cover
Contact Name
Sri lestari
Contact Email
Srilestari.270101@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
diyanm@gmail.com
Editorial Address
JL.William Iskandar Ps. V, Medan Estate kec. Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang– Sumatera Utara
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Penentuan harga obligasi dan teori tingkat bunga
Published by Universitas Pamulang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Penelitian obligasi ini masih sangat terbatas. Obligasi dapat menjadi salah satu jenis asset yang cukup menarik. Karena obligasi mampu memberikan pendapatan tetap bagi investor yang dijadikan sebagai alternatif investasi selain saham, peneilitian ini bertujuan untuk mengetahuai pengaruh teori tingkat bunga,kupon dan jatuh tempo sebagian besar obligasi memiliki kupon yang akan dipotong dan diberikan oleh investor untuk mengklaim pembayaran bunga
Articles 181 Documents
PENGUJIAN EFISIENSI PASAR PADA PENGUMUMAN RIGHT ISSUE SAHAM CASA PT. CAPITAL FINANCIAL INDONESIA TBK Sahroni Sahroni
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 4 (2018): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.264 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i4.1376

Abstract

ABSTRACTTujuan dari penelitian yaitu untuk membuktikan secara empirik pengumuman Cum Right Issue dan Ex Right Issue berpengaruh terhadap harga saham CASA. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Least Squares Method dengan Dummy Variable. Data yang digunakan dalam penelitian diperoleh dari Bursa Efek Indonesia.. Penelitian menggunakan 80 sampel untuk diuji. Variable dependen penelitian adalah harga saham CASA, sedangkan variable independen menggunakan Dummy Variabel, yaitu D1 = 0 adalah 40 sampel pengamatan sebelum pengumuman Right Issue yaitu tanggal 6 Desember 2017 sampai dengan tanggal Cum Right Issue tanggal 5 Januari 2018 dan Dummy Variable D2 = 1 adalah pengamatan saat tanggal Ex Right Issue dan setelahnya, dari tanggal 8 Januari 2018 sampai 2 Februari 2018. Pengolahan data penelitian menggunakan software Eviews 9. Model yang diperoleh dari hasil penelitian adalah HARGA_SAHAM = 157.45 + 115.1*DUMMY. Kesimpulan hasil dari penelitian yaitu Pengumuman Cum Right Issue dan Ex Right Issue berpengaruh sangat signifikan terhadap harga saham CASA.
SHARIA BANKSHARIA BANKS’ PERFORMANCE IN INDONESIA : A PANEL MODEL APPROACH PERFORMANCE IN INDONESIA : A PANEL MODEL APPROACH Nurismalatri, Nurismalatri
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 2, No 3 (2019)
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (502.234 KB)

Abstract

Kesuksesan sebuah lembaga keuangan bank dapat dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya dapat  ditinjau berdasarkan kinerja keuangan yaitu rasio keuangan. Penelitian ini memiliki tujuan menganalisis faktor faktor yang mempengaruhi ROA perbankan syariah di Indonesia. Analisis data yang digunakan adalah regresi data panel dimana CAR, NPF, BOPO dan FDR sebagai variabel bebas sedangkan ROA sebagai variabel terikat. Sampel yang digunakan yaitu 11 bank Umum Syariah dengan periode data tahun 2010 – 2017. Semua tahap pengolahan data penelitian ini menggunakan alat perangkat lunak Stata 10. Hasil penelitian ini diperoleh hasil bahwa NPF dan BOPO berpengaruh negatif terhadap ratio ROA.
ANALISIS PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN RENCANA STRATEGIS TERHADAP PENINGKATAN KINERJA UNIT INTERNAL AUDIT & CONTROL PT. GMF AERO ASIA Dewi Nari Ratih Permada
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 3 (2018): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (954.303 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i3.1090

Abstract

ABSTRACTPenelitian ini bertujuan untuk menganalisa penerapan Good Corporate Governance dan rencana strategis tersebut untuk peningkatan kinerja Unit Internal Audit & Control GMF Aero AsiaPenelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif studi korelasional. Instrumen pengumpul data yang digunakan adalah kuesioner dengan skala likert. Jumlah populasi sebanyak 69 pegawai dari 4 unit yaitu Unit Internal Audit & Control, Unit Accounting and Treasury, Unit Corporate Secretary dan Unit Corporate Development. Data yang diperoleh dari penelitian ini telah dianalisis dengan menggunakan metode statistik dengan menggunakan program SPSS versi 20.0. Dari hasil penelitian dan analisis ini menunjukan bahwa :Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel Good Corporate GovernanceTerdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel rencana strategisTerdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel Good Corporate Governance dan rencana strategis  terhadap kinerja Unit Internal Audit & Control  
PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE DAN GROWTH TERHADAP KINERJA INDUSTRI MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERCATAT DI INDONESIA STOCK EXCHANGE SELAMA PERIODE TAHUN 2011 - 2015 Nardi Sunardi; Anisa Sari Sasmita
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 2, No 2 (2019): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (594.879 KB) | DOI: 10.32493/skt.v2i2.2492

Abstract

ABSTRACT Populasi penelitian ini adalah Perusahaan makanan dan minuman yang tercatat pada Bursa Efek Indonesia pada tahun penelitian 2011 sampai dengan 2015. Metode penentuan sampel dengan metode purposive sampling, dengan beberapa kriteria yang telah ditentukan  maka jumlah sampel adalah sebanyak 6 perusahaan makanan dan minuman. Data penelitian merupakan data sekunder diperoleh dari Indonesia Stock Exchange (IDX) tahun 2011 sampai dengan tahun 2015. Menjawab masalah penelitian dan pengujian hipotesis penelitian digunakan pendekatan regresi panel yang akan digunakan yaitu ordinary least square (OLS). Untuk mengolah data sekunder yang didapat, peneliti mengunakan program aplikasi bantuan software diantaranya MS.Exel 2010 meliputi pembuatan tabel dan grafik untuk analisis deskriptif. Sedangkan kegiatan pengolahan data statistik dengan EVIEWS versi 9.0 digunakan untuk membantu dalam menganalisis data yang digunakan dalam melakukan pengujian signifikasi analisis regresi data panel. Keyword : Return On Asset, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Growth
KAJIAN HARGA SAHAM PT. CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA TBK (CMNP) PADA TANGGAL PENGUMUMAN CUM DIVIDEN DAN EX DIVIDEN TAHUN 2017 Zulfitra - Zulfitra; Surya - Marthadinata; Susanto - Susanto
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 2 (2017): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (458.346 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i2.744

Abstract

ABSTRACT  Penelitian bertujuan untuk membuktikan secara empirik bahwa pengumuman Cum Dividend dan Ex Dividen dapat mempengaruhi harga saham CMNP. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Least Square Methods dengan Dummy Variable. Data yang digunakan dalam penelitian diperoleh dari Bursa Efek Indonesia, kemudian diambil 24 sampel untuk diuji. Variable endogen penelitian adalah harga saham. Sedangkan variable eksogennya adalah Dummy Variable, yaitu D1 = 1 pengamatan saat pengumuman Dividen yaitu tanggal 22 Desember 2016 sampai dengan tanggal cum dividen 10 Januari 2017. Kemudian D2 = 0 pengamatan saat tanggal ex Dividen dan setelahnya, dari tanggal 11 januari 2017 sampai 26 januari 2017. Data penelitian diolah menggunakan software Eviews 9. Model hasil penelitian yang diperoleh adalah HARGA_SAHAM = 1540.83333333 + 317.5*DUMMY. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa terjadi kenaikan harga saham CMNP saat pengumuman Cum Dividen sampai tanggal Cum Dividen,  terjadi penurunan harga saham CMNP pada saat tanggal Ex Dividen dan sesudahnya, Pengumuman Cum Dividen dan Ex Dividen berpengaruh sangat signifkan harga saham CMNP.Keyword :Harga Saham CMNP, Cum Dividen, Ex Dividen, Least Square Methods, Dummy Variable
MENGUKUR TINGKAT KESEHATAN KEUANGAN TIGA PERUSAHAAN PROVIDER TERBESAR DI INDONESIA Diana Riyana H
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 2, No 1 (2018): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (623.735 KB) | DOI: 10.32493/skt.v2i1.1966

Abstract

ABSTRACTSemakin tingginya kebutuhan masyarakat yang berhubungan dengan paket data dalam berkomunikasi sehingga menjadi peluang bagi perusahaan provider untuk mendapatkan kenaikan jumlah pelanggan yang signifikan dari produk yang ditawarkan. Sehingga melalui jurnal ini, penulis tertarik untuk melakukan pengukuran terkait dengan tingkat kesehatan keuangan dari tiga perusahaan provider terbesar di Indonesia yaitu PT Telkom Indonesia, PT XL Axiata, PT Indosat. Tingkat kesehatan keuangan diukur dengan membandingkan rasio rentabilitas, likuiditas, solvabilitas, dan indicator tambahan yaitu profit margin dan working capital turn over. Dari hasil evaluasi dapat diperoleh informasi perusahaan provider yang mempunyai kategori sehat dan tidak sehat berdasarkan pembobotan dari rasio - rasio keuangan tersebut serta trend kinerja perusahaan dalam periode tahun 2015 - 2017.Keyword :Tingkat Kesehatan Keuangan, Perusahaan Provider, Rasio Rentabilitas, Rasio Likuiditas, Rasio Solvabilitas
PENGARUH INVENTARISASI ASET, LEGAL AUDIT ASET, DAN PENILAIAN ASET TERHADAP OPTIMALISASI PEMANFAATAN ASET TETAP (TANAH DAN BANGUNAN) MILIK PEMERINTAH PROVINSI NTB Jamaludin - Jamaludin
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (534.901 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i1.599

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini menjelaskan tentang pengaruh Inventarisasi Aset, Legal Audit Aset, dan Penilaian Aset Terhadap Manajemen Aset Tetap (Tanah dan Bangunan) Milik Pemerintah Daerah Provinsi NTB. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk memperoleh bukti empiris terkait dengan pengaruh inventarisasi aset, legal audit aset, dan penilaian aset terhadap manajemen aset tetap (tanah dan bangunan ) milik Pemerintah Daerah Provinsi NTB. Hasil estimasi menunjukkan bahwa pengaruh Penilaian Aset terhadap pengelolaan dan manajemen  aset tetap (tanah dan bangunan). Dari hasil uji t dapat dilihat bahwa koefisien variabel Penilaian Aset mempunyai arah positif dan signifikan terhadap optimalisasi pengelolaan dan manajemen aset tetap (tanah dan bangunan) dengan nilai koefisien 3,122073. artinya menunjukkan bahwa jika pelaksanaan Penilaian Aset meningkat sebesar 1 persen, maka secara rata-rata, optimalisasi aset akan naik sebesar 3,12 persen dengan anggapan bahwa variabel lain tetap (cateris paribus). Dari hasil regresi uji F pada didapat bahwa nilai F-hitung 4,747693 yang berarti F-hitung > F-tabel atau dengan kata lain Ho ditolak dan menerima Ha. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa semua variabel independen bersama-sama mempengaruhi variabel. Dari hasil analisis bahwa dengan menggunakan model regresi diketahui bahwa nilai Adjusted R-Squared (R2) sebesar 0,337127. hasil ini menunjukkan bahwa 33,71 persen bahwa variabel optimalisasi pengelolaan dan manajemen aset tetap dapat dijelaskan oleh variabel Penilaian Aset (PA), sedangkan 66,29 persen dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukan ke dalam model, artinya 66,29 persen tersebut disebabkan oleh faktor lain. Kata kunci: Optimalisasi Manajemen Aset, inventarisasi aset. Legal Audit Aset, Penilaian Aset.
PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP PROFITABILITAS BANK BTN SEBELUM DAN SESUDAH SEKURITISASI ASET Gos Ishak
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 4 (2018): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.862 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i4.1381

Abstract

ABSTRACTRumah layak huni dan terjangkau bagi PNS (Pegawai Negeri Sipil/ASN) dan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) merupakan permasalahan yang hingga kini belum dapat diatasi secara tuntas. Meskipun berbagai program telah digulirkan pemerintah untuk menyelesaikannya namun jumlah backlog perumahan semakin bertambah (kebutuhan saat ini mencapai 13,5 juta unit , sedangkan pembangunan rumah baru hanya sekitar 300-400 ribu unit per tahun)(Sumber Bappenas & BPS Tahun 2015). Adapun kendala pembiayaan pemerintah melalui APBN sangat terbatas, alokasi anggaran perumahan FLPP (Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan) yaitu Rp 9 T di tahun 2015 atau hanya sekitar 0.375% dari APBN 2400 T (atau kurang dari ½ %). Untuk itu , Bank BTN ditunjuk sebagai Bank Penyalur program kredit perumahan rakyat (KPR-Bersubsidi FLPP) oleh Pemerintah , hasil kinerja keuangan Bank BTN sebelum dan sesudah sekuritisasi asset akan dikaji lebih lanjut, sekaligus dapat memberikan masukan kepada seluruh stakeholders agar solusi backlog dan pembiayaan perumahan dapat memberi kontribusi mengatasi permasalahan perumahan. 
PENGARUH RETURN ON ASSETS, CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURN OVER, DAN QUICK RATIO TERHADAP EARNING PER SHARE SERTA DAMPAKNYA TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO (Studi Kasus Pada Perusahaan Jasa Konstruksi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Tiongkok) Wirawan Suryanto
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 2, No 3 (2019): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.393 KB) | DOI: 10.32493/skt.v2i3.2795

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh return on assets, current ratio, total asset turnover, dan quick ratio terhadap earning per share serta dampaknya terhadap dividend payout ratio (studi kasus pada perusahaan jasa konstruksi yang terdaftar di bursa efek tiongkok).Penelitian ini menggunakan metode asosiatif kausal analisis. Data yang digunakan adalah data keuangan yang di terbitkan oleh masing – masing perusahaan pada website perusahaan. Data pendukung penelitian ini diambil dari beberapa literature, seperti buku, website dan jurnal.Hasil penelitian ini menyatakan bahwa : (1) return on assets berpengaruh secara signifikan terhadap earning per share, (2) current ratio tidak berpengaruh secara signifikan terhadap earning per share, (3)  total asset turn over berpengaruh secara signifikan terhadap earning per share, (4) quick ratio berpengaruh secara signifikan terhadap earning per share. (5) Secara simultan return on assets, current ratio, total asset turn over, dan quick ratio berpengaruh secara signifikan terhadap earning per share.
ANALISIS ALTMAN Z-SCORE UNTUK MEMPREDIKSI KEBANGKRUTAN PADA BANK PEMERINTAH (BUMN) DI INDONESIA TAHUN 2012-2016 Abdul Kadim; Nardi Sunardi
Jurnal SEKURITAS (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol 1, No 3 (2018): Jurnal SEKURITAS
Publisher : Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.451 KB) | DOI: 10.32493/skt.v1i3.1095

Abstract

ABSTRACTPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebangkrutan perusahaan dengan menggunakan model Altman Z-Score pada Bank Pemerintah (BUMN) dari tahun 2012-2016 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kriteria pengambilan sampel menerbitkan laporan keuangan secara teratur pada tahun 2012 sampai dengan tahun 2016. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model Z-Score Altman tersebut dapat diimplementasikan dalam mendeteksi kemungkinan terjadinya kebangkrutan pada Bank Pemerintah (BUMN) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Adapun saran untuk perusahaan yang masuk dalam dikategorikan rawan bangkrut, harus berhati-hati dalam melakukan pengambilan kebijakan perusahaan serta berusaha untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan dan berusaha memanfaatkan aset yang dimilikinya dengan sebaik-baiknya untuk meraih keuntungan yang sebesar-besarnya. Sedangkan perusahaan yang dalam kondisi sehat harus tetap mempertahankan dan meningkatkan kinerjanya dalam menghasilkan laba agar tidak mengalami kebangkrutan.

Page 4 of 19 | Total Record : 181