cover
Contact Name
Marissa utami
Contact Email
marissautami@umb.ac.id
Phone
+6285159228701
Journal Mail Official
ikhafi.hrd@gmail.com
Editorial Address
Jl. Timur Indah Raya, Kota Bengkulu Kota Bengkulu, Bengkulu 38229.
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika
ISSN : 2655755X     EISSN : 27238091     DOI : -
Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika (JUKOMIKA) adalah jurnal ilmiah peer-review yang membahas mengenai desain dan implementasi algoritma dalam sebuah perangkat lunak. Selain itu, jurnal ini juga membahas mengenai perangkat lunak yang dikembangkan berbasis robotika, kecerdasan buatan, pengolahan data serta informasi. Jurnal menerbitkan secara berkala dua kali setahun yaitu pada Juni dan Desember. Jurnal diterbitkan oleh Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat Penerbitan dan Percetakan Indonesian Scholar Khiar Wafi (LPPMPP IKHAFI) dibawah Yayasan Sejahtera Bersama Bengkulu. Semua artikel publikasi di Jurnal JUKOMIKA bersifat open-acess (terbuka) yang tersedia secara bebas online tanpa harus berlangganan. P-ISSN: 2655-755X E-ISSN: 2723-8091
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2021): Desember" : 5 Documents clear
Identifikasi Text Meteran Air Menggunakan Metode Run-Length Smearing Algorithm (Rlsa) Erwin Dwika Putra; Marissa Utami; Muhammad Husni Rifqo
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 4, No 2 (2021): Desember
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (483.103 KB)

Abstract

Proses pencataan yang dilakukan oleh petugas perusahaan air minum masih manual yaitu menggunakan pencatatan dengn menggunakan sebuah buku, sehingga mengakibatkan proses pencatatan meter membutuhkan waktu yang lama. Sistem pembacaan manual masih diterapkan dalam proses pembacaan pemakaian air pelanggan. Hal ini menyebabkan proses yang terjadi memakan banyak waktu. Keluhan-keluhan konsumen pun meningkat dengan ditemukannya beberapa petu-gas pencatat yang melakukan kesalahan dalam proses pencatatan. Solusi yang dapat dilakukan untuk dapat mengatasi masalah pencatatan angka pemakaian pelanggan adalah dengan membuat aplikasi untuk membaca angka pemakaian pelanggan pada meteran air. Salah satu cara yang dapat dilakukan un-tuk mengenali karakter adalah dengan Optical Character Recognition (OCR). Identifikasi Angka Meter Air Dengan Metode Run-Length Smearing Algorithm ber-hasil penulis bangun dan Metode RLSA dapat mengenali pola karakter angka pada citra Angka Meter Air, dan berdasarkan tingkat pengukuran dari hasil penenlitian yang dilakukan yaitu menunjukkan tingkat keberhasilan identifikasi Anka meteran air yaitu 83%.
Penerapan Data Mining Untuk Membentuk Kelompok Belajar Menggunakan Metode Clustering Di SMK Negeri 3 Seluma Berliana Hasmaulina
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 4, No 2 (2021): Desember
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.364 KB)

Abstract

Pengelompokan siswa kedalam beberapa kelompok sering kali mengalami kendala untuk menentukan kelompok yang optimal. Sulitnya mengelompokkan siswa kedalam kelompok – kelompok yang optimal menjadi tantangan tersendiri yang membutuhkan model matematis berdasarkan informasi dari data kemampuan tiap siswa, maka dari itu untuk menyelesaikan masalah tersebut menggunakan K-Means clustering yang dimanfaatkan untuk membentuk kelompok siswa dengan melakukan pengelompokkan siswa dengan karakteristik yang sama yang kemudian dapat dibentuk kelompok belajar dengan mengambil siswa dari setiap kelompok menjadi kelompok belajar yang baru sehingga kelompok belajar yang terbentuk akan optimal dikarenakan terdiri dari siswa dengan karakteristik yang berbeda serta varian kemampuan yang besar.Hasil penerapan Teknik clustering K-Means dapat digunakan oleh sekolah SMK Negeri 3 Seluma dalam membentuk kelompok belajar siswa sesuai dengan banyaknya jumlah siswa, dimana nanti diharap dapat untuk mengevaluasi dan menganalisis perkembangan siswa
Implementasi Metode Incremental Pada Sistem Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa Berbasis Web Dedy Agung Prabowo; Sundari Sundari; Yuza Reswan; Marhalim Marhalim
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 4, No 2 (2021): Desember
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (634.606 KB)

Abstract

Dalam pelaksanaan dan kepemilikan modalnya, BUMDes dikelola oleh pemerintah desa dan masyarakat. Keberadaan BUMDes dapat membantu pemerintah dalam mengelola potensi desa yang kreatif dan inovatif, sehingga dapat membuka lapangan kerja baru serta dapat menyerap tenaga kerja di pedesaan. Oleh karena itu, untuk mengatasi masalah yang ada, maka dirancang sebuah sistem pengelolaan badan usaha milik desa (BUMDes) di desa sukabaru untuk meggantikan sistem yang lama (manual). Pembentukan sistem pengelolaan badan usaha milik desa (BUMDes) di desa sukabaru dilakukan dengan metode Incremental, dengan menggunakan aplikasi sublime text sebagai text editor, XAMPP, MySql sebagai database dan bahasa pemrograman menggunakan PHP. Hasil dari penelitian ini menunjukkan website bumdes yang telah dirancang menampilkan informasi pendapat keuangan dan pengeluaran
Pengunaan Web Service Pada Sistem Informasi Job Search Bengkulu Berbasis Android Khairullah Khairullah; Yetman Erwadi
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 4, No 2 (2021): Desember
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.712 KB)

Abstract

Banyaknya pengangguran di provinsi Bengkulu terkadang disebabkan bukan karena mereka tidak mau bekerja, tetapi karena kurangnya informasi lengkap mengenai lowongan pekerjaan. Tidak adanya wadah khusus yang digunakan untuk menampung informasi mengenai lowongan pekerjaan di Provinsi Bengkulu. Sehingga dirancang sebuah aplikasi job search Bengkulu berbasis mobile android dengan database MySQL.Aplikasi ini dirancang menggunakan Eclipse Galileo. sistem aplikasi ini dapat digunakan untuk melakukan pencarian informasi lowongan pekerjaan. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah studi pustaka dan studi lapangan sedangkan metode pengembangan sistem menggunakan model Waterfall. Hasil dari aplikasi job search ini berdasarkan tingkat pengukuran tingkat keberhasil system dijalankan menggunakan metode White Box Testing didapatkan hasil 96% fungsi berjalan sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Implementasi Algoritma Grain VI Pada Pengiriman Pesan Suara Andilala Andilala; Ujang Juhardi
JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika) Vol 4, No 2 (2021): Desember
Publisher : JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.878 KB)

Abstract

Pembuatan aplikasi keamanan pesan suara dengan menggunakan algoritma Grain VI bertujuan untuk menerapkan keamanan bagi pengirim pesan suara yang penting atau rahasia. Pada penelitian ini penulis membangun sebuah sistem komunikasi dengan metode pengiriman pesan yang dilakukan memalui jaringan peer to peer. Aplikasi ini dapat membantu mempermudah dalam hal menyampaikan informasi pesan suara lintas bidang dari sub bidang kepengurusan dalam hal menyampaikan informasi pesan suara, komunikasi (Sumber pesan) harus datang langsung ke tujuan pesan. Aplikasi ini juga dapat di uji menggunakan pengujian blackbox untuk mendapatkan keberhasilan penerpan algoritma pada aplikasi ini, dengan hasil pengujian berhasil dari setiap element yang diujicobakan pada aplikasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 5