cover
Contact Name
Ahmad Sandi
Contact Email
sandiaj74@gmail.com
Phone
+6285333974798
Journal Mail Official
jurnal.penkomi@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tandean, Mande, Kota Bima, NTB
Location
Kota bima,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Penkomi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi
ISSN : 26853132     EISSN : 26146002     DOI : https://doi.org/10.33627/pk.v2i1
Jurnal Pendidikan dan EKonomi (PenKoMi) merupakan Jurnal Program Studi Pendidikan Ekonomi STKIP Bima. Jurnal PenKoMi memuat artikel hasil penelitian dan hasil pemikiran di bidang pendidikan dan ekonomi, berisikan laporan hasil penelitian, hasil gagasan konseptual, dan critical review di bidang pendidikan dan ekonomi.
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi" : 20 Documents clear
TRANSFORMASI TEKNOLOGI DALAM PEMBELAJARAN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Ahmad Yani
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1235

Abstract

Revolusi Industri 4.0 telah membawa perubahan yang signifikan disetiap aspek kehidupan manusia, termasuk dalam bidang pendidikan. Transformasi teknologi dalam pembelajaran telah menjadi salah satu respons utama terhadap perubahan ini. Teknologi digital telah mempengaruhi cara mengakses, mengelola, dan memperoleh informasi serta berinteraksi dengan dunia sekitar. Transformasi teknologi dalam pembelajaran menawarkan peluang baru untuk meningkatkan pengalaman belajar, mengembangkan keterampilan yang relevan dengan tuntutan masa depan, dan mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan yang dihadapi dalam dunia yang terus berubah. Artikel ini membahas konsep dan tantangan transformasi teknologi dalam pembelajaran di Era Revolusi Industri 4.0. Kami menjelajahi peran teknologi dalam memfasilitasi pembelajaran yang personal dan adaptif, kolaborasi antara siswa, penggunaan data untuk menginformasikan pengajaran, dan integrasi teknologi dalam kurikulum. Namun, transformasi teknologi dalam pembelajaran juga menghadapi tantangan, seperti kesenjangan akses, keterampilan guru, perubahan budaya, dan keamanan data. Untuk mengatasi tantangan ini, kerja sama antara stakeholder pendidikan, guru, lembaga pendidikan, dan pengembang teknologi sangat penting. Transformasi teknologi dalam pembelajaran adalah proses yang kompleks, tetapi dengan mengambil langkah yang tepat, kita dapat memanfaatkan potensi teknologi untuk menciptakan pengalaman pembelajaran yang lebih baik dan relevan dalam menghadapi perubahan yang cepat di Era Revolusi Industri 4.0.
IMPLEMENTASI KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MEMASARKAN PRODUK NASA DI KELURAHAN MANDE KOTA BIMA Arsad Arsad
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1244

Abstract

Jenis penelitian yang digunakan adalah dekskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Mande yang terletak di Kecamatan Mpunda Kota Bima. Teknik penentuan informan dilakukan dengan cara purposive sampling dan informan tersebut antara lain, informan kunci dan tambah. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu: wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil wawancara ketiga informan bahwa produk Nasa memiliki 5 jenis product yaitu produk kecantikan, kesehatan, pertania, pertenakan dan product Rumah Tangga. Sedangkan dari 5 jenis produk tersebut memiliki 300 lebih macam product dan memiliki perpebedaan masing-masing. Untuk harga produk sudah murah dan presen yang didapat oleh konsumen sudah ditetapkan oleh perusahaan sehingga distributor mendapatkan persen disetiap konsumen yang membeli produk Nasa tersebut. Sedangkan tempat atau lokasi pelayanan produk Nasa tidak terlalu pengaruh besar, karena produk Nasa terfokus pada media sosial, sehingga pemilihan tempat itu bukan seperti usaha konfensional, karena usaha MLM sama usaha konfensional. Dalam pemasaran produk nasa memiliki 2 bagian yaitu bagian pertama menggunakan sistem online, sehingga dari sistem online tersebut menggunakan media sosial yaitu Facebook, WhatsApp dan Instagram. Sedangkan untuk pemasaran offline langsung ketempat masing-masing distributor atau Stokis Nasa. Dalam melakukan pemasaran produk Nasa memiliki syarat tertentu yaitu sebagai distributor Nasa, karena tanpa menjadi distributor Nasa tidak bisa memasarkan produk Nasa. Sedangkan penawaran khusus untuk pelangga, karena dalam produk Nasa sudah ditetapkan oleh perusahaan. Untuk pelayanan spesial hanya untuk distribur saja karena mereka mendapat bimbingan secara langsung oleh perusahaan tersebut.
KUALITAS PELAYANAN PUBLIK: SUATU TINJAUAN MENGENAI KEPUASAN MASYARAKAT Akhyar Akhyar
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1246

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas pelayanan publik ditinjau dari kepuasan masyarakat sebagai indikator penting dalam evaluasi pelayanan publik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan (library research), yakni dengan menggunakan beberapa hasil penelitian terdahulu yang telah dipublikasikan baik di jurnal nasional maupun jurnal international yang bersumber dari media online seperti Google Scholar dan media online akademik lainnya. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa kualitas pelayanan publik mempengaruhi tingkat kepuasan masyarakat. Pelayanan yang cepat, tepat, akurat, efisien, mudah diakses, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat akan meningkatkan tingkat kepuasan mereka. Beberapa factor yang perlu diperhatikan yang berkaitan dengan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik meliputi komunikasi yang efektif, partisipasi publik, dan penanganan keluhan. Implikasi penelitian ini adalah pentingnya memperhatikan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik guna memenuhi harapan dan kebutuhan masyarakat. Lembaga publik harus berfokus pada peningkatan responsivitas, kehandalan, keadilan, keamanan, dan empati dalam pelayanan publik agar dapat mencapai tingkat kepuasan masyarakat yang lebih tinggi. Hasil penelitian dapat digunakan sebagai landasan bagi pengambilan kebijakan dan perbaikan pelayanan publik guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
EFEKTIVITAS PENDAMPINGAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU DALAM MENYUSUN KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL (KKM) DI SMP NEGERI 1 SAPE Syamsuddin Syamsuddin
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1251

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menguji Efektivitas Pendampingan Terhadap Guru dalam Meningkatkan Kemampuan dalam Menyusun Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) di SMP Negeri Sape Kabupaten Bima. KKM merupakan pedoman yang penting dalam proses penilaian dan penentuan kelulusan siswa. Namun, seringkali guru menghadapi tantangan dalam menyusun KKM yang relevan, obyektif, dan sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Penelitian merupakan penelitian tindakan (action research) selama 2 (siklus). Jumlah subjek penelitian ini sebanyak 49 oranh guru. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendampingan memiliki dampak positif dalam meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun KKM. Guru-guru yang mendapatkan pendampingan dapat mengembangkan pemahaman yang lebih baik tentang KKM, termasuk tujuan, indikator pencapaian, dan penilaian yang sesuai. Selain itu guru juga dapat mengenali pemsalahan dan kesalahan umum dalam menyusun KKM dan memperbaikinya. Pendampingan dapat memberikan guru kesempatan untuk berkolaborasi dan berbagi pengalaman dengan sesama guru.
KINERJA BADAN USAHA MILIK DESA DALAM MENDUKUNG PEMBANGUNAN EKONOMI DESA Sukardi Sukardi
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1257

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengkaji kinerja Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam mendukung pembangunan ekonomi desa. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan (library research) yakni dengan mengumpulkan data dari hasil penelitian terdahulu baik dipublikasikan di jurnal nasional maupun di jurnal Internasional yang diakses melalui google scoolar dan sumber akademik online yang lain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa BUMDes memiliki peran yang signifikan dalam mendukung pembangunan ekonomi desa. Beberapa temuan utama dari studi ini adalah menyangkut diversifikasi usaha, pemberdayaan masyaraka, akses ke pasar dan sumber daya, serta pengelolaan keuangan yang baik. Penelitian ini memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kinerja BUMDes dalam mendukung pembangunan ekonomi desa. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar bagi pemerintah daerah dan lembaga terkait lainnya untuk meningkatkan peran dan kontribusi BUMDes dalam pembangunan ekonomi desa.
PENDAMPINGAN PENILAIAN FORMATIF BAGI GURU SEBAGAI STRATEGI PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI INPRES PARANGINA Muhamad Ali
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1261

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan penilaian formatif sebagai strategi yang efektif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di Sekolah Dasar (SD) Negeri Inpres Parangina Kabupaten Bima.. Penelitian tindakan sekolah ini dilakukan dengan melibatkan guru-guru SD Negeri Inpres Parangina sebanyak 15 orang dalam mengimplementasikan penilaian formatif dalam pembelajaran. Tahapan penelitian mencakup perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan perbaikan secara berkesinambungan. Guru-guru diberikan pelatihan dan bimbingan terkait strategi penilaian formatif yang efektif, seperti penggunaan rubrik, pengamatan langsung, dan penilaian berbasis portofolio. Dalam implementasi penilaian formatif, guru-guru SD diharapkan mampu menggunakan alat penilaian yang relevan, memberikan umpan balik yang spesifik dan konstruktif kepada siswa, serta melibatkan siswa secara aktif dalam proses penilaian. Selain itu, penilaian formatif juga dapat digunakan sebagai dasar untuk merencanakan dan mengadaptasi pembelajaran sesuai dengan kebutuhan individu siswa. Data yang diperoleh selama penelitian akan dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif untuk mengukur kemajuan prestasi belajar siswa sebelum dan sesudah implementasi penilaian formatif. Hasil penelitian bahwa pendampingan sukses pada siklus II ditandai bahwa dari 15 orang, sebanyak 10 orang guru mendapat nilai tinggi dalam mengembangkan penilaian formatif sebagai strategi meningkatkan prestasi belajar siwa, dan ini memberi bukti empiris mengenai efektivitas penilaian formatif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SD Negeri Inpres Parangina Kabupaten Bima. Diharapkan sekolah dan guru-guru dapat memperoleh wawasan yang lebih baik tentang penggunaan penilaian formatif sebagai strategi yang efektif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN DALAM MENYUSUN KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL (KKM) MELALUI PROGRAM PENDAMPINGAN GURU SMP NEGERI 8 SATU ATAP SAPE KABUPATEN BIMA Syamsuddin Syamsuddin
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1262

Abstract

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah standar yang digunakan untuk menentukan tingkat pemahaman siswa terhadap materi pelajaran. Tidak jarang dijumpai guru menghadapi kesulitan dalam menyusun KKM yang sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Pendampingan terhadap guru SMP dapat menjadi solusi yang efektif dalam mengatasi permasalahan ini. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam menyusun KKM melalui pendampingan terhadap guru SMP Negeri 8 Satu Atas Sape Kabupaten Bima. Pendampingan dilakukan dengan memberikan bimbingan dan dukungan kepada guru SMP dalam mengembangkan kemampuan mereka dalam menyusun KKM yang relevan dengan kebutuhan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindak sekolah yang dilakukan oleh penelitian dan dibantu oleh observer. Penelitian dilaksanakan selama 2 siklus dengan tahap-tahap: perencanaan, pelaksanaan, evelauasi dan refleksi. a#dapun jumlah subjek tindakan penelitian ini adalah sebanyak 17 orang guru yang didampingi dalam menyusun KKM sesuai dengan standar. Metode pengumpulan data lembar observasi dan soal tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah diadakan reflekasi pada siikls 1 sehingga perbaikan pada siklus 2 maka dapat simpulkan bahwa rata-rata atau 88,17% guru yang yang mengikuti pendampingan dapat menyusun KKM sesuai konsep dan proses penyusunan yang baik, memiliki pemahaman yang baik tentang tujuan pembelajaran dan indikator pencapaian kompetensi, memahami struktur kurikulum dan kompetensi yang harus dicapai siswa. Pendampingan hendaknya sebagai proses berkelanjutan yang memerlukan dukungan dan kolaborasi antara guru, dan kepala sekolah,. Dengan adanya pendampingan, diharapkan kemampuan guru dalam merencanakan pembelajaran dan menilai hasil belajar siswa dapat meningkat. Hal ini akan berdampak positif pada peningkatan kualitas pembelajaran di SMP Satap Sape dan memastikan bahwa siswa mencapai kompetensi yang ditetapkan dalam kurikulum.
PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INGGRIS MATERI THEY ARE MADE IN INDONESIA DENGAN MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN PAKEM PADA SISWA KELAS IX SMP NEGERI 3 WERA KABUPATEN BIMA TAHUN PELAJARAN 2021/2022 Nurmulida Nurmulida
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1273

Abstract

Berhasilnya tujuan pembelajaran ditentukan oleh banyak faktor diantaranya adalah faktor guru dalam melaksanakan proses belajar mengajar, karena guru secara langsung dapat mempengaruhi, membina dan meningkatkan kecerdasan serta keterampilan siswa. Untuk mengatasi permasalahan di atas dan guna mencapai tujuan pendidikan secara maksimal, peran guru sangat penting dan diharapkan guru mampu menyampaikan semua mata pelajaran yang tercantum dalam proses pembelajaran secara tepat dan sesuai dengan konsep-konsep mata pelajaran yang akan disampaikan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran model PAKEM memiliki dampak positif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada Mata Pelajaran Bahasa Inggris materi They Are Made in Indonesia siswa kelas IX SMP Negeri 3 Wera Kabupaten Bima yang ditandai dengan peningkatan ketuntasan belajar siswa dalam setiap siklus, yaitu siklus I (35 %), siklus II (79,01%). Model pembelajaran PAKEM dapat menjadikan siswa merasa dirinya mendapat perhatian dan kesempatan untuk menyampaikan pendapat, gagasan, ide dan pertanyaan. Siswa dapat bekerja secara mandiri maupun kelompok, serta mampu mempertanggungjawabkan segala tugas individu maupun kelompok. Penerapan pembelajaran model PAKEM mempunyai pengaruh positif, yaitu dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN SIMULASI UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA POKOK BAHASAN INFORMASI DAN TEKS Rostinah Rostinah
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1279

Abstract

Artikel ini membahas penerapan metode simulasi dalam upaya meningkatkan prestasi belajar Bahasa Indonesia dengan fokus pada pokok bahasan informasi dan teks. Metode simulasi digunakan untuk menciptakan situasi yang menyerupai pengalaman nyata, di mana siswa berperan aktif dalam mencari informasi, menganalisis teks, dan mengasah keterampilan berbicara di depan umum. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindak Kelas (PTK) dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi dalam mengungkapkan efektivitas penerapan metode simulasi dalam dalam meningkatkan prestasi belajar Bahasa Indonesia Pokok Bahasan Informasi dan Teks SMP Negeri 3 Wera Tahun Pelajaran 2021/2022. Hasil penelitian diketahui bahwa pada pelaksanaan tindakan Siklus I, kriteria ketuntasan klasikal masih di dibawah standar sehingga diperbaiki pada Siklus II. Pelaksanaan tindakan pada Siklus II diketahui bahwa hasil analisis data lembar observasi aktivitas guru dan siswa rata-rata tergolong tinggi, Data hasil tes diketahui hasil prestasi belajar siswa rata-rata 86, artinya telah melampui kriteria ketuntasan minimal (KKM) klasikal. Disini memberi gambaran bahwa guru memiliki peran penting dalam perencanaan yang matang, memberikan panduan yang jelas, dan memberikan umpan balik konstruktif kepada siswa. Diharapkan penerapan metode simulasi dapat menjadi alternatif yang efektif untuk meningkatkan prestasi belajar Bahasa Indonesia dalam pokok bahasan informasi dan teks.
EFEKTIVITAS METODE EKSPERIMENTAL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJARA VARIASI GERAK SPESIFIK DALAM PERMAINAN BOLA BESAR DI SMP NEGERI 3 WERA TAHUN PELAJARAN 20212022 Muhrin Muhrin
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal PenKomi: Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.62.1284

Abstract

Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (Penjaskes) memiliki peran penting dalam mengembangkan keterampilan motorik, keterampilan sosial, dan pemahaman siswa terhadap berbagai permainan bola besar. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan metode eksperimental dalam pembelajaran Penjaskes untuk meningkatkan hasil belajar variasi gerak spesifik dalam permainan bola besar di SMP Negeri 3 Wera Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian merupakan penelitian tindakan dengan menerapakan metode pembelajaran eksperimental pada materi variasi gerak spesifik dalam permainan bola besar melalui permainan sepak bola. Data hasil belajar dikumpulkan melalui tes keterampilan dan tes pemahaman. Hasil penelitian dianalisis menggunakan metode deskriptif statistik untuk melihat hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukan penerapan metode eksprimental dapat meningkatkan hasil belajar variasi gerak spesifik dalam permainan bola besar melalui permainan sepak bola pada siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Wera Kabupaten Bima.

Page 1 of 2 | Total Record : 20