cover
Contact Name
Dwi Putri Hartiningsari
Contact Email
poetry.nink15@gmail.com
Phone
+6285235098218
Journal Mail Official
dewantara@stkippgritrenggalek.ac.id
Editorial Address
Jl. Supriyadi 22 Trenggalek Jawa Timur – Indonesia Kode Pos 66319
Location
Kab. trenggalek,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan
Published by STKIP PGRI TRENGGALEK
ISSN : 24429503     EISSN : 27743705     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendidikan particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of sport areas as follows: 1. Education; 2 Learning Innovation.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 48 Documents
PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR IPS MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING Mutrikah Mutrikah
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan dan keterampilan guru dalam menggunakan berbagai model, metode, media dan strategi pembelajaran dituntut terus ditingkatkan. Salah satu tolok ukur untuk menilai keefektifan pembelajaran adalah menggunakan hasil yang dicapai siswa dalam belajar, diantaranya dapat dilakukan melalui upaya memperbaiki proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran secara objektif peningkatan prestasi belajar IPS melalui model Problem Based Learning. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam 2 siklus tetapi sebelumnya, peneliti melaksanakan tahapan prasiklus. Selanjutnya peneliti mengadakan tes formatif. Hasil pada setiap siklus menunjukkan peningkatkan. Ketuntasan belajar pada siklus 1 adalah 71,87% dan siklus 2 menjadi 90,62%. Itu berarti peningkatannya 18,75%. Dengan demikian, pembelajaran model problem based learning dapat meningkatkan prestasi belajar IPS materi pendistribusian kembali pendapatan nasional pada siswa kelas VIII B SMPN 1 Pule Kabupaten Trenggalek semester II tahun pelajaran 2018-2019.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI ORGAN GERAK MANUSIA MELALUI METODE ACTIVE KNOWLEDGE SHARING Lilik Fatmawatri
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran konvensional dengan dominasi guru melalui ceramah dan penugasan mengakibatkan siswa pasif dan monoton. Dengan demikian, hasil belajar siswa cenderung rendah di bawah KKM yang ditetapkan sekolah. Penelitian Tindakan Kelas ini menerapkan metode pembelajaran Active Knowledge Sharing (Berbagi Pengetahuan Aktif). Tujuan penelitian ini untuk memperoleh gambaran objektif tentang peningkatan hasil belajar IPA materi organ gerak manusia melalui metode Active Knowledge Sharing pada siswa kelas V semester 1 tahun pelajaran 2019/2020 di SD Negeri 2 Suruh Kabupaten Trenggalek. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V semester I tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah 18 anak. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata dan ketuntasan belajar secara klasikal dari siklus I ke siklus II. Nilai rata-rata pada siklus I sebesar 70.56, sedangkan pada siklus II sebesar 77.22. Hal ini berarti terjadi peningkatan nilai rata-rata sebesar 6.66. Persentase ketuntasan juga mengalami peningkatan. Pada siklus I persentase ketuntasan belajar sebesar 72.22%, sedangkan persentase ketuntasan belajar pada siklus II sebesar 94.44%. Hal ini berarti terjadi kenaikan persentasi ketuntasan belajar sebesar 22.22%.Dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran Active Knowledge Sharing (Berbagi Pengetahuan Aktif) dapat meningkatkan keaktifan siswa dalam belajar sehingga hasil belajar juga meningkat. Oleh karena itu guru disarankan untuk memilih metode pembelajaran sesuai dengan karakeristik materi pelajaran.
PENERAPAN METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA Tatik Maryati
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran dengan metode ceramah dan pemberian tugas mengakibatkan siswa pasif sehingga hasil belajar belum mencapai kriteria ketuntasan minimal. Untuk itu diadakan perubahan metode pembelajaran yang dapat mengaktifkan siswa yaitu demonstrasi. Metode ini memberikan kesempataan kepada siswa untuk mempraktikkan materi yang sedang dipelajari. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran objektif tentang peningkatan hasil belajar Bahasa Indonesia dalam mengidentifikasi perubahan wujud benda pada siswa kelas III semester 1 tahun pelajaran 2019/2020 di SD Negeri 2 Suruh Kecamatan Suruh Kabupaten Trenggalek. Subyek penelitian ini adalah siswa klas III semester 1 tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah 13 anak. Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan bahwa penguasaan siswa terhadap pembelajaran Bahasa Indonesia dengan nilai rata-rata sebesar 70.71 telah mencapai KKM 70. Ketuntasan klasikal sebesar 69.23% belum mencapai indikator penelitian sebesar 85% . Pada siklus II nilai rata-rata siswa sebesar 76.92 telah memenuhi KKM 70 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 91.31% telah melampaui indikator penelitan sebesar 85%. Nilai rata-rata siswa meningkat sebesar 6.21, dan ketuntasan belajar klasikal meningkat 23.08%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi mengidentifikasi perubahan wujud benda pada siswa kelas III semester 1 tahun pelajaran 2019/2020 di SD Negeri 2 Suruh Kecamatan Suruh Kabupaten Trenggalek.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI LINGKUNGAN ALAM DAN BUATAN DENGAN MEDIA GAMBAR Sri Kantun
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hasil belajar IPS materi lingkungan alam dan buatan masih siswa kelas III SDN 1 Suruh belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal. Hal ini nampak dari 73% lebih siswa belum mencapai ketuntasan. Oleh karena itu, peneliti melaksanakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas III semester 1 tahun pelajaran 2018/2019 di SD Negeri 1 Suruh dengan media gambar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan mengunakan pendekatan kualitatif. Tahapan pada penelitian ini yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus yaitu siklus I dan siklus II. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dilakukan pada penelitian ini adalah teknik analisis data reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian penerapan media gambar dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas III SD Negeri 1 Suruh pada materi IPS lingkungan alam dan buatan. Pada siklus I persentase siswa tuntas 73.68%. Pada siklus II persentase siswa tuntas 94.74%. Secara klasikal hasil akhir pembelajaran telah mencapai ketuntasan yang telah ditetapkan. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media gambar dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi lingkungan alam dan buatan pada siswa kelas III semester 1 tahun pelajaran 2018/2019 di SD Negeri 1 Suruh, Kecamatan Suruh, Kabupaten Trenggalek.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MEMBACA TEKS BERITA MENGGUNAKAN MEDIA TEKS BERJALAN Suparni Suparni
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterampilan membaca teks berita siswa kelas VIII B SMP Negeri 1 Pule tahun ajaran 2014-2015 semester 1 masih rendah. Untuk meningkatkan keterampilan membaca teks berita siswa, peneliti menggunakan media teks berjalan untuk mempermudah pembelajaran membaca teks berita. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan keterampilan membaca teks berita menggunakan media teks berjalan. Subjek penelitian yakni siswa kelas VIII B semester 1 tahun ajaran 2014-2015 di SMP Negeri 1 Pule Trenggalek. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus, prosedur dalam setiap siklus yaitu: perencananaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data melalui lembar kerja siswa dengan tes membaca teks berita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media teks berjalan mampu meningkatan keterampilanmembaca teks berita pada siswa kelas VIII B semester 1 SMP Negeri 1 Pule Trenggalek tahun ajaran 2014-2015, dengan rata-rata hasil belajar siswa pada siklus 1 yaitu 71,09, sedangkan pada siklus 2 yaitu 82,5, sehingga kenaikan rerata hasil belajar sebesar 11,41. Saran dari penelitian tindakan kelas ini adalah perlu digunakannya metode pembelajaran baru salah satunya dengan menggunakan media belajar untuk meningkatkan kreatifitas maupun minat siswa dalam pembelajaran.
HUBUNGAN ANTARA FASILITAS BELAJAR DI RUMAH DENGAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN Siti Nur Ekasari; Yudi Setiyono
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Fasilitas belajar di rumah sangat membantu siswa dalam hal pengerjaan tugas yang diberikan oleh guru yang harus dikerjakan di rumah. Dengan adanya fasilitas belajar di rumah yang cukup memadai, diharapkan proses belajar akan menyenangkan, memberikan semangat tinggi dan mempengaruhi hasil belajar siswa meningkat. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan bersifat korelasi yang menggunakan subjek penelitian sample siswa kelas X MIPA yang berjumlah 105 siswa. Pengumpulan data fasilitas belajar di rumah dengan angket, sedangkan data hasil belajar diperoleh dari dokumentasi. Pengujian hipotesis menggunakan Product Moment dengan taraf signifikan 5%. Sebelum pengujian hipotesis, instrument terlebih dahulu diadakan pengujian validitas butir dan reliabilitas butir yang dilakukan pada 37 responden. Setelah instrument dinyatakan valid dan reliabel data yang terkumpul dianalisis menggunakan teknik statistik.Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 2 Trenggalek. Dari data fasilitas belajar di rumah diperoleh mean (11,8), median (13), modus (14), dan standar deviasi (3,3). Hasil belajar mata pelajaran PPKn diperoleh mean (78), median (80), modus (80), dan standar deviasi (9,1). Berdasarkan hasil penelitian, hubungan antara fasilitas belajar di rumah dengan hasil belajar siswa diperoleh nilai 0,629> rtabel0,195 pada taraf signifikan 5% h0 ditolak danHa diterima. Hasil tersebut dapat disimpulkan ada hubungan antara fasilitas belajar di rumah dengan hasil belajar mata pelajaran PPKn siswa kelas X MIPA.
PENGARUH PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN TERHADAP SIKAP NASIONALISME Juwita Renaning Ratri; Bahrul Sri Rukmini
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara prestasi belajar mata pelajaran PPKn terhadap sikap nasionalisme. Teknik analisis data yang digunakan adalah Korelasi Product Momen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar mata pelajaran PPKn berpengaruh terhadap sikap nasionalisme. Hal ini dibuktikan dengan mengkonsultasikan hasil rhitung dengan rtabel pada taraf signifikansi 5% , r sebesar 0,174 lebih besar dari r tabel hitung sebesar 0,159 sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh positif dan signifikan antara prestasi belajar mata pelajaran PPKn dengan sikap nasionalisme siswa SMK Negeri 2 Trenggalek tahun pelajaran 2019/2020.
PENDOBRAKAN BENTUK PUISI CYBER DALAM AKUN INSTAGRAM @serdadupejuangrasa EDISI MARET - MEI 2019 Risma Ayu Pebriana
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran objektif tentang pendobrakan penggunaan larik dan pendobrakan penggunaan diksi puisi instagram dalam akun @serdadupejuangrasa edisi bulan Maret sampai dengan bulan Mei 2019. Penelitian ini berjenis kualitatif dan bersifat deskriptif dengan menggunakan metode dokumentasi untuk mengumpulkan data yang akan diteliti. Hasil dari penelitian ini yakni (1) Terdapat penggunaan larik dengan bentuk yang paling sering digunakan yakni bentuk sembarang, dimana bentuk larik tersebut disusun sesuka hati penyair dan terlepas dari aturan-aturan yang mengikat bentuk puisi. Adapun bentuk larik lainnya meliputi bentuk larik zig-zag, kerucut, dan heksagonal. Terdapat pendobrakan penggunaan tanda baca dalam larik berupa banyaknya penggunaan tanda hubung yang tidak memerhatikan kata kerja dan imbuhan dalam pemenggalannya. Selain itu, juga terdapat pendobrakan penggunaan tanda koma, tanda petik, dan tanda titik. (2) Pendobrakan penggunaan diksi puisi terdapat penggunaan diksi idiolek yang membedakannya dengan puisi lama yakni banyaknya penggunaan diksi di bidang Sains. Pendobrakan penggunaan diksi puisi terdapat penggunaan diksi register dan pilihan katanya disesuaikan dengan kebiasaan-kebiasaan yang sedang berkembang di masyarakat khususnya para remaja.
REALITAS SOSIAL DALAM NOVEL ANAK RANTAU KARYA AHMAD FUADI Wahyu Cristy Sulung Saputri; Agus Hariadi
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran objektif mengenai realitas sosial dalam novel anak rantau berdasarkan. Rumusan masalah ini menuliskan (1) Bagaimana wujud disharmonis keluarga yang terdapat dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi (2) Bagaimana wujud kriminalitas atau kejahatan yang terdapat dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi (3) Bagaimana wujud pelanggaran terhadap norma yang terdapat dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi (4) Bagaimana wujud kejujuran yang terdapat dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi. Sumber data pada penelitian ini adalah novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi. Untuk pengecekan keabsahan data dalam penelitian ini, peneliti menggunakan ketekunan/keajegan pengamatan, pengecekan teman sejawat dan pembahasan dengan personal yang lebih kompeten. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam novel ini terdapat realitas yang ada di dalam keluaraga dan lingkungan sekitar. Kesimpulan yang diambil dari penelitian ini secara umum novel ini sangat menarik karena berisi novel petualangan yang seru dan baru, dan banyak pengalaman yang sangat berharga yang diperoleh sang tokoh utama dari hal disharmonis keluarga, kriminalitas atau kejahatan, pelanggaran terhada norma, dan kejujuran dalam hal perkataan, perbuatan dan perilaku.
IMPLEMENTASI PERMENDIKBUD NOMOR 20 TAHUN 2018 TENTANG PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER Moh. Farid Ma’ruf
Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmiah Pendidikan Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Pendidikan DEWANTARA: Media Komunikasi, Kreasi dan Inovasi Ilmaih Pendid
Publisher : STKIP PGRI Trenggalek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemerintah menerbitkan Permendikbud nomor 20 tahun 2018 tentang penguatan pendidikan karakter pada satuan pendidikan formal untuk mewujudkan bangsa yang berbudaya melalui penguatan nilai-nilai religius, jujur, toleran, disiplin, bekerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan bertanggung jawab, perlu penguatan pendidikan karakter. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimanakah implementasi Permendikbud nomor 20 tahun 2018 tentang penguatan pendidikan karakter di SMPIP Nurul Hikmah ditinjau dari muatan kurikulum, kegiatan pembiasaan dan kemitraan dengan keluarga dan masyarakat. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dan pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan model analisis interaktif yang terdiri dari koleksi data, display data, reduksi data. Hasil penelitian ini menggambarkan implementasi pendidikan karakter dari segi kurikulum dilakukan dengan adanya mata pelajaran tambahan. Dari segi pembiasaan, dilakukan dengan adanya shalat dhuha, tadarus al Qur’an, jama’ah shalat dzuhur, kultum, bakti sosial, shalawatan. Dalam hal sinergi dengan keluarga dan masyarakat dilakukan kerjasama dengan keluarga dan instansi terkait