cover
Contact Name
Muh Syaiful Romadhon
Contact Email
syaiful@nurulfikri.ac.id
Phone
+6221 - 786 3191
Journal Mail Official
lppm@nurulfikri.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Lenteng Agung No.20, RT.4/RW.1, Srengseng Sawah, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12640 Location: Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia.
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Teknologi Terpadu
ISSN : 24770043     EISSN : 24607908     DOI : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1: Juli, 2015" : 5 Documents clear
Perbandingan Algoritma Pendeteksian Spam Andros, Andros
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.28

Abstract

Abstract— Masalah SPAM pada pesan elektronik menjadi hal yang sudah sering terjadi sehari-hari. Oleh karena itu, diperlukan sistem untuk menangkal SPAM, dimana sistem tersebut diharapkan menerima sebuah pesan secara utuh lalu memutuskan bahwa apakah pesan tersebut adalah spam atau tidak. Sebuah system tersebut membutuhkan beberapa proses, salah satunya adalah ekstraksi fitur dari input teks tersebut. Paper ini akan menganalisis dan membandingkan metode ekstraksi fitur dalam pendeteksian SPAM.Kata kunci : SPAM, filtering, feature extraction, NLP, IR, machine learning
Noise Cancellation Using Non-LocalMeans SVD Eka Suryana
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.29

Abstract

Abstrak – image denoising merupakan upaya untuk menghilangkan noise dari citra digital. Sejumlah teknik untuk denoising menggunakan prinsip pemisahan sinyal asli dan sinyal noise. Tidak seperti sejumlah teknik yang melakukan pendekatan ini. Non local means merupakan teknik denoising untuk mendapatkan citra asli menggunakan weighted similarities antara piksel. Tulisan ini merupakan laporan investigasi mengenai NLM algoritma tersebut dan NLM yang telah terimprovisasi menggunakan SVD.Keywords-component; Image Denoising, NLM
DIAGNOSA PENYAKIT JANTUNG PADA PONSEL MENGGUNAKAN POHON KEPUTUSAN Febri Maspiyanti
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.30

Abstract

Berkembangnya teknologi kini dapat mempermudah seorang praktisi medis untuk mendiagnosa dengan cepat dan tepat apakah seorang pasien menderita penyakit jantung atau tidak layaknya seorang dokter spesialis jantung yang sudah berpengalaman. Hal tersebut dibutuhkan sebagai usaha dalam deteksi dini penyakit jantung. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pola dari penyakit jantung dan membangun sebuah aplikasi mobile untuk mendeteksi penyakit jantung berdasarkan Pohon Keputusan (Pohon Keputusan). Dalam penelitian ini digunakan dataset sejumlah 294 data pasien yang terdiri dari 13 atribut dan 1 atribut sebagai kelas. Kami menggunakan age, sex, chest pain type, resting blood pressure, cholesterol, fasting blood sugar, resting ECG, average heart rate, examine induced angina, T or ST oldpeak, ST slope, number of major vessels, general heart rate sebagai input, dan sehat atau sakit sebagai output. Penelitian ini berhasil menghasilkan akurasi sebesar 81,29% dan mengimplementasikan aturan-aturan yang dihasilkan oleh Pohon Keputusan kedalam aplikasi ponsel. Kata kunci : Penyakit Jantung, Pohon Keputusan, Ponsel.
APLIKASI MOBILE UNTUK DETEKSI DAN KLASIFIKASI DAUN SECARA REAL TIME Zaki Imaduddin
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.33

Abstract

Penelitian ini diajukan untuk pendeteksian dan klasifikasi daun menggunakan sistem operasi android, dimana penelitian ini merupakan hasil pengembangan dari penelitian sebelumnya yang juga melakukan deteksi dan klasifikasi daun[1], pada eksperimen ini kami menggunakan 1.907 sample daun Flavia dimana 1335 daun untuk data pembelajaran dan 572 daun untuk data uji. Kami menggunakan 3 jenis daun yang berbeda untuk dideteksi dan diklasifikasi oleh sistem dimana ini belum ada penelitian yang melakukan proses deteksi dan pengenalan sekaligus dengan menggunakan objek daun. Kami menggunakan metode AdaBoost untuk mendeteksi daun dan kami menggunakan SVM untuk proses klasifikasi, sedangkan untuk ekstraksi fitur kami menggunakan haar like fitur dan LBP. hasil akurasi yang diperoleh dalam proses deteksi dan pengenalan dengan menggunakan mobile phone berbasis android ialah 66,91%. Aplikasi ini sangat penting bagi masyarakat untuk sarana pembelajaran dalam mengetahui tiap jenis daun yang ada disekitar kita. Kata Kunci: Android, AdaBoost, SVM, Haar Like Fitur, LBP
Sistem informasi dan monitoring perkembangan janin berbasis android Hilmy Abidzar Tawakal
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.35

Abstract

AbstractPemantauan terhadap perkembangan janin akan memudahkan untuk mendeteksi adanya gejala pertumbuhan janin yang tidaknormal. Pemantauan dilakukan dengan melakukan pengukuran dan perkiraan usia serta berat janin. Berat badan normal janin pada usiakehamilan tertentu mengacu pada data statistik kehamilan. Janin yang terlalu besar atau terlalu kecil dapat menimbulkan masalahyang cukup serius bagi proses persalinan maupun perkembangan bayi. Proses pemantauan perkiraan usia dan berat janin dapatdilakukan dengan mengukur tinggi fundus uteri maupun dengan mengukur biometri janin lewat citra USG (ultrasonografi). Gunamemudahkan proses pemantauan dan pemberian informasi bagi ibu hamil, diperlukan sebuah sistem informasi yang dapat diaksesdengan mudah. Sebuah sistem yang merekam perkembangan janin dan memberikan informasi yang mudah dipahami mengenaiperkembangan janin bagi ibu hamil maupun petugas medis. Karenanya pengembangan aplikasi untuk perangkat bergerak bagi ibuhamil maupun petugas kesehatan (bidan) menjadi penting. Diharapkan dengan dikembangkannya aplikasi untuk perangkat bergerak,ibu hamil maupun tenaga medis menjadi mudah untuk melakukan proses pencatatan dan pengawasan perkembangan janin. Metodeuntuk mengukur perkembangan berat badan janin dilakukan dengan menggunakan pengukuran biometri janin melalui citra USGserta pengukuran tinggi fundus uteri. Aplikasi yang dikembangkan juga mampu menampilkan informasi grafis yang mudah dipahamimengenai perkembangan janin.KeywordsPerkembangan Janin, Ultrasonografi (USG), Fundus uteri, Aplikasi perangkat bergerak

Page 1 of 1 | Total Record : 5