cover
Contact Name
Christofora Desi Kusmindari
Contact Email
desi_christofora@binadarma.ac.id
Phone
+6281373720262
Journal Mail Official
Jurnal_tekno@binadarma.ac.id
Editorial Address
Direktorat Riset dan Pengabdian Kepada masyarakat Universitas Bina Darma Jl. A Yani no 3
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Tekno
Published by Universitas Bina Darma
ISSN : 19075243     EISSN : 26558416     DOI : https://doi.org/10.33557/jtekno
Core Subject : Engineering,
Journal -TEKNO is a scientific article journal that is the result of ideas, great and original thoughts about the latest research and technological developments covering the fields of civil engineering, elektrical engineeering and industrial engineering which is summarized in one publisher. Journal-TEKNO became one of the means for researchers to publish their great works published two times in one year, namely in April and October.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO" : 5 Documents clear
Pengukuran Jumlah Karyawan dengan MetodeWorkSampling Zahri, Amiluddin; Mawardah, Mutia
Jurnal Tekno Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keseimbangan beban kerja karyawanperlu dilakukan melaui pengukuran kinerja karyawan produktif dan non produktif, salah satunya dengan menggunakan metode work sampling agar dapat mengetahui output standar pekerjaan dalam aktivitas memberikan pelayanan kepada mahasiswa. Pusat Pelayanan Mahasiswa (PPM) Universitas Bina Darma (UBD) merupakan unit yang memiliki tugas pokok untuk memberikan pelayanan kepada mahasiswa. Work sampling adalah suatu aktifitas pengukuran kerja untuk mengestimasikan proporsi waktu yang hilang (idle/delay) selama siklus kerja berlangsung atau untuk melihat proporsi kegiatan tidak produktif yang terjadi (ratio delay study).. Hasil penelitian antara lain: (1) Jumlah pekerjaan produktif di PPM UBD sebesar 78.9 %, dengan idle time sebesar 21%. (2) Waktu baku atau waktu standar untuk melakukan pelayanan per mahasiswa yaitu 4.896 menit, (3) Output standar sebesar  0.204 unit layanan/menit atau 86 unit layanan per hari per karyawan, (4) Beban kerja karyawan PPM UBD belum maksimal yaitu sebesar 53.19%, sedangkan jumlah karyawan PPM UBD sudah optimal karena sesuai dengan jumlah karyawan optimal yaitu sebanyak 3 orang karyawan.
PENGARUH MOTIVASI, DISIPLIN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN Nisa, Ayu; Kumroni, Muhamad; AR, Hasmawaty
Jurnal Tekno Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kinerja adalah hasi lkerjasecarakualitasdankuantitasyang dapatdicapaiolehseorang karyawan dalam melaksanakantugas sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan. Agar kinerja karyawan selalu konsisten maka harusmengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja antara lain adalah motivasi, disiplin dan lingkungan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh motivasi, disiplin dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region II Palembang.Metode Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda.Responden dalam penelitian adalah karyawan PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region II Palembang berjumlah 80 orang. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa : (1). Motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. (2). Disiplin berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. (3). Lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. (4). Motivasi, disiplin dan lingkungan kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan
ANDROID SEBAGAI DETEKTOR SUHU PADA MESIN PENETAS TELUR AYAM DENGAN SOLAR CELL SEBAGAI BACK UP ENERGI Fitri, Normaliaty; Fitriani, Endah
Jurnal Tekno Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suhu yang tepat merupakan syarat untuk mendapatkan keadaan tetas telur ayam yang baik. Alat dektektor suhu berbasis android ini berfungsi untuk memberikan indikator suhu yang terdektesi di dalam mesin Penetas Telur ayam dan alat ini juga bisa sangat membantu user untuk mengukur suhu di dalam mesin Penetas Telur ayam. Alat ini menggunakan sensor LM 35 yang berfungsi mengubah besaran fisis yang berupa suhu menjadi besaran elektrik tegangan. Rangkaian komparator op-amp sebagai penguat pada sensor LM 35 dan bluetooth HC-06 untuk mengirimkan hasil suhu yang terdektesi ke handphone android. Keberadaan  solar  cell  dapat  membantu  sebagai  back  up  energi  listrik  disaat terjadinya  pemadaman  energi  listrik  sehingga  proses  penetasan  telur  dapat  tetap dilakukan.
ALAT PENGUKUR BERAT BADAN DIGITAL MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ATMEGA 32 Sulaiman, Sulaiman
Jurnal Tekno Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rangkaian ini mulanya diberi arus bolak balik 220 Volt AC yang mengalir melewati sekring dan menuju ke Power Supply 5 Volt DC. Kemudian timbangan digunakan atau ditekan  sehingga Potensio Geser yang terletak didalam timbangan menerima tekanan dan bergeser yang mana tekanan tersebut masih berupa tekanan mekanik dari PER sehingga berubah menjadi besaran listrik agar dapat diolah dan dikirim ke Mikrokontroler ATMEGA 32 yang telah diisi menggunakan program Bscom AVR berupa listening program dengan donloder pada sebuah komputer dan dapat menghasilkan  input pembacaan berat badan  seseorang. Dimana  hasil konversi dari rangkaian berat badan digital ini dalam bentuk perhitungan oleh Mikrokontroler ATMEGA 32. Setelah  diproses oleh Mikrokontroler ATMEGA 32 maka input yang telah dikirim dari Potensio Geser sebelumnya  menuju Mikrokontroler ATMEGA 32 ini akan dikirim ke sebuah LCD 16x2  yang merupakan output dari nilai berat badan seseorang yang akurat dan jelas.
PENGARUH PENAMBAHAN BIJI PLASTIK SEBAGAI PENGGANTI FRAKSI HALUS TERHADAP KEPADATAN DAN STABILITAS CAMPURAN ASPAL AC-BC Rosyad, Farlin; Sary, Diea Destha
Jurnal Tekno Vol 14 No 1 (2017): Jurnal TEKNO
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan berpindah dari satu tempat ke tempat lain dengan perjalanan darat merupakan transportasi yang mendominasi pada saat ini, sehingga meningkatnya lalulintas yang ada. Meningkatnya lalulintas tidak lepas dari beban yang besar pada konstruksi jalan raya, sehingga jalan mengalami perubahan bentuk plastis perkerasaan. Dari uraiantersebutmaka dilakukanlahpenelitianuntuk mengetahui seberapa besar pengaruh kehalusan biji plastik dan besar persentase penggunaan biji plastik yang lebih efektif terhadap campuran aspal AC-BC ditinjau dari kepadatan dan stabilitas.Metode yang digunakan untuk  penelitian ini yaitu dengan menambahkanpersentase biji plastik sebesar 0%, 6%, 8%, dan 10% sebagai pengganti dari fraksi halus dalam campuran aspal AC-BC. Penelitian  ini menggunakan  biji plastik jenis Polypropylene dengan metode pengujian marshall, dari pengujian ini didapatkan nilai kepadatan dan stabilitas dari campuran aspal AC-BC dengan suhu 60? masa perendaman 30 menit dan 24 jam.Hasil dari pengujian didapatkan nilai nilai kepadatan tertinggi pada masa perendaman 30 menit dengan persentase 10% biji plastik yaitu 2,342 gr/cc sedangkan masa perendaman 24 jam dengan persentase 10% biji plastik yaitu 2,359 gr/cc dan stabilitas tertinggi pada masa perendaman 30 menit dengan persentase 8% biji plastik yaitu 1876,22 kg sedangkan masa perendaman 24 jam dengan persentase 10% biji plastik yaitu 1780,81 kg. Hasil pengujian tersebut kemudian dianalisis dan dapat disimpulkanbahwa penambahan persentase biji plastik pada fraksi halus dapat meningkatkan nilai kepadatan dan stabilitas pada campuran aspal AC-BC

Page 1 of 1 | Total Record : 5