cover
Contact Name
Made Gautama Jayadiningrat
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalipaindonesia@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia
ISSN : 2615742X     EISSN : 26157438     DOI : -
Core Subject : Education,
As an international, multi-disciplinary, peer-refereed journal, the scope of this journal is in learning and instruction area which provides a platform for the publication of the most advanced scientific researches in the areas of learning, development, instruction and teaching at Science Education. The journal welcomes original empirical investigation. The papers may represent a variety of theoretical perspectives and different methodological approaches. They may refer to any age level, from infants to adults and to a diversity of learning and instructional settings, from laboratory experiments to field studies. The major criteria in review and the selection process concerns the significance of the contribution to the area of learning and instruction. Instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational, technology, and educational development at Science Education.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 2 (2018)" : 5 Documents clear
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SAINS TEKNOLOGI MASYARAKAT (STM) TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS DAN SIKAP ILMIAH SISWA SMP Jamilah Jamilah; Sadia.I. W; Suma. K
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.275 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis perbedaan keterampilan berpikir kritis dan sikap ilmiah antara siswa yang belajar dengan model pembelajaran sains teknologi masyarakat (MPSTM) dan siswa yang belajar model pembelajaran langsung (MPL), (2) menganalisis perbedaan keterampilan berpikir kritis antara siswa yang belajar dengan MPSTM dan siswa yang belajar dengan MPL, (3) menganalisis perbedaan sikap ilmiah antara siswa yang belajar dengan MPSTM dan siswa yang belajar dengan MPL. Penelitian ini merupakan kuasi eksperimen, dengan rancangan penelitian non equivalent pretest postest control group design. Data yang diperoleh dianalisis dengan statistik deskriptif dan MANOVA satu jalur. Berdasarkan hasil analisis, ditemukan hasil sebagai berikut. Pertama, ada perbedaan yang signifikan antara model pembelajaran terhadap keterampilan berpikir kritis dan sikap ilmiah secara bersama-sama (F=30,194; p<0,05). Kedua, terdapat perbedaan yang signifikan keterampilan berpikir kritis antara kelompok siswa yang belajar dengan MPSTM dan kelompok siswa yang belajar dengan MPL (F=37,078; p<0,05). Hasil pengujian LSD diperoleh µi - µj >LSD dengan µi - µj = 0,16 dan LSD =0,052, artinya Hasil pengujian LSD diperoleh µi - µj >LSD dengan µi - µj = 0,16 dan LSD =0,052, artinya keterampilan berpikir kritis siswa kelompok MPSTM lebih baik dengan siswa kelompok MPL. Ketiga, terdapat perbedaan yang signifikan sikap ilmiah antara kelompok siswa yang belajar dengan MPSTM dan kelompok siswa yang belajar dengan MPL (F=28,567; p<0,05). Hasil pengujian LSD diperoleh µi- µj >LSD dengan µi- µj = 0,20 sedangkan LSD = 0,073, dengan demikian dapat dikatakan bahwa sikap ilmiah siswa kelompok MPSTM lebih baik dengan siswa kelompok MPL. Kata kunci : sains teknologi masyarakat, keterampilan berpikir kritis, sikap ilmiah. AbstractThis study aimed at (1) finding out and analyzing the difference between student’s critical thinking skills and student’s scientific attitude among the students who were taught by Science Technology and Society (STS) and those who were taught by convensional learning (CL), (2) finding out and analyzing the difference of student’s critical thinking skills between the students who were taught by STS and CL, (3) finding out and analyzing the difference of student’s scientific attitude between the students who were taught by STS and CL.This study was a quasi eksperiment research with non equivalent pretest posttest control group design. The data obtained were analyzed by MANOVA One Path. The result showed that : First, there was a significant effect between learning model on critical thinking skills and student’s scientific attitude (F=30,194; p<0,05). Second, there was a significant difference of student’s critical thinking skills between the students who were taught by STS (F=37,078; p<0,05). Based on the testing of LSD obtained with ǀµ i- µjǀ >LSD while ǀµi - µjǀ = 0,16 and LSD = 0,052, so the critical thinking skills of students concluded differ significantly between groups STS with CL. Third, there was a significant difference of students’ scientific attitude between the students who were taught by STS (F=28,567; p<0,05). Based on the testing of LSD obtained with ǀµ i- µjǀ >LSD while ǀµ i- µjǀ = 0,20 and LSD = 0,073, so the conclusion of the scientific attitude of students differ significantly between groups STS with CL. Keyword : science technology and society, student’s critical thinking skills, student’s scientific  attitude
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM POSING BERBANTUAN ASESSMEN PORTOFOLIO TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA I.K. A. Winaya Winaya; I G. Margunayasa; I N. Kusmariyatni
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.409 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara siswa kelas V yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Problem Posing berbantuan asesmen portofolio dan siswa kelas V yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional pada siswa SD di Gugus IV Kecamatan Sukasada Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018.Penelitian ini berjenis eksperimen semu dan menggunakan rancangan non-equivalent post-test only control group design. Berdasarkan hasil dari pelaksanaan penelitian diperoleh hasil rata-rata kelompok ekperimen sebesar 22,36, sedangkan pada kelompok kontrol memperoleh rata-rata skor sebesar 16,83. Berdasarkan kategori data hasil belajar IPA diketahui bahwa hasil belajar IPA pada kelompok eksperimen termasuk ke dalam kategori sangat tinggi, sedangkan data hasil  belajar IPA kelompok kontrol termasuk ke dalam kategori sedang.Berdasarkan analisis diperoleh thitung = 5,07, dan ttabel = 2,04. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasi belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Problem Posing berbantuan asessmen portifolio dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvesional pada siswa kelas V semester Genap di SD Gugus IV Kecamatan Sukasada tahun pelajaran 2017/2018. Kata kunci: Asessmen Portofolio, IPA, Problem Posing Abstract This research was aimed to determinated the significant different between the outcome of sience learning of the students who are taught with problem possing learning model assisted by portofolio assessment and of students taught by convencional learning in grade V students in elementary school of gugus IV Sukasada Distric. This research is quasi experimental and using non equivalent post test only control group design. Based on research gained average score amount 22,36 while in control group gained average score amount 16,83. Based on data category outcome of sience learning noted that data experimental category including to very high category. While data learning sience in group control including to medium category. Based on analysis gained tcount = 5,07, dan ttable = 2,04. That means there were differentce of outcome of sience learning between students who had been taught with problem posing asissted by portofolio assessment and student with conventional learning in the grade five students in elementary school of gugus IV Sukasada Districk in academic year 2017/2018. Keywords: Portofolio Assessment, Sience, Problem Possing
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN FISIKA SMK DENGAN SETTING PROJECT BASED LEARNING (PjBL) UNTUK MENGEMBANGKAN SOFT SKILL SISWA Ni Made Sruti Rahayu; I Wayan Sadia; Ni Made Pujani
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (168.613 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan menghasilkan perangkat pembelajaran fisika SMK dengan setting project based learning (PjBL) yang valid, praktis dan efektif dalam mengembangkan soft skill siswa. Metode yang digunakan adalah Ressearch and Development (R&D) mengacu pada model 4-D yang disarankan Thiagarajan dengan tahapan yaitu define, design, develop, dan disseminate. Populasi dalam penelitian ini siswa kelas X kelompok teknologi SMK Negeri 1 Susut pada tahun pelajaran 2014/2015 (N= 51). Sampel dalam penelitian adalah siswa kelas X bidang keahlian Teknologi dan Rekayasa (n = 33) yang diambil dengan teknik random sampling. Data dikumpulkan menggunakan lembar validasi perangkat, lembar observasi keterlaksanaan, angket respon guru dan angket respon siswa. Data tentang validitas dan kepraktisan perangkat yang telah terkumpul dianalisis secara deskriptif, sedangkan data keefektifan dalam mengembangkan soft skill dianalisis menggunakan uji- t pihak kanan dengan α sebesar 0,05. Hasil penelitian menunjukkan 1) perangkat pembelajaran yang dikembangkan berada pada kategori sangat valid dengan rata-rata 3,56, 2) kepraktisan perangkat pembelajaran berada pada kategori sangat praktis dengan rata-rata 3,7, dan 3) Keefektifan perangkat pembelajaran berada pada kategori sedang (efektif) dalam meningkatkan soft skill siswa. Soft skill siswa setelah pembelajaran lebih baik setelah diterapkannya perangkat pembelajaran daripada sebelum diterapkannya perangkat pembelajaran fisika SMK dengan setting project based learning. Kata kunci: Perangkat pembelajaran fisika SMK, Project Based Learning, soft skill. AbstractThis research is aimed at generating vocational physics learning device with project based learning settings (PjBL) is valid, practical and effective in developing students' soft skills. The method used is Ressearch and Development (R & D) with reference to the 4-D model suggested Thiagarajan . The population in this study first class technology group SMK Negeri 1 Susut  in the school year 2014/2015 (N = 51). Samples were students of first class of expertise Technology and Engineering (n = 33) were taken by random sampling technique. Data were collected using the validation sheet, observation sheet, teacher questionnaire responses and student questionnaire responses. Data of validity and practically were analyzed using descriptive and effectiveness with right t-test α of 0.05. The results showed that 1) the developed learning device that are in the category of very valid with an average of 3.56, 2) the practicaly of learning tools that are in the category of very practical with an average of 3.7, and 3) the effectiveness of the learning device in the medium category (effective) to developing the students' soft skills. Student soft skills of students after implementation better than before the implementation of vocational physics learning device with setting Project Based Learning. Key words: Vocational physics learning device, Project Based Learning, soft skills.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE BERBASIS LOCAL GENIUS TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN IPA SISWAKELAS IV SD Ni Luh Heni Mirayanti; I Kt. Adnyana Putra; D.B.Kt. Ngr. Semara Putra
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (150.041 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan model pembelajaran Learning Cycle berbasis Local Genius terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas IV SD Gugus VIII Mengwi Badung Tahun Ajaran 2017/2018. Jenis penelitian yang digunakan yaitu eksperimen semu dengan bentuk desain nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV semester genap di Gugus VIII Mengwi Badung berjumlah 241 orang siswa. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas IVB SD No. 3 Mengwi yang berjumlah 33 orang siswa sebagai kelompok eksperimen dan siswa kelas IV SD No. 2 Werdi Bhuwana yang berjumlah 33 orang siswa sebagai kelompok kontrol. Data kompetensi pengetahuan IPA dikumpulkan dengan instrumen tes berbentuk pilihan ganda biasa. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial uji-t. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh thitung = 6,169  dan ttabel (pada taraf signifikansi 5%) = 2,000. Hal ini berarti bahwa thitung> ttabel, sehingga dapat dinyatakan terdapat perbedaan kompetensi pengetahuan IPA yang signifikan antara kelompok yang mengikuti Pembelajaran Learning Cycle berbasis Local Genius dan kelompok yang mengikuti Pembelajaran Konvensional. Dilihat dari nilai rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok eksperimen adalah 80,94 lebih besar dari rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok kontrol yang hasil rata-ratanya sebesar 70,14. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran Learning Cycle berbasis Local Genius berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas IV SD Gugus VIII Mengwi Badung Tahun Ajaran 2017/2018.Kata Kunci: Learning Cycle, Local Genius  Kompetensi Pengetahuan IPAABSTRACTThe purpose of this researched was to find out the significant effect of learning Model “Learning Cycle” Local Genius Based towards Fourth Grade Elementary School Students’ Knowledge Competence of Science in Gugus VIII Mengwi Badung, Academic Year 2017/ 2018. The type of researched used was a pseudo-experimental design with nonequivalent control group design. The population of this reseachedwas all of the students of grade four, even semester in Gugus VIII Mengwi Badungthat consistwas 241 students. The samples of this study are the grade IV B in SD No. 3 Mengwi which is amounted to 33 students as experimental group and fourth graders of SD No. 2 Werdi Bhuwana amounted to 33 students as control group. The data knowledge competence of Science were collected by multiple choice as the test instrument. The collected data were analayzed using descriptive statistical analysis and t-test inferential statistics. Based on the results of data analysis, obtained t-count = 6,169  and t-table (at 5 % significance level) = 2.000. This means that t-count>  t-table, so it can be declared that there are significant differences in students’ knowledge competence of Science between the group that is treated using Learning Cycle  Local Genius Based with group that is treated using convensional learning . Judging from the students’ knowledge competence of Science’s average score in experimental group is 80.94 greater than the average score of the students’ knowledge competence of Science’s from the control group who got 70.14. So, it can be concluded that the learning Model “Learning Cycle” Local Genius Based has significant effect towards Students’ Knowledge Competence of Science of fourth-grade students, Gugus VIII Mengwi in Academic Year 2017/ 2018.Keywords: Learning Cycle, Local Genius, Knowledge Competence of Science
PENGARUH MODEL PROJECT BASED LEARNING BERMEDIAKAN COUPLE CARD TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS III Luh Putri Bhawanayani; Ni Wayan Rati; Luh Putu Putrini Mahadewi
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.359 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini dilakukan berdasarkan pada permasalahan berikut. 1) Kurangnya penggunaan model pembelajaran. 2) Kurangnya pemanfaatan media pembelajaran. 3) Rendahnya hasil belajar IPA siswa. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model project based learning bermediakan couple card dan kelompok siswa yang tidak dibelajarkan melalui model project based learning bermediakan couple card pada kelas III SD di Gugus I Kecamatan Seririt Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian adalah penelitian eksperimen semu dengan rancangan post-test-only control group design. Populasi adalah kelas III di Gugus I Kecamatan Seririt sebanyak 6 kelas dan sampel penelitian pada kelas ekperimen SDN 1 Kalianget berjumlah 15 orang dan SDN 2 Kalianget berjumlah 12 orang, ditentukan dengan teknik random sampling. Pengumpulan data menggunakan metode tes yang mengukur hasil belajar IPA. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model project based learning bermediakan couple card dan kelompok siswa yang tidak dibelajarkan melalui model project based learning bermediakan couple card. Besarnya thitung adalah 4,13, sedangkan ttabel  pada taraf signifikan 5 % dan dk = 25 adalah 2,06. Hal ini berarti, thitung > ttabel. Di samping itu, rata-rata skor hasil belajar IPA siswa kelas eksperimen (22,90) lebih tinggi dari pada siswa kelas kontrol (15,17). Maka, model project based learning bermediakan couple card berpengaruh terhadap hasil belajar IPA pada siswa kelas III Sekolah Dasar Gugus I Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018. Kata Kunci: Couple Card, IPA, PjBL AbstractThis research was done based on four problems, namely 1) lack of the use of learning model, 2) the usage of learning media, and 3) the decrease of science achievement. The research aims at knowing the significant difference of the science subject’s result between students’ group who were taught through project based learning model mediated by couple card and students group who were not taught through project based learning model mediated by couple card in third grade students of SD in Gugus I Seririt district Buleleng regency in Academic Year 2017/2018. The research was designed as quasi experiment with Post-test-Only Control Group Design. The population of the research were third grade students in Gugus I Seririt district with six classes and the sample of this research in experimental class that was SDN 1 Kalianget were 15 students and SDN 2 Kalianget were 12 students, which was determined by random sampling technique. The data was collected by test method through measure the students’ result of science subject learning. The data was analyzed by using descriptive statistics and inferential statistics (t-test).  The result of the research showed that there was a significant difference of the result of the science subject between students’ group who were taught through project based learning model mediated by couple card and students’ group who were not taught through project based learning model mediated by couple card. The result of analysis was tcount = 4,13, while the ttable towards the significant was 5% and dk = 25 was 2,06. It means that tcountis higher than ttable (tcount>ttable). Besides that, the average score of the result of science subject learning of the students’ who were taught through project based learning model mediated by couple card (22,90) is higher than and students’ group who were not taught through project based learning model mediated by couple card(15,17). Therefore, Project based learning model mediated by couple card has an effect towards the science result of third grade students of SD Gugus I Seririt district, Buleleng regency in Academic Year 2017/2018.  Keywords: Couple Card, science, PjBL

Page 1 of 1 | Total Record : 5