cover
Contact Name
Hasan Basri
Contact Email
hasanbasri7491@gmail.com
Phone
+6285258895167
Journal Mail Official
slamet.mardiyantorahayu84@gmail.com
Editorial Address
Jl. Unizar No. 20, Turida, Sandubaya, Mataram, Nusa Tenggara Barat
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Lombok Journal of Science
ISSN : -     EISSN : 27213250     DOI : -
Lombok Journal of Science (LJS) published a scientific paper on the results of the study and review of the literature in: Biology, Pharmacy, Chemistry, Physics, Mathematics, Food and Agriculture, Sustainable Development, Environmental Science, Tourism and Hospitality, Fisheries Science, Education, Medical Science, Animal Science, Animal Husbandary, Veterinary, Forestry, Oceanography, and other related areas.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science" : 5 Documents clear
Keanekaragaman Jenis Burung di Berbagai Ekosistem di Desa Jurang-Jaler Kecamatan Praya sebagai Potensi Ekowisata Pengamatan Burung (Bird-Watching) Pahrurrozi Pahrurrozi
LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science
Publisher : LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gaya hidup kembali ke alam mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat. Salah satunya adalah tingginya minat masyarakat untuk berwisata ke tempat yang masih alami. Maraknya kegiatan tersebut menyebabkan dikembangkannya jenis ekowisata yang baru. Desa Jurang-Jaler yang terletak di Kecamatan Praya Tengah memiliki panorama alam yang masih terjaga, juga habitat berbagai jenis burung. Keadaan ini dapat dijadikan potensi untuk dikembangkan menjadi ekowisata pengamatan burung. Untuk mewujudkannya penelitian tentang keanekaragaman jenis burung perlu dilakukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengamatan pada line transek untuk agroekosistem, dan point transek untuk ekosistem lahan basah. Hasil penelitian menunjukkan indeks keanekaragaman tergolong tinggi, dengan rentang nilai 2,77-3. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa desa tersebut memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi ekowisata pengamatan burung. Kata kunci: Keanekaragaman, Ekowisata, Pengamatan Burung
Perbandingan Metode Analisis Gerombol K-Rataan Dan Bicluster Marta Sundari; Pardomuan Robinson Sihombing; Karel Fauzan Hakim
LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science
Publisher : LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Analisis gerombol merupakan suatu teknik yang bertujuan mengelompokkan objek-objek berdasarkan kemiripan karakteristik yang dimilikinya. Dua metode yang umum dalam algoritma gerombol adalah metode penggerombolan hierarki dan metode penggerombolan non hierarki. Salah satu penggunaan metode hirarki adalah menggunakan K-Rataan yang mengelompokkan terhadap satu dimensi. Analisis bicluster merupakan pegembangan dari metode hierarki dimana penggerombolan dilakukan untuk data dua arah atau dua dimensi. Penelitian ini membandingkan hasil pengelompokan menggunakan K-Rataan dengan Bicluster pada studi kasus data Kerentanan Kelurahan di Kota Depok Tahun 2020, dengan dua skema cluster yang terbentuk yaitu 5 dan 7 kluster. Dari kedua metode penggerombolan dengan dua skema yang digunakan, metode gerombol K-Rataan yang menghasilkan 5 gerombol dinilai lebih baik jika dibandingkan metode gerombol bicluster dengan kriteria yang sudah ditentukan.
Uji Toksisitas Infusa Daun Sukun (Artocarpus communis Fost.) terhadap Mencit (Mus musculus) dengan Metode OECD425 Karunita Ika Astuti; Muhammad Nazhir; Revita Saputri
LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science
Publisher : LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tanaman Sukun dapat digunakan sebagai beberapa kondisi penyakit seperti diabetes, hepatitis, gatal-gatal, dan beberapa pernyakit lainnya. Penelitian yang dilakukan untuk mengetahui kandungan senyawa kimia dan LD50 dari infusa daun sukun (A.communis). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental secara in vivo pada 5 ekor mencit betina galur DDY dengan menggunakan metode OECD (The Organisation for Economic Co-operation and Development) 425. Hasil pada skrinning fitokimia bahwa infusa daun sukun (A.communis) mengandung senyawa flavonoid, tannin dan saponin. Uji toksisitas menggunakan dosis 2000 mg/ kgBB selama 14 p.o menunjukkan seluruh hewan tidak ada yang mati maupun mengalami tanda-tanda toksisitas, dan tidak terjadi perubahan yang bermakna pada bobot mencit pada dosis 2000 mg/ kgBB pada hasil uji statistik (p≥0,05). Berdasarkan software AOT 425StatPgm menunjukan LD50 sebesar 2000 mg/ KgBB.
Uji Sulfit (Pengawet) Pada Berbagai Merk Gula Pasir yang Beredar di Kota Mataram Ni Luh Putu Eka Murniati; Syuhriatin Syuhriatin; Diah Meidatuzzahra
LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science
Publisher : LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gula pasir merupakan komoditi terpenting di Indonesia karena banyaknya pangan olahan yang menggunakan gula sebagai bahan Bahan Tambahan Pangan (BTP). Kebutuhan dan ketergantungan konsumsi gula nasional khususnya terhadap gula pasir tersebut semakin meningkat dari tahun ke tahun. Selama ini kebutuhan gula pasir tidak bisa dipenuhi oleh kapasitas produksi pabrik gula nasional yang semakin menurun. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat kemurnian pada gula pasir ditinjau dari hasil uji penentuan kadar Sulfit (pengawet) pada gula pasir yang diperdagangkan di Kota Mataram. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif eksperimen yaitu penelitian yang bertujuan untuk mengetahui suatu gejala atau pengaruh yang timbul sebagai akibat dari adanya perlakuan tertentu,Tempat pengambilan sampel yakni di beberapa toko yang menjual gula pasir di sekitaran Kota Mataram dan pengujian sampel dilakukan di laboratorium Pangan dan Bahan Berbahaya Balai Besar POM di Mataram dari tanggal 5 Oktober sampai tanggal 5 Desember 2020. Hasil uji karakteristik Fisik hasil uji organoleptik tiga merk gula pasir menunjukan bahwa ketiga sampel gula pasir tersebut memiliki warna putih bening, aroma khas, bentuk kristal dan rasa yang manis, dan hasil uji Pengawet Sulfit menunjukkan hasil negatif sehingga dapat dikatakan gula yang beredar di Kota Mataram dengan merk dan jenis yang sama dengan gula yang di uji masih tergolong aman untuk dikonsumsi.
Analisis Pertumbuhan Tanaman Paprika (Capsicum annuum var. grossum) Berdasarkan Pola Tanam Para Mesti Anna Reza; Syuhriatin Syuhriatin; Slamet Mardiyanto Rahayu
LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE Vol 3 No 1 (2021): Lombok Journal of Science
Publisher : LOMBOK JOURNAL OF SCIENCE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia termasuk salah satu negara dengan keanekaragaman hayati yang tinggi. Salah satu jenis tanaman hias yang berpotensi untuk dikembangkan di Indonesia adalah tanaman paprika (Capsicum annuum var. grossum). Usaha tani paprika memiliki peluang bisnis yang baik karena penggunaan paprika cukup luas sehingga pangsa pasarnya cukup banyak. Berdasarkan uraian tersebut, peneliti ingin menganalisis pertumbuhan paprika (Capsicum annuum var. grosum) berdasarkan pola tanamnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pertumbuhan tanaman paprika (Capsicum annuum var. grossum) berdasarkan pola tanamnya. Penelitian dilaksanakan dengan metode eksperiment di Lingkungan Ireng Lauk, Gunungsari, Lombok Barat dengan dua pola tanam yaitu naungan dan tanpa naungan. Data dianalisis menggunakan analisis regresi. Berdasarkan penelitian, diketahui bahwa tanaman paprika dengan naungan memiliki pertumbuhan yang lebih baik daripada tanaman paprika tanpa naungan. Dengan tinggi tanaman T1 9,81 cm dan jumlah daun sebanyak 8,994 helai, sedangkan tanaman T2 tinggi tanaman 9,26 cm dan jumlah daun 7,93 helai. Kata Kunci: Tanaman Paprika (Capsicum annuum var. grossum), Pola Tanam

Page 1 of 1 | Total Record : 5