cover
Contact Name
Ansar
Contact Email
ansar.fai@umi.ac.id
Phone
+6281354397912
Journal Mail Official
eljour@umi.ac.id
Editorial Address
Jl. Urip Sumoharjo Km. 05 Makassar
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Education and Learning Journal
ISSN : -     EISSN : 27209156     DOI : http://dx.doi.org/10.33096/eljour.v2i1
Core Subject : Education,
Education and Learning Journal (ELJour) is a Journal published by the departement of Education, Faculty of Islamic Religion, Universitas Muslim Indonesia. ELJour is an open-access journal which has been established for the dissemination of state-of-the-art knowledge in the field of education, learning and other matters relating to education such as: Islamic Education, Curriculum and teaching methodology, Contemporary issues in education and learning, Development in education and learning, Education and learning technology, Education and learning research, Educational Psychology, Innovations in education and learning, Management Education, Special Education, and, vocational education. These topics are addressed in full-length academic articles, critical statements on current issues, developmental practice, and reviews of books based education and learning. The journal presents an innovative platform for researchers, students, practitioners and educators to both learn from and contribute to the field. All articles are subject to initial Editor screening and then a rigorous double-blind peer-review process before publication. This journal is published twice a year on January and July and published on online version is free to access and download.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2021): January" : 7 Documents clear
Revolusi Mental Melalui Pendidikan Islam Berbasis Metode Tazkiyatun Nafs Bisyri Abdul Karim
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.79

Abstract

Tulisan ini mengulas tentang revolusi mental melalui pendidikan Islam berbasis metode tazkiyatun nafsh. Pembahasannya meliputi; 1) Konsep Revolusi Mental; 2) Konsep Pendidikan Islam mencakup deskripsi tentang Tujuan Pendidikan Islam dan Kurikulum Pendidikan Islam; dan 3) Metode Tazkiyatun Nafs mencakup Landasan Tazkiyatun Nafs dan bagaimana Pelaksanaan Tazkiyatun Nafs.Hasil analisis penulisan ini menyimpulkan bahwa Revolusi mental merupakan peribahan nilai perilaku individu yang mengarah pada kepribadian mental yang positif. Prosesnya senantiasa harus berlangsung secara kontinyu untuk mendorong perkembangan batin dan watak manusia Indonesia. Hal ini menjadi salah satu diskursus baru dalam upaya mengubah struktur mentalitas manusia Indonesia untuk lebih menjadi baik yang meliputi; aspek cara berpikir meliputi pola pikir, aspek cara meyakini meliputi spritual-hati dan aspek cara bersikap yang meliputi polarasa-karsa. Upaya untuk mencapai revolusi mental dapat diimplementasikan melalui pendidikan Islam yang dapat menjadi formula esensial menddik akhlak peserta didik beriman dan bertaqa, teguh pada ajaran Islam serta membina pribadi peserta didik mencapai karakter yang terpuji sebagaimana yang dituntunkan dalam ajaran Islam berbasis tazkiyatun nafs yang dapat diintegrasikan ke dalam kurikulum pendidikan Islam. Tazkiyatun nafs dapat menjadi pendekatan metodik untuk membimbing peserta didik membersihkan jiwa melalui rangkaian kegiatan yang postif dan lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt.
Keefektifan Model Pembelajaran Konstruktivis Berbasis Ugi (Siri ’Na Pesse) untuk Meningkatkan Karakter Siswa Subaedah Subaedah; Andi Banna; Nuraeni Abdullah; Ahmad Muladi Multazam
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.94

Abstract

Saat ini, Siswa cenderung meniru budaya asing karena mereka hebat dan mereka mempengaruhi hilangnya pengakuan terhadap nilai-nilai budaya lokal mereka. Guru perlu menjadi inovatif dalam menyajikan materi pengajaran dengan cara yang efektif dan memperkenalkan budaya Bugis. Penelitian ini bertujuan untuk Mengembangkan Karakter Siswa dengan menerapkan Model Pembelajaran Konstruktivis Berbasis Ugi (Siri ’Na Pesse) di Sekolah Dasar Negeri Lalabata, Distrik Tanete Rilau, Distrik Barru. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental. Penelitian ini melibatkan 25 siswa yang berada dalam satu kelas. Penilaian dievaluasi dan diklasifikasikan oleh guru berdasarkan standar kurikulum Indonesia terbaru. Kemudian, analisis deskriptif digunakan untuk menggambarkan mean dan standar deviasi tanda. Hasil penelitian menunjukkan model pembelajaran konstruktivis berbasis Ugi melalui siri 'na pesse meningkatkan karakter siswa pendidikan dasar secara efektif. Implementasi model pembelajaran konstruktivis berbasis Ugi melalui siri 'na pesse dan post test menunjukkan bahwa 100% siswa meningkatkan karakter. Uji-t berpasangan menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan secara statistik antara tanda rata-rata dari pra dan pasca-tes untuk setiap tahap karena semua hipotesis nol ditolak pada tingkat signifikansi 5%. Dengan demikian, analisis statistik berfungsi sebagai bukti bahwa model pembelajaran konstruktivis berbasis Ugi melalui siri 'na pesse efektif dalam meningkatkan karakter siswa.
Kana Wa Akhwatuha dalam Surah Al-Maidah (Studi Analisis Sintaksis) Zul Arsil Majid; Hasanna Lawang; Nurfarida Hamid
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.80

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan desain kajian pustaka. Data yang dikaji berupa kana wa akhawatuha dalam Surah Al-Maidah. Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah berupa kartu data. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Hasil penelitian pada kana wa akhawatuha dalam Surah Al-Maidah (1) terdapat 43 kana wa akhawatuha yang terdiri atas 23 kana berupa fi’il madhi (verba perfektum), 6 kana berupa fi’il mudhari’ (verba imperfektum), dan 1 kana berupa fi’il amr (verba imperatif), 4 ashbaha berupa fi’il madhi (verba perfektum) dan 1 ashbaha berupa fi’il mudhari’ (verba imperfektum), 3 laisa berupa fi’il madhi (verba perfektum), 1 ma zala berupa fi’il mudhari’ (verba imperfektum), dan 3 ma dama berupa fi’il madhi (verba perfektum). (2) Ragam kana wa akhawatuha dari segi pengamalannya terdapat 39 fi’il yang mengamalkan tanpa syarat, 1 fi’il yang didahului la nafi, dan 1 fi’il yang beramal dengan syarat didahului ma mashdariyyah dhorfiyyah. Sedangkan dilihat berdasarkan ketashrifannya terdapat 36 fi’il kamilut tashrif, 1 fi’il naqishut tashrif dan 6 fi’il yang tidak dapat ketashrif dan dilihat berdasarkan butuh atau tidaknya pada khabar terdiri atas 42 fi’il naqish dan 1 fi’il tam. (3) Jenis isim kana wa akhawatuha dilihat dari segi makna, terdapat 3 isim zhahir dan 40 isim dhamir, jika dilihat berdasarkan bilangan, terdapat 16 isim mufrad, 1 isim tatsniah  dan 26 isim jama’ dan jika dilihat berdasarkan gender, terdapat 40 isim mudzakkar, 2 isim muannats dan 1 isim musytarak. Jenis khabar kana wa akhawatuha terdapat 17 khabar mufrad, 15 jumlah fi’liyyah, 10 jar majrur dan 1 yang tidak mempunyai khabar karena termasuk kana tam.
Pengaruh Metode Hypnolearning Terhadap Prestasi Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas VIII MTS. Darussalam Impa-Impa Yusril Ihza Mahendra; Andi Bunyamin; Ratika Nengsi
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.81

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian Asosiatif yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh metode hypnolearning terhadap prestasi belajar Bahasa Arab siswa kelas VIII MTs Darussalam Impa-Impa Kabupaten Wajo. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs Darussalam Impa-Impa tahun pelajaran 2019/2020 semester genap sebanyak 36 siswa yang terdiri dari 16 laki-laki dan 20 perempuan. Penelitian dilaksanakan memalui lima tahapan yaitu , Identifikasi Masalah , Tes Diagnostik , klasifikasi kelas, Hypnoterapi/Hypnolearning,, Tes Prestasi, Refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,  tes, angket, dan dokumentasi. Menganalisis data dengan analisis kuantitatif. Hasil yang diperoleh dari analisis kuantatif adalah pengaruh yang signifikan antara metode hypnolearning dengan prestasi belajar pada mata pelajaran bahasa arab yang ditandai dengan siswa memperhatikan penjelasan pada saat kegiatan belajar mengajar, keatiktifan dalam bertanya, berani menyampaikan pendapat, antusias mengerjakan tugas , serta kemampuan dalam menjawab pentanyaan dengan persentase prestasi belajar 82,6 %. jadi isimpulkan bahwa terpengaruh yang signifikan metode Hynolearning pada prestasi belajar Bahasa Arab siswa MTs Darussalam Impa-Impa Kabupaten Wajo.
Penyajian Data Dalam Tabel Distribusi Frekuensi Dan Aplikasinya Pada Ilmu Pendidikan Abdul Wahab; Akhmad Syahid; Junaedi Junaedi
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.91

Abstract

Masih banyak kalangan mahasiswa yang berlatar belakang ilmu pendidikan khususnya pendidikan dasar, belum memahami penyusunan tabel distribusi frekuensi, oleh karena itu penulis mencoba menulis materi distribusi frekuensi. Jenis penulisan ini adalah bersifat studi literatur dan bertujuan untuk mempelajari distribusi frekuensi dan aplikasinya pada ilmu pendidikan. Fokus pembahasan dalam penulisan ini adalah menjabarkan (1) definisi distribusi frekuensi, (2) istilah-istilah dalam distribusi frekuensi, (3) langkah-langkah menyusun daftar distribusi frekuensi, (4) jenis-jenis tabel distribusi frekuensi, dan (5) aplikasinya dalam ilmu pendidikan. Hasil pembahasan yang diperoleh adalah (1) uraian tentang definisi distribusi frekuensi, (2) uraian istilah-istilah dalam distribusi frekuensi, (3) langkah-langkah membuat daftar distribusi frekuensi, (4) jenis-jenis tabel distribusi frekuensi, dan (5) aplikasinya terhadap data hipotetik.
Komunikasi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah dalam Jaringan (DARING) Abd. Rahim Mansyur
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.78

Abstract

Tulisan ini mengulas tentang komunikasi pendidikan, khususnya bagi guru Madrasah Ibtidaiyah (MI) Dalam Jaringan (Daring). Saat ini, pembelajaran sepenuhnya dilakukan melalui daring sehingga komunikasi yang dibangun oleh guru sangat menentukan keberhasilan pembelajaran. Hasil kajian ini menyimpulkan bahwa Guru sebagai salah satu komunikator dalam komunikasi sangat menentukan keberhasilan pembelajaran. Di tengah pandemik, komunikasi pendidikan sangat penting sebagai instrumen satu-satunya dalam pembelajaran daring. Dengan demikian, pembelajaran di tengah pandemik sangat ditentukan oleh pola komunikais guru dalam pembelajaran. Guru perlu memiliki kemampuan komunikasi yang mumpuni melalui pendalaman materi komunikasi pendidikan dengan mempelajari hakikat komunikasi pendidikan, guru perlu memahami fungsi dan unsur komunikasi pendidikan. Selain itu, sangat penting pula bagi guru memahami kedudukannya dalam konteks komunikasi pendidikan untuk memaksimalkan pembelajaran. Guru memainkan peran komunikasi secara efektif melalui banyak peran yang meliputi perannya sebagai pembicara, sebagai moderator dalam pembelajaran., sebagai pembimbing untuk menuntun siswa, dan berperan sebagai manajer karena guru menjadi pengelola atau organisator seluruh proses pembelajaran.
Analisis Perilaku Peserta Didik Slow Learner (Studi Kasus Di MTsN Makassar) Ratika Nengsi; Abdul Malik; Andi Fadilah A Natsir
Education and Learning Journal Vol 2, No 1 (2021): January
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/eljour.v2i1.93

Abstract

Kajian tentang kesulitan belajar peserta didik dalam pembelajaran adalah hal penting untuk memberikan pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan, hasil penelitian yang telah di laksanakan, maka peneliti dapat menyimpulkan hasil deskriptif penelitiannya dalam dua hal, yaitu perilaku siswa yang mengalami slow learner dalam pembelalajaran adalah lambatnya peserta didik slow learner dalam memahami suatu materi yang dijelaskan membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan dengan temannya yang lain sehingga target-target pencapaian pembelajaran ada yang tidak dapat tercapai. Selain itu kefokusan dari peserta didik slow learner  yang sulit dan membutuhkan waktu untuk membuat fokus di awal pembelajaran. efektivitas strategi yang digunakan guru dalam mengatasi slow learner pada peserta didik MTsN Makassar adalah guru melakukan  pembelajaran kelompok, melakukan tutor sebaya antar peserta didik, pemberian penguatan, pendekatan khusus seperti privat khusus, pemberian nasehat dan motivasi kepada peserta didik yang mengalami slow learner. Adapun faktor pendukung yang di rasakan oleh guru dalam mengatasi slow learner pada peserta didik, yaitu ikatan yang terjalin antar peserta didik sangat baik, sehingga memudahkan guru dalam melakukan strateginya. Selain itu kemauan belajar dan partisipasi dari peserta didik itu sendiri yang menjadi salah satu faktor pendukung. Selain faktor pendukung ada pula faktor penghambat yang di hadapi oleh guru dalam mengatasi slow learner pada peserta didik di MTsN Makassar, yaitu keterbatasan waktu.

Page 1 of 1 | Total Record : 7