cover
Contact Name
Ansar Suhermam
Contact Email
ansar.suherman@umbuton.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
medialogkomunikasi@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bau bau,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi
ISSN : 26560690     EISSN : 26849054     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi, diterbitkan dua kali setahun yakni bulan Februari dan Agustus. Menerima artikel yang belum pernah dipublikasikan baik dari hasil penelitian, pemikiran konseptual/teoritis, dan studi tentang berbagai fenonema dalam bidang komunikasi, namun tidak terbatas pada isu-isu yang berkaitan dengan ilmu komunikasi seperti: Politik, Ketahanan Nasional; Kebijakan dan birokrasi; Konflik; Kesehatan; Globalisasi dan Dampak Sosial; Media, Demokrasi, dan Integrasi; Literasi Media; Pariwisata; Budaya Populer dan Masyarakat; Media dan Agama; Media dan Politik Identitas; Gender; Media dan Seksualitas; Media Sosial; Teknologi Komunikasi Informasi (TIK).
Arjuna Subject : -
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi" : 20 Documents clear
Therapeutic Communications Phase In Children Down Syndrom: Case Study In Bantul, Yogyakarta Suciati Bahar Sarro, Adhea Rifty
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.597

Abstract

Therapeutic communication is an attempt at healing through communication. In the case of Down Syndrome child therapy, therapists are required to pay attention to factors that influence the implementation of therapy so that communication is carried out effectively so that healing goals can be achieved. This study intends to describe the therapeutic communication phase of therapists with children with Down syndrome in forming independence in SLBN 1 Bantul, Yogyakarta. This study uses a qualitative descriptive type with 2 (two) pairs of informants, PT and LN . Data obtained through interviews, observations, and documentation. Based on the results of the study, it can be concluded that there are four therapeutic communication phases which include the pre-interaction phase, the orientation phase, the work phase, and the termination phase. In the work phase, the therapist uses YouTube in play therapy. The use of this new media has been proven to improve children's moods and thus speed healing. The four phases of therapeutic communication have been carried out effectively by a therapist informant and it is proven that children with down syndrome can experience changes toward healing in increasing independence, interacting, and building caring attitudes. The other informants did not carry out the four phases of therapeutic communication to the maximum, causing children to be lazy to attend school and slow to develop towards a better direction. Keywords: therapeutic communication, pre-interaction phase, orientation phase, work phase, termination phase
Efektivitas Komunikasi Google Classroom Sebagai Media Pembelajaran Jarak Jauh Pada Mahasiswa Ilmu Komunikai Universitas Negeri Jakarta Angkatan 2018 Wanda Hanifah, K.Y.S. Putri
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.639

Abstract

ABSTRAK Dalam menghadapi pandemi Covid-19, mahasiswa Ilmu Komunikasi di Universitas Negeri Jakarta melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan menggunakan salah satu media pembelajaran online, yaitu google classroom. Dengan memanfaatkan google classroom ini maka dosen dan mahasiswa akan tersambung secara digital. Dalam melakukan kegiatan pembelajaran, terdapat proses komunikasi untuk menyampaikan pesan edukatif dari dosen kepada mahasiswa, hal itu bertujuan agar pesan yang disampaikan oleh dosen dapat diterima dengan baik sehingga mempengaruhi pengetahuan dan perubahan perilaku mahasiswa, maka itu kesuksesan suatu kegiatan pembelajaran sangat bergantung pada efektivitas proses komunikasi yang terjadi dalam pembelajaran. Oleh karena itu tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas google classroom sebagai media pembelajaran jarak jauh pada mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2018. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2018 yang berjumlah 37 orang dengan 34 responden. Penelitian ini memiliki satu variabel, yaitu efektivitas komunikasi. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa keenam dimensi efektivitas komunikasi yaitu dimensi penerima pesan, dimensi isi pesan, dimensi media komunikasi, dimensi format pesan, dimensi sumber pesan dan terakhir yaitu dimensi ketepatan waktu, memperoleh nilai rata-rata diatas 2,5%. Hal ini menunjukkan bahwa google classroom sebagai media pembelajaran jarak jauh pada mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2018 dinyatakan efektif. Kata Kunci : Efektivitas Komunikasi, Google Classroom, Pembelajaran Jarak Jauh, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2018
Komunikasi Persuasi Humas Direktorat Jenderal Pajak Melalui Seminar Pajak Bertutur Pada Mahasiswa Universitas Nasional Jakarta Muhammad Infaqi Junaedi
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.650

Abstract

Pendapatan Negara di Indonesia mengalami penurunan di dalam membayar pajak. Hal itu mendorong Humas Direktorat Jenderal Pajak untuk mensosialisasikan sadar pajak salah satunya melalui seminar pajak bertutur, dalam memberikan informasi humas direktorat Jenderal Pajak tidak terlepas dari proeses komunikiasi persuasi yang di gunakan untuk mempengaruhi audience. Penelitian ini menggunakan metodelogi kualitatif. Teori yang digunakan adalah teori komunikasi persuasi Hovland/Yale oleh Perloff. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana komunikasi persuasi Humas Direktorat Jenderal Pajak melalui seminar pajak bertutur pada mahasiswa Universitas Nasional Jakarta. Teknik pengumpulan data primer yang dilakukan adalah dengan menggunakan wawancara semi terstruktur. Kemudian data sekunder diperoleh melalui studi kepustakaan untuk memperoleh data dari buku, internet dan website. Selain itu, data sekunder juga diperoleh dari data internal Humas Direktorat Jenderal Pajak. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa Komunikasi persuasi yang di gunakan oleh Direktorat Jenderal Pajak melalui seminar pajak bertutur pada mahaisiswa Universitas Nasional Jakarta sesuai dengan tahapan proses komunikasi persuasi.
Analisis Harmonisasi Komunikasi Antara Nelayan Jaring Bobo Dalam Usaha Penangkapan Ikan Di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Masni Sanmas
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.690

Abstract

ABSTRAK Nelayan merupakan bagian dari unit penangkapan ikan yang sangat berperan penting dalam operasi penangkapan ikan di laut. Produktivitas hasil tangkap yang dimiliki nelayan sangat ditentukan oleh baik buruknya kondisi alam, misalnya keadaan cuaca yang kurang baik, faktor lain yang sangat berpengaruh terhadap kurangnya produktivitas hasil tangkap juga disebabkan karena faktor internal dari kelompok nelayan itu sendiri. Faktor internal yang dimaksud ialah hubungan sosial di dalam kelompok jaring bobo. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis harmonisasi komunikasi antara nelayan dalam usaha penangkapan ikan di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), dan mendeskripsikan upaya yang telah dilakukan untuk membangun komunikasi yang harmonis antar nelayan selama berlangsungnya proses penangkapan ikan di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis deskriptif. Data diperoleh melalui observasi dan wawancara langsung terhadap 22 informan dan dianalisis menggunakan model interaktif Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukan bahwa, nelayan di Kabupaten Seram Bagian Barat dalam menjalankan usaha jaring bobo sering terjadi konflik yng mengakibatkan komunikasi antar nelayan tidak berjalan harmonis, dan ada juga nelayan yang komunikasi mereka berjalan harmonis. Upaya yang di gunakan dalam membangun komunikasi yang harmonis dengan saling menghargai, kejujuran, kerjasama, dan adanya tanggung jawab. Serta Pentingnya harmonisasi dalam kelompok adalah untuk menciptakan adanya rasa nyaman diantara nelayan. Kata Kunci: Komunikasi Kelompok, Harmonisasi Komunikasi, Hasil Tangkapan
Strategi Komunikasi PT Semen Indonesia (PERSERO) Tbk Dalam Manajemen Isu Pembangunan Pabrik Semen Di Rembang Sigit Wahono
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.693

Abstract

This study aims to identify, analyze, and determine the factors that influence the success of the communication strategy undertaken by PT Semen Indonesia (Persero)Tbk in the issue management of the cement plant construction in Rembang used descriptive qualitative research methods with case studies. Based on the results of the research, Semen Indonesia has made efforts to actively manage the issue by conducting media monitoring every day to monitor the development of news and information circulating in the print and online mass media. Issue monitoring is also carried out by observing public opinion on social media and various other online discussion forums. Furthermore, Semen Indonesia has compiled a communication strategy in managing the issue of cement factory construction in Rembang which is divided into several elements, including messages delivered, mapping of communication targets, communication media used, and evaluating the impacts obtained from the communication strategies that have been carried out. The communication strategy has been implemented in accordance with the planned schedule. In carrying out the management of the issue, Semen Indonesia carried out the appropriate information between the data and the available facts. To reach all broader stakeholders, Semen Indonesia uses a variety of existing communication media. The company also conducts periodic evaluations to determine the effectiveness of the communication strategy undertaken. In addition to monitoring issues based on mass media and social media, strategy adjustments are made by analyzing the development of actions and agenda settings carried out by counter parties.
Kohesivitas Kelompok Dalam Komunitas Xtc (Pac Cimenyan) Pimpinan Anak Cabang Cimenyan Derina Herman; Nela Widiastuti
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.696

Abstract

Proses komunikasi kelompok sangat penting untuk mencapai kohesivitas kelompok. Dalam kelompok harus muncul kesadaran kolektif sebagai anggota kelompok sehingga antara sesama anggota kelompok tumbuh perasaan-perasaan atau sentiment atas dasar kesamaan sehingga tercipta komunikasi yang interaktif dan bisa mencapai tujuan bersama dalam kelompoknya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kohesivitas di kalangan anggota XTC (PAC Cimenyan) dalam upaya menjaga eksistensi kelompok. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengambilan data melalui observasi dan wawancara mendalam bersama anggota komunitas XTC (PAC Cimeyan). Teknik pemeriksaan ke absahan data dengan triangulasi dan mengunakan teori activity interaction sentiment. Penelitian ini menunjukan bahwa kohesivitas kelompok terbentuk dari kebersamaan kelompok seperti proses menumbuhkan perasaan atau sentiment-sentimen pada saat berkumpul. Inilah yang menyebabkan kohesivitas dalam komunitas XTC (PAC Cimenyan) dan membuat komunitas ini mampu menjaga eksistensinya diantara komunitas sejenis lainnya.
Konstruksi Relasi Seksual Laki-laki Di Indonesia dalam Film Dwi Susanti; Moch Imron Rosyidi
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.698

Abstract

Perkembangan industri film di Indonesia menempatkan perempuan yang pada mulanya berada dalam layar, bergerak hingga ke belakang layar. Perempuan mengambil peran penting sebagai produser, penulis naskah dan sutradara. Nia Dinata merupakan salah satu perempuan yang memulai karirnya di baliklayar dan menyutradarai film Arisan ! Landasan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsep hegemoni maskulinitas yang selama ini telah dipakai pemerintah dalam mengkonstruksi bentuk-bentuk maskulinitas di Indonesia. Konstruksi maskulinitas tersebut terdapat pada film-film yang diproduksi melalui dengan figur bapak sebagai tokoh sentral dalam keluarga.. Perspektif Women’s Cinemajuga digunakan dalam penelitian ini berkaitan dengan penggunaan kacamata perempuan dalam merepresentasikan maskulinitas melalui sebuah film. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan paradigma konstruktivistik. Teknik analisis data yang digunakan yakni semiotika Pierce yang bersumber pada segitiga semiotik yakni, Sign, Interpretantdan Object.Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, terdapat representasi maskulinitas plural. Ada tiga bentuk maskulinitas yang terdapat dalam film tersebut. Yang pertama,adalah fatherhood.Yang kedua, adalah laki-laki jenis baru, atau new man. Yang terakhir dan menjadi fokus dalam penelitian ini, adalah maskulinitas dan relasi seksual. Film Arisan!merepresentasikan hubungan seksual sesama jenis atau homoseksual ke dalam citra yang positif. Hubungan Nino dan Sakti yang mendapatkan dukungan dari teman-teman serta keluarganya, bahkan Nino dan Sakti berani dan bangga coming out tentang identitas seksual mereka. Kata Kunci: Relasi Seksual, Semiotika, Representasi Maskulinitas
Strategi Komunikasi Podcast Dalam Mempertahankan Pendengar Mochamad Irfan Radika; Sri Dewi setiawati
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.699

Abstract

Perkembanagan teknologi diiringi oleh perkembangan zaman, membuat munculnya banyak sekali teknologi-teknologi baru yang di buat untuk menyesuaikan dengan keadaan dan kebutuhan bagi manusia, podcast merupakan suatu konten dalam audio broadcast di media baru internet, podcast DoYouSeeWhatISee merupakan podcast bertemakan horor yang merupakan salah satu podcast terbaik di Indonesia , Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi komunikasi yang di gunakan podcast DoYouSeeWhatISee dalam mempertahankan pendengar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskritif dengan pengumpulan data yang di lakukan menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. penelitian ini menggunakan aspek strategi komunikasi yaitu pengenalan khalayak, penyusunan pesan, menetapkan metode, penetapan media. Hasil penelitian strategi komunikasi yang dilakukan dalam mempertahankan pendengar oleh podcast DoYouSeeWhatISee adalah konten yang berkualitas, kemudahan dalam mendengarkan, dan ter-update secara berkala
Pengaruh Program Acara Konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot Dan Daya Tarik Iklan Terhadap Keputusan Melaksanakan Donasi Ilona Vicenovie Oisina Situmeang
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.728

Abstract

Program acara konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot disiarkan digital live di iNews Senin, 25 Mei 2020 mengumpulkan dana yang dikordinasikan Pemkab Ngawi melalui Bank Jatim untuk dikembalikan ke daerah Ngawi dan didistribusikan kepada korban corona. Acara ini iklan pendukung berasal dari daerah Jawa Timur seperti Bank Jatim, Batik, Kuliner Jatim, Pupuk tanaman untuk diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia. Tujuan penelitian untuk mengetahui seberapa besar pengaruh program acara konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot dan Daya Tarik Iklan Terhadap Keputusan Melaksanakan Donasi. Penelitian ini menggunakan tradisi Sosiopsikologis, Teori Elaboration Likehood (ELT). Desain Penelitian menggunakan Paradigma Positivisme, Pendekatan Kuantitatif, Jenis Eksplanatif dan Metode Survey. Populasi adalah followers @didikempt_oficial sebanyak 525.000 responden, sampel 100 responden. Hasil diperoleh hubungan rendah program acara konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot terhadap keputusan melaksanakan donasi koefisien korelasi sebesar 0.312. Hubungan kuat Daya Tarik Iklan terhadap keputusan menyumbang koefisien korelasi sebesar 0.629. Hasil hubungan sedang program acara konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot dan Daya Tarik Iklan terhadap keputusan melaksanakan donasi koefisien korelasi sebesar 0.489. Uji Hipotesis didapatkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak, terdapat pengaruh hubungan kuat program acara konser Tombo Kangen In Memoriam Didi Kempot dan daya Tarik iklan terhadap keputusan melaksanakan donasi.
Penggunaan Instagram Sebagai Transmedia Storytelling Pada Semesta “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini” Tiara Pratiwi; Aghnina Wahdini; Alvikha Adrian
MEDIALOG: Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2020): Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi
Publisher : Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UM Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/medialog.v3i2.739

Abstract

The presence of social media brought positive impact on various aspects in socio-economic context. Social media gave people the opportunity to promote their own product or creation in a wide, interconnected network allowing the product to be published on multiple platforms. As one of the most popular social media, Instagram aren’t only used to share pictures and videos, but also to share narrative content as Marchella FP has done. NKCTHI is growing as an intellectual property, but it hasn’t reached a stage where fans are allowed to actively contribute to the universe. Marchella still has absolute control over its creation. So far there isn’t any fan who are willing to contribute an independent creation to NKCTHI universe and yet she released the third book called “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini” as a response to a demand from the mass audience. This research focuses on how Instagram are used to widen her reach and also to how she used different medium to expand NKCTHI as a universe. This research is based on transmedia storytelling concept, in which stories are told through multiple medium. This research is done using qualitative descriptive approach, and using observation and secondary data as analysis unit

Page 1 of 2 | Total Record : 20