cover
Contact Name
Dani Anggoro
Contact Email
anggoro.dani1@gmail.com
Phone
+6287871178926
Journal Mail Official
doajjiki2022@gmail.com
Editorial Address
Faculty of Computer Science University of Muhammadiyah Metro Jl. Gatot Subroto (Kampus 3) No. 100 Yosodadi Kota Metro
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer
ISSN : 27213501     EISSN : 27213978     DOI : -
Core Subject : Science,
JMIK (Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer) adalah jurnal ilmiah dalam ilmu komputer dan Informatika yang berisi literatur ilmiah tentang studi penelitian murni dan terapan dalam ilmu komputer dan Informatika dan peninjauan publik terhadap perkembangan teori, metode dan ilmu terapan yang terkait dengan subjek. Diterbitkan oleh Progaram Studi Ilmu Komputer, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Metro Lampung. Terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Maret dan Oktober.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022" : 6 Documents clear
ANALISIS PERBANDINGAN HASIL ENKRIPSI DAN DESKRIPSI ALGORITMA KRIPTOGRAFI RIJNDAEL DAN TWOFISH UNTUK PENYANDIAN DATA Elsa Elvira Awal; E. Haodudin E. Haodudin Nurkifli; Tesa Nur Tesa Nur Padilah
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.968 KB)

Abstract

Pada zaman modern ini, kemajuan teknologi sudah sangat pesat sehingga dataatau informasi perlu diamankan secara ketat untuk menjaga kerahasiaannya. Kriptografisendiri merupakan salah satu ilmu untuk mengamankan data atau informasi dari pihak lainyang mencoba meretas informasi tersebut. Dengan kriptografi data atau informasi bisasampai kepada pihak yang dituju tanpa diretas oleh pihak lain yang tidak mengetahuikuncinya. Maka di penelitian ini akan dilakukan perbandingan algoritma kriptografi Rijndaeldan algoritma Twofish, untuk mengetahui kecepatan waktu proses enkripsi dan dekripsimenggunakan panjang kunci yang berbeda, 128 bit dan 256 bit juga untuk mengetahuiapakah ada perubahan ukuran file sebelum dan sesudah di enkripsi menggunakan algoritmakriptografi Rijndael dan algoritma Twofish. Dipilihnya algoritma kriptografi Rijndael danalgoritma Twofish karena ingin membandingkan kecepatan waktu enkripsi dan dekripsi jugaukuran file setelah di enkripsi menggunakan dua algoritma yang dinyatakan lemah padapenelitian sebelumnya. Penelitian ini menggunakan metodologi kuantitatif dikarenakan hasilyang didapat merupakan angka atau numerik. Penelitian ini pun menggunakan metodependekatan kausal komparatif karena membandingkan dua objek untuk mengetahui manayang lebih baik. Diuji menggunakan uji t 2 populasi. Hasil yang didapat pada penelitian iniyaitu untuk kecepatan waktu enkripsi menggunakan kunci 128 bit dan 256 bit, algoritmaRijndael lebih cepat dari algoritma Twofish. Untuk kecepatan waktu dekripsi menggunakankunci 128 bit dan 256 bit, algoritma Rijndael lebih cepat dari algoritma Twofish. Dan terakhiruntuk ukuran file setelah di enkripsi menggunakan kunci 128 bit dan 256 bit, tidak adaperubahan yang signifikan antara algoritma Rijndael dan algoritma Twofish.
Sistem Informasi Kepegawaian Pada SMA Negeri 01 Seputih Banyak Menggunakan Metode SDLC Muvi Datul Qoiroh; Mustika Mustika; Dedi Dedi Irawan
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (758.127 KB)

Abstract

Sekolah Menengah Atas atau yang biasa disingkat (SMA) merupakan sebuahjenjang pendidikan formal yang dilakukan setelah lulus dari jenjang pendidikan sebelumnyayaitu Sekolah Menengah Pertama (SMP) atau sederajat. Berdasarkan penelitian yangdilakukan, didapat informasi mengenai proses pengajuan usulan pegawai masih dilakukansecara langsung. Kelemahan dari proses pengajuan usulan yang saat ini berjalan adalahterbatasnya informasi yang diterima dan terhambatnya proses pengusulan karena pegawaiharus mengikuti jam kerja staf yang terbatas. Tujuan penelitian yang dilakukan di SMANegeri 01 Seputih Banyak adalah merancang sistem informasi kepegawaian pada SMANegeri 01 Seputih Banyak menggunakan metode SDLC. Penulis menggunakan metodeSoftware Development Life Cycle (SDLC) yang dapat memberikan gambaran input danoutput yang jelas untuk satu tahap ke tahap selanjutnya. Sistem informasi kepegawaiandirancang dengan menggunakan pendekatan terstruktur, serta pengujian menggunakanteknik Black Box Testing. Dari proses pendekatan terstruktur dapat ditemukan permasalahanyang akan diselesaikan dengan dibuatnya sebuah sistem informasi kepegawaian yangdapat membantu pegawai dalam mengajukan usulan kenaikan pangkat, kenaikan gajiberkala, dan pensiun. Pembuatan sistem informasi termuat dalam laporan penelitian yangberjudul “Sistem Informasi Kepegawaian Pada SMA Negeri 01 Seputih BanyakMenggunakan Metode SDLC”.
Perancangan Sistem Informasi Posyandu Desa Tulus Rejo Berbasis Web Gilang Ramadhan Sukoco; Mustika Mustika; Dedi Irawan; Danang Prabowo
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.533 KB)

Abstract

Posyandu yang selama ini menjadi ujung tombak bagi pengembangan kesehatanibu dan anak masih belum bisa memenuhi kebutuhan seluruh masyarakat. Tujuan posyandusebagai program kesehatan bagi ibu dan anak serta meningkatnya derajat kesehatan anakuntuk menjamin proses tumbuh kembang secara optimal sehingga menjadi landasan bagipeningkatan kualitas manusia seutuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk: membuat WebsitePosyandu Desa Tulus Rejo pada Posyandu Desa Tulus Rejo, yang diharapkan dapatmembantu dan mempermudah Kader dalam Membuat Laporan dan proses Pencatatan.Tujuan penelitian yang dilakukan adalah merancang Sistem Informasi posyandu Desa TulusRejo berbasis Web. Penulis menggunakan metode Waterfall yang dapat memberikangambaran input dan output yang jelas untuk satu tahap ke tahap selanjutnya. WebsitePosyandu Desa Tulus Rejo dirancang dengan menggunakan pendekatan terstruktur, sertapengujian menggunakan teknik Black Box Testing. Pembuatan sistem informasi termuatdalam laporan yang berjudul “Perancangan SIstem Informasi Posyandu Desa Tulus RejoBerbasis Web
Rancang Bangun Jaringan Wireless Menggunakan Penerapan Captive Portal Pada SMK IT Baitun Nur Punggur Lampung Tengah Ahmad Khoirul Sodikin; Arif Hidayat; Mustika Mustika
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.902 KB)

Abstract

Kebutuhan akan akses internet sudah menjadi kebutuhan penting di kalanganpemerintahan, bisnis, universitas maupun sekolah. Teknologi internet ini sudah semakinpesat dan telah mencapai pada kebutuhan puncak. Begitu juga pada SMK IT Baitun NurPunggur Lampung Tengah yang telah ikut dalam perkembangan jaringan internet. PadaSMK IT Baitun Nur Punggur Lampung Tengah sendiri sudah menggunakan teknologiwireless sebagai sarana prasarana hotspot bagi siswa/siswi dan guru. Dalam hal ini penulisakan mengembangkan suatu jaringan wireless menggunakan penerapan captive portal, danmanajemen bandwidth menggunakan MikroTik Router OS. Di Dalam penyusunannyapenulis menggunakan metode R&D Research And Development, dan hasil dari penulisan iniyaitu berupa pengembangan sistem jaringan pada SMK IT Baitun Nur Punggur LampungTengah yang meliputi, terbentuknya page login captive portal jaringan pada SMK IT BaitunNur Punggur Lampung Tengah, memperkuat keamanan jaringan dan konfigurasimanajemen bandwidth di SMK IT Baitun Nur Punggur Lampung Tengah.
Implementasi Sistem Kemanan Jaringan Komputer Dengan Metode Port Knocking Pada LKP Surya Komputer Windu Farhan Fatoni; Arif Hidayat; Mustika Mustika
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (695.802 KB)

Abstract

Internet menjadi kebutuhan yang utama sehingga hampir semua aktivitasdilakukan dengan jaringan internet. Seiring perkembangan dunia teknologi di berbagaiaspek dan bidang kehidupan, salah satunya pada bidang jaringan Komputer(networking.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengimplementasikan sistem keamananjaringan komputer dengan metode Port knocking. Penelitian ini akan menggunakan metodepengembangan (development research) dengan menggunakan pendekatan pengembanganmodel 4D (four-D model) yang dikemukakan oleh Sivasailam Thiagarajan dkk (1974).Adapun tahapan model pengembangan meliputi tahap pendefinisian (define), tahapperancangan (design), tahap pengembangan (develop) dan tahap uji coba(disseminate).Berdasarkan hasil analisis sebuah keamanan jaringan menggunakan metodeport knocking mampu menjaga router agar tidak mudah diserang penyusup atau hacker.Berdasarkan analisis yang dilakukan maka sebuah sistem keamanan jaringanmenggunakan metode port knocking ini ginukan pada LKP Surya Komputer
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI LAYANAN MASYARAKAT PADA KECAMATAN SEPUTIH BANYAK KABUPATEN LAMPUNG TENGAH BERBASIS WEB Yoga Hadi Pratama; Sudarmaji Sudarmaji; Dedi Irawan
Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2022): JMIK Maret 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (386.638 KB) | DOI: 10.24127/ilmukomputer.v3i1.1925

Abstract

Kecamatan Seputih Banyak Kabupaten Lampung Tengah merupakan daerah yang terletak di sebelah timur Kabupaten Lampung Tengah dan berjarak 47 km dari pusat kota kabupaten lampung tengah. Kecamatan Seputih Banyak Kabupaten Lampung Tengah merupakan lembaga pemerintahan yang menangani kegiatan-kegiatan seputar pemerintahan. Tujuan utama yang kita ketahui salah satunya untuk membangun kehidupan pemerintahan yang baik dan efisien. Dalam instansi pemerintahan khususnya Kecamatan Seputih Banyak selalu membutuhkan sistem untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Salah satu informasi yang dilakukan di Kecamatan Seputih Banyak meliputi informasi layanan masyarakat, kependudukan, bidang kesehatan, bidang pendidikan dan struktur organisasi pemerintahan kampung Se-Kecamatan Seputih Banyak

Page 1 of 1 | Total Record : 6