cover
Contact Name
Abdullah
Contact Email
abdullahkhudori62@gmail.com
Phone
+6283117646123
Journal Mail Official
contact.jurnalhawalah@gmail.com
Editorial Address
Jalan Raya Susukan, Cipicung, Kuningan, Jawa Barat
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
ISSN : 29633435     EISSN : 2963301x     DOI : 10.57096
Core Subject : Economy,
Journal Description Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah is a double blind peer-reviewed academic journal and open access to Syariah Economic. The journal is publication frequency quarterly (four issues per year) by Publikasiku Publisher Indonesia. Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within the focus and scopes of the journal which can be examined empirically. This journal publishes research articles covering Ekonomi Syariah included: Islamic Economics, Islamic Public Finance, Islamic Finance, Sharia Accounting, Islamic Business Ethics, Islamic Banking, Sharia Insurance, Sharia Non-Bank Financial Institutions, Islamic Financial Planning, Human Resources, Sharia Capital Market, Sharia Microfinance. Published articles are from critical and comprehensive research, studies or scientific studies on important and current issues or reviews of scientific books. This journal publishes research articles covering Syariah Economic. Journal has become a member of Crossref (Prefix: 10.57096) with Online ISSN 2963-301x and Print ISSN 2963-3435
Articles 9 Documents
Kajian Terhadap Potensi Kabupaten Cirebon Sebagai Kawasan Sharia Tourism Di Provinsi Jawa Barat Dedy Setiawan; Siti Komara
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 1 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (329.502 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i1.1

Abstract

Pariwisata merupakan sektor yang sangat mudah untuk meningkatkan nilai tambah pada pendapatan daerah. Akhir-akhir ini konsep pariwisata syariah sedang marak dirancang dan dikembangkan di berbagai daerah di Indonesia. Kabupaten Cirebon merupakan salah satu daerah yang sudah memiliki modal dalam mengembangkan pariwisata syariah karena sudah memiliki obyek wisata religi yang sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan. Namun, perlu ditelaah mengenai daya dukung dan daya hambat berkembangnya wisata syariah di Kabupaten Cirebon tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif karena bertujuan untuk memberikan gambaran secara lebih mendalam akan suatu fenomena dibandingkan untuk mengukur pengaruh suatu fenomena terhadap suatu kejadian. Penelitian ini menunjukkan bahwa Kabupaten Cirebon merupakan daerah yang potensial untuk mengembangkan pariwisata syariah. Beberapa obyek wisata di Kabupaten Cirebon sudah dikembangkan kea rah pariwisata syariah. Begitu juga dengan UMKM di sektor kuliner ataupu perbelanjaan yang juga didorong untuk melakukan sertifikasi halal supaya koheren dengan program pengembangan pariwisata syariah tersebut. Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon sudah melakukan berbagai program dan kegiatan untuk mendorong terwujudnya pariwisata syariah.
Pengaruh Pelatihan dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Di Lembaga Zakat Dompet Peduli Ummat Daarut Tauhiid Cabang Priangan Timur Bambang Setiawan
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 1 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.187 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i1.2

Abstract

Persaingan bisnis yang meningkat mendorong perusahaan untuk memasukkan isu SDM ke dalam strategi pengembangan perusahaan. Perusahaan dituntut tidak hanya memiliki produktivitas yang tinggi, melainkan juga harus menunjukkan keunggulan dalam kemampuan untuk menghasilkan barang dan jasa yang bermutu, beraneka ragam sesuai dengan minat pelanggan, disertai dengan kemudahan dan kenyamanan serta ketepatan waktu. Daya saing perusahaan ditentukan oleh kompetensi SDM yang dimiliki, yang merupakan sumber keunggulan kompetitif (competitive advantage) yang teramat penting. Permasalahan penelitian ini diketahui berdasarkan kinerja yang dapat dilihat pada grafik dana dihimpun dan disalurkan DPU DT tahun 2008 ke tahun 2009 mengalami penurunan, di tahun 2010 mengalami kenaikan, dan dua tahun berturut-turut kembali mengalami penurunan yaitu di tahun 2011 dan 2012. Dari data ini dapat dikatakan bahwa kinerja DPU DT mengalami penurunan yang signifikan melihat penghimpunan dan penyaluran dana ZIS tiga tahun kebelakang. Dalam rangka meningkatkan kualitas/kompetensi SDM, yang menjadi fokus penelitian ini adalah terkait dengan pelatihan, kompensasi, dan kinerja karyawan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui besarnya pengaruh pelatihan secara parsial terhadap kinerja karyawan di Lembaga Zakat DPU DT, mengetahui besarnya pengaruh kompensasi secara parsial terhadap kinerja karyawan di Lembaga Zakat DPU DT, dan mengetahui besarnya pengaruh pelatihan dan kompensasi secara simultan terhadap kinerja karyawan di Lembaga Zakat DPU DT. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah mix-method atau mullti methodology. Karakteristik masalah yang diteliti dapat diklarifikasi sebagai explanatory research. Teknik pengumpulan data diperoleh dari wawancara, dan penyebaran angket/kuesioner kepada seluruh karyawan DPU DT Cabang Priangan Timur. Teknik analisa data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda yang terbebas dari autokorelasi, uji hipotesis. Hasil uji reliabilitas, didapat masingmasing nilai Alpha variabel pelatihan sebesar 0,835, variabel kompensasi sebesar 0,893, dan untuk variabel kinerja sebesar 0,848. Sedangkan nilai r kritis (uji 2 sisi) pada signifikansi 0,05 dengan jumlah data (n) = 14, didapat nilai reliabilitas sebesar 0,497. Berdasarkan hasil penelitian dari objek yang diteliti yaitu Lembaga Zakat Dompet Peduli Ummat Daarut Tauhiid Cabang Priangan Timur diketahui bahwa besarnya pengaruh pelatihan secara parsial terhadap kinerja karyawan adalah sebesar 80,57% masuk dalam kategori sangat baik, besarnya pengaruh kompensasi secara parsial terhadap kinerja karyawan adalah sebesar 82,00%, masuk dalam kategori baik, dan besarnya pengaruh pelatihan dan kompensasi secara simultan terhadap kinerja karyawan adalah sebesar 88,43%, masuk dalam kategori baik.
Strategi Membangun Brand Image Untuk Meningkatkan Minat Masyarakat Menabung Di Bsi Kcp Tugumulyo Aldi Setiadi; Imam Royani Hamzah
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 1 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (56.299 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i1.3

Abstract

Merek merupakan suatu asset tak ternilai bagi perusahaan, maka suatu perusahaan berusaha untuk mengelola merek tersebut melalui citra merek. Dengan citra merek yang baik maka akan meningkatkan daya tarik masyarakat untuk menggunakan produk tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor pembentuk brand image dan strategi membangun brand image di BSI KCP Tugumulyo.ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data, penulis menggunakan sumber data primer dan skunder. Teknik Pengumpulan data menggunakan tehnik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data, melalui tiga langkah yaitu (1) Reduksi data,(2) Penyajian Data. (3)Penarikan Kesimpulan.Temuan penelitian: pertama brand image di BSI KCP Tugumulyo sangat baik dikarenakan: tidak ada bunga, tidak ada unsur riba dan tidak ada potongan tabungan,. Kedua 4 faktor pembentuk brand image di BSI KCP Tugumulyo yaitu : Kualitas dan Mutu, Pelayanan, Kegunaan dan Manfaat dan Reputasi. Ketiga. Strategi untuk meningkatkan minat masyarakat menabung di BSI dengan cara melakukan webinar maupun dengan cara sosialisasi, dan kerjasama dengan lembaga lainnya.
Pondok Pesantren Al Multazam Kuningan Meningkatkan Ekonomi Masyarakat dalam Perspektif Syariah Evi Lativah
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 1 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (198.976 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i1.4

Abstract

Pesantren di Indonesia yang jumlahnya mencapai ribuan sebenarnya mempunyai potensi yang sangat besar dalam bidang ekonomi. penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian secara holistik, dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah. penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan data yang ada di lapangan dengan cara menguraikan dan menginterpretasikan sesuatu seperti apa yang ada di lapangan, dan menghubungkan sebab akibat terhadap sesuatu yang terjadi pada saat penelitian, dengan tujuan memperoleh gambaran realita mengenai peran pondok pesantren terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat. hasil penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran secara umum mengenai data wawancara mendalam yang diperoleh di lapangan. Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa:Kontribusi Pondok Pesantren Al Multazam Kuningan dalam meningkatkan ekonomi masyarakat adalah Pondok pesantren memberikan kesempatan secara langsung kepada masyarakat sekitar pondok pesantren al multazam desa manis kidul dan desa sembawa untuk usaha di lingkungan pondok pesantren sehingga dapat memberikan dampatk yang positif terhadap masyarakat sekitar pondok pesantren dibuktikan dengan masyarakat bisa berjualan untuk memenuhi kebutuhan pokok maupun makanan/jajanan dan dibina langsung oleh pihak pondok pesantren
Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Preferensi Masyarakat untuk Mengonsumsi Produk Halal Endang Nur Always; Rino Purnomo
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 1 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (54.945 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i1.5

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh religiusitas, sertifikat halal, harga, norma sosial, dan kesadaran halal terhadap preferensi masyarakat untuk mengonsumsi produk halal. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner menggunakan fitur google form secara online. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Non-probability sampling dengan teknik jugdmental sampling atau disebut juga purposive sampling. Berdasarkan teknik tersebut maka jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sebanyak 150 responden. Sedangkan pada penelitian ini metode analisis data yang digunakan adalah SEM (Structural Equation Modeling) untuk menguji hipotesis dengan software SmartPLS 3.0 dan Microsoft Excel 2010. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa religiusitas, harga, dan kesadaran halal berpengaruh signifikan secara parsial terhadap preferensi masyarakat untuk mengonsumsi produk halal. Sedangkan sertifikat halal dan norma sosial tidak berpengaruh signifikan terhadap preferensi masyarakat untuk mengonsumsi produk halal. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa secara silmultan religiusitas, sertifikat halal, harga, norma social dan kesadaran halal berpengaruh terhadap preferensi masyarakat untuk mengonsumsi produk halal sebesar 70,6% dan sisanya di pengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini.
Pengelolaan Dana Zakat Produktif dan Produktivitas Mustahik di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Brebes Achmad Otong Busthomi; Aan Jaelani; Linda Dwi Astuti
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 2 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.76 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i2.6

Abstract

Zakat adalah salah satu Rukun Islam yang fungsi nya untuk menolong orang fakir, miskin, dan kaum dhu’afa dengan cara mengeluarkan harta yaang dimiliki. Dengan melalui pengelolaan zakat yang baik, diharapkan dapat membuat angka kesejahteraan secara merata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan dana zakat produktif di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Brebes dan produktivitas mustahik di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Brebes. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, yaitu dengan memaparkan data dan informasi langsung dari lapangan dengan cara interview (wawancara), observasi, dokumentasi, teknik analisis data (reduksi data dan penyajian data), verifikasi atau penyimpulan data yang kemudian dianalisis dengan teori-teori dan Undang-Undang yang berlaku, sehingga menghasilkan penyajian data-data dan informasi deskriptif dari objek yang terkait. Hasil penelitian ini adalah pengumpulan dana zakat produktif di BAZNAS Kabupaten Brebes yaitu melalui sosialisasi, membentuk Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) melalui Payroll System. Sasaran pendistribusian zakat produktif untuk orang-orang yang tergolong miskin tetapi ada kemauan untuk memiliki usaha. Adanya Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) kinerja amil dapat dilihat dari para muzakki, pemerintah daerah maupun dari pusat, dan termasuk dari auditor. Salah satu bentuk produktivitas yang dilakukan oleh mustahik di BAZNAS Kabupaten Brebes adalah mempunyai usaha baru, meningkatnya ekonomi, dan meningkatnya pendapatan kelompok.
Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan Dan Literasi Digital Terhadap Minat Berwirausaha Pada Mahasiswa Ekonomi Syari’ah IAIN Syekh Nurjati Cirebon Cantika Dwi Fatonnah; Diana Djuwita; Achmad Otong Busthomi
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 2 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.126 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i2.7

Abstract

Minat pada dasarnya tidak bisa dipaksakan pada diri seseorang. Menumbuhkan minat untuk berwirausaha perlu sebuah rangsangan terlebih dahulu agar seseorang bertindak untuk berwirausaha. Pendidikan kewirausahaan merupakan salah satu rangsangan yang dapat mempengaruhi minat berwirausaha, karena dapat mengubah pola pikir dan sikap seseorang terhadap pilihan karier berwirausaha. Rangsangan lain yang dapat mempengaruhi minat berwirausaha adalah literasi digital. Jika seseorang paham mengenai literasi digital, maka akan membuat seseorang cepat tanggap terhadap peluang-peluang usaha baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kewirausahaan dan literasi digital terhadap minat berwirausaha secara parsial maupun simultan. Penelitian ini dilakukan pada Mahasiswa Ekonomi Syari’ah IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif asosiatif. Data diperoleh dari penyebaran angket. Hasil dari penelitian adalah variabel pendidikan kewirausahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha. Variabel literasi digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha. Variabel pendidikan kewirausahaan dan literasi digital bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha.
Pengaruh E-Money Terhadap Perilaku Konsumtif dengan Kontrol Diri Sebagai Variabel Intervening Layaman Layaman; Hafni Khairunnisa; Risa Rohayati
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 2 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (50.141 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i2.8

Abstract

Pengaruh perilaku konsumtif mahasiswa dipengaruhi oleh beberapa faktor. Dalam penelitian ini faktor yang diduga mempengaruhi perilaku konsumtif adalah penggunaan e-money dan kontrol diri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh e-money terhadap perilaku konsumtif dengan kontrol diri sebagai variabel intervening pada mahasiswa Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon. Subjek penelitian ini adalah Mahasiswa Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 3.539 mahasiswa. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 97 mahasiswa dihitung dengan rumus slovin dengan taraf kesalahan 10%. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda menggunakan spss versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa e-money berpengaruh terhadap perilaku konsumtif, e-money berpengaruh terhadap kontrol diri, kontrol diri tidak berpengaruh terhadap perilaku konsumtif dan kontrol diri mampu memediasi antara e-money dan perilaku konsumtif pada Mahasiswa Faklultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon.
Pengaruh Bantuan Dana Umkm Terhadap Peningkatan Pendapatan UMKM Mariyah Ulfah; Abdul Muizz Abdul Wadud Kasyful Anwar; Widiya Widiya
Hawalah: Kajian Ilmu Ekonomi Syariah Vol. 1 No. 2 (2022): Hawalah : Kajian Ilmu Ekonomi Syariah
Publisher : Publikasiku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (41.663 KB) | DOI: 10.57096/hawalah.v1i2.9

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan pihak yang memiliki andil cukup besar dalam pergerakan perekonomian nasional,peningkatan tenaga kerja serta peningkatan pendapatan bagi masyarakat yang berpendapatan rendah, serta memanfaatkan bahan baku lokal untuk menghasilkan manfaat bagi masyarakat luas. Modal merupakan penggerak paling utama bagi pelaku UMKM untuk pembelian bahan baku, karena masalah yang sering dihadapi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah adalah kurangnya modal usaha yang mereka miliki, serta kebutuhan dana tambahan dari pihak pemerintah, maupun lembaga keuangan lainnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah bantuan dana UMKM berpengaruh terhadap peningkatan pendapatan UMKM di Desa Dukuh Picung Kecamatan Luragung Kabupaten Kuningan. Jenis Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan melakukan kuisioner dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa Kegiatan bantuan dana UMKM sebagai variabel X memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan UMKM dimana thitung (1.29944 > 1,67722) dan nilai signifikansi 0,004 < 0,05 > ttabel 2,068 maka H0 ditolak dan H1 diterima yang berarti bahwa variabel bantuan dana UMKM memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan pendapatan UMKM. Pengaruh bantuan dana UMKM terhadap peningkatan pendapatan umkm atau 15,7 % dan 84,7% lainnya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain

Page 1 of 1 | Total Record : 9