cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi
ISSN : 25486535     EISSN : 26156784     DOI : -
Core Subject : Economy,
Journal " Equilibria Pendidikan" (P-ISSN: 2548-6535; E-ISSN: 2615-6784).This journal published every May and November. Articles published contain scientific research results and the results of a study of books in the fields of applied economics and economic education.
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1 (2021): May 2021" : 10 Documents clear
PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH TERHADAP PROFITABILITAS (Studi Kasus pada Bank BNI Syariah Periode 2017-2020) Caswanto Caswanto; Nana Diana
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.7949

Abstract

Riset ini memiliki maksud untuk mengetahui seberapa tinggi tingkat efektifitas pembiayaan mudharaba dan musyaraka terhadapprofitabilitas(ROE) Bank BNI Syariah tahun 2017-2020. Model riset ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Tipe data riset ini yaitu data sekunder yang diunduh dari situs resmi Bank BNI Syariah berupa laporan keuangan bulanan rentang waktu 2017-2020. Teknik pengumpulan data memakai data studi pustaka dan time-series. Analisis pada riset ini memakai regresi linear berganda. Hasil riset membuktikan adanya dampak signifikan secara simultan pada mudharaba dan musyaraka pada profitabilitas(ROE). Hasil riset secara parsial memembuktikan bahwa pembiayaan mudharaba berdampak signifikan negatif pada profitabilitas(ROE) sedangkan pembiayaan musyaraka berdampak signifikan positif pada profitabilitas(ROE).
PENGARUH UKURAN DAN LEVERAGE TERHADAP MANAJEMEN LABA DENGAN CSR SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Venina Cindy Kusumawati; Robiyanto Robiyanto
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.7234

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran dan leverage terhadap manajemen laba dengan CSR sebagai variabel intervening. Manajemen laba sebagai variabel dependen diukur dengan discretionary accruals. Ukuran, leverage dan CSR (Corporate Social Responsibility) sebagai variabel independen. Ukuran diukur dengan kapitalisasi pasar, leverage diukur dengan debt to equity ratio. Sedangkan Corporate Social Responsibility diukur menggunakan indeks dari penelitian Tong (2017) yang mengacu pada Global Reporting Initiative (GRI) G4. Data pada penelitian ini diperoleh dari laporan tahunan perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019. Analisis yang digunakan adalah regresi variabel intervensi yang diolah menggunakan Smart PLS. Hasil dari penelitian ini adalah ukuran dan CSR berpengaruh positif terhadap manajemen laba sedangkan leverage tidak berpengaruh. Ukuran dan leverage berpengaruh positif terhadap Corporate Social Responsibility. Ukuran perusahaan berpengaruh negatif pada manajemen laba melalui pengungkapan Corporate Social Responsibility, dan leverage berpengaruh positif terhadap manajemen laba melalui pengungkapan Corporate Social Responsibility.
ETNIK KREATIF PENGRAJIN SANITAIR SEBAGAI ANTESEDEN KEWIRAUSAHAAN RAKYAT Emma Yunika Puspasari
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.8400

Abstract

Industri kreatif di Malang mensyaratkan adanya kelompok masyarakat yang mengembangkan ide-ide dan produk kreatif berdasarkan pada kekuatan intelektual, keberdayaan seni budaya,teknologi sesuai perkembangan di era disrupsi ekonomi ,yang muncul atas dasar kebutuhan masyarakat yang berubah secara eksponensial. Industri kreatif yang berbasis pada kearifan dan atribut budaya lokal harus dikembangkan salah satunya karya produk kerajinan sanitair Karangbesuki di Malang. Output sanitair yang berbasis pada kebudayaan lokal menjadi bagian identitas penting dalam ekonomi rakyat di Malang, karena dapat menjadi ikon yang melibatkan masyarakat sehingga perkembangan industri dapat dinikmati secara bersama. Industri sanitair Karangbesuki memiliki segi intelektual dan budaya, yang dikembangkan melalui kajian-kajian potensial, baik oleh pengelola dan pelakunya, maupun terhadap produk-produk yang akan dihasilkan. Paper ini menganalisis model pengembangan ekonomi kreatif untuk kluster industri sanitair di Malang melalui inovasi yang merujuk pada eksistensi indigeneous culture yang penulis sebut sebagai anteseden Etnik Kreatif. Dalam kajian ini, peneliti menggunakan paradigma new institutional economics, paradigma kualitatif interpretative, studi naratif dan rapid rural appraisal (RRA) digunakan sebagai proksi dalam merekonstruksi eksistensi atribut budaya lokal dalam desain produk sanitair Karangbesuki. Berdasarkan hasil rekonstruksi secara analitis tersimpul bahwa eksistensi dari anteseden etnik kreatif produk sanitair Karangbesuki memberi kontribusi secara signifikan terhadap perkembangan kewirausahaan rakyat di Malang. Kata Kunci: Etnik Kreatif, Pengrajin Sanitair, Anteseden Kewirausahaan Rakyat
PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO ASSET RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP RETURN ON ASSET Mochammad Wahyudin Zarkasyi; Armike Febtinugraini; Niken Tia Sugianto
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.8463

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh current ratio, debt to asset ratio, dan debt to equity ratio terhadap return on asset. Populasi yang diambil sebagai objek penelitian ini sebanyak 20 perusahaan pada perusahaan manufaktur subsektor garmen dan tekstil yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018, dengan metode pengambilan sampel yaitu purposive sampling, sehingga diperoleh jumlah observasi sebanyak 7 perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa current ratio, debt to asset ratio, dan debt to equity ratio secara simultan berpengaruh terhadap return on asset. Current Ratio dan Debt to Asset Ratio secara parsial berpengaruh terhadap Return on Asset. Dan Debt to Equity Ratio secara parsial tidak berpengaruh terhadap Return on Asset pada perusahaan manufaktur subsektor Garmen dan Tekstil yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018. Kata Kunci: Current Ratio (CR); Debt to Asset Ratio (DAR); Debt to Equity Ratio (DER); Return on Asset (ROA).
EFISIENSI ALOKASI FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI USAHA PERTANIAN TANAMAN PADI DI DESA HOLSA, KECAMATAN MALIANA, KABUPATEN BOBONARO, TIMOR-LESTE Francisco Nunes Soares; Gatot Sasongko
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.8051

Abstract

Kecamatan Maliana, Kabupaten Bobonaro, Timor-Leste merupakan daerah sentra produksi komoditi beras, salah satunya adalah wilayah Desa Holsa. Selama ini pola pertanian tradisional masyarakat Desa Holsa belum mengarah pada peningkatan produksi yang memberikan dampak ekonomis. Tujuan penelitian ini mengkaji efisiensi alokasi faktor–faktor produksi usaha pertanian tanaman padi di Desa Holsa yang meliputi luas lahan, ketenagakerjaan, benih, pupuk dan pestisida. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi Cobb-Douglas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel luas lahan, jumlah tenaga kerja, benih, pupuk dan pestisida secara simultan mempengaruhi produksi secara signifikan. Berdasarkan hasil uji secara individu, variabel benih, dan pestisida tidak berpengaruh terhadap produksi, sedangkan variabel luas lahan, pupuk dan tenaga kerja berpengaruh terhadap produksi. Hasil analisis regresi Cobb-Douglas menunjukkan bahwa kombinasi faktor produksi usaha pertanian tanaman Padi di Desa Holsa belum efisien secara teknis.Kata Kunci: efisiensi, faktor produksi, pertanian, padi, Desa Holsa.
INTENSI PENGUSAHA MIKRO MENGAJUKAN PEMBIAYAAN DI PERBANKAN SYARIAH (Studi Kasus Pada Usaha Mikro di Kecamatan Weleri) Laeli Sakinah; Hawik Ervina Indiworo
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.8427

Abstract

 Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengukur Niat Bagi Hasil, Lokasi dan Kebutuhan UMKM pada Pengajuan Pembiayaan di Perbankan Syariah dan sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner secara online. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah dengan metode regresi linier berganda dengan menggunakan alat uji statistik. Pengolahan data penelitian ini menggunakan SPSS 18. Hasil penelitian ini adalah: 1) Ada pengaruh hasil terhadap minat UMKM mengajukan pembiayaan. Terlihat nilai thitung sebesar 3,713 dengan ttabel 1,988 atau thitung> ttabel dan taraf signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05. 2) Tidak ada pengaruh lokasi terhadap minat UMKM untuk mengajukan pembiayaan. Variabel lokasi menunjukkan thitung -2,189, ttabel 1,988 atau thitung <ttabel dan taraf signifikansi 0,031 lebih kecil dari 0,05. 3) Adanya pengaruh kebutuhan terhadap kepentingan UMKM untuk mengajukan pembiayaan. Variabel kebutuhan menunjukkan nilai thitung 8,071, ttabel 1,988 atau t hitung> t tabel dan taraf signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05.Kata Kunci: Bagi Hasil, Lokasi, Kebutuhan, Minat Mengusulkan Pembiayaan
PERSEPSI PESERTA DIDIK TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI GOOGLE MEET DAN PEMBERIAN TUGAS DALAM PEMBELAJARAN EKONOMI Tyas Rahayu Kartika; Albrian Fiky Prakoso; Siti Mazilatus Sholikha
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.7936

Abstract

Tujuan direalisasikan penelitian ini adalah untuk menganalisis persepsi peserta didik terhadap penggunaan aplikasi google meet dan pemberian tugas dalam pembelajaran ekonomi di SMA Labschool Unesa. Metode statistik deskriptif digunakan sebagai metode penelitian pada penelitian ini. Data penelitian diperoleh dengan cara menyebar kuesioner online dan wawancara. Kuesioner disebar pada 148 peserta didik kelas X dan XI yang menggunakan aplikasi google meet dalam pembelajaran ekonomi. Software SPSS dimanfaatkan untuk menganalisis data secara statistik deskriptif. Penelitian ini menghasilkan temuan baru bahwa persepsi peserta didik terhadap penggunaan aplikasi google meet dalam pembelajaran ekonomi di SMA Labschool Unesa termasuk pada kategori baik. Sedangkan persepsi peserta didik terhadap pemberian tugas dalam pembelajaran ekonomi di SMA Labschool Unesa termasuk pada kategori sedang.
PROSEDUR PENANGANAN KREDIT MACET PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM PEMBIAYAAN SYARIAH KSPPS BMT BUS KRADENAN KOTA GROBOGAN Tri Hartiningsih; Arwinto Septo Aji; Abdul Malik
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.15025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja faktor penyebab kredit macet, serta untuk mengetahui prosedur penanganan kredit macet pada KSPPS BMT BUS Kradenan . Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriftif dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara dokumentasi. Dapat diambil kesimpulan, perekonomian masyarakat menurun drastis akibat dampak dari wabah covid-19. Sehingga kesulitan dalam membayar dan membuat nasabah macet dalam membayar. Penanganan yang dilakukan koperasi adalah dengan melakukan musyawarah dengan nasabah untuk menyicil pembayaran atau maka terpaksa barang jaminannya akan di simpan oleh pihak koperasi.
PENGENDALIAN INTERNAL DALAM PENCEGAHAN PENYIMPANGAN FRAUD PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) BEN SILATU CABANG GADOH Fitnantyo Bimawan; Abdul Malik; Arwinto Septo Aji
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.15027

Abstract

Pada umumnya setiap koperasi dalam menjalankan fungsi-fungsi yang terdapat didalamnya memerlukan pengawasan dan pengendalian dalam melaksanakan semua kegiatannya, hal ini dilakukan agar pelaksanaan kegiatan dari koperasi tersebut bisa mencapai tujuan yang diinginkan, dan bisa terhindar dari kecurangan atau penyelewengan yang dilakukan pihak-pihak tertentu. Oleh sebab itu apakah sistem pengendalian internal di KSP Ben Silatu Gadoh sudah efektif dalam mencegah penyelewengan tersebut atau belum dan apa sistem pengendalian yang digunakan oleh KSP Ben Silatu Gadoh tersebut. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dan dilakukan secara kualitatif di KSP Ben Silatu Cabang Gadoh. Data-data tersebut diperoleh dengan metode dokumentasi, observasi dan wawancara sehingga dalam penelitian ini dapat terpecahkan dan dihasilkan rekomendasi. Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan sebagai berikut, bahwa KSP Ben Silatu menggunakan sistem pengendalian internal belum efektif karena terjadinya fraud atau pihak marketing melakukan penyalahgunaan uang angsuran, setelah adanya pengecekan audit internal atas tindakan fraud sekarang sistem pengendalian internalnya sudah efektif kembali. 
TINJAUAN LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH PADA BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH DI KABUPATEN KENDAL TAHUN 2019 - 2021 Tri Hartiningsih; R. Rachmiyantono W.H; Lis Widowati
Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2021): May 2021
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ep.v6i1.15032

Abstract

Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Kendal mempunyai salah satu tugas untuk menyusun laporan keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) yang terdiri dari Laporan Anggaran, Neraca, Arus Kas, Laporan Operasional, Laporan Perubahan Ekuitas, Laporan Perubahan Saldo Anggaran Lebih dan Catatan atas Laporan Keuangan Daerah. LKPD tersebut merupakan konsolidasian dari semua Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) yang ada di Kabupaten Kendal. Berdasarkan LKPD, hasil kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dapat diketahui dan digunakan untuk mengevaluasi dan meningkatkan kinerja pemerintah pada tahun-tahun selanjutnya. Dengan menggunakan beberapa alat analisis, maka kinerja Pemerintah Daerah dapat diketahui dan digunakan sebagai pertimbangan untuk kinerja ke depan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Bertujuan untuk menjelaskan sesuatu melalui sebuah penelitian. Data kualitatif dalam penelitian ini yaitu berisi mengenai profil dan program program kerja yang dilakukan oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Kendal. Sedangakan data kuantitatif berupa data yang disajikan dalam bentuk laporan keuangan yang terdapat pada Badan Pengelolaan dan Aset Daerah. Penelitian ini menafsirkan data dan menguraikan data yang bersangkutan dengan situasi yang sedang terjadi,pandangan masyarakat terhadap laporan keuangan daerah Kabupaten Kendal. Hasil penelitian di Pemerintah Kabupaten Kendal diharapkan berupaya untuk lebih meningkatkan PAD nya dengan mengoptimalkan pengelolaan sumber daya dan memperluas sektor-sektor yang berpotensi menambah PAD, sehingga rasio ketergantungan semakin meningkat yang mengindikasiakan ketergantungan pemerintah kabupaten Kendal terhadap pendapatan dari Pemerintah Pusat semakin berkurang. Mempertahankan tingkat efektifitas serta berupaya meningkatkan efisiensi pengelolaan keuangan daerah. Realisasi penerimaan daerah harus tetap lebih besar dari target yang ditetapkan.

Page 1 of 1 | Total Record : 10