cover
Contact Name
Elan Jaelani
Contact Email
elanjaelanigroup@gmail.com
Phone
+628157000699
Journal Mail Official
elanjaelanigroup@gmail.com
Editorial Address
Jl. Parakansaat 3 No 137 Kel Cisaraten Endah Kec Arcamanik Kota Bandung
Location
Kab. bandung,
Jawa barat
INDONESIA
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Published by CV Widina Media Utama
ISSN : -     EISSN : 28292154     DOI : https://doi.org/10.59818/kontan.
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis (KONTAN) adalah jurnal peer-review yang memiliki ISSN 2829-2154 dan diterbitkan oleh Divisi Riset dan Publikasi Ilmiah CV. Wdiina Media Utama sejak tahun 2022. Jurnal KONTAN merupakan media terintegrasi untuk komunikasi berkelanjutan terkait dengan temuan penelitian baru yang signifikan terkait isu dan perkembangan kontemporer terkait bidang EKONOMI, MANAJEMEN dan BISNIS, baik praktis maupun teoritis. secara umum cakupan Jurnal KONTAN meliputi: Ilmu Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, Bisnis dan Kewirausahaan, Marketing, Keuangan dan Perbankan, Investasi dan Pasar Modal, Perencanaan Keuangan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis" : 5 Documents clear
THE WORLD'S RESPONSE TO THE EXISTENCE OF SHARIA BANKING IN INDONESIA Hisam Ahyani; Haris Maiza Putra; Naeli Mutmainah; Farhatun Sa’diyah; Dien Kalpika Kasih
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/kontan.v1i3.22

Abstract

The Islamic economy implemented in various countries, the delivery of Islamic banking or in Indonesia called Sharia Banking makes an opportunity in the development of Islamic banking in Indonesia, this certainly cannot be separated from Western support. This research wants to reveal how the western world responds to the existence of Islamic banking in Indonesia?; and what is the contribution of the western world to the existence of Islamic banking in Indonesia?. This type of research is normative juridical research. This research is intended to explore the response of the western world to Islamic banking that exists in Indonesia. This research, resulted in that the response of the western world to Islamic banking in Indonesia, namely the Western economic system, is intended to embrace the Islamic economic system in the field of Islamic banking and support the existence of Islamic banking, it is proven that the Western world implements a free business system based on capitalism that prioritizes capital in order to build an economy in the Islamic economic system. Second, the contribution from the western world to the existence of Islamic banking in Indonesia is a necessity that in fact the State of Indonesia is not an Islamic State. However, in its scope, Islamic law in Indonesia in this case the shari'a economy is subject to the national economic system, although in Indonesia itself the sharia economic system and the conventional economy in Indonesia have their own legal umbrella. So that the Islamic economic system in Indonesia until now is an alternative concept (progressive Islamic law) for the economic system in Indonesia that is prosperous, one of which is the capitalist economic system, this is expected to bring positive things from both with restrictions not conflicting with Islamic sharia which comes from the sources of Islamic law, especially the Quran and al-Hadith.  ABSTRAKEkonomi syariah yang diterapkan di berbagai negara, penyelenggaraan perbankan syariah atau di Indonesia disebut Perbankan Syariah menjadikan peluang dalam perkembangan perbankan syariah di Indonesia, hal ini tentu tidak lepas dari dukungan Barat. Penelitian ini ingin mengungkap bagaimana dunia barat menyikapi keberadaan perbankan syariah di Indonesia?; dan apa kontribusi dunia barat terhadap eksistensi perbankan syariah di Indonesia?. Jenis penelitian ini adalah penelitian yuridis normatif. Penelitian ini dimaksudkan untuk menggali respon dunia barat terhadap perbankan syariah yang ada di Indonesia. Penelitian ini, menghasilkan bahwa respon dunia barat terhadap perbankan syariah di Indonesia, yaitu sistem ekonomi Barat, dimaksudkan untuk merangkul sistem ekonomi Islam di bidang perbankan syariah dan mendukung eksistensi perbankan syariah, terbukti bahwa dunia Barat menerapkan sistem bisnis bebas berbasis kapitalisme yang mengutamakan modal dalam rangka membangun ekonomi dalam sistem ekonomi Islam. Kedua, kontribusi dari dunia barat terhadap keberadaan perbankan syariah di Indonesia merupakan suatu keniscayaan yang notabene Negara Indonesia bukanlah Negara Islam. Namun, dalam ruang lingkupnya, hukum Islam di Indonesia dalam hal ini ekonomi syariah tunduk pada sistem ekonomi nasional, padahal di Indonesia sendiri sistem ekonomi syariah dan ekonomi konvensional di Indonesia memiliki payung hukum tersendiri. Sehingga sistem ekonomi Islam di Indonesia sampai saat ini merupakan konsep alternatif (hukum Islam progresif) bagi sistem ekonomi di Indonesia yang makmur, salah satunya adalah sistem ekonomi kapitalis, hal ini diharapkan dapat membawa hal-hal positif baik dari keduanya dengan pembatasan yang tidak bertentangan dengan syariat Islam yang berasal dari sumber-sumber hukum Islam, khususnya Al-Quran dan al-Hadits
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DEMOKRASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DIMEDIASI OLEH BUDAYA ORGANISASI DI UPTD PUSKESMAS BANTARAN KECAMATAN BANTARAN KABUPATEN PROBOLINGGO Puja Agshari Retnaningtyas; Sri Hadiati; M. Jamal Abdul Nasir
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/kontan.v1i3.331

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan demokrasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai Puskesmas Bantaran Kecamatan Bantaran Kabupaten Probolinggo melalui budaya organisasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan metode penelitian ekspalanasi. Sampel yang digunakan berjumlah 50 orang responden pasien pada bulan Juni 2022 di UPTD Puskesmas Bantaran Kabupaten Probolinggo. Analisis yang digunakan adalah analisis jalur (Path Analysis), dengan menggunakan perhitungan SPSS 25 dan Uji Mediasi Sobel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan demokrasi berpengaruh terhadap budaya organisasi, disiplin kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap budaya organisasi, budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, gaya kepemimpinan demokrasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, disiplin kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai
PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN STRUKTUR AKTIVA TERHADAP RISIKO RETURN SAHAM PADA SEKTOR PERBANKAN YANG TERCATAT DI BEI PERIODE 2011-2014 Astrid Aprica Isabella; Rini Loly Yani; Rina Loly Yana
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/kontan.v1i3.306

Abstract

Many banks are liquidated due to the huge debt burden borne by third parties, this can be seen from the failure of the capital structure in the industry. For investors, investing in the world of capital markets is actually full of elements of uncertainty or risk. The investor does not know for sure the results he will get from the investments he makes. This study aims to find out how much the variables of capital structure and asset structure can affect the variable risk of stock returns in the banking sector listed on the IDX for the 2011-2014 period. The research method used is an associative research method, which is a form of research using two or more variables that are connected. While the analysis tool used is multiple linear regression analysis using Eviews 6. The results of the study using the t test showed that the variables of capital structure and asset structure had a significant positive effect on the risk of stock returns in the Banking Sector listed on the IDX. However, the R-Square value of multiple linear regression analysis tests of 0.11031= 11% shows that the model using the free variables of capital structure and asset structure can only explain its effect on bound variables (stock return risk) by 11%, the remaining 89% is influenced by other factors not described in this study. ABSTRAKBanyak bank terlikuidasi akibat beban hutang yang ditanggung pada pihak ketiga sangat besar, hal ini dapat dilihat dari kegagalan struktur modal pada industri tersebut. Bagi investor, melakukan investasi di dunia pasar modal sebenarnya penuh dengan unsur ketidakpastian atau risiko. Investor tidak tahu dengan pasti hasil yang akan diperolehnya dari investasi yang dilakukannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar variabel struktur modal dan struktur aktiva dapat mempengaruhi variable risiko return saham pada sektor perbankan yang tercatat di BEI periode 2011-2014. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian assosiatif yaitu bentuk penelitian dengan menggunakan dua variabel atau lebih yang dihubungkan. Sedangkan alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan Eviews 6. Hasil penelitian dengan menggunakan uji t menunjukkan bahwa variabel struktur modal dan struktur aktiva berpengaruh positif signifikan terhadap risiko return saham pada Sektor Perbankan yang tercatat di BEI. Namun, nilai R-Square dari pengujian analisis regresi linier berganda sebesar 0.11031= 11% menunjukkan bahwa model dengan menggunakan variabel bebas struktur modal dan struktur aktiva hanya dapat menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel terikat (risiko return saham) sebesar 11%, selebihnya 89% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
PENGARUH BEBAN KERJA, STRES KERJA, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA KARYAWAN SPBU 54.811.05 DESA LOKAPAKSA KECAMATAN SERIRIT Ega Rini; Ni Luh Putu Eka Yudi Prastiwi
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/kontan.v1i3.236

Abstract

This study aims to determine the effect of workload, work stress and job satisfaction on turnover intention. The object of this study was the employees of gas station 54,811.05 Lokapaksa Village, Seririt District. The data collection method used is to use field information that is distributed to all employees of the Lokapaksa Village Gas Station furthermore, the data were analyzed using SEM-PLS (Smart Equation Modeling- Partial Least Square) issue 3.0 using the number of respondents used by 36 respondents, the selection of informants used saturated sampling techniques. As a result of the study, the workload has a positive and significant effect on turnover intention in lokapaksa village gas station employees. Then work stress has a positive and significant effect on turnover intention in lokapaksa village gas station employees. Job satisfaction has a negative and insignificant effect on turnover intention in lokapaksa village gas station employees.  ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja, stress kerja serta kepuasan kerja terhadap turnover intention. Objek dari penelitian ini ialah karyawan SPBU 54.811.05 Desa Lokapaksa Kecamatan Seririt. Metode pengumpulan data yang dipakai yaitu memakai informasi lapangan yang disebarkan untuk semua karyawan SPBU Desa Lokapaksa yang selanjutnya data dianalisis memakai SEM-PLS (Smart Equation Modeling- Partial Least Square) terbitan 3.0 menggunakan jumlah responden yang dipergunakan sebesar 36 responden, pemilihan informan memakai teknik sampling jenuh. Akibat penelitian memberikan bahwa beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention di karyawan SPBU Desa Lokapaksa. Lalu stres kerja berpengaruh positif serta signifikan terhadap turnover intention di karyawan SPBU Desa Lokapaksa. Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap turnover intention di karyawan SPBU Desa Lokapaksa.
PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN ETOS KERJA SPIRITUAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS PEKERJAAN UMUM DAN TATA RUANG DI KABUPATEN BULELENG Kadek Darmawan; Ni Luh Putu Eka Yudi Prastiwi
KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis Vol 1, No 3 (2022): KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : KONTAN: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/kontan.v1i3.238

Abstract

The purpose of this study is to analyze the Influence of Work Discipline and Spiritual Work Ethic on Employee Performance in the Public Works and Spatial Planning Office of Buleleng Regency. The data collection required in this study was carried out by means of observation, questionnaires and documentation. This study used a random sampling technique where respondents obtained a total of 73 people consisting of seven fields in the agency. The analytical technique used in this study is a multiple linear regression analysis technique with work discipline and spiritual work ethic as free variables and employee performance as bound variables. After several tests through SPSS 2.5, the results were obtained that the simple linear regression equation in this study was: Y = 1.833 + 0.836X1 + 0.321X2. The constant value is 1,833, which means that if there is no change in the variables of work discipline and spiritual work ethic (Values X1 and X2 are 0) then employee performance is 1,833. The coefesiencence value of labor discipline regression is 0.836, that is to say if the work discipline variable increases by 1% assuming the work discipline variable (X1) and the constant (a) is 0 (zero), then the performance increases by 0.321. This shows that the spiritual work ethic carried out contributes positively to the performance of employees of the Buleleng Regency Public Works and Spatial Planning Office ABSTRAKAdapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk menganalisis Pengaruh Disiplin Kerja dan Etos Kerja Spiritual terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Buleleng. Pengumpulan data yang diperlukan dalam penelitian ini dilakukan dengan cara observasi, kuisioner dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik sampling random yang mana didapatkan responden berjumlah 73 orang yang terdiri dari tujuh bidang di instansi tersebut. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linear berganda dengan Disiplin kerja dan etos kerja spiritual sebagai variabel bebas dan kinerja pegawai sebagai variabel terikat. Setelah dilakukan beberapa uji melalui SPSS 2.5, didapatkan hasil bahwa persamaan regresi linier sederhana pada penelitian ini adalah: Y=1.833 + 0.836X1 + 0.321X2. Nilai konstanta sebesar 1.833, yang artinya jika tidak terjadi perubahan variabel disiplin kerja dan etos kerja spiritual (Nilai X1 dan X2 adalah 0) maka kinerja pegawai adalah sebesar 1.833. Nilai koefesien regresi disiplin kerja adalah 0.836, artinya jika variabel disiplin kerja meningkat sebesar 1% dengan asumsi variabel disiplin kerja (X1) dan konstanta (a) adalah 0 (nol), maka kinerja meningkat sebesar 0.321. Hal tersebut menunjukkan bahwa variabel disiplin kerja yang diterapkan berkontribusi positif bagi kinerja pegawai, sehingga semakin bagus disiplin kerja yang diterapkan maka kinerja pegawai juga akan semakin meningkat. Nilai koefesien regresi etos kerja spiritual adalah 0.836, artinya jika variabel etos kerja spiritual meningkat sebesar 1% dengan asumsi variabel etos kerja sipiritual (X2) dan konstanta (a) adalah 0 (nol), maka kinerja pegawai meningkat sebesar 0.321. Hal tersebut menunjukkan bahwa etos kerja spiritual yang dilakukan berkontribusi positif bagi kinerja pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Buleleng

Page 1 of 1 | Total Record : 5