cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Pythagoras: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
ISSN : 19784538     EISSN : 2527421X     DOI : 10.21831
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2: Desember 2006" : 1 Documents clear
Internet Virtual Storage sebagai Alternatif Penyimpanan Data Kuswari Hernawati
PYTHAGORAS Jurnal Pendidikan Matematika Vol 2, No 2: Desember 2006
Publisher : Department of Mathematics Education, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.633 KB) | DOI: 10.21831/pg.v2i2.534

Abstract

Hampir seluruh aspek kehidupan manusia saat ini tidak dapat dilepaskan dari teknologi, khususnya teknologi komputer. Revolusi Teknologi Informasi(TI) ikut mengubah perilaku masyarakat modern yang mencoba masuk dan menghirup atmosfer sebuah kebudayaan baru, suatu kecenderungan terciptanya “masyarakat tanpa kertas”. Untuk menuliskan suatu dokumen, orang cenderung sudah meninggalkan mesin ketik manual dan sudah digantikan perannya oleh komputer. Selain itu pengarsipan data sudah mulai meninggalkan kertas, dan menyimpannya dalam media penyimpanan seperti disket, CD, hardisk dan sebagainya. Banyaknya kejadian seperti kerusuhan, bencana alam yang terjadi misalnya gempa bumi, banjir yang menghancurkan gedung-gedung perkantoran yang sekaligus menghancurkan komputer beserta data-data didalamnya, telah memunculkan alternatif penyimpanan data dengan memanfaatkan TI,  yaitu dengan metode penyimpanan data di server, yang back-upnya bisa dibuat dalam beberapa versi dan bisa dilindungi dengan sistem keamanan berlapis.    Beberapa cara yang dapat digunakan diantaranya adalah dengan memanfaatkan fasilitas email dan menggunakan layanan perusahaan penyedia internet service storage. Perusahaan penyedia layanan bertugas menyimpan dan membackup data yang dikirimkan pada server mereka, dengan demikian data yang tersimpan dapat diambil, diakses kembali kapanpun dan dimanapun berada selama masih terhubung ke internet.    Perlu diingat bahwa keamanan data di email tidaklah 100% terjamin dan selalu ada resiko terbuka untuk umum, dalam artian semua isinya dapat dibaca oleh orang lain. Hal ini disebabkan oleh karena data itu akan melewati banyak server sebelum sampai di tujuan. Tidak tertutup kemungkinan ada orang yang menyadap data yang dikirimkan tersebut.  Untuk itu data dapat diamankan dengan melakukan teknik pengacakan atau enkripsi. Begitu juga pada  internet service storage, meskipun penyedia layanan sudah melakukan pengamanan dengan secure http (https), tak ada salahnya apabila dilakukan pengamanan sendiri terhadap data dengan cara dienkripsi.Kata kunci : email, internet service storage

Page 1 of 1 | Total Record : 1