cover
Contact Name
Yunesman
Contact Email
riksjp21@gmail.com
Phone
+6285264454250
Journal Mail Official
yunesman@uis.ac.id
Editorial Address
Perumahan Batu Kasek, Jl. Bandes Batu Kasek. RT/RW : 001/003. Kelurahan : Pagambiran Ampalu Nan XX. Kecamatan : Lubuk Begalung
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Pustaka Robot Sister
Published by Pustaka Galeri Mandiri
Sistem Informasi berbasis Web, Aplikasi Mobile, Sistem Komputer, Jaringan Komputer, Embedded Sistem, Internet of Things (IoT) , Sistem Otomatisasi, Desain Kontrol, Robotika
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si" : 5 Documents clear
Rancang Bangun Monitoring dan Peringatan Dini Banjir Berbasis Internet Of Things (IoT) di Pusdaplops PB BPBD Sumatera Barat Reza Nofrialdi; Ikhsan Ikhsan
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v1i1.322

Abstract

Banjir adalah bencana alam yang terjadi akibat banyak faktor, salah satu penyebab terbesar terjadinya banjir adalah besarnya volume air yang mengakibatkan meluapnya air sungai. Musibah banjir yang terjadi tidak dapat disangka, banyak kerugian yang disebabkan oleh banjir seperti kerusakan terhadap perangkat elektronik, kehilangan harta benda bahkan sampai kehilangan nyawa yang disebabkan karena lambat atau tidak adanya informasi peringatan  dini (early  warning) kepada masyarakat saat akan terjadinya banjir. Oleh sebab itu merancang suatu sistem yang bertujuan untuk memonitoring dan notifikasi dini level ketinggian air berbasis Internet of Things Telegram. Sistem monitoring ketinggian permukaan air berbasis IoT ini dilakukan dengan mengimplementasikan sensor ultrasonik dan modul Esp8266, modul Esp8266 mentransfer data dari kontroler NodeMCU Esp8266 ke IoT Telegram. Sensor ultrasonik membaca jarak pantulan ke permukaan air dan menghasilkan data, lalu data yang telah di dapat dari sensor ultrasonik di proses oleh NodeMCU Esp8266, selanjutnya Esp8266 mengirim data yang sudah diproses ke IoT Telegram. Alat ini menentukan level-level status ketinggian air yaitu level status “AMAN”, “WASPADA”, dan “BAHAYA”, pada saat level status bahaya maka kontroller akan mengirim data secara otomatis ke Telegram sehingga menghasilkan sebuah notifikasi status banjir tersebut. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah membangun sebuah sistem monitoring ketinggian banjir. Sistem ini dapat memberitahu situasi ketinggian permukaan air melalui telegram. Untuk peneliti selanjutnya diharapakan nanti alat ini dapat dikembangkan menjadi alat yang bisa mengendalikan atau mengontrol ketinggian permukaan air melalui android.
Smart Home Berbasis Internet Of Things dan Mobile Application pada Pustaka Galeri Mandiri Padang Hajarul Ihsan; Ikhsan Ikhsan; Rini Asmara
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v1i1.331

Abstract

SmartHome merupakan gabungan antara teknologi dan pelayanan pada lingkungan rumah atau bangunan dengan tujuan meningkatkan efesiensi, kenyamanan dan keamanan. Sistem SmartHome terdiri dari perangkat kendali, monitoring dan otomatisasi perangkat. Pada SmartHome, beberapa perangkat atau peralatan rumah yang dapat diakses melalui aplikasi android blynk yang terhubung dengan internet. Sistem SmartHome pada sisi kendali dan pemantauan masih belum mendukung multiple platform dan masih dalam kontrol perangkat yang terbatas. Sehingga dalam implementasinya masih dalam beberapa kontrol perangkat saja seperti lampu dan pagar/pintu sliding. Pada penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat sistem yang dapat diakses dari mana saja berbasis IoT. Metodologi penelitian menggunakan metodologi eksperimental. Dalam implementasinya menggunakan aplikasi android Blynk untuk pengiriman data ke server dan modul NodeMCU v2 sebagai web server dan juga sebagai upload data ke relay. Hasil penelitian, dalam akses dapat dilakukan di dalam rumah maupun di luar rumah. Hasil pengujian, di dalam rumah dapat dilakukan langsung dengan mengakes pada NodeMCU v2 secara intranet dan bila diakses dari luar dapat dilakukan melalui aplikasi android Blynk melalui internet
Implementasi Teknologi Biometrical Identification untuk Login Hotspot Novinaldi Novinaldi; Indra Putra
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v1i1.358

Abstract

Implementasi atau penerapan teknologi biometrical identification bisa menjadi solusi untuk melakukan proses autentikasi password wifi dengan cepat dan aman. Hal seperti ini juga diharapkan dapat diterapkan di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Andalas, dimana user tidak akan kesulitan untuk mendapatkan password untuk login ke wifi. Sistem yang diajukan peneliti adalah user yang sudah terdaftar sidik jarinya. Pada Skripsi ini dirancang dan dibuat suatu sistem otomatis dengan mengimplementasikan alat pembaca sidik jari (biometrical). Proses Pendaftaran sidik jari baru secara sederhana cara kerja sensor fingerprint adalah dengan merekam dan membaca sidik jari sesorang. Maka sebelum menggunakan alat fingerprint untuk berbagai kebutuhan, hal yang pertama kita perlu lakukan adalah merekam pola sidik jari penggunanya terlebih dahulu. Perekaman dilakukan agar alat sensor fingerprint dapat mengenali sidik jari, kemudian mencocokan data atau melakukan identifikasi penggunanya. Penelitian ini telah berhasil membangun aplikasi untuk login hotspot dengan teknologi biometrical identification. Hasil dari penelitian ini dapat mempermudah client dalam mendapatkan kode login hotspot di tempat yang mengunakan teknologi ini dan ada wifi hotspotnya dengan teknologi biometrical identification.   
Monitoring Kepuasan Konsumen Central Service dengan Penerapan Sistem Informasi E-Survey Berbasis Web Dona Kurnia; Jhony Pranata
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v1i1.397

Abstract

Monitoring kepuasan konsumen melalui sistem informasi E-Survey ditujukan untuk memonitoring kepuasan konsumen terhadap layanan yang diberikan suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa seperti Ahass Central Service 1 Bukittinggi. Monitoring kepuasan konsumen dilakukan melalui suatu aplikasi yang dirancang khusus untuk memonitor tingkat kepuasan konsumen dengan metode elektronik survey dimana survey dilakukan melalui media online sehingga konsumen dapat menjawab kuesioner secara digital yang dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja tanpa harus datang ke central service. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam pengembangan sistem informasi E-Survey adalah model pengembangan (Research and Development/R&D) yaitu suatu metode yang digunakan untuk mengembangkan suatu produk baru atau menyempurnakan produk yang telah ada. Sistem informasi E-Survey berbasis web menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL. Melalui aplikasi E-survey ini dapat membantu perusahaan dalam meningkatkan pelayanan kepada konsumen.
Penerapan Server E-Mail dengan Mail Server Menggunakan Linux Berbasis Web Dasman Johan; Mulyanto Mulyanto
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 1 No 1 (2023): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v1i1.409

Abstract

E-mail sangat berperan penting dalam berbagai aspek dalam sebuah perusahaan maupun instansi pendidikan. Penggunaan e-mail pada di kampus XYZ sudah terlaksana, namun terkoneksi dengan hosting. Pada umumnya fasilitas yang ada pada hosting bersifat terbatas. Sehingga untuk penggunaan e-mail jadi terbatas dan tidak bisa mengaturnya sesuai kebutuhan. Oleh karena itu perlu adanya mail server dan webmail sendiri sehingga dapat mengatur bagaimana sistem pengiriman, penerimaan, dan pengelolaan e-mail dapat berjalan sesuai kebutuhan. Metodologi yang digunakan adalah penelitian lapangan, penelitian perpustakaan dan penelitian laboratorium. Adapun hasil dari tugas akhir ini adalah server yang dikonfigurasi sebagai mail e-mail yang bisa diatur sesuai kebutuhan untuk pengiriman, penerimaan dan pengelolaan e-mail, serta roundcube sebagai webmail untuk memudahkan client yang akan mengakses server e-mail ini.

Page 1 of 1 | Total Record : 5