cover
Contact Name
Zul Anwar
Contact Email
zulanwar17@gmail.com
Phone
+62817259116
Journal Mail Official
mandalikaindo@gmail.com
Editorial Address
Jalan Candi Pawon No. 7, Getap Barata, Kel. Cakranegara Selatan Baru, Kec. Cakranegara, Kota Mataram, NTB. 83238 Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Cahaya Mandalika
ISSN : -     EISSN : 27214796     DOI : https://doi.org/10.36312/jcm
This journal is a means of scientific publication to develop knowledge and information. This journal specifically contains the results of research carried out in all scientific fields. Apart from publishing research results, this journal also accepts manuscripts from literature reviews and other reports for publication
Articles 58 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika" : 58 Documents clear
ANALISIS PENGELOLAAN PETTY CASH (KAS KECIL) PADA PT REGISTA BUNGA WIJAYA CABANG SURABAYA Vaizal Asy'ari
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.751

Abstract

Kas merupakan hal terpenting dalam setiap perusahaan, pada kas terdapat bagian dana kas kecil atau petty cash yang digunakan untuk pengeluaran yang berjumlah relatif kecil dan bersifat rutin. Penulis melakukan penelitian yang bertujuan untuk menganalisis pengelolaan petty cash di PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya menggunakan PUM (Pengajuan Uang Muka) atau Persekot dalam pembentukan dana petty cash. Metode yang digunakan berupa metode imprest, yaitu penetapan jumlah dana petty cash pada setiap periodenya selalu tetap. Dalam menggunakan dana petty cash akan dibuatkan PJUM (Pertanggungjawaban Uang Muka) sebagai laporan pertanggungjawaban penggunaan Persekot (Reimbursement). Hasil penelitian ini dalam pengelolaan petty cash di PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya dapat diketahui prosedur pelaksanaan dan beberapa pencatatan yang diterapkan dalam melakukan kegiatan operasionalnya berupa PUM (Pengajuan Uang Muka) untuk pembentukan dana petty cash dan PJUM (Pertanggungjawaban Uang Muka) sebagai laporan pertanggungjawaban yang harus diselesaikan sebelum pengisian kembali dana petty cash.
PENGARUH PEMBERIAN JENIS TAYANGAN FILM KARTUN (VISUAL DAN AUDIO) DENGAN JENIS KELAMIN TERHADAP MOOD POSITIF Gazelle Tirzah Kusuma
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1034

Abstract

Mood positif adalah perasaan individu, seperti senang, dan bahagia. Tayangan visual adalah tayangan yang berupa garis, bentuk, warna, dan hanya menggunakan indra penglihatan. Tayangan audio adalah tayangan yang hanya menggunakan indera pendengaran dan disampaikan dalam bentuk lambang-lambang auditif, baik secara verbal maupun non verbal. Jenis kelamin adalah pembagian laki-laki dan perempuan dilihat dari aspek biologis dan nonbiologis (sosial, budaya, psikologis). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manakah yang paling berpengaruh antara tayangan visual dengan tayangan audio terhadap mood positif, bagaimana pengaruh jenis kelamin terhadap mood positif, ada atau tidaknya interaksi antara jenis tayangan (visual atau audio) dengan jenis kelamin terhadap mood positif. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode True Experiment, yaitu Factorial Design 2x2, desain faktorial 2 (Tayangan: visual & audio) x 2 (Jenis kelamin: laki-laki vs perempuan) dan dalam mengacak menggunakan teknik randomized assignment. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah alat ukur Positive and Negative Affect Schedule (PANAS; Watson, 1988) untuk pre-test dan post-test. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah 19 mahasiswa di Surabaya yang dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok A (visual) dan B (audio) untuk diberikan tayangan kartun Mr. Bean dan We Bare Bears. Analisis data menggunakan analisis ANOVA dengan software SPSS. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh sig = 0,227; p>0,05, sig = 0,895; p>0,05, sig = 0,504 ;p>0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa jenis tayangan tidak memiliki pengaruh terhadap mood positif, jenis kelamin tidak memiliki pengaruh terhadap mood positif, dan tidak ada interaksi antara jenis kelamin dengan jenis tayangan terhadap mood positif.
MEDIA SOSIAL YOUTUBE SEBAGAI PENYEBAR NILAI KESETARAAN GENDER Desy Rahma Wati
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1089

Abstract

Kesetaraan gender sendiri tidak mengenal adanya status antara perempuan dan laki-laki di dalam kehidupan sosial maupun perekonomian masyarakat yang ada, semuanya memiliki hak yang sama, tidak ada yang lebih tinggi maupun lebih rendah. Menciptakan konten dalam media baru menimbulkan banyak persepsi dalam resepsi pengguna. Banyak konten media yang berkaitan dengan pergerakan perempuan, mengaburkan definis feminisme yang berkembang dalam masyarakat. Maka penelitian ini bertujuan menjelaskan dan mengetahui Peran Media Sosial Youtube dalam Menyebarkan Nilai Kesetaraan Gender. Dalam penelitin ini menggunakan deskriptif kualitatif menjelaskan makna yang terkandung dalam konten Youtube Najwa Shihab.Youtube dari najwa Shihab memberikan peluang bagi perempuan untuk dapat menyebarkan nilai-nilai kesetaraan gender tanpa ada hambatan atau mempersulit mereka untuk menyebarkan konten berisikan nilai kesetaraan tersebut. media penyebar gambar dan video (visual) kepada para pengguna media sosial tersebut
ANALISIS KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SUMATERA SELATAN Annisaa Ramadhanty Annisaa
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1112

Abstract

This study aims to analyze the financial performance of Regency/City Governments in South Sumatra Province as measured by comparative analysis of financial statements, analysis of percentage per component, analysis of sources and use of funds, trend analysis and ratio analysis. The data used in this study is secondary data in the form of Budget Realization Reports (LRA), Operational Reports (LO) and Balance Sheets of 17 Regency/City Governments in South Sumatra Province in 2016-2020, obtained from the documentation of the Supreme Audit Agency of the Republic of Indonesia (BPK RI). The data analysis technique uses financial ratio analysis. The results of the study show that the financial performance of the Regency/City Government in South Sumatra Province during 2016-2020, among others: (1) The regional financial independence ratio shows that the results are not yet independent, (2) the PAD effectiveness ratio during 2016-2020 averages less. effective, (3) the average expenditure efficiency ratio shows very inefficient, (4) the ratio of activities owned by the regional government is still prioritized for operating expenditure needs so that the allocation of capital expenditure is relatively smaller, (5) the ratio of income growth fluctuates from year to year. year.
GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA MELALUI PEMBIASAAN DI MTS MADRASATUL QUR’ANIYAH SANDIK BATULAYAR TAHUN PELAJARAN 2019/2020 Muhammad Marjan
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1131

Abstract

Gaya kepemimpinan merupakan hal yang penting dalam kepemimpinan kepala sekolah guna tercapainya tujuan dari lembaga pendidikan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tentang gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam pembentukan karakter siswa melalui pembiasaan yang meliputi kebijakan yang diterapkan, gaya kepemimpinan dan pembiasaan yang diterapkan kepala sekolah MTs Madrasatul Qur’aniyah Sandik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan study kasus dan hasil penelitian disajikan dalam bentuk deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif dari Miles dan Huberman yaitu dengan cara mereduksi data, penyajian data, verifikasi data dan disimpulkan. Hasil dalam penelitian ini adalah gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam pembentukan karakter siswa melalui pembiasaan di terapkan oleh kepala sekolah melalui beberapa proses (1). Kebijakan yang diterapkan kepala sekolah meliputi, kedisiplinan, kebersihan dan kerapian, ketaatan kepada guru, dan kepedulian terhadap warga sekolah. (2). Gaya kepemimpinan yang digunakan kepala sekolah adalah gaya kepemimpinan demokratis. (3). Proses pembiasaan yang diterapkan kepala sekolah meliputi, pembacaan Asma’ul Husna dan Al-Quran juz 30, Sholat duha’ berjamaah dan Sholat dzuhur berjamaah. (4). Kendala yang dialami meliputi, sarana prasarana, kedisiplinan siswa, interaksi guru dan siswa masih terbatas, dan belum sempurna konsistensi guru. Solusi yang diterapkan yakni: membagi menjadi dua kelompok, membuat absensi siswa, peringatan dan hukuman, pemberian motivasi, dan penekanan.
IMPLEMENTASI ALGORITMA AES UNTUK MENINGKATKAN KEAMANAN DATA KARYAWAN PADA PT PNM CABANG KARAWANG BARAT MENGGUNAKAN PHP Ajar Rohman; Yunita Ayu Ramdhani
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1132

Abstract

Security of data or information is very important for internet network users today. The case of wiretapping messages or information is one of the things that is very detrimental, with the possibility of this happening, it is necessary to increase the security of information exchange to be important. At this time, the security of this information exchange needs special attention, so this research will create a cryptographic implementation of the AES-128 algorithm for encryption and decryption of data in the form of document files). The Advanced Encryption Standards (AES) algorithm was chosen because it has a fairly good.
PENGARUH PENGETAHUAN PERPAJAKAN DAN KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KECAMATAN PARONGPONG Juliani Simanjuntak; Remista Simbolon
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1134

Abstract

Kepatuhan dalam membayar pajak kepada negara merupakan kewajiban seorang warga negara. Namun alangkah baiknya jika seorang wajib pajak membayar pajak dengan sadar dan memahami kegunaannya. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan pengaruh Pengetahuan Perpajakan dan Kesadaran Wajib Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di kecamatan Parongpong. Dengan menggunakan Uji Statistik Deskriptif, Uji Normalitas Data, Uji Multikolinearitas, Uji Heterokedastisitas, Uji T dan Uji F. Dengan hasil penelitian Pengetahuan Perpajakan berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dengan angka 0.002 < 0.05, Kesadaran Wajib Pajak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dengan angka 0.000 < 0.05, serta Pengetahuan Perpajakan dan Kepatuhan Wajib Pajak berpengaruh secara simultan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi.
Analisis Iklim Keselamatan Perusahaan Jasa Pertambangan Mineral dan Logam Desmantoh Desmantoh; Zulkifli Djunaidi
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1215

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran iklim keselamatan di PT XY yang merupakan perusahaan jasa pertambangan yang bekerja di area divisi concentrating PT Z. Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional dengan pendekatan semi kuantitatif. Data diambil pada Bulan Oktober – November 2022 dari area North South, SAG-Mill 1, dan SAG-Mill 2 dengan kuesioner yang diadaptasi dari NOSACQ-50 yang meliputi 7 variabel iklim keselamatan di tempat kerja. Kemudian, dilakukan wawancara beberapa pekerja sebagai bahan analisis mendalam untuk pembahasan. Hasil penelitian menunjukkan keseluruhan iklim keselamatan PT XY ada pada angka 3,14 (Cukup Baik). Faktor Prioritas dan komitmen manajemen menunjukkan angka 3,19 (Cukup Baik), Pemberdayaan manajemen keselamatan menunjukkan angka 3,11 (Cukup Baik), Keadilan manajemen keselamatan menunjukkan angka 3,06 (Cukup Baik), Komitmen tenaga kerja terhadap keselamatan menunjukkan angka 3,27 (Cukup Baik), Prioritas keselamatan tenaga kerja dan tidak ditolerirnya bahaya dan risiko menunjukkan angka 3,04 (Cukup Baik), Pembelajaran, komunikasi, dan inovasi menunjukkan angka 3,18 (Cukup Baik), dan Kepercayaan terhadap keefektifan sistem keselamatan menunjukkan angka 3,16 (Cukup Baik).
PENGARUH KUALITAS LAYANAN, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN JASA LAYANAN GRABFOOD Fachreza Nur Iman; Ike Kusdyah Rachmawati; Agus Rahman Alamsyah
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1225

Abstract

Perkembangan layanan aplikasi pesan antar makanan saat ini menjadi bagian dalam perubahan gaya hidup dan perilaku. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis: 1) pengaruh kualitas layanan terhadap keputusan pembelian jasa layanan GrabFood, 2) pengaruh harga terhadap keputusan pembelian jasa layanan GrabFood, dan 3) pengaruh promosi terhadap keputusan pembelian jasa layanan GrabFood. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan kuesioner sebagai instrumen untuk pengumpulan data. Rumus Cooper & emory digunakan untuk menghitung besar sampel sebagai metode pengambilan sampel. Sebanyak 100 warga di Area Perumahan Pesona Aluna Limbangan Kabupaten Sukabumi bersedia menjadi subyek penelitian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis regresi linier berganda menggunakan perangkat lunak statistik.
ANALISIS KEPUASAN PELANGGAN UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN UKM COFFEE SHOP CANGKIR PERTAMA DI PURWAKARTA Priyo Ari Wibowo; Raka Fajar Fitra Pratama
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 3 No. 3: Jurnal Cahaya Mandalika
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v3i3.1278

Abstract

Penelitian ini didasarkan hasil observasi dimana UKM Coffee Shop Cangkir Pertama mengalami penurunan volume penjualan yang cukup signifikan dari bulan ke bulan. Berdasarkan hal itu peneliti menganalisis terlebih dahulu kualitas pelayanan untuk mengetahui apakah pelanggan merasa terpuaskan atau tidak, SWOT untuk mencari tahu faktor internal dan eksternal yang dimiliki oleh perusahaan sehingga didapatkan strategi pemasaran yang tepat untuk menunjang perusahaan kedepannya. Berdasarkan hasil perbandingan antara persepsi dan harapan yang didapatkan dari hasil kuesioner, didapatkan bahwa semua aspek yang meliputi UKM Coffee Shop Cangkir Pertama belum memenuhi kualitas yang baik dengan nilai Q dari tangible berjumlah 0,856, Reability 0,823, Responsiveness 0,774, Assurance 0,851, dan Empathy 0,850. Nilai Q tersebut berada dibawah angka 1 dimana dapat disimpulkan bahwa semua variabel masih dikatakan belum memenuhi standar. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa perusahaan berada pada kuadran II dengan nilai IFAS 0,10 dan nilai EFAS -0,25. Hal ini menunjukan bahwa perusahaan mengalami beberapa ancaman dari luar tapi masih dapat diminimalisir dengan kekuatan yang dimiliki perusahaan. Strategi yang dipakai adalah strategi ST yang berjumlah 4 dimana diataranya: Menjaga kebersihan tempat, Mendaftarkan Coffee Shop ke perusahaan delivery service antar kirim, Melatih karyawan agar memberikan pelayanan yang maksimal, Mencari supplier dengan harga yang tetap.