cover
Contact Name
Wahyuddin S
Contact Email
wahyu@amiklps.ac.id
Phone
+6285299583927
Journal Mail Official
wahyu@amiklps.ac.id
Editorial Address
Kampus STMIK Amika Soppeng, Jalan bukit tujuh wali-wali salotungo, Kota Watansoppeng (90812), Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia.
Location
Kab. soppeng,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
ISSN : 29643988     EISSN : 29643953     DOI : https://doi.org/10.70247/jumistik.v3i1.76
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) di terbitkan oleh Kampus STMIK Amika Soppeng. JUMISTIK terbit 2 edisi per tahun pada bulan Juni dan bulan Desember dengan scope ilmu komputer yang mencakup manajemen informatika, sistem informasi dan teknologi komputer.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)" : 6 Documents clear
Aplikasi Analisis Persepsi Mahasiswa Terhadap Dosen Ihsanulfu'ad Suwandi
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.46

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi penerapan teknologi, khususnya sistem pakar, dalam menganalisis pandangan mahasiswa terhadap dosen di lingkungan pendidikan. Penelitian ini melibatkan pembaruan antarmuka pengguna, partisipasi dosen dalam implementasi, serta memberikan panduan dan pelatihan bagi mahasiswa dan dosen. Pertanyaan pada kuesioner dirancang agar mudah dipahami, dan analisis sentimen diterapkan untuk memahami perasaan mahasiswa terhadap dosen. Evaluasi periodik dengan memperhatikan umpan balik pengguna dilakukan untuk meningkatkan efektivitas sistem. Penghargaan diberikan kepada mahasiswa yang berpartisipasi aktif, sementara kolaborasi dengan dosen bertujuan memperbaiki kualitas pengajaran. Keamanan data menjadi fokus utama dalam penelitian ini. Diharapkan, langkah-langkah ini dapat meningkatkan peran sistem pakar dalam memahami dan memperbaiki hubungan antara mahasiswa dan dosen di konteks pendidikan.
Perancangan Sistem Informasi Pemesanan Barang Berbasis Web Pada Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng Ihsanulfu'ad Suwandi; Ditya Zul Asmi; Zul Rachmat; Muh. Jumadil Wahyu
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.53

Abstract

Sistem informasi terus berkembang seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang sangat cepat dan keberadaan sistem informasi sangat dibutuhkan untuk mendukung kinerja dalam meningkatan efisiensi, efektivitas dan produktivitas berbagai organisasi. Berkas pesanan dan nota pesanan barang merupakan bukti bahwa bidang pada kantor telah melakukan pemesanan pada supplier tertentu. Pokok masalah pada penelitian ini yaitu bagaimana cara membuat sistem informasi yang dapat digunakan dalam pencatatan pemesanan barang barang pada Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini yaitu meminimalisir kesalahan pegawai dalam melakukan penomoran, pencatatan pesanan dan nota pesanan barang. Dalam pembuatan sistem informasi ini peneliti menggunakan beberapa metode diantaranya metode wawancara, observasi dan studi literatur. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu dengan adanya sebuah sistem informasi pemesanan barang berbasis website pada Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng dapat memberikan kemudahan bagi pegawai Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng dalam mengelola data laporan pencatatan pemesanan barang.
Aplikasi Sistem Perpustakaan Berbasis Web Pada SMPN 1 Watansoppeng Nur Fadillah Suprayitno; Sri Wulandari; Arif Darmawan
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.55

Abstract

Perpustakaan adalah institusi yang mengumpulkan pengetahuan tercetak dan terekam, pengolahanya dengan cara khusus guna memenuhi kebutuhan intelektualitas para pengunanya melalui beragam cara interaksi pengatahuan. Perpustakaan SMPN Negeri 1 Watansoppeng memiliki koleksi buku yang cukup banyak, anggota perpustakaan berasal dari siswa-siswi disekolah tersebut. Dalam proses peminjaman buku, pengembalian buku dan pendaftaran anggota masih dilakukan secara manual. Data-data yang dicatat dibuku mulai dari nama siswa, tanggal peminjaman buku dan pengembalian buku, tentunya hal ini memerlukan waktu yang cukup lama dan menggunakan kertas yang sangat banyak. Kekurangan lain dari sistem ini adalah data gampang hilang karena kertas dibuku robek atau bukunya hilang. Berdasarkan permasalahan di atas perpustakaan SMPN 1 Watangsoppeng tersebut Membutuhkan sistem informasi perpustakaan yang dapat memberikan kemudahan kepada petugas perpustakaan dalam proses peminjaman buku, pengembalian buku, pendaftaran anggota, penghitungan denda keterlambatan, pencarian buku dan laporan dalam bentuk softcopy mau pun hardcopy.
Sistem Informasi Surat Tugas Berbasis Website Pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng Sri Wulandari; ZH Nurul Kusumawardhani; Fifi Satriana
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.56

Abstract

Surat menyurat merupakan kegiatan yang selalu dilakukan pada setiap kantor/perusahaan maupun sekolah-sekolah. Surat Tugas termasuk dalam jenis Surat Dinas yang digunakan untuk kepentingan pekerjaan formal seperti instansi dinas dan tugas kantor. Pokok masalah pada penelitian ini yaitu Bagaimana cara membuat suatu sistem informasi surat tugas berbasis website pada kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng yang dapat digunakan untuk mengelola data surat tugas pada kantor Kementerian Agama. Tujuan aplikasi ini agar pegawai dapat meminimalisir kesalahan dalam pembuatan surat tugas. Dalam pembuatan sistem informasi surat tugas ini peneliti menggunakan beberapa metode pengumpulan data diantaranya metode wawancara, observasi dan studi literarur. Sumber data dalam penelitian ini adalah hasil wawancara dari staf unit kepegawaian kantor Kementerian Agama. Adapun hasilnya adalah membuat sebuah Sistem Informasi Surat tugas Berbasis Website pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng yang dapat memberikan kemudahan bagi staf unit kepegawaian pada kantor kementerian Agama dalam pembuatan Surat Tugas.
Sistem Informasi Arsip Digital Surat Keputusan Pada Kantor Pengadilan Negeri Watansoppeng ZH Nurul Kusumawardhani; Nur Fadillah Suprayitno; Khusnul Khatimah
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.57

Abstract

Saat ini tingkat kemajuan teknologi meningkat secara pesat, dengan komputer menjadi salah satu contoh yang paling banyak dimanfaatkan. Kehadiran komputer dapat membantu untuk melakukan pekerjaan lebih mudah, cepat dan tepat terutama pengaruhnya terhadap kinerja suatu instansi. Hal ini menjadi acuan penulis melakukan peneletian atas dasar permasalahan tentang pengolahan data arsip Surat Keputusan di Pengadilan Negeri Watansoppeng yang masih dilakukan pencatatan di buku agenda surat keputusan dan diarsipkan secara hardcopy. Dalam satu tahun dapat terjadi puluhan bahkan ratusan keputusan yang diambil dan dicatat dibuku agenda. Hal ini menjadi kesulitan bagi pegawai pada proses pencarian dokumen Surat keputusan berdasarkan kriteria tertentu. Untuk itu dibutuhkan suatu pengembangan sistem pengarsipan digital yang dapat membantu dan meningkatkan efektivitas pencarian doukumen. Sistem yang akan dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan aplikasi Visual Studio Code sebagai media pengetikan kode program dan MySQL sebagai database. Dalam hal ini Instrumen penelitian yang dilakukan adalah observasi,wawancara dan studi literatur. Sumber data dalam penelitian ini didapat dari hasil wawancara arsiparis pelaksana Kantor Pengadilan Negeri Watansoppeng . Tujuan dari penelitian ini yaitu menghasilkan sebuah aplikasi yang dapat mempermudah dalam proses pengelolan surat keputusan menjadi arsip digital. Metode pengembangan sistem menggunakan System Development Life Cycle (SDLC). Hasil dari pembuatan sistem informasi arsip digital surat keputusan pada kantor pengadilan negeri watansoppeng dapat memudahkan untuk mengelola pengarsipan surat keputusan secara elektronik sehingga pencarian data lebih mudah dan cepat.
Aplikasi Penunjang Keputusan Distribusi Bantuan Kelompok Tani Berbasis Visual Basic Pada Kantor Desa Baringeng Kabupaten Soppeng Zul Rachmat; Asriadi; Nirmaya
Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK) Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknologi Komputer (JUMISTIK)
Publisher : STMIK Amika Soppeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70247/jumistik.v2i2.62

Abstract

Distribusi adalah penyaluran, pembangian, ataupun pengiriman hasil produksi yang dilakukan oleh perusahaan ke konsumen salah satu contoh distribusi yaitu distribusi bantuan kelompok tani. Dalam penelitian ini dilakukan untuk menganalisa distribusi bantuan pada kelompok tani Desa Baringeng, yang dalam proses pendistribusiaan masih dilakukan dengan penyeleksian berkas yang harus melalui beberapa tahap, sehingga memerlukan waktu yang lama dalam seleksi berkas yang di ajukan oleh kelompok tani. Dalam penelitian ini, yang menjadi pokok masalah yaitu bagaimana cara membuat sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk melakukan pendistribusian bantuan kelompok tani yang memiliki fungsi dan kemampuan yang dapat membantu pengolahan data secara efektif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan penelitian kepustakaan. Metode pengembangan sistem menggunakan siklus hidup pengembangan sistem. Hasil dari pembuatan aplikasi penunjang keputusan distribusi bantuan pada kelompok tani berbasis visual basic pada kantor Desa Baringeng kabupaten soppeng, memiliki fungsi dan kemampuan yang dapat membantu pengolahan data secara efektif. Sehingga distribusi bantuan untuk kelompok tani pada Desa Baringeng dapat berlangsung secara efektif dan efesien.

Page 1 of 1 | Total Record : 6