cover
Contact Name
St. Hadijah wahid
Contact Email
ijha747@gmail.com
Phone
+6285210860232
Journal Mail Official
jurnaladzdzahab@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Hasanuddin No.20 Sinjai
Location
Kab. sinjai,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Adz Dzahab : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam memuat tentang kajian tentang ekonomi dan bisnis islam, bersifat syariah. dikelola oleh prodi Ekonomi Syariah. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu bulan Mei dan bulan November setiap tahun. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam menerbitkan artikel yang telah publish dapat didownload secara gratis, dibaca dan disebrluaskan sebagai rujukan artikel selanjutnya. Paper di Submit secara online dengan melakukan registrasi terlebih dahulu di website ini atau dapat dikirimkan via email gp2m.fehi@gmail.com dengan mengikuti Template dan Panduan Penulisan serta mengirimkan artikel bersama surat pernyataan publikasi.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019" : 6 Documents clear
ANALISIS BIAYA TERHADAP VOLUME PRODUKSI DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENJUALAN BERAS DI DESA TALLE KECAMATAN SINJAI SELATAN KABUPATEN SINJAI Abd. Muhaemin Nabir; Normiati
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (289.294 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.335

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: a) analisis biaya terhadap volume produksi petani Desa Talle dan pengaruhnya terhadap penjualan beras dalam setahun, b) dampak yang diberikan biaya terhadap volume produksi petani Desa Talle dan pengaruhnya terhadap penjualan beras dalam setahun. Jenis penelitian ini adalah termasuk penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey yang melibatkan petani Desa Talle. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam rencana penelitian ini berupa angket, dan dokumentasi. Instrument penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah lembar angket. dan lembar dokumentasi. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan analisis data statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: a) Biaya yang dikeluarkan petani per sekali musim tanam sebesar Rp. 14.828.778. dengan luas lahan 1 Ha, atau dalam setahun mencapai angka Rp. 29.657.556. Penerimaan yang diperoleh dari usahatani padi sawah di Desa Talle dengan luas lahan 1 Ha perkepala keluarga sebesar Rp. 21.217.980,- dengan harga gabah Rp. 6.000/Kg mengacu pada harga waktu penelitian; b) Dampak yang diberikan oleh biaya terhadap volume produksi petani Desa Talle dan pengaruhnya terhadap penjualan beras dalam setahun adalah berdampak rendah yaitu sebesar -1,95, sehingga dapat disimpulkan nilai reliabilitas rendah.
IMPLEMENTASI ETIKA BISNIS ISLAM PADA USAHA JUAL BELI CABAI (STUDI KASUS PETANI DI KELURAHAN ALEHANUAE KECAMATAN SINJAI UTARA) Abd Rahman; Nurfadillah
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.926 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.341

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui etika bisnis Islam pada usaha jual beli cabai di Kelurahan Alehanuae dan untuk mengetahui transaksi penjualan yang dilakukan oleh petani cabai di Kelurahan Alehanuae. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung, dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu. Pada saat wawancara peneliti sudah melakukan analisis terhadap jawaban yang diwawancarai, setelah dianalisis terasa belum memuaskan, maka peneliti akan melanjutkan pertanyaan lagi, sampai tahap tertentu dimana diperoleh data yang dianggap kredibel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan etika bisnis Islam petani cabai masih kurang diterapkan di Kelurahan Alehanuae. Karena melihat dari petani (penjual) cabai yang memberikan sampel cabai untuk dilihat pembeli yang tidak sesuai dengan cabai yang dijual. Kemudian tetap menjual cabai campuran antara yang segar dan kurang segar. Hal tersebut tentu tidak sesuai dengan etika bisnis penjual kepada pembeli. Selanjutnya transaksi penjualan yang dilakukan oleh petani cabaidi Kelurahan Alehanue adalah sesuao akad jual beli dengan membayar uang. Setelah membayarnya dengan uang, maka selesailah akad itu. Dan adapun yang tidak menjadi akad dalam proses transaksi jual beli yang diterapkan yaitu hanya untuk garansi ketika pembeli tidak merasa puas sesuai yang diharapkan maka pembeli tidak bisa mengembalikannnya. Semua ditanggung oleh masing-masing pihak baik keuntungan maupun kerugian yang dialami sudah menjadi resiko bagi penjual dan pembeli.
PROSPEK PENGEMBANGAN USAHA MAKANAN KHAS EMPING MELINJO DI DESA BONEA TIMUR KECAMATAN BONTOMANAI KABUPATEN KEPULAUAN SELAYAR Hardiyanti Ridwan; Kamrida
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.833 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.342

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan pengrajin emping dan prospek pengembangan usaha pembuatan emping melinjo di Desa Bonea Timur Kecamatan Bontomanai Kabupaten Kepulauan Selayar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengrajin emping yang ada di Desa Bonea Timur Kabupaten Kepulauan Selayar yang berjumlah 200 orang. Yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah 67 orang dengan margin error 0,01dimana metode penarikan sampel secara simple random sampling (sederhana). Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Model analisis yang digunakan adalah analisis pendapatan dan analisis SWOT. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa pendapatan pengrajin emping melinjo di Desa Bonea Timur Kecamatan Bontomanai Kabupaten Kepulauan Selayar menguntungkan, dimana jumlah pendapatan rata-rata pengrajin emping melinjo berada di atas rata-rata. Sedangkan berdasarkan analisis SWOT usaha pembuatan emping melinjo di Desa Bonea Timur Kecamatan Bontomanai Kabupaten Kepulauan Selayar cukup prospektif untuk dikembangkan.
KONTRIBUSI PAJAK REKLAME TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN SINJAI TINJAUAN EKONOMI ISLAM Heri Irawan; A. Fitriani
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.191 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Untuk mengetahui pertumbuhan kontribusi Pajak Reklame terhadap PAD di Kabupaten Sinjai periode Tahun 2013-2016. 2) Untuk mengetahui tinjauan islam tentang kontribusi Pajak Reklame terhadap PAD. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dan menggunakan pendekatan survey yang dilaksanakan di Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Sinjai dengan meneliti dokumen laporan realisasi penerimaan pajak daerah dan laporan realisasi pendapatan asli daerah. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan rumus kontribusi dan rumus pertumbuhan kontribusi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama,kontribusi Pajak Reklame Kabupaten Sinjai pada tahun 2013 adalah sebesar 0,29 %, kontribusi tersebut menurun menjadi 0,15 % pada tahun 2014; dan tahun 2015 semakin menurun menjadi 0,11 %. Kemudian kembali meningkat menjadi 0,13 % pada tahun 2016.Kedua, Pertumbuhan kontribusi Pajak Reklame Terhadap Pendapatan Asli Daerah cenderung mengalami penurunan pada tahun 2013 sampai tahun 2015.Walaupun sedikit mengalami peningkatan di tahun 2016. Ketiga, diperbolehkan memungut pajak dengan syarat dikelola dengan adil, yang selaras dengan spirit Islam.
PENGARUH FAKTOR EKONOMI TERHADAP PENJUALAN RUMAH SUBSIDI (STUDI KASUS DI PERUMAHAN BUMI LAPPA MAS KABUPATEN SINJAI) Muhammad Ikbal; Muhammad Rudi
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.552 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.344

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh faktor ekonomi terhadap penjualan rumah subsidi di perumahan Bumi Lappa Mas dan untuk mengetahui besaran pengaruh faktor ekonomi terhadap penjualan rumah subsidi di perumahan Bumi Lappa Mas. Faktor ekonomi dalam mempengaruhi penjualan rumah subsidi di perupahan Bumi Lappa Mas merupakan daya yang timbul dari peristiwa yang mempengaruhi segala sesuatu yang berhubungan dengan tindakan ekonomi dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat berupa faktor harga penjualan rumah, besarnya pembayaran angsuran/cicilan, dan tingkat pendapatan/penghasilan masyarakat terhadap penjualan rumah subsidi Bumi Lappa Mas Kabupaten Sinjai. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa 1) Faktor ekonomi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap penjualan rumah subsidi di perumahan Bumi Lappa Mas. Hal ini diperoleh berdasarkan analisis dengan menggunakan SPSS 16, diketahui t-hitung faktor ekonomi 7,732 > 2,020 (t-tabel) dan nilai probabilitas 0,000 < 0,05. 2) Besaran pengaruh faktor ekonomi terhadap penjualan rumah subsidi di perumahan Bumi Lappa Mas adalah 59% dan sisanya dipengaruhi oleh sebab-sebab lain (yang tidak diteliti). -2,647.
SRATEGI PENGEMBANGAN BISNIS HOME INDUSTRI KERIPIK PISANG DESA ALENANGKA KEC. SINJAI SELATAN (STUDI TENTANG PANGSA PASAR DAN PERSAINGAN BISNIS SYARIAH) Salam; Warnisanti
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 1 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 1 April 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.676 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v2i1.345

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan tentang strategi pengembangan bisnis homeindustri keripik pisang ditinjau dari pangsa pasar dan strategi pengembangan bisnis homeindustri keripik pisang ditinjau dari persaingan bisnis syariah di Desa Alenangka Kecamatan Sinjai Selatan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dan menggunakan pendekatan naturalistik yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah berdasarkan persepsi dan pemikiran orang secara individual, yang melibatkan pelaku bisnis dan pelaksana bisnis sebagai subjek. Data penelitian diperoleh melalui wawancara dan dokumentasi kemudian data yang terkumpul berupa kata-kata dianalisis dengan tehnik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) Dalam mengembangakan usaha home industrikeripik pisang tersebut yaitu dengan melakukan promosi untuk memperkenalkan produk yang diperjual belikan bertujuan agar konsumen tertarik untuk membelinya. Usaha keripik pisang dipasaran sudah banyak yang melakukan, agar usahanya tersebut tidak mengalami kejenuhan di pasar maka keripik yang dibuat dengan inovasi aneka rasa sehingga masyarakat tidak bosan untuk menikmati keripik pisang tersebut. Selainitukemasanatau bungkus keripik pisang dibuat menarik agar dari segi luar dapat menarik pembeli. (2) Kerja sama yang terjalin dalam membangun usaha home industri keripik pisang di Desa Alenangka tersebut jika ditinjau dari bisnis syariah sudah memenuhi aturan yang ada karena didalam kerjasama tersebut dijelaskan mengenai pembagian hasilnya dimana bagi hasil antara para pemilik modal berdasar pada jumlah modal yang ditanamkandan selama usaha home industri ini dijalankan belum pernah terjadi kesalahan dalam pembagian keuntungan.

Page 1 of 1 | Total Record : 6