam Menghadapi Era Globalisasi dan pasar bebas, teknologi memegang peranan yang sangat penting. Karena dengan sarana teknologi, segala kegiatan berupa bidang politik, ekonomi, sosial, budaya serta pertahanan dan keamanan mudah diefisienkan. Bagi bangsa Indonesia yang terdiri dari pulau-pulau dan berbagai macam corak sosial budaya, untuk mempersatukan bangsa agar dapat ikut serta dalam pelaksanaan pembanguan, sangat memerlukan teknologi. Untuk memulai proses pengolahan di Kantor Konsultan Proyek Irigasi Air Lakitan II (PIRIMP) perlu adanya beberapa komponen pelengkap seperti data karyawan, data jabatan, data absensi yang akan diterima dari bagian Billingual Secretary. Selanjutnya laporan data tersebut di cek ulang oleh Office Manager yang selanjutnya data karyawan, data jabatan, dan data absensi digunakan untuk melakukan perhitungan gaji bagi karyawan sesuai dengan posisi/jabatan dan jam kerja yang dinyatakan hadir (Regular Work). Maka dibutuhkan pembatasan masalah pengelolaan data pembuatan Penggajian karyawan dikantor Konsultan Proyek Irigasi Air Lakitan II (PIRIMP) dengan mengunakan programan Visual Basic 6.0 dan menggunakan databasenya dengan Microsoft Acces. Adapun manfaat dari penelitian ini adalah (1) Sistem informasi yang dibuat dapat membantu kerja yang lebih efektif, teliti, (2) Mempermudah pekerjaan pegawai dalam mengolah gaji karyawan, (3) Mempermudah dalam pencarian data, (4) Mempermudah pembutan laporan.
SISTEM INFORMASI PEMBAYARAN KREDIT PADA PRISMA MOTOR LUBUKLINGGAU Tri Susilo, Andri Anto
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di dalam penggunaannya, komputer tidak hanya digunakan untuk kegiatan yang sifatnya kantoran tetapi komputer juga dipakai didalam merancang dan membuat suatu aplikasi, tentunya dengan bantuan suatu aplikasi misalnya Microsoft Visual Basic, Microsoft Acces dan yang lainnya. Pada penulisan jurnal ini penulis mencoba merancang dan membuat suatu aplikasi database yang berhubungan dengan pembayaran kredit sepeda motor. Aplikasi yang dibuat berisikan beberapa form, seperti form data karyawan yaitu suatu form yang digunakan untuk menambah, mengedit dan menghapus data-data yang berhubungan dengan karyawan, form data sepeda motor yaitu suatu form yang digunakan untuk menambah, mengedit dan menghapus data-data yang berhubungan dengan sepeda motor dan form transaksi yang berfungsi untuk memasukkan data yang berhubungan dengan transaksi pembayaran kredit pada perusahaan tersebut. Didalam merancang dan membuat aplikasi database diatas, penulis menggunakan suatu aplikasi pendukung yaitu Microsoft Visual Basic 6.0
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI JARINGAN INTERNET MENGGUNAKAN WIRELESS PADA KANTOR UPTD DISPENDA PROVINSI SUM-SEL KABUPATEN MUSI RAWAS Lestari, Novi
Jurnal Teknologi Informasi MURA Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan dunia teknologi dan informasi sekarang ini, benar-benar mempengaruhi setiap kegiatan yang ada sehingga dengan mengunakan sistem komputerisasi yang ada sekarang ini dapat membantu kegiatan atau pekerjaan yang ada dengan proses yang cepat, tepat dan akurat mengunakan sistem komputerisasi. Kegiatan dan pekerjaan yang mengunakan sistem jaringan komputerisasi berbasiskan intenet tentunya bisa menjadi nilai tambah dalam suatu sistem jaringan, dan tidak lepas pula dari sebuah sistem pertukaran (sharing) data antara komputer, tentunya hal ini harus mengunakan komputer server atau komputer induk yang dapat mengorganisir dan juga dapat memantau agar tidak terjadi manipulasi data yang ada di komputer lain dan komputer yang sedang digunakan. Jaringan yang ada pada kantor UPTD Dispenda Prov SumSel Kab Mura yang masih menggunakan sistem jaringan manual baik dalam pencarian informasi maupun pemasangan jaringan LAN yang masih mengunakan kabel utp RJ-45, yang dirasakan pada saat ini masih kurang efisien. Diharapkan dengan rancangan jaringan yang akan dibuat ini dapat mempercepat pekerjaan pada UPTD Dispenda Prov SumSel Kab Mura dengan menggunakan jaringan wireless.

Page 1 of 1 | Total Record : 6


Filter by Year

2011 2011


Filter By Issues
All Issue Vol 15 No 1 (2023): Vol 15 No 1 (2023): Jurnal Teknologi Informasi Mura Juni Vol 14 No 2 (2022): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember Vol 14 No 1 (2022): Jurnal Teknologi Informasi Mura Juni Vol 13 No 2 (2021): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember Vol 13 No 1 (2021): Jurnal Teknologi Informasi Mura Juni Vol 12 No 02 (2020): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember Vol 12 No 01 (2020): Jurnal Teknologi Informasi Mura JUNI Vol 12 No 2 (2020): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember Vol 11 No 02 (2019): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember Vol 11 No 01 (2019): Jurnal Teknologi Informasi Mura JUNI Vol 10 No 2 (2018): Jurnal Teknologi Informasi Mura DESEMBER Vol 10, No 1 (2018): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 10 No 1 (2018): Jurnal Teknologi Informasi Mura JUNI Vol 9 No 2 (2017): Jurnal Teknologi Informasi Mura DESEMBER Vol 9, No 2 (2017): JURNAL TEKONOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 9 No 1 (2017): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 9, No 1 (2017): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 8 No 2 (2016): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 8, No 2 (2016): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 8 No 1 (2016): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 8, No 1 (2016): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 7 No 1 (2015): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 7, No 1 (2015): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 6 No 1 (2014): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 6, No 1 (2014): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 5 No 2 (2013): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 5, No 2 (2013): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 5, No 1 (2013): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 5 No 1 (2013): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 4, No 2 (2012): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 4 No 2 (2012): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 4, No 1 (2012): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 4 No 1 (2012): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 3 No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 3, No 2 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) DESEMBER Vol 3, No 1 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI Vol 3 No 1 (2011): JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI MURA (TIMUR) JUNI More Issue