cover
Contact Name
Yudhi Nugroho Adi
Contact Email
library@tekomuniversity.ac.id
Phone
+628128000110
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi No. 1 Gedung Manterawu Lt. 5
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Art & Design
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559349     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities, Art,
Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian Art & Design. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 63 Documents
Search results for , issue "Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023" : 63 Documents clear
PERANCANGAN STRATEGI PROMOSI KOLEKSI MUSEUM PRABU GEUSAN ULUN MELALUI PAMERAN AUGMENTED REALITY Winnie Angeline; Sonson Nurusholih; Aisyi Syafikarani
eProceedings of Art & Design Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Selain sebagai tempat penyimpanan koleksi benda-benda bersejarah, museum juga menjadi salah satu sarana edukasi kepada masyarakat. Namun, berbagai museum di Indonesia yang menyimpan berbagai macam benda peninggalan sejarah, tergolong sepi pengunjung. Khususnya pada Museum Prabu Geusan Ulun di Kabupaten Sumedang, masalah advertising yang ditemukan yaitu belum memiliki strategi kreatif dan strategi media yang baik, sehingga penulis melihat adanya keperluan untuk membuat perancangan strategi promosi untuk Museum Prabu Geusan Ulun di Kabupaten Sumedang. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan strategi promosi yang efektif, menarik, mudah dipahami dan tepat sasaran untuk target audiens dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah pengunjung di Museum Prabu Geusan Ulun di Kabupaten Sumedang. Metode penelitian yang digunakan meliputi metode observasi, wawancara, kuesioner, dan studi pustaka. Data-data yang dikumpulkan akan dikelompokkan dan disortir sesuai dengan kebutuhan penelitian. Media utama yang dibuat merupakan augmented reality cards yang sesuai dengan koleksi di Museum Prabu Geusan Ulun. Manfaat yang penulis harapkan adalah terjadi ketertarikan minat masyarakat terhadap Museum Prabu Geusan Ulun setelah strategi kreatif, promosi, dan media telah terlaksana dengan baik.Kata kunci: Museum Prabu Geusan Ulun, Sumedang, branding destinasi, pariwisata, promosi, strategi kreatif, strategi media
PERANCANGAN PROMOSI EVENT RARE KOPI DI JAKARTA TIMUR Shadiq Abyan; Runik Machfiroh; Apsari Wiba Pamela
eProceedings of Art & Design Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: RARE Kopi adalah salah satu brand yang kurang bisa menyampaikan maksud dan tujuan brand tersebut kepada target audiens-nya. Walaupun brand memiliki beberapa unique selling point, target audiens dari brand sendiri masih kurang mengerti maksud dan tujuanya. Salah satu faktornya ialah kurang adanya penyampaian secara langsung ataupun tidak langsung kepada target audiens mengenai unique selling point Rare Kopi tersendiri. Pemecahan masalah ini akan dilakukan dengan merancang sebuah strategi pesan kretif dan media visual untuk promosi yang tepat kepada target audiens Rare Kopi agar terciptanya brand awareness. Dengan menggunakan metode kualitatif yang berumber pada data yang diperoleh melalui studi pustaka, wawancara dan kuisioner. Teori lainya yang digunakan adalah analisis AISAS. Hasil akhir berupa perencanaan pesan untuk event RARE Kop agar Unique Selling Point (USP) dikomunikasikan kepada target audiens sehingga USP dapat dipresentasikan secara langsung dan desain media visual untuk promosikan acara oleh RARE Kopi untuk menciptakan brand awareness dengan memperkenalkan ilustrasi maskot dengan konsep di balik budaya dan cerita, serta aktivitas interaktif seperti pembelajaran langsung tentang video mapping dan promosi kopi melalui diskon dengan adanya aktivitas mencicipi kopi. sehingga permasalahan mengenai penyampaian brand terhadap audiens Rare Kopi dapat diselesaikan. Katakunci: Acara, budaya, ngopi, nongkrong, pameran desain
PROSES PENCIPTAAN KARYA FOTOGRAFI PADA PENAMPILAN PEREMPUAN Yusi Amalia Prameisti; Didit Endriawan; Adrian Permana Zen
eProceedings of Art & Design Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Perempuan dan kecantikan adalah dua hal yang tidak dipungkiri. Berbicaramengenai perempuan adalah berbicara juga mengenai kecantikan, tuntutan untuk selalutampil cantik akan selalu mengikuti sosok perempuan kemana pun mereka pergi, dimanapun mereka berada, dan pada usia mana pun. Dalam suatu karya fotografi portraitbiasanya hanya menangkap suatu ekspresi wajah yang lebih mendalam pada manusia.Maka dari itu penulis membuat karya tugas akhir dengan judul <Proses Penciptaan KaryaFotografi Pada Penampilan Perempuan= bertujuan untuk mengeksplorasi ekspresi dariperempuan bahwa mereka dengan perbedaan warna kulit atau penampilan fisik merekalayak untuk menampilkan diri nya sendiri dengan ekspresi. Latar belakang penulismengambil tema ini adalah ketertarikan akan isue yang sedang beredar karenaketidakpercayaan diri khusus nya perempuan terhadap perbedaan warna kulit dan fisikyang terlihat. Berdasarkan pengalaman penulis, penulis mengangkat tema ini untuk tugasakhir.Kata kunci: perempuan, fotografi portrait, rasa.