cover
Contact Name
Siti Aminah
Contact Email
sitiaminah@stiki.ac.id
Phone
+62341-560823
Journal Mail Official
jurnal@stiki.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Tidar 100 Malang 65146
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
J-Intech (Journal of Information and Technology)
ISSN : 23031425     EISSN : 2580720X     DOI : https://doi.org/10.32664/j-intech
J-INTECH merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia Malang. Ruang lingkup jurnal ini pada bidang Teknik Informatika, Sistem Informatika, dan Manajemen Informatika. Tujuannya guna mengakomodasi kebutuhan akan perkembangan Teknologi Informasi. J-Intech terbit setahun dua kali, yaitu Juni dan Desember.
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology" : 20 Documents clear
Sistem Informasi Pelayanan Terpadu Di Restoran Berbasis Android Hery Kuswandi
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1295.188 KB)

Abstract

Di kota Malang banyak restoran yang telah dibuka dengan memiliki kelebihan dan keunikan masing -masing, mereka bersaing dalam segi tempat, menu yang dihidangkan, dan konsep – kosep unik lainya. Namun selain hal tersebut, pelayanan kepada pelanggan juga menjadi poin tersendiri untuk mempertahankan pelanggan, hal ini perlu dicermati, karena cara pelayanan di suatu restoran, sangat mempengaruhi kenyamanan dan kepercayaan konsumen. Pelayanan dengan cara manual terkadang menimbulkan masalah, seperti kesalahan pemesanan, kesalahpahaman pelanggan, karena tidak mendapatkan informasi yang informatif mengenai daftar menu yang disediakan suatu restoran. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini mendorong keinginan dan tuntutan kebutuhan manusia terhadap suatu hal serba cepat, tepat, dan akurat. Kebutuhan informasi bukan hanya sebagai pelengkap untuk menjalankan aktivitas kerja, tetapi menjadi kebutuhan dalam pencapaian tujuan yang diinginkan oleh suatu usaha kuliner seperti restoran, guna kelancaran dalam menjalankan usaha tersebut. Melihat faktor dan alasan tersebut maka perlu dibangun sebuah sistem informasi yang dapat mengurangi kesalahan pada saat proses pemesanan dan pembayaran, yang masih dilakukan secara manual menjadi otomatis dan saling terintegrasi secara terpadu. Hal ini dapat memberikan kenyamanan kepada pelanggan, Karena pelanggan bisa melakukan pemesanan dengan mudah dan mendapatkan informasi yang lebih informatif, selain itu dari sisi pegawai restoran, lebih memudahkan dalam bekerja, karena semua data saling terpadu. Bagi pemilik usaha bisa membantu dalam melihat perkembangan dan penjualan di restoran, selain itu ketika ada masalah atau keluhan dari pelanggan, mudah ditangani karena semua data telah terpusat.
Pemanfaatan Raspberry Pi Dan Webcam Sebagai Kamera Pemantau Dan Cloud Drive Sebagai Media Penyimpanan Ady Noegroho
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (909.746 KB)

Abstract

Sistem yang dirancang dan dibangun dalam penelitian ini adalah sistem kamera pemantau menggunakan Raspberry Pi dengan menggunakan webcam sebagai alat perekamnya dan wifi dongle atau modem sebagai alat untuk mengirim data hasil rekaman melalui internet untuk disimpan di penyimpanan awan atau cloud storage. Sistem ini juga dirancang untuk dapat membedakan kondisi ruangan atau area yang dipantau ketika ada perubahan pergerakan di dalamnya dan akan langsung merekam perubahan pergerakan tersebut, jadi tidak semua yang ditangkap oleh kamera akan direkam. Bisa dikatakan bahwa sistem ini memiliki artificial intelligence untuk membedakan mana yang perlu dan tidak untuk direkam dan disimpan. Sehingga dengan memiliki kemampuan tersebut tidak akan memenuhi ruangan penyimpanan lokal yang memang sudah terbatas. Selain itu hasil rekaman gambar akan langsung diupload ke penyimpanan awan dan memberikan nama file sesuai dengan tanggal dan waktu gambar tersebut direkam, jadi memudahkan pengguna untuk mencari kapan gambar terakhir yang diupload oleh sistem. Selain itu secara otomatis sistem akan menghapus file rekaman tersebut dari tempat penyimpanan lokal, sehingga ruang penyimpanan lokal tidak akan menjadi penuh dengan hasil rekaman gambar oleh sistem, bisa diibaratkan bahwa kondisi penyimpanan lokal tetap kapasitasnya ketika sistem melakukan pekerjaannya. Sistem ini juga dirancang untuk langsung dapat berjalan ketika terjadi reboot misalnya ketika saat pemadaman listrik dan ketika listrik menyala kembali. Sehingga pengguna tidak akan direpotkan untuk mensetting dari awal agar sistem berjalan seperti semula.
Sistem Penunjang Keputusan Berbasis Webgis Dengan Metode AHP Untuk Pemilihan Lokasi Usaha Sya'roni Sya'roni
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (934.26 KB)

Abstract

Pemilihan lokasi pabrik merupakan salah satu hal yang penting dalam perancanagan pabrik yang memproduksi barang maupun jasa. Dengan demikian strategi lokasi adalah hal yang tidak dapat diabaikan dalam proses perancangan. Alasan yang mendasarinya diantaranya yaitu sektor barang memerlukan lokasi untuk melakukan kegiatan pembuatan produk barang tersebut atau tempat memproduksi (pabrik) sedangkan untuk sektor jasa memerlukan tempat untuk dapat memberikan pelayanan bagi konsumen.Pertimbangan lain dalam perencanaan dan pemilihan lokasi pabrik yaitu faktor sumber bahan baku, area pemasaran, dan tersedianya tenaga kerja. Setiap pabrik akan berusaha menjaga agar penyaluran bahan baku dapat berkesinambungan dengan harga layak dan transportasi rendah. Berbagai industri memilih tempat fasilitas produksinya di dekat area pemasaran dengan tujuan untuk memperpendek jaringan distribusi produk sehingga cepat sampai di tangan konsumen.
Aplikasi Manajemen Inventory Berbasis Mobile Angga Eka Syaputra
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1340.332 KB)

Abstract

Manajemen adalah penggunaan sumber daya organisasi untuk mencapai sasaran dan kinerja yang tinggi dalam berbagai tipe organisasi profit maupun nonprofit. Sedangkan Inventory adalah suatu aset yang ada dalam bentuk barang-barang yang dimiliki untuk dijual dalam toko maupun barang-barang yang sedang dalam proses pembuatan. Manajemen inventory merupakan pengaturan persediaan barang dengan tujuan kelancaran usahanya. Masalah yang sering dihadapi oleh toko dan user umum yaitu: Dalam pendataan persediaan barang belum menggunakan sistem yang terkomputerisasi tapi masih menggunakan sistem manual dalam arti masih menggunakan buku-buku tebal dalam pendataan dan penyimpanan barang dan user umum hanya bisa melihat stok barang yang ada ditoko tanpa tahu stok yang ada digudang. Aplikasi Manajemen Inventory berbasis perangkat bergerak yang secara langsung dapat terhubung dengan database inventory toko. Sehingga dengan sistem yang bersifat mobile ini dapat mengurangi kesulitan bagian gudang dan toko dalam menjalankan tugasnya untuk mengelola persediaan, pencarian, dan pendataan barang serta untuk user umum dapat lebih mudah melihat stok barang yang ada di toko.
Aplikasi Perencanaan Kebutuhan Produksi Menggunakan Demand Forecasting Dengan Pendekatan Proyektif Samuel Pusirumang Makahanap
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1375.568 KB)

Abstract

Objek penelitian pada penulisan ini merupakan sebuah perusahaan asing yang membangun cabang produksi di dalam wilayah Indonesia, Jawa Timur. Perusahaan tersebut memproduksi produk sabun kesehatan maupun sabun kecantikan dan dipasarkan ke dalam pasar internasional. Kegiatan produksi sampai distribusi membutuhkan sebuah pesiapan yang matang, dimulai dari perencanaan dalam distribusi, produksi, dan pemesanan bahan baku. Terjadinya penumpukan produk di dalam gudang disertai dengan keadaan produksi barang tetap berjalan, hal tersebut menjadi sebuah titik permasalahan untuk perusahaan dimana produk yang tersedia diharuskan untuk dapat mengikuti ritme kegiatan usaha dan berpengaruh terhadap sirkulasi modal yang dikelola dalam perusahaan, persiapan produksi dalam hal pemesanan bahan baku, dan sebagainya. Maka dari itu sebuah perencanaan produksi yang baik merupakan salah satu cara yang dapat diambil dalam menghadapi permasalahan tersebut, dengan melihat data permintaan pada periode sebelumnya maka dilakukan perhitungan peramalan dengan pendekatan proyektif untuk mendapatkan perkiraan permintaan pada periode mendatang dan melakukan perhitungan selanjutnya untuk memperkirakan kebutuhan produksi dalam hal jumlah produk.
Membangun Aplikasi E-Commerce Dengan Sistem Penunjang Keputusan Metode Apriori Untuk Memberikan Rekomendasi Kepada Calon Pembeli Di Toko Islam Malang Alamsyah Adi Nugroho
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (835.926 KB)

Abstract

Toko Islami adalah sebuah toko di Jalan Embong Arab Malang yang menjual berbagai perlengkapan Haji dan Umroh, Busana Muslim, Peralatan Shalat, Hijab, dan Lain-Lain. Sampai saat ini Toko Islami hanya menggunakan sistem penjualan secara manual, yaitu penjualan di toko dengan pencatatan data manual dengan nota. Pemilik Toko Islami menginginkan agar tokonya dikenal lebih luas sehingga dapat meningkatkan penjualan. Pemilik Toko Islami juga ingin penjualan tetap bisa berjalan online. Berdasarkan permasalahan di atas penulis merancang dan membuat Toko online untuk Toko Islami. Toko online ini memanfaatkan metode Apriori untuk memberi rekomendasi produk pada pengunjung yang akan membeli barang di toko online ini, dan dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dengan framework CI dan DBMS menggunakan My SQL. Toko Online ini mampu memperkenalkan dan penjualan menjual secara online serta menghasilkan informasi produk-produk yang dijual dan laporan penjualan bagi pemilik toko.
Sistem Informasi Inventory pada UD. MM GoDAM “NENENG” Berbasis Web Guna Memudahkan Pengolahan Data Barang Widia Normalasari
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1141.513 KB)

Abstract

UD. MM Godam “Neneng” adalah salah satu minimarket yang melayani kebutuhan masyarakat akan barang-barang kebutuhan sehari-hari dan perlengkapan pertanian. Untuk memperluas pangsa pasar dan lebih mendekatkan diri kepada konsumen, UD. MM Godam “Neneng” berinovasi dengan meluncurkan fasilitas toko mobil yang disebar ke berbagai daerah untuk menjangkau lebih banyak konsumen. Peluncuran toko mobil ini memunculkan permasalahan terhadap proses pengelolaan stok barang antara toko dengan gudang. Petugas toko sering kali kesulitan untuk mengetahui jumlah stok barang yang tersedia pada gudang, sebaliknya petugas gudang juga mengalami kesulitan untuk dapat melayani kebutuhan stok barang yang diperlukan oleh masing-masing toko. Melihat fakta tersebut, penulis mengangkat masalah tersebut sebagai penelitian untuk menghasilkan sistem informasi inventory berbasis web perusahaan tersebut dalam mengelola data stok barang. Penelitian dimulai dengan melakukan analisa masalah yang dihadapi masyarakat dalam melakukan pengelolaan data barang. Kemudian peneliti membuat sebuah desain perancanaan guna mengatasi masalah tersebut. Tahapan selanjutya, peneliti melakukan konstruksi sistem untuk menghasilkan produk jadi. Langkah terakhir dalam proses penelitian ini adalah tahap pengujian sistem guna memastika sistem yang telah dihasilkan telah sesuai dengan bisa digunakan.
Aplikasi Pembelajaran Menulis Permulaan Berbasis Android Menggunakan Unity 2D Andi Fiqqih Adiqro
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1301.15 KB)

Abstract

Aplikasi android saat ini sudah banyak yang tersedia di google play. Aplikasi-aplikasi yang tersedia memiliki masing-masing kegunaan sehingga membuat gadget android menjadi memiliki banyak manfaat atau sering di sebut multifungsi, salah satunya sarana pembelajaran. Bagi pengguna android yang masih duduk di bangku sekolah, dapat memanfaatkan aplikasi android sebagai sarana pembelajaran untuk mendukung kegiatan belajar. Salah satunya belajar menulis, kita tidak harus menggunakan sistem manual untuk belajar menulis yang menggunakan kertas sebagai medianya. Pembelajaran menulis dengan cara manual kurang menarik minat sehinggga anak jarang sekali menyentuh buku dan pencilnya. Oleh sebab itu, perlu adanya pengembangan media yang tepat untuk menunjang belajar menulis dan minat belajar pada anak yang pada akhirnya dapat meningkatkan mutu menilis. Dari permasalahan mengenai belajar menulis tersebut, maka di lakukan upaya pembuatan aplikasi pembelajaran menulis permulaan berbasis android yang bersifat edukatif dan dirancang menarik dengan game engine unity untuk menarik, memotivasi, dan merangsang kemauan anak untuk belajar dan berlatih menulis.
Sistem Pakar Identifikasi Penyakit Burung Puyuh Menggunakan Metode Inferensi Forward Chaining Berbasis Android Mahartin Hendra Sukmawan
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1281.115 KB)

Abstract

Kecerdasan buatan pada saat ini telah menjadi salah satu kemajuan teknologi yang sangat canggih. Salah satu bentuk kecerdasan buatan adalah sistem pakar. Sistem pakar dirancang untuk mampu berpikir dan memecahkan suatu masalah seperti layaknya seorang pakar. Sistem pakar dimanfaatkan untuk membantu mempermudah kehidupan manusia, salah satunya dibidang peternakan. Pemeriksaan kesehatan hewan ternak terutama unggas secara tepat waktu sangatlah penting demi menjaga kualitas produksi. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah aplikasi sistem pakar pengganti dokter hewan. Aplikasi ini berguna untuk melakukan diagnosa penyakit apa yang sedang menyerang burung puyuh secara cepat dan tepat, berdasarkan gejala-gejala yang di input oleh pemilik ternak ke dalam sistem, dan apa solusi yang harus dilakukan setelah mengetahui penyakitnya. Jadi peternak itu sendiri dapat dengan mudah melakukan pemeriksaan terhadap unggas tanpa harus dibantu dokter hewan secara langsung. Proses pencarian penyakit dilakukan secara otomatis menggunakan metode Forward Chaining. Forward Chaining bekerja berdasarkan basis aturan yang telah tertanam didalam sistem, dengan melakukan analisa terhadap gejala-gejala yang di input, mencocokkan denga basis aturan, kemudian mendapatkan hasil output yakni berupa penyakit dan solusinya.Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa aplikasi sistem pakar ini bekerja dengan memproses gejala dan mengeluarkan kandidat penyakit terkuat beserta solusi yang harus dilakukan, berdasarkan identifikasi menggunakan metode Forward Chaining.
Sistem Keamanan Database Berbasis Restfull Pada Content Management System Wordpress (Studi Kasus : STIKI Malang) Ridho Valentin
J-INTECH (Journal of Information and Technology) Vol 6 No 01 (2018): J-INTECH Journal of Information and Technology
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1702.108 KB)

Abstract

Sistem keamanan database berbasis Restfull pada Content Management System Wordpress merupakan salah satu aplikasi yang berbasis website yang di buat menggunakan Framework Code Igniter, yang berfungsi untuk mengamankan database dari website yang menggunakan Content Management System Wordpress di STIKI Malang. Dengan tujuan menyembunyikan config pada file wp-config.php untuk menghindari pembacaan config database dari gangguan peretas atau pihak ke tiga. Selain mengamankan database sistem juga dilengkapi dengan fitur-fitur hak akses user untuk menonaktifkan mode delete and drop database dan sistem juga dilengkapi dengan fitur perubahan user dan password database setiap 60 detik di setiap transmit data antara client dan server secara otomatis, yang bertujuan untuk menghindari remote database. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan sistem dapat berjalan sesuai dengan target yang diingkan.

Page 1 of 2 | Total Record : 20