cover
Contact Name
Djoni Hatidja
Contact Email
dhatidja@unsrat.ac.id
Phone
+628124442829
Journal Mail Official
dhatidja@unsrat.ac.id
Editorial Address
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sam Ratulangi Jl. Kampus Kleak Manado 95115
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Sains
ISSN : 14123770     EISSN : 25409840     DOI : https://doi.org/10.35799/jis.v22i2.40961
Jurnal Ilmiah Sains (Journal of Scientific Sciences) is the Journals Published by Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Sam Ratulangi University. Jurnal Ilmiah Sains Published Twice a Year, i.e April and October. Jurnal Ilmiah Sains  welcomes full research articles in the area of Mathematics and Natural Sciences from the following subject areas: Mathematics Statistics Computer Science Physics Chemistry Biology
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Volume 18 Nomor 1, April 2018" : 7 Documents clear
FOTOREDUKSI BESI Fe3+ MENGGUNAKAN EKSTRAK DAUN KAYU MANIS (Cinnamomum burmanii) Meizy Vaneza Tan; Johnly A. Rorong; Meiske S. Sangi
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (853.456 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.18821

Abstract

FOTOREDUKSI BESI Fe3+ MENGGUNAKAN EKSTRAK DAUN KAYU MANIS (Cinnamomum burmanii)       ABSTRAKTelah dilakukan penelitian tentang fotoreduksi besi Fe3+ menggunakan ekstrak daun kayu manis (Cinnamomum burmanii) dengan bantuan cahaya fluorescent 65 watt. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli – September 2017, bertempat di Laboratorium Biokimia Jurusan Kimia; Laboratorium Penelitian Jurusan Farmasi; dan Laboratorium UPT Terpadu Universitas Sam Ratulangi, Manado. Serbuk daun kayu manis diekstraksi secara refluks dengan metanol: 40; 60; dan 80%. Kandungan total fenolik; flavonoid; dan tanin ditentukan dengan reagen Folin-Ciocalteu; AlCl3; dan vanilin-HCl. Untuk kandungan besi tereduksi diukur dengan pembentukan kompleks besi(II)bipiridin. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa ekstrak metanol: 40; 60; dan 80% memiliki kemampuan dalam mereduksi besi. Untuk ekstrak metanol 60% mempunyai efek fotoreduksi besi yang baik dimana kandungan besi(II) yang terbentuk sebesar 63,833 mg/L dengan waktu penyinaran selama 2 jam, dibandingkan ekstrak dengan konsentrasi pelarut metanol lainnyaKata Kunci: Daun Kayu Manis, Fenolik, Flavonoid, Tanin, Fotoreduksi Besi Fe3+ IRON PHOTOREDUCTION USING CINNAMON LEAF EXTRACT (Cinnamomum burmanii) ABSTRACTA study of Fe3+iron photoreduction has been done using cinnamon leaf extract (Cinnamomum burmanii) with the aid of 65 watt fluorescent light. This research was conducted in July - September 2017, held at Biochemistry Laboratory of Chemistry Department; Research Laboratory of Pharmaceutical Department; and the Integrated UPT Laboratory of Sam Ratulangi University, Manado. The cinnamon leaf powder is extracted by reflux with methanol: 40; 60; and 80%. Total phenolic content; flavonoids; and tannins are determined by Folin-Ciocalteu reagents; AlCl3; and vanilin-HCl. For reduced iron content is measured by the formation of iron(II)bipyridine complex. The result showed that methanol extracts: 40, 60: and 80% had ability in reducing iron. Methanol extract 60% had good iron photoreduction effect in which the iron(II) content was formed at 63.833 mg/L with irradiation time for 2 hours, compared to extract with other methanol solvent concentration.Keywords: Cinnamon Leaf, Phenolic, Flavonoid, Tannin, Iron Photoreduction
PENENTUAN KADMIUM MENGGUNAKAN METODE PAPER ANALYTICAL DEVICE (PAD) DENGAN TEKNIK PENCITRAAN DIGITAL DALAM SAMPEL MAKANAN Zuri Rismiarti
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.439 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.18913

Abstract

PENENTUAN KADMIUM MENGGUNAKAN METODE PAPER ANALYTICAL DEVICE (PAD) DENGAN TEKNIK PENCITRAAN DIGITAL DALAM SAMPEL MAKANANABSTRAKKadmium merupakan salah satu logam berat dari sepuluh bahan kimia berbahaya dan menjadi perhatian kesehatan masyarakat. Kadmium (Cd(II)) bukan merupakan logam esensial dalam tubuh manusia maupun tumbuhan dan hewan yang berdampak kronis bagi kesehatan dan lingkungan. Berbagai metode telah banyak dikembangkan untuk mendeteksi kandungan kadmium dalam berbagai sampel. Salah satu metode yang dipelajari adalah paper analytical device berbasis kompleks Alizarin Red S. dengan analisis menggunakan teknik pencitraan digital. Metode ini menggunakan kertas Whatmann sebagai media sampel dan reagen pengkelat yang akan menghasilkan warna kuning sehingga dapat dianalis secara kolorimetri. Tujuan penelitian ini adalah menentukan kandungan Cd(II) dalam sampel makanan dengan metode PAD berbasis kompleks Alizarin Red S. Penelitian dilakukan di Laboratorium Kimia-Farmasi Universitas Ma Chung pada bulan Agustus-November 2017. Sampel yang digunakan adalah daun kangkung, ikan segar mujaer, lele, dan pindang tongkol dengan hasil analisis Cd(II) (mg/g)  masing – masing secara berurutan adalah 0.139; 0.210; 0.341 0.409. Hasil pengujian metode ini juga dibandingkan dengan metode standar AAS (Atomic Absorption Spectrometer).Kata kunci: kertas, kadmium, makanan, pencitraan, digital   DETERMINATION OF KADMIUM USING PAPER ANALYTICAL DEVICE (PAD) METHOD WITH DIGITAL IMAGING TECHNIQUE IN FOOD SAMPLEABSTRACTCadmium is one of a heavy metal from ten chemicals of major public health concern. Cadmium is not essential metal in the human body as well as animals, plants which acquire chronic impact for heath and the environment. Many methods have been developed to detect trace Cd(II) in various sample. One of that method is paper analytical device based on Alizarin Red S complex using digital color image analysis. The method used Whatmann Paper as a media sample and chelating reagents which produce yellow color complex that can analyze colorimetry. The purpose of this research of determination Cd(II) in food samples using PAD based on Alizarin Red S complex. The experiment was conducted at the Chemical-Pharmaceutical Laboratory, Ma Chung University in August-November 2017. Samples are convolvulus leaves, fresh fish like mujaer, catfish, cobs with the results of Cd(II) (mg/g) of each sample of 0.139; 0.210; 0.341 0.409 respectively. The result of the proposed methods is compared with standard method of AAS (atomic absorption spectrometer).Keywords : paper, cadmium, food, digital, color
PREPARASI DAN KARAKTERISASI NANOSILIKA DARI JERAMI PADI Emas Agus Prastyo Wibowo; Adi Wahyu Arzanto; Khoironni Devi Maulana; Aden Dhana Rizkita
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (528.432 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.19089

Abstract

PREPARASI DAN KARAKTERISASI NANOSILIKA DARI JERAMI PADIABSTRAKPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik silika yang diekstraksi dari jerami padi yang diperoleh dari wilayah usaha tani padi Pekalongan. Silika diperoleh dengan metode sol-gel, yang melibatkan ekstraksi silika dengan larutan alkali dan gelasi silika menggunakan larutan asam. Ditemukan bahwa hasil tertinggi diperoleh dari ekstraksi menggunakan larutan KOH 5% dengan waktu ekstraksi 60 menit, dan pH gelasi 7.0. Persiapan berhasil diproduksi dengan memanaskan jerami padi pada suhu 10 °C/menit dan menahannya pada suhu 500°C untuk memudahkan penguraian dan pengadopsian bahan organik sambil menghindari pengapian otomatis. Komposisi kimia SiO2 diperkuat oleh EDS dan FTIR dan sifat amorf oleh XRD.Serbuk nanosilika dengan ukuran pori rata – rata 45,3869 nm dan memiliki permukaan spesifik (94,761 m2/g).Kata kunci: Jerami padi; Nanopartikel silika, Sol gel PREPAPARATION AND CHARACTERIZATION NANOSILICAFROM RICE STAWABSTRACTThis study was carried out to investigate the characteristics of silica extracted from rice straw obtained from rice farming region of Pekalongan. The silica was obtained using sol-gel method, which involves extraction of silica using alkalis solution and gelation of the silica using acid solution. It was found that the highest yield was obtained from the extraction using 5% KOH solution with the extraction time of 60 minutes, and gelation pH of 7.0. Preparation was successfully produced by heating rice straw at 10 °C/min and holding at 500°C to facilitate decomposition and gasification of the organics while avoiding auto-ignition. The SiO2 chemical composition was confirmed by EDS and FTIR and the amorphous nature by XRD. Nanosilica powders with a 45,3869 nm average pore size and have specific surface (94,761 m2/g).Keywords: Rice straw; Silica nanoparticles, Sol gel
Karakteristik Terasi Jeroan Ikan Cakalang (Katsuwonus pelamis L) Berdasarkan Hasil Uji Organoleptik Fernando Nenabais; Feti Fatimah; Vanda S. Kamu
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (580.51 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.19357

Abstract

KARAKTERISTIK TERASI JEROAN IKAN CAKALANG (Katsuwonus pelamis L) BERDASARKAN HASIL UJI ORGANOLEPTIKABSTRAKTerasi adalah suatu jenis bahan penyedap makanan yang berbentuk padat, berbau  khas, hasil fermentasi udang atau ikan atau campuran keduanya dengan  garam,atau  tanpa bahan tambahan lain yang diizinkan. Tujuan dari penelitian ini Menentukan karakteristik terasi  dari jeroan ikan cakalang berdasarkan Hasil Organoleptik. Metode yang dikembangkan Teknik Kering (TK) dan  Teknik Semi Basah (TSM), dengan proses lama fermentasi (t): (5,10, dan 15 hari ) serta konsentrasi garam (G) : ( 5%, 10% dan 20%).  Pengujian Organoleptik berdasarkan SNI No. 2716:2016. Penelitian ini dilakasanakan Fakultas MIPA dan selama 2-3 bulan. Hasil pengujian mendapatkan terasi terbaik dari Teknik Kering, berdasarkan uji kenampakan, Bau, Rasa dan Tekstur yaitu waktu fermentasi 15 hari (G3) dan konsentrasi garam 20% (G3). Untuk Sampel TTK (G3,t3)  uji kenampakan : 7,227, Bau: 7,345, Rasa : 7,299 dan Tesktur : 7,33, sehingga berdasarkan SNI Terasi Udang No. 2716:2016, minimla uji organoleptik 7, maka pengujian pada sampel TTK (G3,t3) sesuai dengan standar yang ditetapkan  dengan Standar deviasi (1,96) dan P (95%).Kata kunci : Terasi, Organoleptik, Ikan Cakalang, Karakteristik THE OPTIMIZATION AND CHARACTERIZATION OF FISH PASTEINNARDS FROM SKIPJACK,  (Katsuwonus pelamis, L). ABSTRACT Terasi (the Indonesian seafood fermented paste) is a type of solid-shaped flavoring ingredients, with its distinctive odor, is a fermented shrimp or fish or a mixture of both with salt, orno other permitted additives. The aim of this research is to determine the characteristics of Terasi from the offal of skipjack tuna based on the Organoleptic Test Result. The methoddevelopedthrough Dry Technique (TK) and Semi-Wet Technique (TSM), with the fermentation process (t): (5,10 and 15 days) and salt concentration (5%, 10% and 20%). Organoleptic Test is based on the Indonesian National Standard (SNI) No. 2716: 2016. The test result obtained the best Terasithrough Dry Technique, based on the appearance, odor, taste and texture test that were 15 days of fermentation process (G3) and 20% of salt concentration (G3). For the sample of TTK (G3, t3) the appearance test : 7.227, Odor: 7,345, Taste: 7,299 and Texture: 7,3302. So that based on the SNI, Terasi UdangNo. 2716: 2016, with the minimun organoleptic test of 7, has determined that the testing on TTK samples (G3, t3) is in accordance with the Deviation Standard (1.96) and P (95%).Keyword: Terasi, Organoleptic, Skipjack tuna, Characteristic
PENANGANAN MULTIKOLINEARITAS DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS REGRESI KOMPONEN UTAMA PADA KASUS IMPOR BERAS DI PROVINSI SULUT Mega Sriningsih; Djoni Hatidja; Jantje D Prang
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (617.868 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.19396

Abstract

PENANGANAN MULTIKOLINEARITAS DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS REGRESI KOMPONEN UTAMA PADA KASUS IMPOR BERAS DI PROVINSI SULUT                   ABSTRAKMultikolinearitas adalah suatu kondisi dimana terjadi korelasi antara variabel bebas atau antar variabel bebas tidak bersifat saling bebas. Besaran yang dapat digunakan untuk mendeteksi adanya multikolinearitas adalah faktor inflasi ragam (Variance Inflation Factor / VIF). Tujuan dari penelitian ini yakni untuk mengetahui cara mengatasi multikolinearitas, menentukan model persamaan regresi komponen utama, dan mengetahui variabel-variabel yang mempengaruhi impor beras di SULUT. Penelitian menggunakan data impor beras di Sulawesi Utara pada tahun 2006-2015. Data akan di analisis menggunakan analisis regresi komponen utama. Analisis regresi komponen utama dapat mengatasi masalah multikolinearitas pada data impor beras di Sulawesi Utara dimana terlihat nilai VIF pada regresi komponen utama bernilai satu untuk semua variabel komponen utama. Berdasarkan hasil analisis regresi komponen utama diperoleh model  = 48258,1804 + 0,006739247 X1 - 0,92939626 X2 - 0,06475365 X3 - 0,38551398 X4 + 0,0001233267 X5 + 5,365936 X6 + 0,0006384361 X7 + 0.0005029473 X8 - 3,25379897 X9 + 0,01069348 X10 dan koefisien determinasi (R2) = 90,36% dan nilai (Radj) = 85,53%. Semua variabel yaitu Produksi beras Sulawesi Utara , stok beras di Sulawesi Utara , luas panen padi Sulawesi utara , penerimaan beras dari dalam negeri sulawesi utara , devisa impor paid pada bea dan cukai Bitung , produk domestik regional bruto atas dasar harga berlaku menurut lapangan usaha di Sulawesi Utara , pendapatan pajak daerah Sulawesi Utara , penggunaan devisa impor unpaid pada bea dan cukai Bitung , kurs , dan jumlah penduduk Sulawesi Utara  mempengaruhi impor beras di SULUT (Y).Kata Kunci :  Multikolinearitas, Regresi Komponen Utama, Variance Inflation Factor (VIF), Impor Beras. MULTICOLLINEARITY HANDLING USING PRINCIPAL COMPONENTSREFRESSION ON IMPORTED RICE CASE INNORTH SULAWESI PROVINCE ABSTRACT           Multicolinearity is a condition where there is correlation between independent variables or between independent variables that are not mutually free. The quantity that can be used to detect the presence of multicollinearity is Variance Inflation Factor (VIF). The purpose of this research is to determine the equation model of regression principal component, and to know the variables that influence on rice import in SULUT. The study used data of rice imports in North Sulawesi in 2006-2015. The data will be analyzed using regression analysis of principal components. Regression analysis of principal component can overcome the problem of multicollinearity in rice import data in North Sulawesi  where seen VIF value at regression of principal component is one for all principal component variable. Based on the analysis results of regression principal component, has obtained the model Y = 48258,1804 + 0,006739247 X1 - 0,92939626 X2 - 0,06475365 X3 - 0,38551398 X4 + 0,0001233267 X5 + 5,365936 X6 + 0,0006384361 X7 + 0.0005029473 X8 - 3,25379897 X9 + 0,01069348 X10  and coefficient of determination (R2) = 90,36% and value (Radj) = 85,53%. All variables i.e North Sulawesi rice production (X1), rice stock in North Sulawesi (X2), harvested area of North Sulawesi (X3), domestic rice revenues from north Sulawesi (X4), import duty paid of Bitung’s custom duty and excise (X5 ), gross regional domestic product of current prices by business field in North Sulawesi (X6), North Sulawesi tax revenues (X7), unpaid import duties on customs duty and excise (X8), exchange rate (X9), and population North Sulawesi (X10) affects the import of rice in SULUT (Y).Keywords  :  Multicolinearity, Principal Component Regression, Variance Inflation Factor (VIF), Rice Import.
KANDUNGAN SERAT KASAR DARI BAKASANG IKAN TUNA (Thunnus sp.) PADA BERBAGAI KADAR GARAM, SUHU DAN WAKTU FERMENTASI Abdul R.H. Korompot; Feti Fatimah; Audy D. Wuntu
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.558 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.19455

Abstract

KANDUNGAN SERAT KASAR DARI BAKASANG IKAN TUNA (Thunnus sp.) PADA BERBAGAI KADAR GARAM, SUHU DAN WAKTU FERMENTASI ABSTRAKBakasang ikan tuna adalah salah satu produk fermentasi yang umumnya dibuat dari jeroan ikan tuna dengan penambahan garam. Oleh karena itu, dilakukan penelitian dengan tujuan Mengetahui kandungan serat kasar dari bakasang ikan tuna (Thunnus sp.) pada berbagai kondisi pengolahan. Kajian yang dilakukan meliputi pengujian analisis kadar serat kasar. Penelitian telah dilaksanakan bulan Januari sampai Maret di Laboratorium Biokimia Universitas Sam Ratulangi dan Laboratorium Badan Riset dan Standarisasi Industri Manado. Hasil terbaik kadar serat kasar bakasang ikan tuna dengan kadar garam terbaik kadar garam 30%, suhu 50oC dan waktu fermentasi 15 hari yaitu 1,0018% yang menunjukan kandungan gizi yang baik untuk kesehatan.Kata kunci : Ikan Tuna (Thunnus sp.), Gizi, Bakasang, Serat Kasar THE RIGHT FIBER CONTENT OF THE TUNA FISH BAKASANG (Thunnus sp.) ON VARIOUS CONDITIONS OF SALT, TEMPERATUREAND FERMENTATION TIMEABSTRACT Bakasang tuna is one of the fermentation products that are generally made from tuna innards by detailing the salt. Therefore, research is conducted with the aim of containing crude fiber content from tuna tuna (Thunnus sp.) In various processing conditions. The study included the testing of crude fiber content. The research has been conducted from January to March in the Biochemical Laboratory of Sam Ratulangi University and Laboratory of Manado Industry Research and Standards Agency. The best results of crude fiber content of tuna fish with salt content of 30% salt, 50oC temperature and fermentation time of 15 days is 1.0018% indicating good nutrition for health.Keyword: Tuna (Thunnus sp.), Nutrition, Bakasang, Rough Fiber
DESKRIPSI SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN MINAHASA TENGGARA BERDASARKAN STANDAR ISI, STANDAR PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN, STANDAR SARANA DAN PRASARANA DAN STANDAR PENGELOLAAN Leivy G. Paruntu; Djoni Hatidja; Nelson Nainggolan
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 18 Nomor 1, April 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (306.322 KB) | DOI: 10.35799/jis.18.1.2018.19739

Abstract

DESKRIPSI SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN MINAHASA TENGGARA BERDASARKAN STANDAR ISI, STANDAR PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN, STANDAR SARANA DAN PRASARANA DAN STANDAR PENGELOLAANABSTRAKStandar Nasional Pendidikan merupakan sistem pendidikan yang diterapkan di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan Sekolah Dasar di Kabupaten Minahasa Tenggara berdasarkan 4 Standar Nasional Pendidikan. Sampel yang diambil adalah 30 Sekolah Dasar di Kabupaten Minahasa Tenggara. Pengambilan sampel menggunakan Purposive Random Sampling kecamatan dan Simple Random Sampling untuk menentukan sekolah-sekolah yang dijadikan sampel. Penelitian dilakukan pada bulan September 2017. Metode yang digunakan adalah dengan analisis deskripsi. Sebagian besar sekolah yang terakreditasi A sudah cukup baik dalam keempat standar yang diteliti dan memenuhi setiap standar yang ditetapkan. Namun ada 11,11% sekolah yang terakreditasi A masih kurang baik dalam beberapa standar. Pada keempat standar yang diteliti, rata-rata nilai tertinggi dimiliki oleh sekolah-sekolah yang terakreditasi A seperti SD GMIM Ratahan untuk standar isi dan standar pengelolaan, SD Negeri 2 Liwutung dan SD Negeri 1 Tombatu untuk standar pendidik dan tenaga kependidikan, sedangkan nilai tertinggi untuk standar sarana dan prasarana dimiliki oleh SD GMIM Bunag yang sekolahnya belum terakreditasi. Untuk nilai terendah pada standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, dan standar pengelolaan dimiliki oleh sekolah-sekolah yang belum terakreditasi yaitu SD Negeri Kecil Banga, SD GMIM 1 Silian, dan SD GMIM Lobu. Sedangkan nilai terendah pada standar isi dimiliki oleh SD Negeri 1 Liwutung yang merupakan salah satu sekolah yang sudah terkreditasi A.Kata kunci : Sekolah Dasar, Analisis Deskripsi, Kabupaten Minahasa Tenggara DESCRIPTION OF ELEMENTARY SCHOOL IN SOUTHEAST MINAHASA REGENCY BASED ON CONTENT STANDARDS, STANDARD OF EDUCTORS AND EDUCATION PERSONNEL, STANDARDS OF FACILITIES AND INFRASRUCTURE, AND MANAGEMENT STANDARDSABSTRACTNational Education Standards is an education system implemented throughout the jurisdiction of the Unitary State of the Republic of Indonesia. This study aims to describe elementary school in Southeast Minahasa Regency based on 4 National Education Standards. Samples taken were 30 elementary school in Southeast Minahasa Regency. Sampling using Purposive Random Sampling to determine the sub-district and Simple Random Sampling to determine the school that were sampled. The study was conducted in September 2017. The method used is by the description analysis. Most of the A-accredited school are good enough in all four standards studied and meets any specified standards. But there are 11,11% of schools accredited A is still not good in some standards. In the four standards studied, the highest average score in owned by A-accredited school such as GMIM Ratahan Elementary School for standards contents and management standards, Public Elementary School 2 Liwutung and Public Elementary School 1 Tombatu for the standard of educators and education personnel, while the highest value for the standard facilities and infrastructure is owned by GMIM Bunag Elementary School which has not been accredited. For the lowest score on the standards of eductors and education personnel, the standard of facilities and infrastructure, and management standards are owned by school that have not been acctredited namely Public Elementary School Kecil Banga, GMIM 1 Silian Elementary School, and GMIM Lobu Elementary School. While the lowest score on the content standard is owned by Public Elementary School 1 Liwutung which is one of the schools thet have been accredited A.Keywords : Elementary School, Description Analysis, Southeast Minahasa Regency

Page 1 of 1 | Total Record : 7