cover
Contact Name
Dahlia
Contact Email
dahlia@unsulbar.ac.id
Phone
+6285256817484
Journal Mail Official
dahlia@unsulbar.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Dr. Baharuddin Lopa, S.H., Talumung, Majene, West Sulawesi
Location
Kab. majene,
Sulawesi barat
INDONESIA
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA)
ISSN : 27158977     EISSN : 27158977     DOI : -
Core Subject : Economy, Social,
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) adalah Jurnal hasil penelitian yang mengkaji tentang Ekonomi, Public dan Accounting
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2022): April 2022" : 7 Documents clear
PENERAPAN SISTEM KEUANGAN DESA (SISKEUDES) TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN DANA DESA DI MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus Desa di Kabupaten Sorong) Edy Fitriawan Syahadat; Olivia Idrus; Safriansyah
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1264

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan sistem keuangan desa (Siskeudes) dan faktor keberhasilan penerapannya dalam meningkatkan kualitas pelaporan keuangan dana desa dimasa pandemi Covid-19 (Studi Kasus Desa di Kabupaten Sorong). Penelitian rencananya dilakukan pada desa yang ada di Kabuaten Sorong. Sampel dari populasi yaitu aparat desa di Kabupaten Sorong yang terlibat dalam pengelolaan dana desa dan pengguna aplikasi SISKUEDES. Teknik pengumpulan datanya melalui wawancara, observasi dan dokumentasi dan kuesioner sedangkan Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dengan model interaktif yang terdiri dari beberapa langkah yaitu: reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif menemukan bahwa Aplikasi Siskeudes sudah diterapkan di Kabupaten Sorong namun pemanfaatannya belum optimal. Untuk itu, perlu memperhatikan beberapa faktor agar dapat mengoptimalkan pemanfaatan Siskeudes seperti keterlibatan pengguna, pelatihan dan pendidikan serta dukungan manajemen puncak terutama pada masa pandemi saat ini.
PEMBANGUNAN DAN KEBAHAGIAAN: STUDI EMPIRIS DI NEGARA ASEA Sapriyadi Ansar; Kartomo; Muhammad Syaiful
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1278

Abstract

ABSTRAKTingginya pendapatan per kapita dan angka harapan hidup penduduk di beberapanegara ASEAN tidak selalu diikuti oleh tingginya tingkat kebahagiaan penduduknya, Filipina, Vietnam, dan Kamboja merupakan negara dengan pendapatan per kapita dan angka harapan hidup relatif rendah tetapi justru memiliki indeks kebahagiaan relatif tinggi dibandingkan negara ASEAN lainnya. Begitupun dengan tingginya emisi karbon dioksida tidak selalu diikuti rendahnya tingkat kebahagiaan penduduk, Malaysia dan Thailand memiliki emisi karbon dioksida relatif tinggi tetapi juga memiliki indeks kebahagiaan tertinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar dampak pendapatan per kapita, angka harapan hidup, dan emisi karbon dioksida terhadap indeks kebahagiaan. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, data yang digunakan adalah data sekunder berupa data panel 8 Negara ASEAN selama tahun 2015-2019. Teknik analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa GDPper kapita dan angka harapan hidup berdampak positif signifikan terhadap indeks kebahagiaan. Sedangkan emisi karbon dioksida berdampak negatif signifikan terhadap indeks kebahagiaan di 8 Negara ASEAN.
LAPORAN KEUANGAN LEMBAGA AMIL ZAKAT : MELALUI TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS Asbi Amin; M. Arfin Hamid
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masyarakat berharap dapat melihat dan mengetahui kinerja Lembaga Amal Zakat melalui laporan keuangan yang transparan dan akuntabel. Peneliti ingin mengkaji transparansi dan akuntabilitas Lembaga Amil Zakat melalui pelaporan keuangan, mengacu pada PSAK 109. Studi ini dengan pendekatan deskriptif, studi kasus, komparatif. Objek data laporan keuangan yang tersaji dalam website yang telah dipublikasikan periode 2019 dan 2020 oleh Rumah Zakat dan Inisiatif Zakat Indonesia. Hasil penelitian menemukan dalam upaya peningkatkan transparansi dan akuntabel, Rumah Zakat dan IZI memberikan kemudahan bagi masyarakat, khususnya muzakkinya, untuk mengakses penyampaian kegiatan, laporan keuangan setiap tahun yang telah diaudit oleh audit eksternal. Rumah zakat belum menyajikan lima komponen laporan keuangan sesuai dengan PSAK 109 sebagai bentuk pertanggungjawabannya hanya memprioritaskan laporan penggunaan dana. Sementara Inisiatif Zakat Indonesia telah menyusun laporan keuangan tahunan sesuai PSAK No. 109 yang berlaku di Indonesia. Selain itu, pengakuan, pengungkapan, penyajian, dan komponen laporan keuangan telah sepenuhnya disusun dalam teks laporan keuangan tahun 2019 dan 2020, dan tidak dilakukan pengungkapan atas catatan laporan keuangan.
GOING CONCERN PADA INDUSTRI KAPUK DI KABUPATEN DONGGALA SULAWESI TENGAH Chalarce Totanan; Santika; M. Iqbal Bakry; Masruddin; Ni Made Suwitri Parwati; Jurana
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1570

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan menjelaskan faktor-faktor apa saja yang membuat industri kapuk di Kabupaten Donggala dapat going concern hingga kini. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dengan SWOT sederhana. Data diperoleh melalui wawancara dan pengamatan langsung di lapangan. Informan dipilih secara purposive dari pengrajin kapuk, pedagang keliling, toko penampung, dan konsumen pemakai produk yang dihasilkan industri kapuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor going concern pada industri kapuk didukung oleh faktor-faktor produksi, faktor produktivitas dan inovasi produk, faktor strategi pemasaran dengan ekspansi pasar ke berbagai wilayah di Sulawesi Tengah dan keluar pulau sulawesi, faktor pemanfaatan limbah biji kapuk sebagai produk sampingan.
KESEIMBANGAN PASAR DAN PERAN NEGARA DALAM SISTEM EKONOMI ISLAM Zulkifli Nalling; Abdul Wahab; Hamid Habbe
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1591

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui prinsip keseimbangan dalam ekonomi islam dan ntuk mengetahui peran Negara dalam ekonomi silam. Metode penelitian yaitu deskriptif kulitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem ekonomi Islam sangat mendorong konsep harga yang adil dan terbuka sesuai mekanisme pasar yang sempurna, harga pasar itu sesuai dengan kehendak Allah saw yang sunnatullah atau sesuai hukum permintaan dan penawaran. Namun demikian dalam sistem ekonomi islam masih memberikan peluang pada kondisi tertentu untuk melakukan intervensi harga bila para produsen/penjual melakukan kecurangan yang menekan dan merugikan konsumen. Sedangkan Peran pemerintah dalam perekonomian merupakan sesuatu yang mutlak, namun demikian peran ini terbatas pada aspek-aspek tertentu, seperti yang berkaitan dengan penyedian barang-barang publik dan mengatasi terjadinya kegagalan pasar.
PENGARUH KOMPETENSI DAN KEPUASAN KERJA PEGAWAI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PADA MUSEUM MANDAR MAJENE Arifhan Ady; Indayani B; Zulfadhli Lutfi A Lopa
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1619

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh kompetensi, Kepuasan kerja pegawai terhadap kualitas pelayanan yang diberikan kepada pengunjung pada museum mandar majene. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif-deskriptif dengan menggunakan kuisioner sebagai alat pengambilan data. Data penelitian menggunakan analisis regresi linear berganda yang diolah dengan ibm spss ver. 24. hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, kepuasan kerja memiliki hubungan yang positif dan berpengaruh signifikan, terhadap kualitas pelayanan pada museum mandar majene.
PENGARUH MORALITAS INDIVIDU DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KECURANGAN AKUNTANSI (Studi Kasus Pada Kantor BPKAD Kab. hasmawati hasmawati; Dahlia Dahlia; Nurhidayah Nurhidayah; Sri Astuti Ratnasari Manggu
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 4 No 2 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v4i2.1637

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) pengaruh moralitas individu terhadap kecurangan akuntansi, 2) pengaruh pengendalian internal terhadap kecurangan akuntansi, 3) pengaruh moralitas individu dan pengendalian internal terhadap kecurangan akuntansi. Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai BPKAD Kabupaten Mamuju dengan sampel sebanyak 59 responden. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara, observasi, dokumentasi, dan pembagian kuesioner secara langsung. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa moralitas individu dan pengendalian internal berpengaruh terhadap kecurangan akuntansi pada kantor BPKAD Kabupaten Mamuju.

Page 1 of 1 | Total Record : 7