cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah LISKI (Lingkar Studi Komunikasi)
Published by Universitas Telkom
ISSN : 24424005     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
The Journal of Communication Studies Peripheries (LISKI) has a philosophy of advancing communication studies through the dissemination of knowledge transferred by the journal. At the beginning of its formation, LISKI was a discussion-group activity initiated by the lecturers of communication studies of Telkom University. Starting from sharing knowledge among themselves, it expanded into becoming a scientific-media for communication experts throughout Indonesia. LISKI is inviting all researchers and academicians of communication studies in publishing their research either in qualitative, quantitative, or mixed-mode method. All research papers must be correlated to communication studies. LISKI publishes two publications yearly (1 volume, 2 issues) in February and September.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021" : 6 Documents clear
Strategi Membangun Loyalitas Pasien Selama Pandemi Covid-19 Pada Klinik Rehabilitasi Narkoba Balqis Asyifa; Sri Dewi Setiawati
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3635

Abstract

Tahun 2020 menjadi tahun dimana hampir seluruh dunia tengah dihadapkan dengan pandemi COVID-19 yang berpengaruh terhadap berbagai aspek kehidupan termasuk dunia kesehatan. Klinik Utama Medika Antapani II Bandung yang ditunjuk BNN sebagai salah satu klinik rehabilitasi dalam mewujudkan Indonesia bebas narkoba, berupaya memberikan pelayanan maksimal terhadap pasien adiksi narkoba di tengah situasi ini. Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya dalam membangun loyalitas pasien terhadap klinik. Dalam menumbuhkan loyalitas pasien adiksi narkoba di tengah pandemi COVID-19 Klinik Utama Medika Antapani II Bandung ditunjang dengan strategi CRM (Customer Relationship Management) melalui keputusan strategis, seleksi dan interaksi. CRM merupakan teknik berbisnis yang berorientasi pada pelanggan dalam hal ini adalah orientasi pasien. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan memanfaatkan SDM dan teknologi, Klinik Utama Medika Antapani II Bandung mampu mempertahankan kepercayaan pasien adiksi narkoba terhadap klinik. Kata Kunci: loyalitas pasien, klinik rehabilitasi, CRM, COVID-19
Strategi Edukasi Kebudayaan Sunda Pada Saung Angklung Udjo Reni Nuraeni; Ananda Rayhan; Nadya Winefadila
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3649

Abstract

Kota Bandung mempunyai ciri khas dan budaya yang berbeda dengan kota lainnya mempunyai banyak tempat wisata yang salah satunya tempat edukasi melestarikan budaya sunda. Saung Angklung Udjo adalah lokasi tujuan wisata sekaligus tempat belajar kebudayaan sunda karena wisatawan bukan hanya disuguhkan kebudayaan sunda akan tetapi langsung bisa belajar dan berinteraksi mempelajari tarian maupun bermain angklung bersama wisatawan lainnya. Dalam proses edukasi budaya sunda, harus dilakukan strategi agar mudah dipahami komunikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi yang Saung Anglung dalam kegiatan ekusi budaya sunda menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Pencarian informasi pada penelitian ini dilakukan dengan wawancara mendalam dan observasi. Berdasarkan proses pengamatan dan wawancara memperlihatkan bahwa dengan kegiatan pertunjukan merupakan strategi yang efektif dalam memberikan edukasi kepada kalangan pelajar yang dianggap sebagai sasaran utama kegiatan edukasi. Selain itu juga kekuatan media sosial seperti instagram, youtube, facebook dijadikan sarana informasi untuk menyebarkan informasi budaya sunda. Kata Kunci: strategi komunikasi, kebudayaan, edukasi, saung angkung
Media Graffiti Sebagai Bentuk Komunikasi Di Indonesia Putri Eka Wulandari; Alyssa Melita Rahmat
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3636

Abstract

Semakin berkembangnya dunia komunikasi, bentuk dari komunikasi juga ikut mengalami perkembangan. Graffiti merupakan salah satu bentuk komunikasi yang mulai banyak digunakan untuk berkomunikasi baik secara langsung maupun tidak langsung. Di Indonesia, masih banyak orang yang melihat fenomena ini sebagai suatu hal yang merusak estetika dari sebuah fasilitas publik. Padahal jika dilihat dari gambar yang lebih luas, graffiti bisa memiliki tujuan dan motivasi yang lebih dari itu. Penelitian ini menggunakan konseptualisasi dari penelitian terdahulu dan difokuskan pada asumsi dramatisme Kenneth Burke. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode eksploratif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam kepada 3 informan yang aktif dalam dunia graffiti, kemudian data dianalisa menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian membuktikan bahwa asumsi-asumsi dasar Teori Dramatisme terpenuhi melalui media graffiti. Melalui graffiti, manusia berkomunikasi tidak hanya menggunakan simbol, tetapi juga memberikan makna tertentu. Kata Kunci: graffiti, dramatisme, seni jalanan, kenneth burke
Pesan Keberagamaan Pada Film Animasi Nussa Dan Rara Twin Agus Pramonojati; Rizca Haqqu
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3637

Abstract

. Nussa dan Rara merupakan salah satu film animasi untuk anak yang berlatar cerita dan bernuansa Islami. Sebagai film Islami, Nussa dan Rara banyak menyajikan cerita-cerita yang bermuatan pendidikan karakter dan moral bagi anak-anak. Sebagai salah satu film animasi yang populer dikalangan anak-anak Indonesia, Nussa dan Rara ternyata juga mendapatkan respon yang negatif dari sebagian masyarakat di Indonesia. Opini yang muncul di media sosial diantaranya menyatakan bahwa film animasi Nussa dan Rara merupakan film yang tidak merepresentasikan budaya Indonesia, mempropagandakan bangsa Arab dan tidak mewakili keberagamaan di Indonesia. Penelitian ini berusaha mengetahui bagaimana pesan keberagamaan yang diadegankan oleh karakter Nussa dan Rara pada episode Toleransi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan analisis text, yaitu semiotika. Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya dimensi keberagamaan yang ditampilkan melalui tanda adegan serta dialog berupa dimensi keyakinan atau kepercayaan, penghayatan, serta dimensi pengamalan. Pesan keberagamaan dari film Nussa dan Rara yaitu menghormati perbedaan suku, ras, serta saling tolong menolong. Kata Kunci: pesan, dimensi keberagamaan, film animasi nussa dan rara
Implementasi Program Shopee Streamer Academy Sebagai Strategi Humas Pemasaran Fajri Ramadhani; Renata Anisa
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3638

Abstract

. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi, pertumbuhan e-commerce meningkat secara signifikan di Indonesia, salah satunya adalah Shopee. PT. Shoppe Internasional merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan perdagangan elektronik bernama Shopee di bawah naungan SEA Group yang berkantor pusat di Singapura. Shopee berupaya untuk meningkatkan inovasi bisnis melalui peluncuran fitur livestreaming bertajuk Shopee Live. Kini, Shopee Live tengah mengembangkan program Shopee Streamer Academy guna memfasilitasi pengguna dalam mengembangkan konten yang menarik dan dapat membantu meningkatkan penjualan produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui taktik yang diimplementasikan oleh PT. Shopee International Indonesia melalui program Shopee Streamers Academy sebagai program marketing public relations perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan mencakup observasi, studi literatur dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Shopee International Indonesia mengimplementasikan 3 taktik marketing public relations berdasarkan Marketing Public Relations Tactics from A to Z, yakni competitions, demonstrations, dan product placement guna meningkatkan penjualan produk yang dikemas melalui pengembangan konten yang menarik dari streamers. Kata Kunci: humas pemasaran, perusahaan shopee, shopee streamer academy
Pengaruh Respons Kognitif Khalayak Terhadap Merek Dan Sikap Pada Iklan Luar Ruang Blibli Sylvie Nurfebiaraning
Lingkar Studi Komunikasi (LISKI) Vol 7 No 1 (2021): FEBRUARI 2021
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/liski.v7i1.3639

Abstract

Perkembangan e-commerce di Indonesia semakin kompetitif. Perusahaan e-commerce membutuhkan iklan sebagai salah satu kegiatan komunikasi pemasaran yang terintegrasi di bebeberapa media iklan sesuai dengan tujuan dan target khalayak. Outdoor advertising berupa Billboard Blibli dengan ukuran sangat besar, berupa pesan visual merek Blibli di area jalan tol Cipularang arah dari Jakarta ke Bandung sebagai salah satu media iklan alternatif untuk menyasar ke target khalayak yang beraktivitas di luar ruangan dan bermobilitas tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui besar pengaruh cognitive response outdoor advertising Blibli terhadap brand attitude dan attitude toward the advertisement. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif, teknik pengumpulan data melalui survey dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden yang pernah melihat Billboard Blibli tersebut. Melalui teknik analisis data uji regresi linear sederhana, hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh variabel cognitive response (X) terhadap brand attitude (Y1) sebesar 25,1 % dan attitude toward the advertisement (Y2) sebesar 44 %, sisanya dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diukur dalam penelitian ini. Kata Kunci: iklan luar, respons kognitif, merek, sikap

Page 1 of 1 | Total Record : 6