cover
Contact Name
Lukman Cahyadi
Contact Email
lukman.cahyadi@esaunggul.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalekonomi.ueu@esaunggul.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Published by Universitas Esa Unggul
ISSN : 20878133     EISSN : 2528326X     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi is intended to be the journal for publishing articles reporting the results of research on Economic and Business manuscripts in the areas: - Marketing - Finance Management - Strategic Management - Operation Management - Human Resource Management - Financial and Accounting - Management Accounting Jurnal Ekonomi accepts articles in any related subjects and any research methodology that meets the standards established for publication in the journal. The primary audiences are academicians, graduate students, practitioners, and others interested in economic research.
Articles 17 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic" : 17 Documents clear
ANALISIS PERAN AFFILIATED COMMISSIONER DALAM PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE PADA BISNIS KELUARGA Sitardja, Meco; Lesmana, Iwan; Rumondang P, Safrida; Biantara, Dheny; Handayani, Sri
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4831

Abstract

This study aims to analyze the role of the board of commissioners in the implementation of Good Corporate Governance in family businesses. This study analyzed 18 research samples using purposive sampling method. In addition, this study uses an empirical normative approach. The results of the study indicate that the implementation of Good Corporate Governance in affiliated commissioner is quite good in the aspect of Responsiveness and Fairness. In further research, measurements of Good Corporate Governance can be added to several measurements of the ASEAN Governance Scorecard which include details of aspects that need to be carried out in supervision such as financial control, operational performance, risk management, internal control and performance appraisal of directors.
PENGARUH KOMPENSASI DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT MARUKI INTERNASIONAL INDONESIA MAKASSAR Pramadanu, Ahmad; Syarifuddin, Syarifuddin
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4718

Abstract

Effective compensation can help companies motivate and attract employees to always improve their performance. Leadership is an important part in an organization or company to achieve all the performance targets set by the company. PT Maruki Internasional Indonesia has 241 employees, and with such a large number of employees good management is needed by the company, so as to create efficiency and effectiveness in achieving organizational goals. The purpose of this study was to analyze and determine whether compensation and leadership have an effect on employee performance at PT Maruki Internasional Indonesia Makassar.This study is a descriptive and causal research because this study aims to analyze the relationship between variables that describe the results of research using quantitative methods. The sampling technique used in this study is probability sampling with simple random sampling, because the number of population is known, then in determining the number of samples using the Slovin formula, with the results of the sample involving 71 respondents. The data analysis technique used descriptive analysis and multiple linear regression analysis.Based on the results of the descriptive analysis of the Compensation, Leadership and Employee Performance variables as a whole, the magnitude of the influence of Compensation and Leadership is 75.8% and the remaining 24.2% is influenced by other variables not examined in this study. Partially, compensation and leadership have a significant effect on employee performance at PT Maruki Internasional Indonesia Makassar. Keywords: Compensation, Leadership, Employee Performance
RENCANA STRATEGI PEMASARAN KATEGORI PRODUK “RAINBOW SERIES” PT KREASI KRISPI INDONESIA “SUNKRISPS” TAHUN 2021-2023 Rakhmania, Adinda Sharfina
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4559

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk membuat strategi pemasaran untuk produk kategori “Rainbow Series” PT Kreasi Krispi Indonesia (Sunkrisps) periode tahun 2021 sampai 2023 dengan berfokus pada target pasar ibu berusia dewasa muda yang berdomisili di Indonesia. Dengan menggunakan metode penelitian mix method antara kuantitatif dan kualitatif dihasilkan penetapan strategi pemasaran yang akan dijalankan sesuai prioritas adalah market penetration, market development, dan terakhir product extension, dengan mengimplementasikan beberapa program kegiatan promosi seperti iklan, promosi penjualan, event & experiences, hubungan masyarakat dan publisitas, pemasaran online dan media sosial, serta pemasaran langsung dan database. Penelitian kemudian menyarankan agar penelitian berikutnya sebaiknya dapat berfokus pada target pasar yang berdomisili di luar Indonesia dan/ atau bukan kategori ibu berusia dewasa muda
PENGARUH KINERJA KEUANGAN, STRUKTUR MODAL, DAN TATA KELOLA PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BEI Rosalina, Linda; Hairunnisa, Hairunnisa; Annisa, Annisa; Islam, Annisa Izzati; Leon, Farah Margaretha
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4400

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah kinerja keuangan, struktur modal, dan tata kelola perusahaan benar-benar dapat mempengaruhi nilai perusahaan tersebut. Variabel independen dalam penelitian ini adalah kinerja keuangan, struktur modal, dan tata kelola perusahaan sedangkan variabel dependennya adalah nilai perusahaan. Studi ini mengumpulkan data dari 21 perusahaan sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan periode penelitian 5 tahun (2016-2020) dan menggunakan model regresi berganda untuk pengujiannya. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan yang diukur dengan pertumbuhan penjualan dan pertumbuhan pendapatan, tingkat pengembalian aset (ROA), struktur modal serta tata kelola perusahaan yang di ukur dengan struktur kepemilikan, kepemilikan manajerial, dan komisaris independen tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Sedangkan tata kelola perusahaan yang di ukur dengan dewan direksi, kepemilikan institusional, komite audit, dan dewan komisaris berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian ini dapat digunakan bagi manajer keuangan dalam pengambilan keputusan yang akan lebih meningkatkan nilai perusahaan dan bagi investor untuk memperhatikan komponen apa saja yang harus diperhatikan saat menilai perusahaan mana yang akan dipilih untuk berinvestasi. Dalam kebaruan studi ini, dewan komisaris dan komisaris independen ditambah untuk mengukur variabel independen yaitu tata kelola perusahaan agar pengukuran bisa dibedakan dari penelitian-penelitian sebelumnya.
Studi Literature Dampak Penerapan Kebijakan Pemerintah Dalam Penanggulangan Pandemi Covid-19 Terhadap Transaksi Belanja Daring Melalui Aplikasi Shopee Lianti, Monica Wahyu
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4381

Abstract

AbstrakSejak adanya pandemi Covid-19 ini situs E-commerce atau berbelanja secara online semakin marak dan banyak digunakan dikalangan masyarakat Indonesia. Adanya penyebaran virus Covid-19 dan pemerintah meberlakukan PSBB hingga PKKM membuat para konsumen melakukan transaksi jual-beli dari dalam rumah.  Penelitian yang digunakan adalah metode kajian pustaka dengan pengumpulan data menggunakan studi literature yang berasal dari jurnal, dan sumber-sumber lain yang relevan. Hasil penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku konsumen berbelanja online melalu situs E-commerce Shopee pada masa Pandemi Covid-19.Kata Kunci: Pandemi Covid-19, Pengguna Platform Shopee
IDENTIFIKASI FAKTOR PENENTU MINAT BELI PADA PRODUK KECANTIKAN HIJAU Kusuma, Jessy Wijaya; Fadli, Jul Aidil
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4373

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengidentifikasi pengaruh produk hijau dan citra merek hijau terhadap minat beli produk hijau pada produk kecantikan. Isu lingkungan hidup disertai berbagai kampanye dan instruksi pemerintah dalam pengelolaan kerusakan lingkungan hidup mendorong preferensi konsumen dan produsen untuk mengkonsumsi dan memproduksi produk berkonsep ramah lingkungan. Keterbatasan penelitian dan kontradiksi dari penelitian sebelumnya mendorong penulis untuk mengetahui pengaruh produk hijau, citra merek hijau dan minat beli produk hijau dalam tren pemasaran hijau yang sedang berkembang di Indonesia saat ini. Data yang digunakan adalah data primer dengan kuesioner yang dikumpulkan dari 120 responden di Jabodetabek. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode non probability sampling dengan teknik purposive sampling yang kriteria sampel adalah perempuan berusia mulai dari 18 tahun, mengetahui dan menyukai produk perawatan kecantikan yang berhubungan dengan produk hijau. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk hijau dan citra merek hijau akan bersama-sama mempengaruhi minat beli produk hijau dalam upaya pemasaran hijau. Sementara itu, hubungan antara produk hijau dan minat beli produk hijau perlu dimediasi oleh citra merek hijau. Hal ini memberikan masukan kepada produsen produk hijau khususnya pada industri perawatan kecantikan bahwa citra merek hijau menjadi hal yang penting dan krusial untuk menarik perhatian konsumen dalam rangka meningkatkan minat beli calon konsumen terhadap produk hijau. Kata kunci : produk hijau, citra merek hijau, minat beli produk hijau
Analisis Komparatif Preferensi Konsumen dalam Belanja Online Parengkuan, Stephanie; Nurhasanah, Nina
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4345

Abstract

Consumers have become a demanding target and an important factor to running fashion business. Fashion is accepted by the consumers and influences their behavior in many ways to buy a new product. Shopping is an activity that certainly done because of need or simply to fulfill a desire. The aim of this study was to analyze consumer preferences in online shopping between Tokopedia and Shopee based on price factor, website quality, product diversity and convenience. This research was conducted by quantitative method, which uses primary data obtained through questionnaires and uses Independent Sample t-test as an analysis tool. Analysis and discussion of this study found that there were significant differences between Tokopedia and Shopee as measured by the price and diversity of products, and there was no significant difference measured from the factors of website quality and convenience. From these results also showed the average consumer preference is more dominant on Tokopedia than Shopee in terms of price, website quality and product diversity, while Shopee has a way of comfort greater than Tokopedia. This means that consumers prefer to buy at Tokopedia stores rather than Shopee, but Shopee can survive by attracting consumers with its convenience. With the current study of research, the advice applied in this study is that consumers are attracted to the website that are profitable for them and ultimately lead them to shopping online. Konsumen telah menjadi target utama dan faktor penting untuk menjalankan bisnis fashion. Fashion diterima oleh konsumen dan mempengaruhi perilaku mereka dalam banyak cara untuk membeli produk baru. Belanja adalah suatu kegiatan yang pasti dilakukan karena perlu atau hanya untuk memenuhi keinginan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis preferensi konsumen dalam berbelanja online antara Tokopedia dan Shopee berdasarkan faktor harga, kualitas website, keragaman produk dan kenyamanan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif, yang menggunakan data primer yang diperoleh melalui kuesioner dan menggunakan Independent Sample t-test sebagai alat analisis. Analisis dan diskusi dari penelitian ini menemukan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara Tokopedia dan Shopee yang diukur oleh harga dan keragaman produk, dan tidak terdapat perbedaan yang signifikan diukur dari faktor kualitas website dan kenyamanan. Dari hasil ini juga menunjukkan rata-rata preferensi konsumen lebih dominan pada Tokopedia dari pada Shopee dalam hal harga, kualitas website dan keragaman produk, Sedangkan Shopee memiliki cara kenyamanan lebih besar dari Tokopedia. Artinya konsumen lebih suka membeli di toko Tokopedia daripada Shopee, namun Shopee dapat bertahan dengan menarik konsumen dengan kenyamanannya. Dengan studi tentang penelitian saat ini, saran yang diterapkan dalam penelitian ini adalah bahwa konsumen tertarik terhadap situs penjualan yang menguntungkan bagi mereka dan akhirnya menyebabkan kecenderungan untuk berbelanja online.
ANALISA PENGARUH COMPENSATION DAN JOB STRESS TERHADAP JOB PERFORMANCE MELALUI JOB SATISFACTION SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA KARYAWAN GENERASI MILENIAL P, Panca Dias; Ulfian, Fikril Fathu; R, Retno Andita; F, Aulia Fikri; N, Siti Faridah; G, Andreas Wahyu; Mariani, Evi
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4325

Abstract

Generasi milenial menyusun sekitar 38% total angkatan kerja di Indonesia. Generasi ini akan menggantikan generasi sebelumnya di dunia kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisa pengaruh compensation dan job sress terhadap job performance dengan job satisfaction sebagai variable intervening pada karyawan generasi milenial. Penelitian ini menggunakan sampel atas karyawan generasi milenial yang bekerja di DKI Jakarta. Penelitian dilakukan dengan kuesioner berupa data dan analisa variabel sesuai dengan hubungan hipotesisnya serta diolah menggunakan program AMOS-21. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa compensation berpengaruh negatif terhadap job performance, namun berpengaruh positif terhadap job satisfaction. Sedangkan job stress berpengaruh negatif terhadap job satisfaction, namun berpengaruh positif terhadap job performance. Sementara itu job satisfaction berpengaruh positif terhadap job performance. Dari hasil penelitian dapat dikatakan bahwa bahwa variable yang berpengaruh positif terhadap job performance pada karyawan generasi milenial adalah variable job stress dan job satisfaction.
FAKTOR YANG MEMPENGARUHI IMPULSE BUYING Hafidz, Gilang Pratama; Tamzil, Fachmi
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.4152

Abstract

Perubahan gaya beli dari offline menjadi online membuat banyak ritel modern kalah bersaing sehingga menurunkan penjualan secara massive di pusat-pusat perbelanjaan. Situasi tersebut mendorong pelaku industri untuk dapat menemukan breakthrough dalam meningkatkan penjualan pada outlet-nya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat meningkatkan impulse buying sehingga dapat memberikan landasan empiris dalam pengambilan keputusan oleh pelaku usaha ritel untuk dapat meningkatkan penjualannya secara intensif. Data primer dikumpulkan sebanyak 360 responden dengan purposive sampling menggunakan kuesioner. Hipotesis diuji menggunakan metode structural equation modelling. Berdasarkan output uji statistic, disimpulkan bahwa pembeli yang berbelanja secara offline dapat berbelanja secara seketika saat merasakan positive emotion yang dipengaruhi oleh pengaruhi lingkungan sosial dan tampilan serta visual merchandising outlet perbelanjaannya. Dari penelitian ini didapatkan juga bahwa konsumen tidak melibatkan product involvement, product knowledge dan social lifestyle dalam melalukan pembelanjaan. Penelitian ini terbatas pada sebaran dan klaster demografi yang tidak luas, penelitian lanjutan dibutuhkan guna memberikan landasan empiris yang lebih komprehensif.Kata  kunci:  Impulse  Buying, Visual Merchandising, Product Involvement, Product Knowledge, Social Lifestyle.
KETERBUKAAN PERDAGANGAN DAN SKILL PREMIUM : BUKTI EMPIRIS DI INDONESIA Heldini, Noorish
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 12, No 02 (2021): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v12i02.3659

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengestimasi dampak keterbukaan perdagangan terhadap skill premium bedasarkan intensitas teknologi. Keterbukaan perdagangan dalam penelitian ini diukur dengan investasi asing (FDI). FDI umumnya ikut membawa teknologi yang digunakan di negara di negara asal. Ketika investasi asing masuk dari negara maju yang memiliki tingkat teknologi lebih tinggi ke negara berkembang yang memiliki tingkat teknologi lebih rendah, negara berkembang akan mengalami peningkatan teknologi. Karena teknologi umumnya berkomplementer dengan tenaga kerja ahli, masuknya investasi asing dari negara yang memiliki teknologi lebih tinggi menyebabkan perubahan struktur permintaan tenaga kerja dimana permintaan tenaga kerja ahli lebih tinggi dari tenaga kerja tidak ahli (skill premium naik). Penelitian ini ikut mempertimbangkan intensitas teknologi yang digunakan karena diduga intensitas teknologi membawa dampak yang berbeda antar perusahaan. Untuk menjawab hal tersebut, penelitian ini  Menggunakan data level perusahaan sektor manufaktur tahun 2003-2015, hasil FE-IV menunjukkan bahwa dampak keterbukaan perdagangan melalui variable FDI menunjukkan bahwa perusahaan yang menerima investasi asing minimal 10 persen memiliki skill premium yang lebih tinggi, baik perusahaan yang berada di industri berintensitas teknologi tinggi maupun industri berintensitas teknologi rendah.Kata kunci : ketimpangan upah, keterbukaan perdagangan, skill premium, investasi asing

Page 1 of 2 | Total Record : 17