cover
Contact Name
Muhtarudin
Contact Email
jurnal_jda@lpkia.ac.id
Phone
+628122137034
Journal Mail Official
muhtar@lpkia.ac.id
Editorial Address
Jalan Sukarno Hatta No. 345 Bandung
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Digitalisasi Akuntansi
ISSN : 23031069     EISSN : 28087410     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Digitalisasi Akuntansi adalah jurnal ilmiah bereputasi di bidang akuntansi untuk kepentingan umum. Jurnal ini menerbitkan penelitian asli dengan kontribusi ilmiah di semua bidang akuntansi dan terkait dengan menggunakan alat dari disiplin fundamental seperti ekonomi, statistik, Manajemen Keuangan, Akuntansi Keuangan, Pemeriksaan Akuntansi, Perpajakan, Akuntansi manajemen dan Akuntansi Sektor Publik. Ini menerbitkan artikel dengan berbagai metode analisis, arsip empiris, eksperimental, dan studi lapangan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi" : 5 Documents clear
PENGARUH COVID-19 TERHADAP PENDAPATAN BAGIAN KORPORAT DI PT POS INDONESIA KANTOR CABANG UTAMA BANDUNG WAHYU NURJAYA WK
Jurnal Digitalisasi Akuntansi Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi
Publisher : LPPM IDE LPKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendapatan merupakan hasil dari kegiatan penjualan barang atau jasa di sebuah perusahaan dalam periode tertentu. Pandemi Covid-19 ini membuat seluruh perusahaan terkena dampak dari pandemic tersebut, termasuk PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama Bandung selama pandemi pendapatan bagian korporat menjadi tidak stabil hal ini dapat dilihat dengan perbandingan pendapatan pada tahun 2021 dan pendapatan tahun 2022. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui aktivitas pendapatan dan mengetahui apakah adanya kenaikan atau penurunan setelah terkena dampak Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan proses observasi lapangan, melakukan wawancara. Berdasarkan hasil perbandingan pendapatan dengan menggunakan metode horizontal terdapat kenaikan juga penurunan pada pendapatan bagian korporat di PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama Bandung tahun 2022 yaitu periode bulan januari sampai bulan mei dengan presentase peningkatan 85%, 34%, dan penurunan sebesar -18%, -54%. Kata kunci : Covid-19, Pendapatan, Metode Horizontal
APLIKASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN KREDIT HASIL PERCETAKAN BUKU PELAJARAN DI PT.KARYA KITA BANDUNG Muhtarudin Muhtarudin
Jurnal Digitalisasi Akuntansi Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi
Publisher : LPPM IDE LPKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK PT.Karya Kita adalah jenis perusahaan yang berbentuk Perseroan Terbatas (PT) yang bergerak dibidang percetakan. Perusahaan ini merupakan salah satu anak perusahaan dari lingkungan syaifullah Sirin Group. Dalam kegiatannya perusahaan ini menerima proyek percetakan buku pelajaran dari dalam Syifullah Sirin Group dan dari luar Group. Transaksi yang sering dilakukan dalam perusahaan ini adalah transaksi penjualan kredit. Hasil analisis dalam pembahasan skripsi minor ini adalah sistem informasi akuntansi penjualan kredit hasil percetakan buku pelajaran di PT.Karya Kita Bandung. Tujuannya adalah untuk membangun aplikasi yang berbasis komputer menggunakan Microsoft Access 2013 yang dapat menangani seluruh data trnasaksi penjualan kredit hasil percetakan buku pelajaran, meampilkan jurnal, serta dapat menghasilkan laporan penjualan kredit per periode dan laporan daftar piutang per periode. Berdasarkan hasil analisis dan observasi menunjukkan bahwa adanya kendala dalam proses pencatatan transaksi penjualan kredit di PT.Karya Kita. Proses pencatatan transaksi penjualan kredit masih belum optimal dari proses pembuatan faktur penjualan dan kuitansi penagihan sehingga pencatatan transaksi menjadi lebih lama yang mengakibatkan proses pembuatan laporan menjadi terhambat dan penyampaian informasi mengenai laporan penjualan kredit menjadi tidak tepat waktu.
Prosedur Audit Kas Terhadap Pengendalian Internal Di PT. INTI (Persero) Bandung Eti Suprihatin
Jurnal Digitalisasi Akuntansi Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi
Publisher : LPPM IDE LPKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prosedur audit kas terhadap pengendalian internal diperlukan dalam perusahaan agar tidak terjadi penyalahgunaan terkait uang kas dan pengendalian internal yang baik. Dalam perusahaan dilakukan pemeriksaan audit atas akun kas oleh auditor internal. Auditor internal diperlukan dalam perusahan agar bisa membantu manajemen dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara efektif dan efisien. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Audit kas telah sesuai dengan prosedur pelaksanaan audit Satuan Pengawas Intern (SPI) Nomor QMS3- EVL06-002 Edisi 6 yang telah ditetapkan oleh perusahaan dengan melalui tahap-tahap audit dan sejalan dengan teori yang bersumber dari buku Sukrisno Agoes. Pengendalian internal dalam perusahaan telah sesuai dengan telah dilakukannya semua unsur pengendalian internal struktur organisasi, sistem otorisasi dan prosedur pencatatan, praktik yang sehat, dan karyawan yang kinerjanya sesuai dengan tanggung jawabnya. Hubungan prosedur audit kas dengan pengendalian internal merupakan aktivitas yang saling mendukung dan melengkapi. Untuk aktivitas prosedur audit kas secara keseluruhan dilakukan oleh Satuan Pengawas Intern (SPI) dan pengendalian internal yang dilakukan sudah sejalan dengan tujuan perusahaan.
APLIKASI PERHITUNGAN DAN PENETAPAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 21 ATAS PENGHASILAN TERATUR PEGAWAI TETAP DI PT REFIKA Wajib Ginting; Muhtarudin Muhtarudin
Jurnal Digitalisasi Akuntansi Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi
Publisher : LPPM IDE LPKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pajak Penghasilan Pasal 21 adalah Pajak yang dikenakan terhadap penghasilan yang diperoleh seorang Wajib Pajak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa perhitungan dan penetapan Pajak Penghasilan Pasal 21 yang telah dilakukan oleh PT. Refika. Latar belakang penelitian ini yaitu untuk menghindari timbulnya penambahan biaya akibat dari kesalahan atau keterlambatan dalam memperhitungkan pemotongan atau pelaporan Pajak Penghasilan karyawan dengan membuat aplikasi untuk mempermudah perhitungan PPh pasal 21. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode waterfall. Teknik pengumpulan data yang dilakukan untuk penelitian ini adalah studi lapangan dengan mengunjungi langsung perusahaan dan melakukan praktik kerja lapngan selama dua bulan serta melakukan wawancara kepada karyawan untuk mendapatkan data-data dan informasi yang dibutuhkan untuk penelitian ini, selain itu dilakukan juga studi pustaka yaitu penelitian dilakukan dengan cara membaca dan mempelajari referensi yang berkaitan dengan perpajakan khususnya pajak penghasilan pasal 21 dan juga melakukan studi dokumentasi dengan menyusun data yang telah diperoleh berdasarkan dokumen dan formulir yang berhubungan dengan perhitungan pajak penghasilan pasal 21. Refika adalah perusahaan swasta yang bergerak di bidang industri publishing dan printing buku-buku perguruan tinggi. Perusahaan ini berlokasi di Jl. Mengger Girang No. 98 Soekarno Hatta Bandung dan memiliki 54 Karyawan yang terdiri dari pegawai tetap, pegawai harian dan pegawai borongan. Sebagai pihak pemberi kerja PT Refika berhak melakukan pemotongan pajak penghasilan pasal 21 terhadap seluruh pegawai. PT Refika melakukan perhitungan PPh Pasal 21 sesuai dengan ketentuan perpajakan, tetapi masih dilakukan dengan cara yang sederhana sehingga memungkinkan terjadinya kesalahan dalam perhitungan. Perhitungan pajak pada umumnya mengacu kepada Undang-undang perpajakan dan peraturan yang dikeluarkan oleh Dirjen Pajak.
APLIKASI PERHITUNGAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 22 ATAS PENGADAAN BARANG ALAT TULIS KANTOR DI BP3TKI BANDUNG Anni Yuliah
Jurnal Digitalisasi Akuntansi Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Digitalisasi Akuntansi
Publisher : LPPM IDE LPKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aplikasi Perhitungan Pajak Penghasilan Pasal 22 atas Pengadaan Barang Alat Tulis Kantor (ATK) di Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Bandung dalam sebuah lingkungan instansi pemerintah memegang peranan yang cukup penting. Dalam proses pemungutan Pajak Penghasilan Pasal 22 di BP3TKI Bandung atas pembelian barang kena pajak berupa ATK yang dibiayai dengan APBN/APBD masih menggunakan ketentuan lama, yaitu tarif dikali dengan harga pembelian yang meliputi jumlah kurang dari Rp 1.000.000.,(satu juta rupiah), sedangkan ketentuan saat ini sudah menggunakan tariff dikali dengan harga pembelian yang meliputi jumlah kurang dari Rp 2.000.000.,(Dua juta rupiah) yang merupakan bukan jumlah yang dipecah-pecah. Disamping itu, penggunaan sistem komputerisasi yang baik diharapkan akan mengurangi masalah perhitungan pajak penghasilan pasal 22 yang ada di perusahaan tersebut. Singkat kata, perusahaan tersebut akan dapat mengatasi permasalahan perhitungan pajak penghasilan pasal 22 atas pengadaan barang ATK secara benar, akurat, dan menghasilkan informasi yang relevan. Teknologi informasi yang berkembang pesat dewasa ini sangat memberi dukungan bagi pengembangan sistem informasi sebuah perusahaan, terutama dengan pemanfaatan teknologi informasi yang berbasis komputer atau yang lebih dikenal dengan Computer-Based Information System, karena dengan penggunaan teknologi komputer didalam sebuah sistem informasi akan dapat mengolah data dengan lebih cepat dengan tingkat kesalahan minimal, menghemat tenaga kerja, dan menghemat biaya. Sistem perhitungan pph pasal 22 atas pengadaan barang berupa alat tulis kantor didesain menggunakan metode pengolahan data langsung. Penggunaan metode pengolahan data langsung tersebut dimaksudkan agar setiap kejadian atau tranksaksi atas pembelian barang yang dilakukan bendaharawan pemerintah untuk menghitung pajak penghasilan pasal 22 yang dipungut dapat secara langsung diproses.

Page 1 of 1 | Total Record : 5