cover
Contact Name
Moh Shidqon
Contact Email
ajid.shidqon@trisakti.ac.id
Phone
+6281574360223
Journal Mail Official
abdikaryasakti@trisakti.ac.id
Editorial Address
Sekretariat Program Doktor Ilmu Ekonomi Kosentrasi Akuntansi Gedung Hendriawan Sie (S) Lt. 1 Jl. Kyai Tapa No.1 Grogol-Jakarta Barat Tlp. 021 56969061, 5603646, 5663232, Pes. 8346, Fax. 021 5644270
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
JURNAL ABDIKARYASAKTI
Published by Universitas Trisakti
ISSN : 2776270X     EISSN : 27762769     DOI : doi.org/10.25105/ja
Core Subject : Economy,
Jurnal ABDIKARYASAKTI merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti. Fungsinya untuk mempublikasikan dan menyebarluaskan karya ilmiah berupa penerapan pemikiran konseptual dan ide-ide dalam kegiatan pengabdian masyarakat yang telah dilakukan oleh akademisi dan praktisi dengan tujuan agar dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi masyarakat secara luas. Jurnal ini berisi hasil kegiatan yang telah dilakukan dalam menangani dan mengelola berbagai potensi, peluang, tantangan, dan hambatan yang ada di masyarakat di bidang ekonomi, manajemen, dan akuntansi. Di antaranya adalah keuangan, tata kelola, strategi bisnis, perpajakan, system dan teknologi informasi, kewirausahaan, pengentasan kemiskinan, serta keberlanjutan dan pengembangan usaha. Pelaksanaan kegiatan melibatkan partisipasi masyarakat dan mitra kerjasama. Kegiatan pengabdian masyarakat diatur ke dalam suatu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Jurnal ini terbit 2 (dua) kali dalam setahun yaitu setiap April dan Oktober. Karya ilmiah potensial akan dilakukan proses blind review oleh reviewer professional
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2021): April" : 5 Documents clear
PERENCANAAN KEUANGAN DANA PENSIUN MELALUI METODE TIME VALUE OF MONEY DENGAN MENGGUNAKAN KALKULATOR FINANSIAL Eka Desy Purnama; Diana Frederica; Gidion Adirinekso; Deni Iskandar; Subagyo Subagyo
JURNAL ABDIKARYASAKTI Vol. 1 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (429.589 KB) | DOI: 10.25105/ja.v1i1.8877

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah (1) untuk memberikan wawasan pentingnya perencanan keuangan sejak dini untuk persiapan masa pensiun kepada masyarakat, khususnya kepada jemaat GKI Bogor Baru. Fokusnya adalah beberapa alternatif investasi keuangan yang dapat dilakukan sesuai dengan profile risiko. (2) memberikan praktek perhitungan future value dana pensiun yang harus disediakan pada masa pensiun nanti, dengan memasukkan time value of money melalui aplikasi kalkulator finansial. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dan pelatihan melalui presentasi materi oleh tim pengabdian kepada masyarakat, diskusi dengan peserta dan dipandu oleh moderator melalui aplikasi zoom. Umpan balik pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan pengisian kuesioner melalui google form. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa (1) melalui pelaksanaan kegiatan ini, peserta telah memahami perencanaan keuangan untuk masa pensiun dan memahani beberapa alternatif investasi keuangan sesuai dengan profile risiko masing-masing; (2) peserta mampu menghitung kebutuhan alokasi dana pensiun masa depan melalui penghitungan future value menggunakan aplikasi kalkulator finansial.
PEMBERDAYAAN PELAKU USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) JAKARTA SELATAN DALAM PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN Muhammad Nuryatno Amin; Deliza Henny; Windhy Puspitasari
JURNAL ABDIKARYASAKTI Vol. 1 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (350.868 KB) | DOI: 10.25105/ja.v1i1.8884

Abstract

ABSTRAKTujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakan ini adalah agar setelah mengikuti kegiatan para peserta yakni pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki kemampuan untuk memahami dan menyusun laporan keuangan dasar yang terdiri dari laporan laba-rugi, laporan posisi keuangan, dan laporan perubahan modal. Metode yang digunakan adalah pelatihan yang meliputi ceramah, diskusi dan tanya jawab, serta latihan soal-soal. Materi pelatihan berupa modul penyusunan laporan keuangan dasar. Peserta pelatihan adalah para pelaku UMKM Jakarta Selatan. Analisis terhadap kegiatan dilakukan dengan memberikan skor terhadap latihan soal-soal yang diberikan kepada para peserta. Hasil kegiatan ini menunjukan bahwa pelatihan telah berjalan efektif. Peserta mampu memahami dan menyusun laporan keuangan dasar yang terdiri dari laporan laba-rugi, laporan posisi keuangan, dan laporan perubahan modal secara cukup memadai. Kata Kunci: Laporan Keuangan, Laporan Laba-Rugi, Laporan Posisi Keuangan, Laporan Perubahan Modal ABSTRACTThe aims of this community service activity are that after its completion the participants consisting of the entrepreneurs of Micro, Small and Medium Enterprises (MSME) should be able to understand and prepare basic financial statements that consist of profit and loss statement, statement of financial position, and statement of changes in equity.  The method used was training that consist of lecturing, discussion and Q-A, and exercises. Training materials were a module of the preparation of basic financial statement. The participants of this training were the entrepreneurs of MSME of South Jakarta. The activity was analyzed by scoring the exercises delivered to the participants. The results shows that the training is effective. Participants are able to understand and prepare basic financial statements that consist of profit and loss statement, statement of financial position, and statement of changes in equity in sufficient matter. Keywords: Financial Statements, Profit and Loss Statement, Statement of Financial Position, Statement of Changes in Equity
PENDAMPINGAN GIAT INOVASI DALAM DESIGN PROMOSI PRODUK DAN PENGELOLAAN KEUANGAN MELALUI PENGGUNAAN APLIKASI PLAYSTORE UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA KOMUNITAS LAPAK WARGA/UMKM PERMATA PAMULANG Listya Sugiyarti; Siti Hanah; Nur Asmilia
JURNAL ABDIKARYASAKTI Vol. 1 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (793.495 KB) | DOI: 10.25105/ja.v1i1.8891

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah (1) untuk memberikan wawasan dalam mendesign promosi produk yang menarik (2) memberikan wawasan dalam membuat pembukuan yang baik dan tepat pada pengelolaan keuangan (3) untuk memperkenalkan aplikasi play store pada smartphone yang mendukung design promosi produk menjadi menarik (4) memperkenalkan aplikasi play store pada smartphone dalam mendukung pembukuan keuangan yang baik dan tepat sehingga pengelolaan keuangan menjadi akuntabel, (5) memberikan praktek dalam bentuk tutorial design promosi produk yang menarik dengan aplikasi play store dari smartphone (6) dan memberikan praktek dalam bentuk tutorial membuat pembukuan dengan menggunakan aplikasi play store dari smartphone. Metode yang digunakan adalah pendampingan dan pelatihan dengan pendekatan service learning melalui presentasi materi dan toturial oleh tim pengabdian kepada masyarakat secara tatap muka dengan prokes ketat di masa pandemi Covid-19. Unpam balik dari kegiatan ini dengan pengisian kuesioner dari para peserta. Hasil dari kegiatan pengabdian adalah untuk mendesign promosi produk dan pembukuan dengan aplikasi yang ada di play store smartphone. Peserta mampu mempraktekan aplikasi play store pada smartphone mereka dengan mendownload aplikasi yang direkomendasikan yaitu pixelLab untuk design promosi produk dan buku warung UMKM untuk membuat pembukuan dengan mudah. Aplikasi pixelLab dan buku warung UMKM ini sangat bermnafaat untuk para peserta dalam mendukung usaha mereka. Program kegiatan ini telah berhasil dilaksanakan dengan hasil yang memuaskan.
PELATIHAN KONSEP ANALISIS LAPORAN KEUANGAN KEPADA UMKM Sekar Mayangsari; Erliana Banjarnahor; Lenggogeni Jakarta Lenggogeni; Kevin M. Pransilva Nasution
JURNAL ABDIKARYASAKTI Vol. 1 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (484.76 KB) | DOI: 10.25105/ja.v1i1.8912

Abstract

Abstrak:Tujuan dari pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini membantu UMKM membuat laporan keuangan yang mengacu kepada Standar Akuntansi Keuangan Entitas tanpa Akuntanbilitas Publik (SAK-ETAP) serta memahami konsep analisis laporan keuangan. Kegiatan PkM ini yang merupakan kegiatan yang berkesinambungan. Dalam pelatihan, metode dilakukan dengan daring dengan menggunakan aplikasi zoom. Dalam pelatihan dilakukan diskusi dengan peserta yang dipandu oleh moderator melalui aplikasi zoom. Dilakukan pula umpan balik terhadap peserta dengan kuesioner melalui google form. Hasil evaluasi dari pelaksanaan PkM menunjukan bahwa peserta PkM menyatakan puas terhadap kegiatan, dan tujuan PkM tercapai dimana peserta memperoleh manfaat berupa pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan tentang konsep analisis laporan keuangan UMKM. Abstract:The purpose of implementing this Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) activity is to help MSMEs create financial reports that refer to the Financial Accounting Standards Entities without Public Accountability (SAK-ETAP) and understand the concept of financial statement analysis. This PkM activity is ongoing. During the training, discussions were held with participants guided by a moderator through the zoom application. Feedback was also carried out to participants with a questionnaire via a google form. The results of the evaluation of the implementation of PkM show that the PkM participants expressed satisfaction with the activities, and the PkM objectives were achieved where the participants benefited in the form of knowledge, understanding, and skills about the concept of analysis of SME financial statements. 
PENDAMPINGAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN SEKOLAH BAGI PEMILIK SEKOLAH DAN PENGELOLA KEUANGAN SEKOLAH DI WILAYAH BOGOR Etty Murwaningsari; Sofie Sofie; Sistya Rachmawati; Fatik Rahayu
JURNAL ABDIKARYASAKTI Vol. 1 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (636.642 KB) | DOI: 10.25105/ja.v1i1.8938

Abstract

Abstract:This community service activity aims to help school owners and managements to get competences in preparing Financial Statement regarding to Accounting Standards for Non Profit Entity (PSAK 45/ISAK 35). The subject discussed in this community service activity are: 1. Basic knowledge of Financial Statement for Non Profit Entity, 2. The Accounting Cycle Concept that consist of journalization, posting to general legder, preparing trial balance, adjusting entries concept, and adjusted trial balance. 3. Basic concept of preparing Financial Statements including activity statement, statement of financial position, and cash flow statement. 4. Practise for identifying transaction, preparing cash journal, posting to general ledger, and preparing trial balance. 5. This community service activity is a suistanable training program, with objective to give the participants competences in preparing Financial Statements of their school at the end of the program. Methods used in this community service activity are counseling, training, and mentoring presented by community service activity team. Discussion sessions with participants guided by the mentor and held in Zoom Meeting. Questionnaire in Google Form platform is used to gather feedback from participants. The evaluation results for this community service activity, both during the session and through questionnaire, shows that participants are satisfied with the program and the purpose of this community service activity is achieved where participants got the benefits in knowledge, understanding, and skills related to Financial Management and Financial Statements in school. Also, participants are able to apply transaction identification, journalized, prepared general ledger and trial balance.

Page 1 of 1 | Total Record : 5