cover
Contact Name
Yulia Nurendah
Contact Email
lia_niceone@yahoo.com
Phone
+622518337733
Journal Mail Official
redaksi.jabkes@gmail.com
Editorial Address
Kampus Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan Jalan Ranggagading No. 1 Kampung Gudang, Bogor Tengah Bogor 16123
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Aplikasi Bisnis Kesatuan
ISSN : 28076036     EISSN : 28076036     DOI : https://doi.org/10.37641/jabkes
Jurnal Aplikasi Bisnis Kesatuan disingkat JABKES merupakan Jurnal yang mempublikasikan karya ilmiah dalam bidang bisnis terapan dalam arti luas. Dikelola oleh Progam Vokasi dan LPPM Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan. Terbit tiga kali dalam setahun yaitu pada bulan April, Agustus dan Desember.
Articles 23 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2021): JABKES Edisi Desember 2021" : 23 Documents clear
Implementasi Aplikasi Accurate Sebagai Alat Penyajian Laporan Keuangan Pada Rakarayi Catering Nurul Fadillah; Udi Pramiudi
Jurnal Aplikasi Bisnis Kesatuan Vol 1 No 2 (2021): JABKES Edisi Desember 2021
Publisher : Program Vokasi dan LPPM IBI Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jabkes.v1i2.1345

Abstract

Laporan keuangan adalah dokumen penting perusahaan yang menyatakan kondisi keuangan suatu perusahaan tersebut, laporan keuangan sangat penting sebab menjadi dasar untuk menentukan atau menilai posisi keuangan perusahaan dan juga berguna bagi pihak – pihak yang berkepentingan dalam mengambil keputusan. Penelitian ini dilakukan dengan proses simulasi dimana penulis mengumpulkan data, mengidentifikasi data untuk dianalisis dan diolah yang bertujuan untuk menyusun laporan keuangan pada RakaRayi Catering berbasis sistem informasi akuntansi yaitu dengan menggunakan aplikasi accurate. Tahapan yang dilakukan dalam menyusun laporan keuangan dengan menggunakan aplikasi accurate pada RakaRayi Catering ini dimulai dari peneliti mengidentifikasi data yang ada ketika terjadi transaksi. Setelah itu, penulis mengolah data transaksi tersebut yang sedang berjalan sekarang untuk dijadikan laporan keuangan. Hasil dari penelitian yang dilakukan penulis serta evaluasi terhadap laporan keuangan yang sudah ada pada UMKM yaitu, penulis dapat membantu UMKM dalam menemukan kekurangan-kekurangan yang terdapat dalam laporan keuangan yang sudah disajikan sebelumnya. Penulis juga dapat mempermudah penyajian laporan keuangan pada RakaRayi Catering sebagaimana tersaji dalam bagian akhir dari Laporan Tugas Akhir ini. Kata kunci: Laporan Keuangan, Aplikasi Accurate.
Tinjauan Atas Bauran Produk Pada Sekalikali Kopi Denta Purnama; Aria Naufal Ardhana
Jurnal Aplikasi Bisnis Kesatuan Vol 1 No 2 (2021): JABKES Edisi Desember 2021
Publisher : Program Vokasi dan LPPM IBI Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jabkes.v1i2.1349

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguraikan penerapan strategi Bauran Produk pada Sekalikali Kopi. Uraian penelitian bersifat kualitatif dengan membahas hasil observasi pada objek penelitian yang dilakukna pada Maret - April 2021. Hasil penelitian menunjukkan Bauran produk pada Sekalikali kopi yaitu dengan menawarkan dan mengeluarkan produk dengan bahan baku utama yang sama tetapi berbeda rasa dan ada juga produk dari bahan baku yang berbeda. Panjang bauran produk berhubungan dengan banyaknya jenis barang yang dibuat dalam lini produknya. Sekali kali kopi dikenal sebagai pesaing di kategori produknya. Untuk menjadi Market Leader Sekali kali kopi menciptakan berbagai macam produk yang berbahan dasar kopi dan yang bukan kopi yang bertujuan untuk menambah varian produk agar menarik para pecinta kopi dan yang tidak suka kopi. Kedalaman bauran produk yang diterapkan Sekali kali kopi, sebagai berikut (1) Eskopi krusial adalah sebuah Es kopi susu yang dipasarkan oleh Sekali kali kopi. Es kopi krusial juga sangat populer di daerah cilebut dan sekitarnya dan kini juga dijual melalui Gojek, Grab. Es kopi krusial empat varian rasa antara lain : Original, Oreo, Regal, Madu. Konsitensi bauran produk yaitu .Strategi pemasaran yang dilakukan Sekali kali kopi yang dengan memainkan sosial media seperti instagran dan facebook, dengan membuat iklan yang menarik dan membuat postingan postingan yang bagus agar para pemirsa socialmedia tertaarik untuk datang dan mecoba produk dari Sekali kali kopi. Sekali kali kopi juga menjual produknya lewat seperti Grab, Gojek untuk mempermudah saluran distribusinya. Tujuan penerapan bauran produk pada sekali kali kopi adalah untuk meningkatkan laba dan penjualan,mempertahankan pangsa pasar, menjaga kualitas produk untuk mendukung penjualan, memuaskan konsumen, dengan menciptakan beberapa lini produk. Hambatan pada bauran produk Sekali kali kopi yaitu,kurang nya promosi,banyak nya pesaing yang sama,proses pembuatan pada coffe dan minuman belum memadai dan tenaga sdm yang kurang sehingga akan menjadi pengaruh di hambatan pada bauran produk.
Tinjauan Promosi Via Instagram Pada Pavobucket Ilham Yuliandri; Mumuh Mulyana
Jurnal Aplikasi Bisnis Kesatuan Vol 1 No 2 (2021): JABKES Edisi Desember 2021
Publisher : Program Vokasi dan LPPM IBI Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jabkes.v1i2.1350

Abstract

Promosi adalah upaya untuk memberitahukan atau menawarkan produk atau jasa dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli atau mengkomsumsinya. Dengan adanya promosi, produsen atau distributor mengharapkan kenaikan angka penjualan. Instagram merupakan salah satu platform media sosial terpopuler pada saat ini. Dimana pada aplikasi ini, pengguna dapat membagikan berbagai foto atau tangkapan layar, dan berinteraksi dengan sesama pengguna lainnya. Peninjauan ini adalah 1.) untuk mengetahui sejauh mana dampak penggunaan instagram terhadap promosi yang dilakukan pavobucket, dan 2.) untuk megetahui kendala dalam penggunaan instagram terhadap promosi yang diterapkan pavobucket. Hasil dari peninjauan ini adalah 1.) pavobucket menggukan instagram sebagai saran promosi dan jual belinya, hal itu dilakukan karena biaya yang dikeluarkan sangat terjangkau. 2.) langkah promosi yang dilakukan oleh pavobucket baru melalui instagram. 3.) terdapat kendala dalam penerapan promosi pada via instagram, yaitu masalah jaringan yang terkadang tidak stabil. Kata Kunci: Promosi dan instagram

Page 3 of 3 | Total Record : 23