cover
Contact Name
RANDI EKA PUTRA
Contact Email
randiekaputra23@gmail.com
Phone
+6282284569186
Journal Mail Official
randiekaputra23@gmail.com
Editorial Address
LPPM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MUARA BUNGO Jl. Rang Kayo Hitam, Cadika, Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo, Jambi 37211
Location
Kab. bungo,
Jambi
INDONESIA
JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
ISSN : -     EISSN : 26211629     DOI : https://doi.org/10.52060/pgsd.v5i1.893
Core Subject : Education,
Jurnal Tunas Pendidikan merupakan jurnal di bawah naungan Prodi PGSD Universitas Muhammadiyah Muara Bungo, yang berisi tentang naskah artikel hasil kajian dan penelitian dalam bidang pendidikan dasar. Jurnal ini difokuskan untuk mewadahi publikasi ilmiah dari hasil penelitian dosen, mahasiswa dan guru baik pada jenjang SD, SMP, ataupun SMA. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam satu tahun, yakni setiap bulan Maret dan Oktober.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 27 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN" : 27 Documents clear
KORELASI ANTARA GÜLEN MOVEMENT DENGAN PENDIDIKAN DI INDONESIA Novi Revolina Doriza
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1000

Abstract

Abstrak: Gűlen Movement adalah gerakan sosial kemanusiaan yang dipelopori oleh Fethullah Gülen. Gerakan ini telah memberikan kontribusi nyata bagi timbulnya kesadaran bersama umat manuisa di 140 negara di dunia untuk sama-sama pengakui pentingnya menjunjung tinggi nilai-nilai dasar kemanusiaan yang terdiri atas cinta kasih (love), tolrenasi (tolerance), rasa perikemanusiaan (humanity), kebersamaan dan ketulusan (integrity, kebutuhan pada pendidikan (education), bimbingan dan asuhan (bringing up the young), kemerdekaan dan kebebasan (freedom), demokrasi (democracy), kesenian (art), dan pelestarian lingkungan dan konservasi alam (environment and nature). Dalam gerakan ini pendidikan menjadi misi yang sangat urgen untuk menumbuhkembangkan nilai-nilai kemanusiaan tersebut. Sementara di Indonesia pendidikan karakter yang dewasa ini menjadi fokus pembahasan, dalam substansinya substansinya misi dari gerakan ini. Demikian pula Panca Jiwa Pesantren (The Five Souls of Pesantren) yakni; Kejujuran (Sincerity). Kesederhanaan, (Simplicity), moralitas yang tingi (Hight Morality), keluasaan pengetahuan (Wide Knowlwdge), dan latihan pengalaman (Experience), memiliki spirit moral yang sama dengan model pendidikan Gűlen Movement. Dengan mendiskripsikan sejarah singkat Gűlen Movement serta nilai-nilai yang diusungnya, tulisan ini mencoba mencari kunci keberhasilan model pendidikan Gűlen Movement serta korelasinya dengan karakter pendidikan di Indonesia.
PEMBINAAN AKHLAK SISWA DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI (MIN) 1 CURUP eka risma junita
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1001

Abstract

Abstrak:pembinaan akhlak merupakan upaya untuk menanamkan perilaku yang positif sesuai ajaran islam agar siswa menjadi pribadi yang bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa dan berakhlak mulia sesuai dengan tujuan Pendidikan Nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola pembinaan akhlak siswa di MIN 1 Curup. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan analisis data menggunakan analisis kualitatif menurut milles dan Huberman yang meliputi tiga tahapan analisis data, yakni reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan, hasil penelitian ini diketahui bahwa, pembinaan akhlak di MIN 1 Curup melalui beberapa metode yaitu, metode pembiasaan, nasihat, keteladanan, tanya jawab, dan hukuman atau punishment.
Pelaksanaan Pengambilan Keputusan dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan anton supriadi
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1003

Abstract

Keberadaan pendidikan sangat penting dan tidak bisa dipisahkan dari keseluruhan proses kehidupan manusia. Kebutuhan manusia terhadap pendidikan bersifat mutlak baik dalam kehidupan pribadi, keluarga maupun masyarakat dan bangsa terutama dalam proses penyampaian kebudayaan dari satu generasi kepada generasi berikutnya. Berbagai persoalan pendidikan saat ini belum dapat diatasi secara tuntas, antara lain: masalah rendahnya mutu lulusan, sarana pembelajaran yang sangat terbatas, kurikulum dan pembelajaran yang kurang berbasis masyarakat, kepemimpinan dan manajemen yang kurang berfokus pada mutu serta kurang akuntabel. Fenomena ini masih banyak dijumpai di sekolah-sekolah dan madrasah meskipun desentralisasi pendidikan sudah dilaksanakan begitu pula persoalan masih rendahnya sarana dan prasarana pendidikan. Hal itu disebabkan antara lain oleh kurangnya kepedulian terhadap sarana dan prasarana yang dimiliki serta tidak adanya pengelolaan yang memadai. Gambaran bahwa di era globalisasi setiap perencanaan atau pengadaan pasti ditetapkan melalui sistem pengambilan keputusan. Program-program sekolah, baik yang jangka pendek maupun jangka panjang sudah seharusnya ditetapkan melalui keputusan dan dilaksanakan oleh sekolah dan dikoordinir oleh kepala sekolah sehingga pencapaian tujuan dapat dijamin keberhasilannya. Hal yang menarik dari aspek manajemen adalah proses pengambilan keputusan yang pada akhirnya menghasilkan program kerja. Program ini yang berpengaruh pada peningkatan mutu sekolah.
PENERAPAN PRINSIP-PRINSIP SEKSUALITAS BAGI ANAK DALAM PERSPEKTIF ISLAM Eka Risma Junita, Deri Wanto, Addahri Hafidz Awlawi
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1004

Abstract

Abstrak : Tulisan singkat ini mencoba membahas salah satu aspek pendidikan yang sangat penting dalam kehidupan manusia yaitu pendidikan seksual. Banyak orang memandang kata seks merupakan kata yang tabu untuk diperbincangkan, Dewasa ini perkembangan ilmu dan teknologi semakin pesat, mudah, dan cepat diakses oleh siapa, kapan, dan dimana saja. Informasi dan pengalaman seksual bisa diperoleh secara bebas, telanjang, dan tanpa filter. Hal ini bisa berpengaruhi secara psikis bagi anak. Jika anak memperoleh informasi dan pengalaman tentang seks yang salah akan membuat beban psikis dan mempengaruhi kesehatan seksualnya kelak. Anak-anak memiliki kebiasaan menirukan apa yang dilakukan oleh orang lain. Agama Islam adalah salah satu agama yang mengajarkan kesatuan di dalam mempelajari pengetahuan apapun terlebih soal seks. Banyaknya informasi tentang seks yang dipahami oleh remaja muslim yang demikian apa adanya mendorong pendidikan dalam dunia Islam untuk merumuskan pendidikan seks dengan demikian diharapkan mereka mampu membedakan dengan jelas dan tegas mana pendidikan seks yang mencakup nilai-nilai Islam dengan pendidikan seks yang sekuler dan terkandung cenderung menafikan kaidah kesatuan yang ada dalam nilai-nilai ajaran agama Islam
PENINGKATAN PROSES DAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DENGAN MENGGUNAKAN PERMAINAN MONOPOLI DI SMAN 12 BUNGO Maria Susanti
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1114

Abstract

This research is a classroom action research that conducted to improve the students’ learning processes and students’ achievement in civics education learning by using Monopoly game learning media. This action was conducted in to two cycles, where each cycle saw an increase in learning processes and outcomes. This increase also occurred in student learning achievement which continued to increase from the pre-cycle to the first cycle and continued to increase in the second cycle. Before the implementation of the action, only 35.7% of all students passed the KKM. Then, after the implementation of the action, in the first cycle the average student learning outcomes increased. The percentage increased by 28.4% from the pre-cycle, i.e. 64.2% of all students got grades that passed the KKM (70). Then, the learning outcomes of students returned to increase in the second cycle. Based on the test results of students, students who obtained completeness were 22 out of 28 students if the percentage was 78.5%.
PENDEKATAN FILSAFAT ESENSIALISME DALAM PEMECAHAN MASALAH PENDIDIKAN Amriyadi, Deri Wanto
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1006

Abstract

Esensialisme berpendapat bahwa pendidikan harus bertumpu pada nilai-nilai yangtelah teruji.nilai yg teguh, tangguh dan memiliki kekuatan sepanjang masa. Esesialisme merupakan falsapah pendidikan tradisional yang memandang bahwa nilai nilai pendidikan hendaknya bertumpu pada nilai nilai yang jelas dan tahan lama sehingga menimbulkan kestabilan dan arah yang jelas pula nilai nilai humanisme yang dipegangi oleh esensialisme dijadikan sebagai tumpuan hidupuntuk menentang kehidupan yang materialistic , sekuler, dan saintifik yang gersang dari nilai nilai kemanusiaan. Dalam perjalanan sejarahnya , filsapat pendidikan telah melahirkan berbagai pandangan , yang cendrung menimbulkan keraguan yang sulit untuk di kompromikan. Hal ini disebabakan karena masing masing pandangan berusaha mempertahankan pendapatnya sebagai suata kebenaran .pengaruh dari pandangan yang berbeda beda tersebut melahirkan berbagai aliran aliran diantaranya aliran esensialisme
TEKNOLOGI PENDIDIKAN PASCA COVID-19 M. Fery Kurniawan, Deri Wanto
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1007

Abstract

Tulisan ini membahas tentang kemajuan bidang teknologi yang menjadi faktor penting bagi kemajuan dan peradaban. Tujuan tulisan ini adalah untuk mendeskripsikan pemanfaatan teknologi pendidikan pada dunia modren. Sasarannya adalah mengembangkan manusia yang berkepribadian, dan menguasai ilmu kehidupan (sains teknologi dan seni) yang memadai, dan selalu menyelesaikan masalah kehidupan sesuai dengan disiplin ilmu. Kesimpulan tulisan ini menunjukkan bahwa teknologi pendidikan akan semakin berperan dalam dunia pendidikan. Pendidikan pada masa mendatang akan lebih ditentukan oleh jaringan komunikasi yang memungkinkan berinteraksi dan berkolaborasi. Teknologi dapat meningkatkan kualitas belajar apabila digunakan secara bijak untuk pendidikan dan latihan, dan mempunyai arti yang sangat penting dalam kesejahteraan ekonomi. Teknologi pendidikan hanya dapat diakui sebagai suatu disiplin keilmuan apabila memberikan kemungkinan untuk dilakukannya berbagai macam penelitian yang diselenggarakan dengan pendekatan yang bervariasi sesuai dengan perkembangan paradigma penelitian tentunya.
IDENTIFIKASI BAKAT OLAHRAGA DENGAN METODE SPORT SEARCH PADA SISWA SEKOLAH DASAR Ely Yuliawan
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1015

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui bakat cabang olahraga yang dimiliki siswa serta mengetahui cabang olahraga yang dominan pada siswa Sekolah Dasar. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VI SD Negeri 56/I Desa Aro Kecamatan Muara Bulian yaitu sebanyak 30 siswa. Tes pengumpulan data dengan metode sport search. Hasil penelitian menunjukan bahawa dari data yang telah dianalisis terdapat keberbakatan dalam berbagai cabang olahraga. Namun, yang dominan dari Overall Top 10 High Jump terdapat 14 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase lebih tinggi yaitu 47%, dari Cabang Atheltics High Jump terdapat 21 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase yaitu 70%, dari Combative Fencing dan Taekwondo memiliki jumlah persentase yaitu 50%, dari Individual Gymnastics terdapat 13 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase 43%, dari Racquet / Stick Teble Tenis terdapat 20 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase 67%, dari Team Volleyball terdapat 12 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase 40%, dari Water Diving mendominasi dengan 29 siswa yang berbakat dengan jumlah persentase 97%, dan yang terakhir dari Other Sport Baton Twirling seluruh siswa yang berbakat dengan jumlah persentase 100%. Kata Kunci : Bakat, Olahraga, Sport Search
DAMPAK PENGGUNAAN MODEL PROBING PROMPTING LEARNING DI SEKOLAH DASAR Apdoludin, Subhanadri, Nikita Jofa
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1058

Abstract

The problem in this research is the low process and results of science learning in class IV SDN 60/II Muara Bungo. The aim of the research is to improve the process and results of learning science using the probing prompting learning model. This research is a class action research of two cycles. Each cycle consists of four stages, namely planning, implementing, observing and reflecting. The subjects of this study were Class IV students at SDN 60/II Muara Bungo. The research data was collected through qualitative and quantitative data analysis techniques. The research results in cycle I with an average of 83.9% and in cycle II were 91.1% with a very good category. The results of student observations in cycle I with a percentage of 67.7% and cycle II of 85.3%. While classical completeness in cycle I obtained an average value of student learning outcomes of 64.7% increasing to 82.4% in cycle II. It was concluded that the use of the probing prompt learning model could improve the process and results of learning science
THE ROLE OF TEACHER AT SCHOOL TO IMPLEMENTING CLEAN AND HEALTHY LIFESTYLE BEHAVIOR IN STUDENTS OF SMK.N 1 PELEPAT Ike Fitria Isnaini; Andicha Gustra Jeki; Dwiko Febrama Rizki; Puput Wahyu Hidayat
Jurnal Tunas Pendidikan Vol 5 No 2 (2023): JURNAL TUNAS PENDIDIKAN
Publisher : LP3M STKIP Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/pgsd.v5i2.1087

Abstract

The lack of implementation of Clean and Healthy Behavior (PHBS) is still a serious problem because it can cause transmission of various diseases. Basic Health research data (Ministry of Health) regarding PHBS of the population in general, Only 47% of Indonesia's population can properly wash their hands with soap. Teachers are professionals who can become facilitators, motivators, mentors, and models in changing the behavior of their students at school. By making it possible to reach teenagers through schools, the purpose of this research is to find out the relationship between the role of teachers in schools and the implementation of PHBS at SMK.N1 Pelepat in 2022. This quantitative research design is cross sectional. The sample in this student population is 45 people, which is determined randomly (simple random sampling). Data collection instrument using a questionnaire. The data obtained were analyzed by chi-square test, with a significance level of 95%. The results of this study indicate that there is a significant relationship between the role of teachers in schools and students' PHBS with a P-value of 0.047 (p≤0.05). For SMK.N 1 Pelepat this can be used as material for consideration in formulating policies related to the problem of implementing PHBS and providing information to students to always implement PHBS in schools

Page 2 of 3 | Total Record : 27