cover
Contact Name
Zul Anwar
Contact Email
zulanwar17@gmail.com
Phone
+62817259116
Journal Mail Official
mandalikaindo@gmail.com
Editorial Address
Jalan Candi Pawon No. 7, Getap Barata, Kel. Cakranegara Selatan Baru, Kec. Cakranegara, Kota Mataram, NTB. 83238 Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Cahaya Mandalika
ISSN : -     EISSN : 27214796     DOI : https://doi.org/10.36312/jcm
This journal is a means of scientific publication to develop knowledge and information. This journal specifically contains the results of research carried out in all scientific fields. Apart from publishing research results, this journal also accepts manuscripts from literature reviews and other reports for publication
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika" : 7 Documents clear
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CAROUSEL FEEDBACK UNTUK HASIL BELAJAR SISWA Siti Arafat
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.537

Abstract

Hasil observasi awal yang dilakukan peneliti di SDI Ende16 Ende terhadap proses pembelajaran IPS menunjukkan bahwa proses pembelajaran masih didominasi oleh guru. Hal ini berdampak pada efikasi diri dan hasil belajar siswa yang rendah. Ketika proses pembelajaran berlangsung siswa terlihat kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran, malu mengungkapkan pendapat, serta kurang percaya diri dalam mengerjakan tugas yang diberikan guru. Oleh karena itu diperlukan upaya perbaikan, yaitu dengan penerapan model carousel feedback. Penelitian ini termasuk Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, tes, dokumentasi, dan catatan lapangan. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran carousel feedback dapat meningkatkan hasil belajar. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan, dilihat dari persentase ketuntasan klasikal yaitu 65% pada siklus I menjadi 100% pada siklus II.
DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP SISTEM PEMBELAJARAN DI MADRASAH: SEBUAH META ANALISIS Agus Jayadi
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.538

Abstract

Di masa transisi covid-19 saat ini, berbagai sistem pembelajaran dapat digunakan tetapi, perlu dikaji dampak yang muncul akibat sistem tersebut. Penelitian ini menganalisis beberapa jurnal tentang dampak pembelajaran malaui sistem daring di masa pandemi covid-19 dengan menggunakan metode penelitian meta analisis. Hasil analisis mengungkapkan bahwa sistem daring belum berjalan secara maksimal. Selain itu masih terdapat kendala-kendala dalam pelaksanaannya yaitu terbatasnya kemampuan adaptasi dan penguasaan teknologi informasi oleh guru dan siswa, serta orang tua sebagai pendamping siswa di rumah, akses internet yang terbatas, sarana dan prasarana yang kurang memadai, seperti tidak semua siswa memiliki handphone androi, serta siswa masih merasa kesulitan berkomunikasi dengan guru dan teman-temannya karena tidak semua siswa memiliki handphoen yang layak. Secara psikologi motivasi belajar siswa semakin menurun dan pembelajaran melalui daring seringkali membuat siswa menjadi bosen.
PENGARUH PENDEKATAN GOAL ORIENTATION TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TIK KELAS VIII MTS NW JURANG JALER Juarsih dan Farida Fitriani
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.539

Abstract

Tujuan penelitian ini, untuk mengidentifikasi pengaruh pendekatan goal orientation terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran TIK. Metode penelitian ini menggunakan eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes dan dokumentasi. Subjek penelitian ini siswa kelas VIII yang berjumlah 17 orang. Adapun hasil dari analisis penelitian ini diperoleh t hitung sebesar 8,652 sedangkan nilai. Sedangkan nilai t-tabel dengan taraf signifikan 5% dk=1,761 kenyataan ini menunjukkan bahwa nilai t-hitung yang diperoleh dalam penelitian adalah lebih besar daripada nilai t-tabel 8,652 > 1,761 yang berarti signifikan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh pada pendekatan goal orientation terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII MTs NW Jurang Jaler.
KESEIMBANGAN TUBUH DAN KOORDINASI MATA KAKI DENGAN KEMAMPUAN PASSING SEPAK SILA DALAM PERMAINAN SEPAK TAKRAW Abdul Gaffar, Maulidin, dan Intan Kusuma Wardani
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.543

Abstract

Permainan sepak takraw merupakan permainan yang dilakukan lapangan empat persegi panjang, baik terbuka maupun tertutup, serta bebas dari semua rintangan terkecuali net sebagia penghalang. Berdasarkan hasil observasi klub putra pulau maringkik masih kurang sempurna kemampuan passing dengan menggunakan sepak mula atau sepak sila dalam permainan sepak takraw tersebut.Tujuan penelitian ingin mengetahu ada atau tidak adanya hubungan keseimbangan dan koordinasi mata-kaki dengan passing menggunakan sepak mula dalam permainan sepak takraw. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini 14 orang yang tergabung dalam klub sepak takraw pulau maringgkik. Analis data an menggunakan korelasi berganda. Hasil analisis data untuk hipotesis I diperoleh t-hitung sebesar 0,636 t-tabel dengan db= 14 dan taraf signifikan 5% ternyata di peroleh t-tabel sebesar 0,532. Ini berarti t-hitung lebih besar dari t-tabel atau (0,636 > 0,532) berarti ada hubungan. Sedangkan hipotesis II diperoleh t-hitung sebesar 0,6267 dan t-tabel sebesar 0,532 ini berarti t-hitung lebih besar dari t-tabel atau (0,626 > 0,532) berarti ada hubungan dan hiporesis ke III diperoleh t-hitung sebesar 1,307 dan t-tabel sebesar 0,532 ini berarti t-hitung lebih besar dari t-tabel atau (0,626 > 0,532) Jadi hasil kesimpulan dari penelitian ini signifikan, sehingga penelitian ini adalah: ‘’Ada hubungan keseimbangan tubuh dan koordinasi mata-kaki dengan kemampuan passing sepak sila dalam permainan sepak takraw klub putra pulau Maringkik.
PERAN PENGEMBANGAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN Anindya Ika Yulia dan Hastuti Diah Ikawati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.544

Abstract

Tujuan penulisan artikel adalah untuk memberikan gambaran dalam pembelajaran menggunakan teknologi pendidikan yang semakin maju pada saat ini. Tetapi tidak lupa pula untuk membaca dan menulis, karena itu sebuah kewajiban bagi guru untuk mengembangkan wawasan dan mengembangkan potensi diri agar mampu mengajar anak didik dengan lebih baik. Terlebih kini guru juga dituntut untuk tidak ketinggalan perkembangan teknologi. Perkembangan teknologi yang semakin canggih menjadi sarana penting untuk mencapai tujuan pendidikan yang lebih efektif dan efesien. Namun di balik itu menjadi tuntutan besar bagi para dosen/guru untuk mengembangkan kemampuan dalam menguasai teknologi dan media pembelajaran. Dengan melihat konsepsi dasar Teknologi Pendidikan dan perkembangan lapangan kerja saat ini, maka akan banyak profesi - profesi Teknologi Pendidikan baru yang akan muncul baik di Indonesia atau luar negeri.
STUNTING RISK ; DESCRIPTION OF MOTHER'S KNOWLEDGE LEVELS ABOUT NUTRITION FOR TOLLS IN BELIMBING PADANG HEALTH CENTER Aulia Asman; An Aulingga Asman
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.566

Abstract

Based on the report from the Padang City Health Office, the health service sector reported the nutritional status of toddlers in the city of Padang, among others, the poor nutritional status of 96 toddlers (3.05%) and undernutrition status of 385 toddlers (12.22%), and normal nutrition 2,622 toddlers (83 ,24%) and over nutrition 47 children under five (1,49%). The highest malnutrition status was found in Belimbing Health Center, namely 10 people (13%) and undernourished as many as 54 people (69.2%) of the total number of toddlers as many as 78 people. The purpose of this study was to describe the level of knowledge of mothers about nutrition in children under five at the Belimbing Health Center. This type of research is descriptive which has been carried out at the Belimbing Padang Health Center. The population was all mothers of children under five who visited the Belimbing Padang Health Center totaling 78 people and the sample was taken by a total sampling of 78 people, at the time of the study using a questionnaire by means of a questionnaire. Then the data were analyzed univariately. The results showed (59.0%) mothers had low knowledge about nutrition, (51.3%) mothers had low knowledge about types of nutritious food, (59.0%) mothers had low knowledge about how to process nutritious food, (60.3%) ) mothers have low knowledge about overcoming nutritional problems and (35.9%) mothers have low knowledge about signs of adequate nutrition at the Belimbing Padang Health Center. Based on the results of the study, it can be concluded that the level of mother's knowledge about nutrition for toddlers is still low, so it is hoped that health service agencies such as puskesmas, sub-health centers, posyandu, cadres are expected to be able to reactivate health counseling or promotion activities in the community by going directly to residents' homes, especially on mothers who have less knowledge about toddler nutrition.
KAJIAN LITERASI KONSEP PROFESIONALISME MENGAJAR GURU Rifqi Maulana
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 2 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v2i3.568

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran mengenai pengembangan profesi guru, untuk mengetahui gambaran tingkat kinerja guru, dan untuk mengetahui pengaruh pengembangan profesi guru terhadap kinerja guru. Inti kajiannya difokuskan pada faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru, adapun faktor yang diteliti dalam penelitian ini adalah pengembangan profaesi guru. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan angket.Teknik analisis data menggunakan regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan: pengembangan profesi guru berada dalam kategori cukup efektif,dan kinerja guru berada pada kategori cukup tinggi; pengembangan profesi guru berpengaruh positif terhadap kinerja.

Page 1 of 1 | Total Record : 7