cover
Contact Name
Hafiz Muchti Kurniawan
Contact Email
hafezkurniawan84@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
hafezkurniawan84@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
JURNAL INOVASI EDUKASI
ISSN : 26543931     EISSN : 26543931     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL INOVASI EDUKASI Merupakan Jurnal Ilmiah yang memiliki fokus bidang Pendidikan sebagai wadah bagi peneliti untuk menuangkan hasil penelitiannya secara konseptual. terbit dua kali dalam setahun yakni bulan Februari dan Oktober.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI" : 5 Documents clear
Pengaruh Metode Presentasi Terhadap Hasil Belajar Lolly Anggela Sulvia; Rian Novita
JURNAL INOVASI EDUKASI Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI
Publisher : Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jie.v2i2.678

Abstract

Dalam dunia pendidikan, menilai merupakan salah satu kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan. Menilai merupakan salah satu proses belajar dan mengajar. Kegiatan menilai bidang akademik di sekolah dapat dilakukan dengan adanya tugas individu, ulangan dan ujian. Dengan kegiatan tersebut dapat di ketahui sejauh mana hasil belajar seseorang siswa dalam mata pelajaran IPS. Hasil belajar yang mencapai kriteria ketuntasan minimum (KKM) merupakan sesuatu yang di harapkan dalam proses pembelajaran. Hasil dari penilain terhadap proses pembelajaran dapat di gunakan untuk mendeskripsikan kecakapan belajar para siswa, sehingga dapat di ketahui kelebihan dan kekurangan siswa. Hasil belajar siswa yang masih rendah menjadi permasalahan yang terus dihadapi sekolah. Permasalahan tersebut juga penulis temukan di SMP N 2 Bayang, Identifikasikan masalah yaitu hasil belajar kurang optimal dan rendahnya aktifitas siswa dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran IPS. Penulis hanya mengkaji tentang pengaruh metode presentasi terhadap hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS di SMP N 2 Bayang. Dengan tujuan mendeskripsikan pengaruh metode presentasi terhadap hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS. Penelitian eksperimen adalah penelitian yang dimaksud untuk melihat akibat dari suatu tindakan atau perlakuan. Penelitian ini dilakukan terhadap dua kelas yaitu kelas VIII 5 sebagai eksperimen dan kelas VIII 3 kelas kontrol. Kelas eksperimen merupakan kelas yang diberi pembelajaran dengan strategi pembelajaran penggunaan metode presentasi dan kelas kontrol merupakan kelas yang menggunakan model ceramah. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar IPS yang menggunakan model pembelajaran persentasi lebih baik dari pada model pembelajaran ceramah Hal ini telihat dari nilai rata-rata dari hasil belajar yang menggunakan model pembelajaran persentasi yaitu 81,25 sedangkan yang menggunakan model pembelajaran ceramah yaitu 73,44.
Film Pembelajaran Menggunakan Strategi Pembelajaran Berbasis Masalah pada Materi Statistika Rarri Bian Ryandi
JURNAL INOVASI EDUKASI Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI
Publisher : Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jie.v2i2.721

Abstract

Terlalu berkonsentrasi pada hal-hal yang prosedural dan mekanistik adalah salahsatu penyebab rendahnya kualitas pemahaman siswa dalam matematika. Pembelajaran berbasis masalah dapat membuat siswa berperan aktif. Akan tetapi strategi pembelajaran tersebut bisa menyita waktu cukup lama, untuk itu diperlukan media yang dapat membuat siswa mendapatkan pemahaman secara utuh dengan waktu yang singkat yaitu dengan menggunakan Film pembelajaran.Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan produk media film pembelajaran dengan Menggunakan strategi pembelajaran berbasis masalah pada materi statistika untuk siswa kelas IX SMP.dengan mengacu kriteria valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, implementation, evaluation). Dengan tahap-tahap rincian: Analysis (analisis kebutuhan dan analisis media), Design (pembuatan model dan bentuk media sesuai dengan tujuan pembelajaran), Development (revisi media pembelajaran sampai dinyatakan valid oleh validator), Implementation (uji coba media pembelajaran yang sudah valid), Evaluation (evaluasi terhadap media yang telah diujicobakan).Dari hasil analisis post test pada kegiatan akhir pembelajaran diperoleh 85 % nilai siswa mencapai KKM. Dan hasil analisis dari angket persepsi siswa menunjukkan kategori “sangat positif”. Sehingga media pembelajaran ini efektif dan bisa digunakan oleh guru dan siswa SMP khususnya pada pembelajaran materi statistika.
Aplikasi Logika Matematika pada Jaringan Listrik Nuryadin
JURNAL INOVASI EDUKASI Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI
Publisher : Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jie.v2i2.758

Abstract

Pada penelitian ini dibicarakan mengenai aplikasi logika matematika, khususnya logika aljabar Boolean dalam penyusunan jaringan listrik, yakni dalam sirkuit saklar dan digital. Aljabar Boolean merupakan suatu cara baru untuk berpikir, suatu cara baru untuk menjelaskan berbagai hal dengan menggunakan lambang-lambang sebagai pengganti kata-kata dalam mencapai kesimpulan logika. Aplikasi aljabar Boolean dalam sirkuit saklar digunakan untuk menentukan ada tidaknya suatu arus yang mengalir melalui sirkuit tersebut, dan mengubah sirkuit saklar dalam bentuk simbolik serta menyusun sirkuit sedemikian rupa sehingga menjadi lebih sederhana. Aplikasi dalam sirkuit digital adalah mengubah sirkuit dalam bentuk persamaan Boolean dan menentukan cara kerja suatu sirkuit.
Perbandingan Hasil Belajar Pangkat Rasional Antara Siswa yang Mendapat Peta Konsep dan Umpan Balik dengan Siswa yang Mendapatkan Peta Konsep Tanpa Umpan Balik Asngari; Dian Fitra
JURNAL INOVASI EDUKASI Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI
Publisher : Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jie.v2i2.759

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan hasil belajar pangkat rasional antara siswa yang mendapat peta konsep dan metode umpan balik dengan siswa yang mendapat peta konsep tanpa umpan balik. Populasi yang diambil dalam Penelitian ini adalah siswa kelas I MAN Godean, yang terdiri dari 6 kelas. Jumlah siswa perkelas rata-rata 23 orang. Sampel yang diambil adalah 3 kelas, yaitu 1A dan 1B sebagai kelompok eksperimen, sedangkan 1C sebagai kelompok kontrol. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Tehnik pengumpulan data berupa tes hasil belajar pangkat rasional yang berbentuk soal obyektif sebanyak 30 soal. Dari penelitian diperoleh hasil pengolahan data sebagai berikut. Data kelompok eksperimen dengan perlakuan peta konsep dan umpan balik menunjukkan bahwa rerata hasil belajarnya diperoleh sebesar 21,273 dengan simpangan baku 5,063. Data kelompok eksperimen dengan perlakuan peta konsep tanpa umpan balik menunjukkan bahwa rerata hasil belajarnya diperoleh sebesar 12, 870 dengan simpangan baku 3,935. Sedangkan data kelompok kontrol dengan pembelajaran konvensional menunjukkan bahwa rerata hasil belajarnya diperoleh sebesar 13,150 dengan simpangan baku 5,143. Hasil pengujian menunjukkkan bahwa data yang diperoleh berdistribusi normal dan varians sample yang diamati bersifat homogen. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dengan Anava 1 Jalur, diperoleh F hitung variabel hasil belajar pangkat rasional sebesar 22,369 dengan derajat kebebasan 2 lawan 62. Besarnya F hitung ternyata lebih besar jika dibandingkan F tabel pada taraf signifikansi 5 % yakni sebesar 3,15. Hal ini menunjukkan bahwa Hipotesis Alternatif (Ha) yang menyatakan “Ada perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa pada sistem pembelajaran antara metode peta konsep dan umpan balik dengan metode peta konsep tanpa umpan balik maupun tanpa kedua-duanya“, diterima. Dan Hipotesis nihilnya (Ho) yang menyatakan “Tidak ada perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa pada sistem pembelajaran antara metode peta konsep dan umpan balik dengan metode peta konsep tanpa umpan balik maupun tanpa kedua-duanya”, ditolak. Ini berarti bahwa hasil belajar pangkat rasional siswa yang mendapat peta konsep dan umpan balik lebih tinggi daripada hasil belajar siswa yang mendapat peta konsep tanpa umpan balik.
Pengaruh Kecerdasan Emosional Siswa terhadap Hasil Belajar Matematika Tornika Simalango
JURNAL INOVASI EDUKASI Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI EDUKASI
Publisher : Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jie.v2i2.760

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauhmana pengaruh kecerdasan emosional siswa terhadap hasil belajar matematika dalam kaitannya dengan peningkatan mutu pendidikan. Penelitian ini dilakukan di SMP Advent VII Jakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif melalui survei lapangan dengan pendekatan korelasional. Variabel penelitian terdiri atas satu variabel bebas yaitu kecerdasan emosional siswa dan satu variabel terikat yaitu hasil belajar pelajaran matematika. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 30 orang siswa. Hasil uji validitas soal menunjukkan bahwa dari 30 butir tes hasil belajar yang diujicobakan hanya 25 butir yang diyatakan valid. Selanjutnya uji normalitas data menunjukkan bahwa data yang digunakan berdistribusi normal. Selanjutnya untuk menguji homogenitas data digunakan uji Fiser (F) antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol menunjukkan bahwa fhitung < ftabel yaitu 1,772 < 1,858 sehingga dapat disimpulkan bahwa populasi yang digunakan merupakan populasi yang homogen. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa thitung > ttabel, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII SMP Advent VII Jakarta.

Page 1 of 1 | Total Record : 5