cover
Contact Name
Muladi Putra Mahardika
Contact Email
muladimahardika@yahoo.com
Phone
+6285327061300
Journal Mail Official
parapemikir@poltektegal.ac.id
Editorial Address
Jalan Mataram No 9 Kota Tegal
Location
Kota tegal,
Jawa tengah
INDONESIA
Parapemikir Jurnal Ilmiah Farmasi
ISSN : 20895313     EISSN : 25495062     DOI : 10.30591
Core Subject : Health, Science,
Parapemikir journals based on the results of research in the field of Pharmacy science and community covering Social Behavior and Pharmacy Administration including Pharmacy, Biopharmaceuticals, Drug Submission Systems, Physical Pharmacy, Pharmaceutical Technology, Microbiology and Biotechnology Pharmacy, Pharmacology and Toxicology, Pharmacokinetics, Pharmaceutical Chemistry , Pharmaceutical Chemistry, Biological Pharmacy, Community and Clinical Pharmacy, Pharmaceutical Marketing, Alternative Medicine, Pharmacy Management, Farmakoekonomi, Farmakoepidemiology, Social Pharmacy, Pharmacy Policy.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi" : 5 Documents clear
PERBEDAAN KONSENTRASI CMC Na TERHADAP UJI FISIK PEWARNA RAMBUT GEL EKSTRAK KULIT BUAH DURIAN (Durio zibethinus L.). Purgiyanti Purgiyanti
Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/pjif.v3i1.178

Abstract

Kulit buah durian (Durio zibethinus L.). merupakan salah satu tanaman obat yang dapat digunakan sebagai pewarna alami. Sediaan pewarna rambut adalah sediaan kosmetika yang digunakan dalam tata rias rambut untuk mewarnai rambut atau untuk mengembalikan warna rambut asalnya. Gel merupakan sediaan semisolid yang digunakan pada kulit, umumnya sediaan tersebut berfungsi sebagai pembawa pada obat – obat topikal, atau sebagai pelunak kulit. Soxhletasi merupakan proses yang digunakan untuk menghasilkan ekstrak.Penelitian dilakukan terhadap pewarana rambut gel ekstrak soxhletasi kulit buah durian dengan perlakuan perbedaan CMC Na yang akan dilihat terhadap sifat fisik gel. Ekstraksi dilakukan dengan metode soxhletasi menggunakan pelarut etanol 70%. Pewarna rambut gel dari ekstrak kulit buah durian dibuat tiga formula dengan variasi konsentrasi CMC Na. Pewarana rambut gel diuji sifat fisiknya meliputi uji organoleptis, uji homogenitas, uji pH, uji daya sebar, uji daya lekat dan uji daya proteksi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua formula dan sifat fisik gel yang memenuhi syarat menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna pada semua formula untuk tiap uji sifat fisik gel.Kata Kunci : Ekstrak soxhletasi Kulit buah durian (Durio zibethinus L.), pewarna rambut, gel
PENGARUH KONSENTRASI ASAM STEARAT SEBAGAI BASIS TERHADAP SIFAT FISIK SABUN TRANSPARAN MINYAK JERUK PURUT (Oleum Citrus hystrixD. C.) DENGAN METODE DESTILASI Rizky Febriyanti
Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/pjif.v3i1.180

Abstract

Sabun merupakan alat pembersih yang telah lama digunakan orang karena dapat menghilangkan kotoran-kotoran seperti debu, bakteri dan sisa metabolisme/keringat sehingga dapat mencegah terjadi infeksi pada kulit. Masalah penelitian ini apakah peningkatan konsentrasi asam stearat dapat berpengaruh terhadap sifat fisik sabun transparan dan konsentrasi asam stearat manakah yang paling baik sebagai basis terhadap sifat fisik sabun minyak jeruk purut (Oleum Citrus) . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsentrasi asam stearat terhadap sifat fisik sabun transparan minyak jeruk (Oleum Citrus hystrix D. C.) dan untuk mengetahui konsentrasi asam stearat manakah yang paling baik sebagai basis terhadap sifat fisiksabun transparan.Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa asam stearat dapat mempengaruhi sifat fisik sabun transparan minyak jeruk purut (Oleum Citrus hystrix D. C.). Asam stearat dengan berbagai konsentrasi dapat menghasilkan sifat fisik sabun transparan yang berbeda. Semakin tinggikonsentrasi asam stearat akan semakin baik. Berdasarkan evaluasi sifat fisik sabun transparan perasan belimbing wuluh, diketahui formula III (asam stearat 10%) adalah formula yang mendekati standar Nasional Indonesia.
ANALISIS KINERJA PELAYANAN PRODI D III FARMASI POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA TEGAL KEPUASAN MAHASISWA Heru Nurcahyo
Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/pjif.v3i1.233

Abstract

Mutu dapat didefinisikan sebagai sesuatu yang memuaskan dan melampaui keinginan dan kebutuhan pelanggan. Definisi ini disebut juga dengan istilah, mutu sesuai persepsi (quality in perception). Mutu ini bisa disebut sebagai mutu yang hanya ada di mata orang yang melihatnya. Ini merupakan definisi yang sangat penting. Sebab, ada satu resiko yang seringkali kita abaikan dari definisi ini, yaitu kenyataan bahwa para pelanggan adalah pihak yang membuat keputusan terhadap mutu. Dan mereka melakukan penilaian tersebut dengan merujuk pada produk terbaik yang bisa bertahan dalam persaingan. Penelitian ini menggunakan dua variable bebas (ekspektasi dan persepsi) dengan lima dimensi, yaitu : tangibles, reliability, responsiveness, assurance dan empathy sedangkan variabel tergantung yaitu tingkat kepuasan mahasiswa terhadap pelayanan penyelenggaraan pendidikan Prodi D III Farmasi PoliTeknik Tegal. Kualitas pelayanan pada Program studi D III Faramsi PoliTeknik Harapan Bersama Tegal rata-rata memiliki kategori baik, di mana nilai rata-rata terendah berada pada angka 2,3167 dan angka tertinggi berada pada 3,3667. Dimensi kualitas pelayanan yang memiliki nilai terendah sebesar adalah dimensi daya tanggap dan dimensi empati dimana dimensi tersebut harus menjadi evaluasi utama untuk meningkatkan kualitas pelayan terhadap mahasiswa.
FORMULASI DAN UJI SIFAT FISIK EMULSI MINYAK JARAK ( Oleum ricini ) DENGAN PERBEDAAN EMULGATOR DERIVAT SELULOSA Heni Purwatiningrum
Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/pjif.v3i1.181

Abstract

Berbagai penelitian menunjukan bahwa minyak jarak merupakan minyak lemak yang berkhasiat dan merupakan sumber gizi penting bagi manusia. Emulsi merupakan sediaan yang mengandung dua zat yang tidak tercampur, biasanya mengandung air dan minyak, dimana cairan yang saat terdispersi menjadi butir-butir kecil dalam cairan yang lain.Penelitian dilakukan di Laboratorium Farmasi Politeknik Harapan Bersama Tegal, mengenai perbedaan derivat selulosa terhadap uji sifat fisik emulsi minyak jarak (Oleum ricini) dengan mengamati sifat fisik emulsi yang meliputi organoleptis, pH, berat jenis, viskositas, tipe emulsi, dan volume sedimentasi selama 1 bulan penyimpanan terhadap variasi emulgator derivat selulosa yang berbeda yaitu CMC Na, MC dan kombinasinya.Hasil pengamatan berdasarkan pengujian terhadap pH, berat jenis, viskositas, dan volume sedimentasi menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan. Sedangkan organoleptis dan tipe emulsi tidak ada perbedaan oleh penggunaan emulgator yang berbeda.Kata kunci : Minyak jarak (Oleum ricini), Emulsi, CMC Na,
PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK MASERASI DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli. Dwi Sari Astuti
Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/pjif.v3i1.182

Abstract

Daun jambu biji (Psidium guajava L.) merupakan salah satu tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia. Daun daun jambu biji yang biasanya digunakan sebagai obat tradisional salah satunya dapat berfungsi sebagai antibakteri. Kandungan yang bersifat sebagai antibakteri adalah sinensetin.Penelitianini dibuat 3 media yaitu media NA, media BHI dan media MHA.Pengujian daya hambat ini dilakukan dengan menggunakan metode difusi cetak lubang dimana ekstrak hasil maserasi diencerkan dan diberikan dengan berbagai volume yaitu 0,25 ml; 0,5 ml; 0,75 ml kemudian diisikan pada setiap lubang di setiap media lalu bakteri uji diinokulasi. Hasilnya dapat diamati 24 jam setelah diberi perlakuan maka akan tampak daerah bening disekitar lubang / sumuran tempat pemberian ekstrak.Hasil uji daya hambat ini diukur dengan menggunakan jangkasorong, sehingga diperoleh luas daerah hambat. Dan dari data yang diperoleh diuji dengan statistic analisis of variansi (ANOVA) satu arah hasilnya signifikansi menunjukan nilai 0,000 yang lebih kecil dari nilai tingkat kesalahan diajukan yaitu 5 % (0,05). Hal ini memberikan informasi bahwa daun kumis kucing dengan volume 0,25 ml; 0,5 ml; 0,75 ml mempunyai kemampuan untuk menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli.Kata kunci : Ekstrak, Maserasi,Difusi,Daun Jambu Biji, Bakteri Escherichia coli.

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

2014 2014


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 3 (2023): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 12, No 2 (2023): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 12, No 1 (2023): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 11, No 3 (2022): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 11, No 2 (2022): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 11, No 1 (2022): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 10, No 2 (2021): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 10, No 1 (2021): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 9, No 2 (2020): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 9, No 1 (2020): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 8, No 2 (2019): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 8, No 1 (2019): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 7, No 2 (2018): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 7, No 1 (2018): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 6, No 2 (2017): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 6, No 1 (2017): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 5, No 2 (2016): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 5, No 1 (2016): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 4, No 2 (2015): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 4, No 1 (2015): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 2 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 3, No 1 (2014): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 2, No 4 (2013): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 2, No 3 (2013): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 1, No 2 (2012): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 1, No 1 (2012): Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi More Issue