cover
Contact Name
Neny Ismiyanti
Contact Email
neniismiyanti@gmail.com
Phone
+62895630435189
Journal Mail Official
vektor.iainjember@gmail.com
Editorial Address
HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember Jl. Mataram No.1, Kelurahan Mangli, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68136
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
ISSN : 2723066X     EISSN : 27230724     DOI : -
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA adalah jurnal dengan peninjauan sebaya dan diterbitkan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tadris Ilmu Pengetahuan Alam FakultasTarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Jember. Jurnal ini memuat manuskrip ilmiah pada kajian IPA, baik kajian literatur maupun kajian lapang yang diterbitkan dalam Bahasa Indonesia dengan dua abstrak: Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jurnal ini terbit dua kali dalam setahun: Juni dan Desember. Kami mengundang para peneliti, dosen, mahasiswa, guru, profesional, dan siapa saja untuk berbagi pengetahuan dalam bentuk naskah penelitian teorisitis dan empiris tentang Ilmu Pengetahuan Alam.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA" : 5 Documents clear
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Ridwan Yasin; Nasruddin
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/vektor.v3i2.16

Abstract

Kemampuan berpikir kreatif melandasi disusunya standar kompetensi dan kompetensi dasar yang tercantum pada badan standar nasional pendidikan tahun 2006. Standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD) disusun sebagai landasan pembelajaran untuk mengembangkan kemampuan berpikir. Kemampuan berpikir kreatif dapat dikembangkan dengan menggunakan metode discovery. Metode discovery adalah cara yang digunakan guru dalam proses belajar mengajar dengan melibatkan pengalaman siswa untuk menemukan sendiri atas jawaban dari masalah yang ada dan guru hanya sebagai fasilitator. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model discovery learnig terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Dalam penelitian ini menggunakan metode model penelitian semu, Dalam desain ini terdapat dua kelompok yang dipilih, kemudian diberi pre-test atau kuis pertama untuk mengetahui keadaan awal adakah perbedaan antara kelompok A atau pun kelompok B dan terakhir diberikan post-test atau kuis kedua, dan mendapat hasil pre-test sama untuk post-test perbedaan rata-rata skor posttest = 4,4 Terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan berpikir kreatif siswa antara yang memperoleh model Discovery learning   dengan yang memperoleh pembelajaran konvensional. Dengan demikian model Discovery learning berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa Kata Kunci: berpikir kreatif, discovery learning  The ability to think creatively underlies the basic competency and competency standards listed in the 2006 national education standards body. Competency standards (SC) and basic competencies (BC) are formulated as a learning foundation to develop thinking skills. Creative thinking skills can be developed using the discovery method. The discovery method is a method used by teachers in the teaching and learning process by involving students' experiences to find their own answers to existing problems and the teacher only as a facilitator. This study aims to determine the effect of discovery learning   models on students' creative thinking abilities in Natural Sciences subjects. In this study using a quasi-research model method, in this design there are two groups selected, then given a pre-test or first quiz to determine the initial state whether there is a difference between group A or group B and finally given a post-test or second quiz, and get the same pre-test results for the post-test the difference in the average posttest score = 4.4. There is a significant difference in students' creative thinking abilities between those who get the Discovery learning   model and those who get conventional learning. Thus the Discovery learning   model has a significant effect on students' creative thinking abilities Keywords: creative thinking, discovery learning
PENGARUH PERGERAKAN SUMBER BUNYI TERHADAP FREKUENSI YANG DITERIMA PENDENGAR DENGAN APLIKASI SMARTHPHONE PHYPHOX Siti Nurrohmah; R. Rahayu
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/vektor.v3i2.49

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pergerakan kentongan sebagai sumber bunyi terhadap frekuensi yang diterima oleh pendengar dengan bantuan aplikasi Phyphox  pada penerapan efek doppler. Efek Doppler dapat dianalisis dengan mencari hubungan antara frekuensi, kecepatan sumber suara dan pendengar relatif terhadap medium. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil perhitungan berdasarkan data yang terekam dalam aplikasi Phyphox. Aplikasi Phyphox dapat dimanfaatkan untuk mengetahui efek Doppler yang terjadi pada sebuah sumber bunyi. Metode penelitian menggunakan metode penelitian eksperimental. Metode eksperimen yang digunakan yaitu eksperimen murni (true experimental) di mana pada pelaksanaannya mengikuti prosedur dan memenuhi syarat dari eksperimen terutama yang berkaitan dengan pengontrolan variabel, kelompok kontrol, pemberian perlakuan, serta pengujian hasil. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif, yaitu dengan menghitung besar frekuensi sumber bunyi yang didengar dengan aplikasi Phyphox. Hasil analisis data dapat disimpulkan jika semakin dekat sumber bunyi dengan pendengar, maka frekuensi yang diterima semakin besar sehingga pergerakan sumber bunyi mempengaruhi besar frekuensi yang diterima pendengar. Kata Kunci: Efek doppler, Frekuensi, Phyphox, Smartphone, Sumber bunyi   The purpose of this study was to determine the effect of kentongan movement as a sound source on the frequency received by listeners with the help of the Phyphox application on the application of the Doppler effect. The Doppler effect can be analyzed by looking for the relationship between the frequency, speed of the sound source and the listener relative to the medium. The data used in this study is the result of calculations based on data recorded in the Phyphox application. The Phyphox application can be used to determine the Doppler effect that occurs in a sound source. The research method uses experimental research methods. The experimental method used is a pure experiment (true experimental) in which the implementation follows the procedure and fulfills the requirements of the experiment, especially those related to controlling variables, control groups, giving treatment, and testing results. The data analysis technique used in this study is a descriptive analysis technique, namely by calculating the frequency of the sound source heard using the Phyphox application. The results of data analysis can be concluded if the closer the sound source to the listener, the greater the frequency received so that the movement of the sound source affects the frequency received by the listener. Keywords: Doppler effect,frequency, Phyphox, Smarthphone, Sound source 
Pengaruh Model Project Based Learning dengan Pendekatan STEAM terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Namiyatul Khoiriyyah; Nur Qomaria; Mochammad Ahied; Dwi Bagus Rendy Astid Putera; Maria Chandra Sutarja
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/vektor.v3i2.61

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa sebelum dan setelah penerapan model project based learning dengan pendekatan Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics (STEAM ). Penelitian ini dilaksanakan di MTs. Al Asyhar Gresik. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, yakni siswa kelas VIII A. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pre-experimental design dengan One group pretest-posttest design. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatiflitatif  dengan pengumpulan data berupa observasi, tes, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji non parametrik (Uji Wilcoxon). Kemampuan berpikir kritis siswa sebelum dan setelah penerapan project based learning dengan pendekatan STEAM cukup signifikan. Hasil persentase rata-rata kemampuan berpikir kritis siswa pada pretest sebesar 35,45% dengan kategori rendah. Hasil persentase rata-rata kemampuan berpikir kritis siswa pada posttest sebesar 62,73% dengan kategori tinggi. Kata Kunci: Berpikir Kritis, Project Based Learning, STEAM   This study aims to determine the differences in students’ critical thinking ability before and after the implementation of project-based learning with the STEAM approach. This study was conducted in MTs Al Asyhar Gresik. Purposive sampling was used on class VIII-A students as a sampling technique. The research method used in this study was a pre-experimental design with one group pretest-posttest design. This research employed quantitative research with data collection of observation, tests, questionnaires, and documentation. The data analysis technique used a non-parametric test (Wilcoxon test). The student’s critical thinking ability before and after the implementation of project-based learning with the STEAM approach is quite significant. The result average percentage of students’ critical thinking ability on the pretest was 35,45% in the low category. On the other hand, the average percentage of students’ critical thinking ability in the post-test was 62,73% in the high category. Keywords: Critical Thinking, Project Based Learning, STEAM.
Hubungan Gaya Mengajar Guru Dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa SMP Anjar Rahmawati; Septi Budi Sartika
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/vektor.v3i2.64

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) 2) mendeskripsikan hubungan gaya mengajar guru terhadap hasil belajar kognitif IPA, mendeksripsikan hubungan motivasi belajar terhadap hasil belajar kognitif IPA, dan 3) mendeskripsikan hubungan gaya mengajar guru dan motivasi belajar terhadap hasil belajar kognitif IPA. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif non eksperimen yang termasuk dalam penelitian korelasional dengan teknik analisis Regresi Ganda dan dihitung menggunakan software SPSS versi 24.0. Populasi dan sampel penelitian ialah siswa kelas VIII SMP IT Darul Fikri Sidoarjo. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) ada hubungan yang signifikan antara gaya mengajar guru dan hasil belajar kognitif siswa mata pelajaran IPA siswa kelas VIII SMP IT Darul Fikri Sidoarjo, 2) tidak ada hubungan yang signifikan antara motivasi belajar dan hasil belajar kognitif siswa mata pelajaran IPA siswa kelas VIII SMP IT Darul Fikri Sidoarjo, dan 3) tidak ada hubungan yang signifikan antara gaya mengajar guru dan motivasi belajar terhadap hasil belajar kognitif siswa mata pelajaran IPA siswa kelas VIII SMP IT Darul Fikri Sidoarjo. Simpulan dari penelitian bahwa banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan belajar seorang siswa untuk mencapai hasil belajar yang maksimal tidak hanya motivasi dan gaya mengajar guru saja. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat mengungkap faktor-faktor lainnya yang turut berperan dalam meningkatkan hasil belajar kognitif siswa selain gaya mengajar guru. Kata Kunci: gaya mengajar Guru, hasil belajar Kognitif, IPA, motivasi belajar, SMP This study aims to 1) 2) describe the relationship of teacher's teaching style to natural science cognitive learning outcomes, describe the relationship of learning motivation to natural science cognitive learning outcomes, and 3) describe the relationship of teacher's teaching style and learning motivation to natural science cognitive learning outcomes. The type of research used is non-experimental quantitative research which is included in correlational research with Multiple Regression analysis techniques and calculated using SPSS software version 24.0. The population and sample of the study were 8th grade students of SMP IT Darul Fikri Sidoarjo. Data collection techniques were obtained through questionnaires and documentation. The results of the study show that 1) there is a significant relationship between the teaching style and the cognitive learning outcomes of students in natural science 8th grade students of SMP IT Darul Fikri Sidoarjo, 2) there is no significant relationship between learning motivation and cognitive learning outcomes of students in natural science subjects 8th grade SMP IT Darul Fikri Sidoarjo, and 3) there is no significant relationship between the teaching style and learning motivation on students' cognitive learning outcomes in natural science subject students of 8th grade SMP IT Darul Fikri Sidoarjo. The conclusion from the research is that many factors influence the success of a student's learning to achieve maximum learning outcomes, not only the teacher's motivation and teaching style. Future research is expected to uncover other factors that play a role in improving students' cognitive learning outcomes besides the teacher's teaching style.Keywords: cognitive learning outcomes, learning motivation, Natural Science, Teaching Style, Secondary School
Studi Kasus SMA Negeri Balung: Proses Pembelajaran Biologi di SMA Melalui Pendekatan Saintifik dalam Mengembangkan Keterampilan Pemecahan Masalah Siswa miftakhul janah; Muhammad faruq
VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA Vol. 3 No. 2 (2022): VEKTOR: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : HMPS Tadris IPA FTIK IAIN Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/vektor.v3i2.66

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat siswa di Balung mengembangkan keterampilan pemecahan masalah selama penerapan kurikulum Merdeka serta bagaimana proses pembelajaran biologi SMA melalui pendekatan saintifik. Penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus merupakan metodologi yang digunakan. Penelitian ini dilakukan di salah satu SMA Negeri Balung. Guru biologi dan siswa kelas XI menjadi sumber data primer penelitian. Observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket jawaban guru dan siswa semuanya digunakan sebagai metode pengumpulan data. Hasil dari proses wawancara, observasi, dan dokumentasi penelitian adalah temuan. Kurangnya literasi membaca, rendahnya kemauan belajar, rendahnya rasa percaya diri siswa, pelaksanaan pembelajaran yang masih menggunakan model tradisional, dan sarana prasarana yang kurang mendukung merupakan variabel dalam pengembangan kemampuan pemecahan masalah. Meskipun terdapat beberapa faktor yang menghambat pengembangan keterampilan, ditetapkan bahwa penerapan kurikulum otonom untuk pengembangan kemampuan pemecahan masalah melalui proses pembelajaran dengan pendekatan saintifik di SMA Negeri di Balung dikategorikan baik. Kata Kunci: kurikulum merdeka dan saintifik, pembelajaran bioogi This study aims to identify the factors that hinder students in Balung from developing problem solving skills during the application of the Merdeka curriculum and how the high school biology learning process uses a scientific approach. Descriptive qualitative research with a case study approach is the methodology used. This research was conducted in one of the Balung State Senior High Schools. Biology teachers and students of class XI became the primary data sources for the research. Observations, interviews, documentation, and teacher and student questionnaires were all used as data collection methods. The results of the interview process, observation, and research documentation are the findings. Lack of reading literacy, low willingness to learn, low self-confidence of students, implementation of learning that still uses traditional models, and inadequate infrastructure are variables in the development of problem solving abilities. Although there are several factors that hinder the development of skills, it is determined that the implementation of an autonomous curriculum for developing problem solving skills through a learning process with a scientific approach at SMA Negeri in Balung is categorized as good. Keywords: biology learning, independent and scientific curriculum

Page 1 of 1 | Total Record : 5