cover
Contact Name
Yosep Septiana
Contact Email
yseptiana@itg.ac.id
Phone
+6282124588750
Journal Mail Official
algoritma@itg.ac.id
Editorial Address
Jl. Mayor Syamsu No.1, Jayaraga, Kec. Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Algoritma
ISSN : 14123622     EISSN : 23027339     DOI : https://doi.org/10.33364/algoritma
Core Subject : Science,
Jurnal Algoritma merupakan jurnal yang digunakan untuk mempublikasikan hasil penelitian dalam bidang Teknologi Informasi (TI), Sistem Informasi (SI), dan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Multimedia (MM), dan Ilmu Komputer (Computer Science).
Articles 21 Documents
Search results for , issue "Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma" : 21 Documents clear
PENGEMBANGAN PERANGKAT LUNAK PENGELOLAAN DATA MAKAN KARYAWAN BERBASIS BARCODE SCANNER Rio Candra; , Bunyamin; Dhami Johar Damiri
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.85

Abstract

Perangkat lunak pengelolaan data makan karyawan berbasis barcode scanner ini adalah perangkat lunak aplikasi yang dikembangkan untuk memberikan kemudahan dalam mengelola data makan karyawan di pabrik PT. Combiphar. Tujuan dalam pengembangan perangkat lunak ini adalah mengembangkan sebuah rancangan perangkat lunak untuk mengelola data makan karyawan menggunakan alat input barcode scanner untuk memudahkan pencatatan jumlah karyawan yang mengambil porsi makan dan pembuatan laporan untuk pihak yang terlibat. Proses pengembangan perangkat lunak ini menggunakan metode siklus hidup pengembangan sistem yang dimulai dari tahap analisis sistem, desain sistem, sampai pada tahap implementasi sistem. Hasil yang dicapai pada pengembangan perangkat lunak ini adalah perangkat lunak ini dapat mempercepat proses perhitungan serta pembuatan laporan jumlah karyawan yang mengambil porsi makan, dan pengintegrasian antara perangkat lunak pengelolaan data makan karyawan dengan perangkat lunak absensi karyawan dapat mengefisiensikan proses penyediaan porsi makan oleh petugas cattering.
PENGEMBANGAN APLIKASI PENGURUSAN JENAZAH ISLAM BERBASIS ANDROID Thomas Faisal Aghnia; , Wahyudin; Deden Nurul Hakim
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.94

Abstract

Salah satu kajian fiqih yang paling sering dilakukan dengan praktek di masyarakat adalah tata cara pengurusan jenazah. Adapun kewajiban seorang muslim terhadap jenazah muslim lainnya adalah memandikan, mengkafani, menshalatkan, dan menguburkan. Seiring semakin banyaknya pengguna smartphone berbasis android, maka dapat dimanfaatkan untuk memperkenalkan pengurusan jenazah dengan cara mengembangankan aplikasi android yang memiliki fitur mengurus jenazah. Melakukan pengembangan Apikasi Mobile Mengurus Jenazah Kaum Muslim Berbasis Android [1]. Namun belum terdapat fitur content atau kategori yang lebih lengkap didalamnya, maka dalam penelitian ini akan mengembangkan aplikasi tersebut dengan menambahkan fitur-fitur pengurusan jenazah dan membuat pengguna aplikasi pengurus jenazah nantinya selain dapat belajar mengurus jenazah juga dapat mengetahui serta memahami pengurusan jenazah tersebut. Metodologi penelitian dalam pengembangan aplikasi islami pengurusan jenazah ini menggunakan metode action research dan metode survey. Sedangkan metode pengembangan aplikasi perangkat lunak menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) dan untuk pengujian aplikasi menggunakan metode pengujian Black Box yang terdiri dari pengujian Usability serta User Statisfaction Testing. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi islami pengurusan jenazah berbasis android dan dapat membantu mempermudah proses pengurusan jenazah,
PENGEMBANGAN APLIKASI HIKMAH DAN KEAJAIBAN AYAT-AYAT AL-QUR’AN BERBASIS ANDROID Yayang Taopik; , Bunyamin; Asep Setia
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.102

Abstract

Aplikasi Hikmah dan Keajaiban Ayat-Ayat Al-Qur’an berbasis Android is application which developed to give an information and comprehension about meaning of Al-Qur’an verses related to science. Previously, Gustyawan have been designed an application called aplikasi fiqih ayat Al-Qur’an yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan and several similar applications that already available at Google Play Store. in this research, to complete applications that already available before, it will be developed a simillar application which add some features that already not have such as audio files, online video links, and animation contents. Rasearch methodology in Pengembangan Aplikasi Hikmah dan Keajaiban ayat-ayat Al-Qur’an berbasis Android is using Prototype Development Method.
RANCANG BANGUN APLIKASI JEJARING SOSIAL UNTUK BERBAGI INFORMASI KEHILANGAN Yuda Eka Fisabilillah; Rinda Cahyana; , Bunyamin
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.109

Abstract

Kehilangan merupakan pengalaman yang pernah dialami oleh setiap individu selama rentang kehidupannya dan cenderung akan mengalaminya kembali walaupun dalam bentuk yang berbeda. Dalam Perkembangan masyarakat, proses pencarian kehilangan sedikit demi sedikit mulai berkembang. Dimana individu yang mengalami proses ini mempunyai keinginan untuk memberitahukan informasi kehilangan kepada orang lain. Kemajuan teknologi informasi dapat dimanfaatkan sebagai media untuk mengumumkan informasi kehilangan. Namun belum ada wadah yang mengkhususkan menampung data dan informasi kehilangan. Maka dari itu, muncul ide untuk membangun apikasi jejaring sosial untuk berbagi informasi kehilangan. Dalam membangun aplikasi jejaring sosial digunakan suatu metode pengembanagan yaitu The Web Modelling Language (WebML). Tahapan proses meliputi proses analisa kebutuhan, perancangan sistem, implementasi dan pengujian. Adapun untuk proses analisis kebutuhan didasarkan pada hasil wawancara dan observasi dengan para pengguna jejaring sosial. Aplikasi jejaring sosial ini akan menggunakan teknologi SIG sehingga informasi dapat dilihat secara visual (peta) dan informasi kehilangan ditampilkan berdasarkan letak hilangnya suatu objek (harta)
RANCANG BANGUN APLIKASI FIQIH IBADAH SHALAT BERBASIS ANDROID Meti Zuhaerotul Atiroh; , Bunyamin; Eri Satria
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.116

Abstract

Pelajaran fiqih bagian ibadah sholat. Fiqih menurut istilah, fiqih berati ilmu yang menerangkan tentang hukum-hukum syar’i dengan amal perbuatan manusia yang diperoleh dari Al-qur’an dan Al-Hadis’t sedangkan Ibadah merupakan suatu kewajiban bagi umat manusia terhadap Tuhannya, diantara ibadah sholat maka syarat untuk melakukan ibadah tersebut ialah harus mempunyai ilmu fiqih, keterangan rukun islam, mengucapkan dua kalimat syahadat, sembahyang/shalat, thaharah (bersuci), najis atau kotoran, cara adab bersuci, berwudhu, mandi (menghilangkan hadas besar), tayamum, hal mengusap sepatu, Aurat dan kiblat,  kesimpulan sholat, rukun sholat dan membatalkan sholat. Agar masyarakat lekas dapat beribadah dengan baik dan benar. Seiring semakin banyaknya pengguna smartphone berbasis android, maka dapat dimanfaatkan untuk memperkenakan ilmu fiqih dengan cara mengembangkan aplikasi android materi-materi fiqih ibadah sholat. Metode penelitian dalam pengembangan aplikasi fiqih ibadah sholat ini menggunakan Metode pengembangan sistem, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengembangan Multimedia versi Luther-Sutopo untuk pengembangan aplikasi perangkat lunak (Binanto, 2010:259) yang mana pengembangan aplikasi perangkat lunak ini dilakukan berdasarkan 6 tahap, yaitu: concept, design, material collecting, assembly, testing dan distribution.
PERANCANGAN APLIKASI REKAPITULASI RETRIBUSI PENDAPATA ASLI DAERAH DI DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN GARUT Norfi Karida; Eko Retnadi; Eri Satria
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.125

Abstract

Rekapitulasi adalah penjumlahan secara global angka-angka dalam kolom dari masing-masing jurnal. Retribusi PAD adalah pugutan daerah sebagai pembayaran atas jasa atau pemberian izin tertentu yang khusus disediakan dan diberikan oleh Pemerintah Daerah untuk kepentingan pribadi atau badan. Dilatarbekangi dengan belum adanya sistem informasi Rekapitulasi Retribusi Pendapatan Asli Daerah yang dimana proses pengolahannya masih manual, Dalam artian kertas dan buku arsip masih dijadikan media penyimpanan data, sehingga menyulitkan ketika melakukan pencatatan pembayaran retribusi, pencarian data retribusi dan pembuatan laporan rekapitulasi retribusi PAD. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat aplikasi rekapitulasi retribusi pendapatan asli daerah di Dinas Perhubungan Kabupaten Garut. Sebagai sarana pendukung untuk mempermudah dalam pengolahan pencatatan pembayaran retribusi dan pembuatan laporan rekapitulasi retribusi sehingga dalam pencarian data pembayaran retribusi dan laporan rekapitulasi bisa sesuai dengan uptd, retribusi, penyetor, dan waktu yang dibutuhkan. Pembuatan aplikasi rekapitulasi retribusi pendapatan asli daerah menggunakan metode analisa dan pengembangan sistem yang digunakan metodeologi berorientasi objek yaitu Unified Approach (UA) yang dikemukakan oleh Ali Bahrami (1999). Berdasarkan analisa dan perancangan pada aplikasi rekapitulasi retribusi pendapatan asli daerah di Dinas Perhubungan Kabupaten Garut, mampu menghasilkan aplikasi yang bertujuan untuk mempermudah mencatatan pembayaran retribusi dan pembuatan laporan rekapitulasi retribusi pendapatan asli daerah sehingga adalam pencaraian data laporan rekapan sesuai dengan tahun dan bulan yang dibutuhkan.
PERANCANGAN PROGRAM APLIKASI TABUNGAN SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI CIPANCAR IV DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN METODOLOGI RAPID APPLICATION DEVELOPMENT Hendra Purnama; , Wahyudin; Rina Kurniawati
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.136

Abstract

SDN Cipancar IV merupakan satuan pendidikan tingkat dasar di bawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Garut UPTD Pendidikan Kecamatan Leles. Sistem pengelolaan data tabungan yang berjalan saat ini masih dikerjakan secara manual, pencatatan dan penyimpanan data ditulis di dalam buku, dan perhitungannya masih dikerjakan dengan alat bantu kalkulator. Hasil analisis menunjukkan bahwa kekurangan sistem yang sudah berjalan menunjukan adanya kekurangan pada bagian perangkat lunak untuk membantu pengelolaan data, sehingga pada tahap perancangan dilakukan perancangan perangkat lunak untuk mengatasi masalah-masalah yang timbul dari sistem yang berjalan. Berdasarkan hasil implementasi dan pengujian perangkat lunak yang dirancang menunjukkan bahwa perangkat lunak pengelolaan data tabungan mampu mengatasi masalah-masalah yang timbul sebelum diterapkanya perangkat lunak pengelolaan data tabungan.
RANCANG BANGUN APLIKASI FIQIH ZAKAT, PUASA DAN HAJI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA Lukmanul Hakim; , Bunyamin; Asep Setia
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.143

Abstract

Fiqih adalah salah satu bidang ilmu dalam syariat Islam yang secara khusus membahas persoalan hukum yang mengatur berbagai aspek kehidupan manusia, baik kehidupan pribadi, bermasyarakat maupun kehidupan manusia dengan Tuhannya, sehingga dituntut kemampuan guru untuk dapat mengupayakan metode yang tepat sesuai dengan tingkat perkembangan mental siswa. Maka dari itu, diperlukan model dan media pembelajaran yang dapat membantu siswa untuk mencapai kompetensi dasar dan indikator pembelajaran.Tujuan dari penelitian ini adalah membuat media pembelajaran untuk siswa Madrasah Ibtidaiyah dengan tampilan animasi gerak dan suara untuk menarik minat siswa dalam belajar Fiqih pada pokok bahasan Zakat, Puasa dan Haji. Tool yang digunakan dalam pembuatan media pembelajaran berbasis multimedia ini menggunakan Adobe Flash CS3, adobe photoshop, adobe auditon, dan pengembangan system yang digunakan menggunakan pengembangan multimedia dari sutopo.
PERANCANGAN PROGRAM APLIKASI PENGELOLAAN BIAYA PEMBUATAN AKTA JUAL BELI TANAH DI KANTOR KECAMATAN LELES Gilang Pratama; Erwin Gunadhi; Nahdi Hadiyanto
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.150

Abstract

Di Kecamatan Leles pembuatan Akta Jual Beli Tanah, petugas kesulitan untuk menentukan berapa biaya yang harus dikeluarkan, terkadang biaya nya pun tidak pasti belum lagi ditambah adanya biaya-biaya tambahan yang kurang jelas sehingga proses pembayaran menjadi tidak transparan. Berdasarkan permasalahan tersebut dalam penelitian ini penulis menggunakan metode pengembangan aplikasi di Kantor Kecamatan Leles yang dapat mempermudah petugas dan masyarakat dalam proses pembayaran pembuatan akta jual beli tanah sehingga proses pembayaran dapat berlangsung transparan serta tidak memakan waktu yang lama. Metode perancangan sistem yang digunakan dalam Tugas Akhir ini merupakan metodolodi berorientasi objek yaitu Unified Approach (UA) yan dikemukanan oleh bahrami (1999) yang terdiri dari tahapan-tahapan Object Oriented Analysis (OOA) dan Object Oriented Design (OOD), serta menggunakan (UML) untuk memodelkan kebutuhan sistem. Adapaun hasil dari penelitian ini adalah bagaimana sistem yang sedang berjalan dapat dikembangkan lagi menjadi lebih baik melalui analisis dan desain sistem yang telah dilakukan sehingga bisa  menghasilkan sistem yang lebih efektif dan efisien. Dari hasil penyusunan ini, akhirnya dapat ditarik kesimpulan bahwa Program Aplikasi Pengelolaan Biaya Akta Jual Beli Tanah ini mempermudah dalam pengelolaan biaya akta jual beli tanah serta Program Aplikasi Pengelolaan Biaya Akta Jual Beli Tanah ini mempermudah penyimpanan data sehingga tidak menghabiskan tempat.
PERANCANGAN SISTEM PAKAR DIAGNOSIS PENYAKIT SYARAF PADA WAJAH BERBASIS WEB Encep Fuad Aziz; Dhami Johar Damiri; Dini Destiani Siti Fatimah
Jurnal Algoritma Vol 11 No 1 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-1.156

Abstract

Sistem pakar adalah sistem berbasis komputer yang menggunakan pengetahuan, fakta, dan tehnik penalaran dalam memecahkan masalah yang biasanya hanya dapat dipecahkan oleh seorang pakar dalam bidang tertentu. Sistem pakar dapat diterapkan diberbagai bidang, termasuk dibidang kedokteran, dengan cara mendiagnosis suatu penyakit. Sistem pakar pada perancangan ini  merupakan sistem yang digunakan untuk mendiagnosis penyakit yang diderita pada bagian syaraf pada wajah. Proses diagnosis penyakit dimulai dengan cara, user memilih jenis gejala yang diajukan oleh sistem berdasarkan penyakit yang diderita yang dianggap sesuai dengan gejala yang di alami. Sistem pakar ini bersifat dinamis, artinya seorang user yang memiliki hak akses sebagai pakar dapat mengelola basis pengetahuan sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan yang ada. Metode inferensi yang digunakan penulis adalah metode runut maju (forward chaining) dan dalam pengembangan sistem pakar mengunakan pendekatan konvensional Metodologi dari Durkin (1994). Sistem pakar ini berbasis web sehingga dapat diakses kapanpun dan di manapun oleh masyarakat selama mereka terhubung dengan internet dan sistem ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQl, sedangkan pengolahannya menggunakan Adobe Dreamweaver CS3. Sistem pakar ini yang diharapkan dapat memberikan informasi tambahan selain dari dokter mengenai penyakit syaraf dan dapat memberikan kesimpulan hasil diagnosis mengenai penyakit yang dialami pasien berdasarkan gejala-gejala yang telah dipilih dan apabila gejala yang diderita tidak terdapat dalam sistem ini, maka sistem dapat diperbaharui tanpa harus merubah struktur pemrograman yang ada. Adapun hasil penelitian yang telah dilakukan meliputi : Penilaian (Assesment), Akuisi Pengetahuan, Desain dan Pengujian. Kesimpulan yang didapat dari hasil penelitian ini antara lain  Perangkat lunak aplikasi sistem pakar diagnosis penyakit syaraf  pada wajah memiliki fasilitas yang dapat membantu user untuk mengetahui penyakit Syaraf  pada wajah dan cara penanggulangan penyakit tersebut secara dini sehingga penyakit tidak bertambah parah, memberikan informasi mengenai diagnosis penyakit Syarap pada wajah serta solusi pengobatannya beserta menampilkan berbagai gambar setiap penyakit berbasis web dan terahir memiliki fasilitas buku tamu yang berfungsi untuk berkonsultasi secara langsung dengan pakar dan adanya pembatasan hak akses yang diterapkan’pada system yang hanya dapat dilakukan oleh pakar yang berwenang.

Page 2 of 3 | Total Record : 21