cover
Contact Name
Surya Sari Faradiba
Contact Email
fkip@unisma.ac.id
Phone
+6285649532920
Journal Mail Official
fkip@unisma.ac.id
Editorial Address
FKIP UNISMA JL. Mayjen Haryono 193 Malang 65144
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
ISSN : 23376384     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.33474
Core Subject : Education,
JP3 adalah Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran yang terbit dua kali setahun pada bulan Pebruari dan September, berisi artikel hasil penelitian dan non penelitian bidang pendidikan dan pembelajaran. Tulisan yang akan dimuat adalah artikel ilmiah hasil penelitian atau artikel ilmiah non penelitian yang belum pernah diterbitkan dalam media lain baik berbahasa Inggris atau berbahasa Indonesia. JP3 ini diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Malang.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran" : 8 Documents clear
Analisis Indeks dan Simbol dalam Film Surat Kecil Untuk Tuhan Karya Agnes Davonar dengan Menggunakan Pendekatan Semiotika Nanda Naufalia
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (753.218 KB)

Abstract

Abstrak: Film merupakan serangkaian gambar diam, yang ketika ditampilkan pada layar akan menciptakan ilusi gambar bergerak karena efek fenomena, ilusioptik ini memaksa penonton untuk melihat gerakan berkelanjutan antar objek yang berbeda secara cepat. Tujuan peneliti adalah mendeskripsikan indeks dan simbol tanda dalam film Surat Kecil Untuk Tuhan. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis semiotika yang merupakan salah satu alternatif metode interpretasi terhadap data-data penelitian dalam konteks penelitian komunikasi. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan analisis semiotika. Sumber data pada penelitian ini yaitu sumber data primer pada penelitian yang berupa teks film Surat Kecil Untuk Tuhan karya Agnes Davonar. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik observasi teks. Adapun kegiatan yang di lakukan adalah dengan menjaring data yang berupa deskripsi atau paparan tulisan yang mencerminkan indeks dan simbol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap karakter tokoh, karakter religius dan relasi sosial. Ekspresi yang ditunjukkan ikon tersebut di atas menekankan alur cerita yang mengandung human interest, dimana ekspresi emosional atas musibah yang menimpa kedua pihak. Simpulan hasil penelitian adalah terdapat tanda-tanda sinematik atau film yang signifikan dan bersifat struktural dalam film Surat Kecil Untuk Tuhan. Struktur tanda film yang dimaksud relevan dengan perspektif teoretis semiotika Charles Sanders Peirce, yang menganalisis teks atau pesan film dalam dimensi ikon, indeks dan simbol, dimana ketiga struktur tanda tersebut merupakan rangkaian yang tidak terpisahkan.Kata Kunci: Simbol, Indeks, Analisis Semiotika
Psikonaratif Tokoh Anak Berkebutuhan Khusus dalam Film My Idiot Brother Karya Agnes Davonar Ita Masruro
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (67.678 KB)

Abstract

ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kondisi psikologis anak berkebutuhan khusus (ABK) dalam film My Idiot Brother karya Agnes Davonar. Penelitian difokuskan pada dua hal, yaitu (1) analisis kondisi psikologis tokoh anak berkebutuhan khusus (ABK) tunagrahita hiperaktif dalam film My Idiot Brother karya Agnes Davonar, (2) analisis struktur naratif dalam film My Idiot Brother karya Agnes Davonar. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif.   Psikonaratif merupakan ilmu yang mempelajari tentang jiwa tokoh yang terdapat dalam karya sastra dan kerangka cerita yang melengkapi jalnnya sebuah cerita. Dalam sebuah karya sastra, terdapat berbagai jenis karya sastra, di antaranya adalah novel, drama, puisi, dan prosa. Namun tidak banyak masyarakat penikamat sastra yang tidak tahu bahwa film merupakan salah satu bentuk karya sastra yang selama ini terus berkembang di industri perfilman Indonesia. Mereka hanya mengetahui bahwa  novel, drama, dan puisi sebagai bentuk karya sastra.  Oleh karena itu, objek penelitan ini adalah film agar masyakarat penikmat sastra tidak hanya mengenal karya sastra dalam bentuk novel, drama, dan puisi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kondisi psikologis tokoh anak berkebutuhan khusus (ABK) tunagrahita hiperaktif dalam film My Idiot Brother karya Agnes Davonar dan struktur naratif dalam fi My Idiot Brother karya Agnes Davonar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Disebut penelitian kualitataif karena digunakan untuk meneliti pada kondisi objek alamiah, di mana peneliti menjadi instrumen utama. Hasil penelitian yaitu kondisi psikologis tokoh anak berkebutuhan khusus (ABK) dalam film My Idiot Brother karya Agnes Davonar tidak mampu mandiri dalam kehidupan sehari-harinya.Kata Kunci: Psikonaratif, karakteristik tunagrahita, karakteristik hiperaktif
KONFLIK SOSIAL DALAM NOVEL HELEN DAN SUKANTA KARYA PIDI BAIQ Baiq Iling Kiranawati
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (137.482 KB)

Abstract

Abstrak: Konflik sosial bersifat menyeluruh dalam kehidupan karena mengingatsetiap individu memiliki cara pandang yang berbeda, serta kepentingan yangberbeda juga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konfliksosial, faktor penyebab terjadinya konflik sosial, dan cara tokoh dalammenyelesaikan konflik dalam novel Helen dan Sukanta karya Pidi Baiq. Metodeyang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis penelitian sosiologi sastra danmenggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pada penelitian ini dalam novelHelen dan Sukanta terdapat konflik sosial di antaranya: konflik pribadi, konflikrasial, dan konflik kelas sosial. Perjalanan asmara Helen dan Ukan mengalamibanyak pertentangan yang disebabkan oleh perbedaan ras, budaya, dan kelassosial di antara keduanya. Perbedaan Kasta antara pendudk pribumi denganBelanda menjadi persoalan besar.Kata Kunci : Konflik Sosial, Novel, Sosiologi Sastra
REPRESENTASI MORAL DAN ASPEK SOSIAL BUDAYA MINANG PADA TOKOH NOVEL ANAK RANTAU KARYA AHMAD FUADI Milli Ana
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (48.219 KB)

Abstract

ABSTRAK : Karya sastra merupakan media bagaimana pengarang mengungkapkan isi pikirannya. Karya sastra bersifat imajinatif, estetik, dan memberikan kesenangan atau kenikmatan terhadap pembacanya. Yang paling banyak diminati salah satu bentuk karya sastra adalah novel. Novel merupakan suatu karangan prosa dan menceritakan kehidupan manusia dengan berbagai keterikatan aturan dan nilai yang sudah melekat di dalam setiap interaksinya dalam ruang lingkup masyarakat, sehingga novel memiliki sebuah makna tentang kehidupan. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan  nilai moral tokoh dalam novel (2) mendeskripsikan aspek sosial budaya masyarakat Minang yang ada dalam novel. Untuk mencapai tujuan penelitian tersebut, maka peneliti menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik baca dan mencatat, dalam pengecekan keabsahan data yang digunakan di dalam penelitian ini adalah kecukupan referensi, pemeriksaan teman sejawat melalui diskusi, dan triangulasi.Analisis data menggunakan analisis isi dan metode deskriptif. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan kecukupan referensi, pemeriksaan sejawat melalui diskusi, dan triangulasi. Berdasarkan hasil analisis data, fakta moral dan budaya yang ditemukan dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi adalah fakta hubungan manusia dengan Tuhan; berdoa kepada Tuhan, dan salat. Hubungan manusia dengan diri sendiri; menyelesaikan masalah dan tidak mudah menyerah, masalah harga diri yang harus dijaga, mengungkapkan kejujuran. Hubungan manusia dengan sesama manusia; tanggung jawab orang tua kepada anak, kasih sayang orang tua kepada anak, nasihat orang tua, nasihat antar teman, kasih sayang antar teman, dan gotong-royong. Hubungan manusia dengan alam semesta; keindahan alam, alam membutuhkan manusia untuk merawatnya dengan baik, dan alam semesta sangat luas. Pedoman hidup dari para leluhur atau adat istiadat; menjaga nama baik Minang, larangan menikah satu suku, Mengaji di rumah orang yang baru saja meninggal, dan meningkatkan kesejahteraan hidup merantau.Kata kunci: representasi moral, aspek sosial budaya Minang, novel
Hubungan Antara Kecerdasan Emosional Dengan Hasil Belajar Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas XI MAN 1 Kota Malang Tahun Ajaran 2019/2020 Ulin Melia Melia Ulin
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.288 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kecerdasan emosional terhadap hasil belajar kemampuan membaca pemahaman siswa kelas XI, penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, populasi dalam penelitian ini ialah seluruh siswa kelas XI MAN 1 Kota Malang, pengambilan sampel dengan cara random sampling. Data dianalisis dengan statistik deskriptif dan inferensial. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah (1) kecerdasan emosional siswa kelas XI, (2) hasil belajar kemampuan membaca pemahaman siswa, (3) kecerdasan emosional memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap hasil belajar kemampuan membaca pemahaman siswa kelas XI MAN 1 Kota Malang Tahun Ajaran 2019/2020. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat dipaparkan bahwa kecerdasan emosional dengan hasil belajar kemampuan membaca pemahaman memiliki hubungan yang positif, hal ini terbukti dari hasil analis data berdasarkan perhitungan output Pearson Correlations dengan bantuan program SPSS diperoleh besarnya koefisien korelasi sebesar 0,529 dengan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,001. Hasil tersebut dikonsultasikan dengan taraf signifikansi 5% N= 35 (jumlah sampel) adalah 0,334, dikarenakan harga r hitung 0,529 ˃ dari r tabel 0,334 maka dengan demikian, koefisien korelasi yang ditemukan sebesar 0,529 tersebut diinterpretasikan sesuai keputusan pedoman koefisien korelasi termasuk pada kategori sedang. Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar kemampuan membaca pemahaman siswa kelas XI MAN 1 Kota Malang tahun ajaran 2019/2020.Kata Kunci: kecerdasan emosional, membaca pemahaman, siswa
Deiksis dalam Interaksi Pembelajaran Bahasa Indonesia Dengan Platform Zoom Meeting Pada Masa Pandemi Covid-19 IRA WATI
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (54.6 KB)

Abstract

ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk interaksi antara guru dan peserta didik dalam kegiatan pembelajaran Bahasa Indonesia dengan menggunakan platform zoom meeting. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Prosedur penelitian dilakukan dengan teknik simak catat. Fokus penelitian ini adalah (1) bentuk deiksis dalam interaksi pembelajaran Bahasa Indonesia dengan platform zoom meeting pada kelas XII MIPA 3 di MAN 1 Kota Malang dan (2) fungsi deiksis dalam interaksi pembelajaran Bahasa Indonesia dengan platform zoom meeting pada kelas XII MIPA 3 di MAN 1 Kota Malang. Lokasi penelitian di MAN 1 Kota Malang. Hasil penelitian ini berupa (1) bentuk deiksis persona dominan digunakan oleh guru dalam kegiatan interaksi pembelajaran Bahasa Indonesia dan (2) terdapat fungsi deiksis persona pertama tunggal dan jamak menyatakan subjek, persona kedua jamak menyatakan objek, deiksis waktu pada saat tuturan dan sebelum tuturan, dan deiksis tempat (ruang) menunjuk keberadaan dekat.Kata kunci: Deiksis, interaksi, pembelajaran, Bahasa Indonesia
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK TAI (TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION) SISWA KELAS VIII SMP I PEKAT DOMPU NTB Faujiah Faujiah
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (487.508 KB)

Abstract

ABSTRAK: Tujuan penelitian ini untuk  mengetahui apakah penggunaan teknik TAI  (Team Assisted Individualition) dapat meningkatkan keterampilan  menulis puisi siswa kelas VIIIB SMP Negeri I Pekat Dompu NTB. Menurut Arikunto, (2008:18) penelitian tindakan kelas terditi dari empat tahapan yang lazim dilalui, yaitu.(1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan, (4) refleksi. Hasil  tes ahir menunjukan bahwa ketuntasan belajar siswa hanya mencapai 62 sehingga hasil analisis data siklus I masih belum mencapai KKM  (Kriteria Ketuntasan Minimal) dan kriteria yang di tetapkan masih banyak kekurangan dengan kata lain masih perlu perbaikan pada siklus II. Hasil  tes akhir menunjukan bahwa ketuntasan belajar siswa mencapai 100% sehingga analisis data pada pada siklus II sudah mencapai KKM dan kriteria yang ditetapkan.Kata Kunci: Meningkatkan, Kemampuan Menulis Puisi, Teknik TAI (Team Assisted Individualiation), Siswa Kelas VIIIB.
TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM ACARA MATA NAJWA EPISODE MEREKA-REKA CIPTA KERJA DI TRANS 7 Novita Sari Nur Rizky
Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (36.023 KB)

Abstract

ABSTRAK : Dalam berkomunikasi baik penutur atau mitra tutur harus mampu mengekspresikan informasi yang benar sesuai dengan konteks. Tindak tutur ekspresif ialah jenis tindak tutur yang menyatakan ekspresi atau sesuatu yang dirasakan oleh penutur. Dipilihnya Tindak Tutur Ekspresif Pada Acara Mata Najwa Episode Mereka-reka Cipta Kerja di Trans 7 karena program tersebut merupakan program yang selalu menyajikan berbagai macam tuturan dengan keunikan bahasanya dan kekhasan kalimat implisit yang dimunculkan, sehingga terdapat adannya ketertarikan peneliti untuk meneliti maknanya, serta dapat memperkaya khasanah kebahasaan selain itu acara tersebut selalu menyajikan berbagai macam tuturan mengenai permasalahan yang terjadi di masyarakat bahkan pemerintahan di Indonesia dengan berbagai ekspresi penutur yang dimunculkan. Tujuan penelitian ini ialah untuk mendeskripsikan wujud, fungsi dan makna tindak tutur ekspresif yang terdapat dalam acara Mata Najwa episode Mereka-reka Cipta Kerja. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif dengan metode kualitatif. Hasil penelitin ini menunjukkan bahwa wujud tindak tutur ekspresif pada acara Mata Najwa episode Mereka-reka Cipta Kerja terdiri atas 49 tindak tutur, fungsi tindak tutur ekspresif ditemukan tujuh fungsi, makna tindak tutur ekspresif dalam penelitian ini diartikan sebagai tuturan yang melibatkan psikologi atau perasaan penutur. Pada tindak tutur ekspresif dalam acara Mata Najwa episode Mereka-reka Cipta Kerja terdapat 2 wujud tidak tutur ekspresif yang memiliki 2 fungsi tindak tutur ekspresif dalam setiap tuturan yaitu fungsi mengucap terima kasih dan mengucap selamat.Kata Kunci: pragmatik, tindak tutur, tindak tutur ekspresif

Page 1 of 1 | Total Record : 8


Filter by Year

2021 2021


Filter By Issues
All Issue Vol. 17 No. 30 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 29 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 28 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 27 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 26 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 25 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 24 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 23 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 23 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 22 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol. 17 No. 21 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 20 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 19 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 18 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 17 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 16 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 15 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 14 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 13 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 12 (2022): Jurnal Penelitian,Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 11 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 10 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 9 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 8 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 7 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 6 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 5 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 4 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 3 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 2 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 17, No 1 (2022): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 32 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 31 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 30 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 29 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 28 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 27 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 26 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 25 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 24 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 23 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 22 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 21 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 20 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 19 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 18 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 17 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 16 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 15 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 14 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 13 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 12 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 11 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 10 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 9 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 7 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 6 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 5 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 4 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 16, No 3 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 16, No 2 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 16, No 1 (2021): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 36 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 35 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 34 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 33 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 32 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 31 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 30 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 29 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 15 No. 28 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 28 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 27 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 26 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 25 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 24 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 23 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 22 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 21 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 20 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 19 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 18 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 17 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 16 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 15 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pembelajaran Vol 15, No 14 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 15, No 13 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 12 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 11 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 10 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 9 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 8 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 7 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 6 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 14, No 2 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 13, No 4 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran Vol 13, No 1 (2019): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran More Issue