cover
Contact Name
Sugeng Santoso
Contact Email
sugeng.santoso@mercubuana.ac.id
Phone
+628127537020
Journal Mail Official
sitekin@uin-suska.ac.id
Editorial Address
FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU Kampus Raja Ali Haji Gedung Fakultas Sains & Teknologi UIN Suska Riau Jl.H.R.Soebrantas No.155 KM 18 Simpang Baru Panam, Pekanbaru 28293
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri
Sesuai dengan standard ISO 45001 bahwa karyawan harus berpartisipasi dalam melakukan pencegahan kecelakaan. Untuk itu perusahaan telah menetapkan Program Hazob (Hazard Observation) untuk mengidentifikasi bahaya dan melakukan tindakan koreksinya. Penerapan Program Hazob masih dengan metode konvensional, mengisi lembar form, sehingga tidak efektif, efisien dan tidak berintegrasi dengan sistem lain. Transformasi digitalisasi diperlukan dengan merubah bisnis proses pelaporan dari konvensional ke aplikasi website atau mobile Apps. Hasil dari penelitian ini terjadi peningkatan kinerja operasional keselamatan kerja dengan program Hazob (i) pengisian form secara manual bertransformasi ke system digitalisasi aplikasi website dan mobile Apps; (ii) leading indikator pelaporan hazob meningkat menjadi 1.364 dari seluruh lokasi. Ini bermakna, bahwa perusahaan telah mengidentifikasi bahaya sejumlah tersebut dalam kuran waktu 3 bulan, dan melakukan tindakan koreksi sebelum terjadi kecelakakan. Data persentasi kontribusi menunjukan bahwa semua pihak bagian di perusahaan berkontribusi untuk melakukan pelaporan hazob. Hal ini menunjukan komitmen semua tingkatan untuk melakukan pecegahan kecelakaan. Angka terbesar pada tingkatan karywan ( 63 %) berkontribusi ; (iii) dampak implementasi berupa tingkat penurunan angka kecelakaan dengan Lagging Indikator sebagai berikut : LTIR = 0 (Nol), TRIR, yang sebelumnya 0.87 di bulan juni, turun menjadi 0 (nol) dari bulan Juli sampai September 2020, dan IFT, turun terus setiap bulan dan di bulan September di angka 12.33.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011" : 8 Documents clear
Desain Pembangkit Listrik Hybrid (Plts/Diesel) untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Kecamatan Gema Kabupaten Kampar Kunaifi Kunaifi
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.618

Abstract

Artikel ini mengusulkan solusi untuk membangkitkan listrik bagi puskesmas-puskesmas tak berlistrik di Kecamatan Gema, Kabupaten Kampar, dalam bentuk desain sistem pembangkit listrik hybrid, yang menggabungkan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dan generator diesel sebagai back-up. Penelitian mencakup tiga tahap utama, yaitu studi beban listrik di salah satu puskesmas di Kecamatan Gema, dalam hal ini dipilih Puskesmas Desa Gema, studi potensi energi surya di Desa Gema, dan desain sistem menggunakan Australian Standard AS 4509.2—2002 tentang Stand Alone Power Systems Bagian 2: System Design and Guidelines. Dengan potensi energi matahari yang bagus (rata-rata tahunan sebesar 4,81 kWh/m2/hari, dan variasi tahunan kecil), beban puncak 90 Watt dan konsumsi energi harian 992 Wh, kebutuhan listrik puskesmas dapat disuplai dengan pembangkit sistem hibrida PLTS/genset yang terdiri dari modul surya 220 Wp, BCR 10 A, baterai 2 x 360 Ah, inverter 100 VA, dan genset 12 VA. Setelah perancangan, ditemukan bahwa puskesmas desa Gema tidak cocok menggunakan sistem hybrid, melainkan lebih cocok menggunakan sistem PLTS saja.
Analisis Kualitas Pelayanan Pengelola Mal SKA Pekanbaru terhadap Tenant dengan Menggunakan Pendekatan Fuzzy-Servqual Tengku Nurainun; Akmalulhadi Akmalulhadi
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.623

Abstract

Penelitian ini mencoba mengaplikasikan integrasi antara metode servqual (service quality), dimana metode ini umum digunakan untuk mengukur kualitas layanan, dikombinasikan dengan metode fuzzy untuk memperoleh hasil yang realistik dan objektif. Kelebihan dari metode ini terletak pada kemampuannya untuk meminimalisir bias dan penilaian subjektifitas responden. Berdasarkan penelitian di Mal SKA Pekanbaru terdapat 14 atribut kualitas layanan yang harus menjadi prioritas perbaikan dimana yang menjadi prioritas utama adalah waktu beroperasi jam kantor yang nyaman, sedangkan prioritas terakhir yang harus diperbaiki adalah karyawan memperlakukan tenant secara penuh perhatian. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa tenant masih mempersepsikan kualitas layanan pengelola Mal SKA terhadap tenant secara negatif karena nilai servqual secara keseluruhan bernilai -0,018. Penggunaan metode fuzzy-servqual ini terbukti memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan dengan metode servqual. 
Penerapan Jaringan Syaraf Tiruan untuk Peramalan Daftar Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan Pegawai Negeri Sipil (Dp3) Novi Yanti
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.619

Abstract

Pegawai merupakan modal pokok dalam suatu organisasi, baik itu organisasi pemerintah maupun organisasi swasta karena berhasil tidaknya suatu organisasi dalam mencapai tujuannya tergantung pada pegawai yang memimpin dalam melaksanakan tugas-tugas yang ada dalam organisasi tersebut. Penilaian kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) adalah penilaian secara periodik. Tujuan penilaian kinerja adalah untuk mengetahui keberhasilan atau ketidak berhasilan seorang PNS dan untuk mengetahui kekurangan dan kelebihan yang dimiliki dalam melaksanakan tugasnya. Hasil penilaian kinerja digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pembinaan PNS, antara lain pengangkatan, kenaikan pangkat, pengangkatan dalam   jabatan, pendidikan dan pelatihan, serta pemberian penghargaan. Penilaian kinerja PNS meliputi unsur-unsur kesetiaan, prestasi kerja, tanggung jawab, ketaatan, kejujuran, kerjasama, prakarsa, dan kepemimpinan. Pada paper ini mencoba menerapkan metode Jaringan Syaraf Tiruan dengan struktur backpropagation untuk melakukan peramalan penilaian DP3 PNS dengan implementasi menggunakan aplikasi Matlab 6.1. Penerapan metode ini bertujuan untuk mendapatkan hasil peramalan penilaian DP3 PNS. Hasil diberikan dalam bentuk angka dan grafik untuk peramalan tahun berikutnya dengan jumlah node input 10, node hidden 3 dan node output 1. Nilai learning rate yang digunakan adalah 0.1, 0.5 dan 0.8. Hasil pengujian yang dilakukan menghasilkan RMSE pada learning rate 0.1, 0.5 dan 0.8. Diharapkan metode ini dapat memberikan solusi kepada pimpinan terkait untuk melakukan peramalan penilaian DP3 PNS satu tahun kedepan sehingga mempermudah dalam memberikan penilaian.
Usulan Perancangan dan Simulasi Tata Letak Fasilitas Gudang PT. Oriflame Indonesia Cabang Pekanbaru Nofirza Nofirza; Diaan Masruri
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.620

Abstract

Perancangan tata letak fasilitas gudang memiliki arti penting dalam kelancaran aktifitas dalam sebuah industri, baik industri manufaktur maupun industri jasa. Perancangan tata letak fasilitas gudang PT Oriflame Cabang Pekanbaru ini bertujuan untuk mengefisienkan pergerakan operator dalam melakukan pelayanan. Data-data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah dimensi ruang, jumlah produk, jenis produk, jenis fasilitas dan jumlah fasilitas dalam gudang, serta informasi mengenai sistem dan prosedur pelayanan dengan melakukan wawancara terhadap pihak manajemen, kepala gudang, dan karyawan gudang. Perancangan diawali dengan peramalan untuk mengetahui berapa kebutuhan jumlah produk yang akan dimuat di dalam gudang sehingga kebutuhan rak spare stock gudang dapat disesuaikan dengan kebutuhan jumlah produk. Selanjutnya dilakukan analisis keterkaitan kegiatan dengan ARC (Activity Relationship Chart) untuk mengetahui hubungan kedekatan pada tiap peralatan fasilitas gudang, pembuatan Worksheet, Block Template, ARD (Activity Relationship Diagram) dan menghitung kebutuhan luas lantai. Hasil rancangan tata letak fasilitas gudang divisualisasikan dengan menggunakan program Autocad  dalam 2 dimensi dan disimulasikan dengan program Promodel 6.0. Dari hasil simulasi didapatkan bahwa rancangan yang diusulkan dapat menghemat waktu pelayanan yang awalnya 1.28 menit untuk satu siklus menjadi 1.18 menit/siklusnya, atau memberikan efisiensi waktu pelayanan sebesar 11.36%.
Perancangan Alat Bantu Pemindahan Galon Air Mineral (Studi Kasus: Depot Air Mineral Pekanbaru) Merry Siska; Dedi Suarman
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.616

Abstract

Kegiatan pemindahan galon dari mesin pengisi air ke kendaraan pengangkut galon dapat mengakibatkan cedera tulang belakang, tangan terkilir, galon terjatuh, dan lelah setelah bekerja. Untuk mengatasi masalah tersebut, dirancang alat bantu pemindahan galon berdasarkan data antropometri pekerja depot air mineral Pekanbaru. Berdasarkan perhitungan persentil data antropometri pekerja depot air mineral Pekanbaru didapatkan tinggi alat bantu 69.06 cm, sisi alat bantu 38 cm, panjang gagangan 45.46 cm, tinggi gagangan 95.06 cm, lebar busa genggaman 9.6 cm, jarak horizontal gagangan ke roda bagian belakang 29.14 cm, dan keliling busa genggaman 16.88 cm. Hasil rancangan produk divisualisasikan ke dalam bentuk nyata, dan dilakukan pengujian terhadap rancangan produk yaitu dengan cara alat bantu pemindahan galon  yang telah selesai harus dicoba langsung oleh pekerja di depot air mineral. Berdasarkan hasil pengujian produk, diperoleh alat bantu pemindahan galon hasil rancangan yang memenuhi kriteria ergonomis untuk pekerja depot air mineral dan pekerja tidak kesulitan dalam menggunakan alat bantu hasil rancangan
Implementasi Sistem Informasi Akademik Menggunakan Teknologi J2ME dan Jaringan GPRS (Studi Kasus: Program Studi Teknik Informatika UIN Suska Riau) Suwanto Suwanto; Jasril Jasril
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.621

Abstract

Indrajani dan Martin.2004, Pemrograman Berorientasi Objek dengan Java, halaman 1-3, PT. Alex Media Komputindo, Jakarta. Putro, Iwan Handoyo, dan Petrus Santoso, dan Stephani Imelda Pella. 2005, Emulasi Aplikasi Pemantauan Ruangan Melalui Handphone Menggunakan Webcam, Jurnal Teknik Elektro Petra, Vol. 5, No. 2, September:102–108Raharjo, Budi dan Imam Heryanto, dan Arif Haryono. 2007, Tuntunan Pemrograman Java untuk Handphone, halaman 2-6, Informatika, Bandung. Riyanto, Suprapto dan Hedi Indelarko. 2008, Pengembangan Aplikasi Manajemen Database dengan Java 2 (SE/ME/EE), halaman 221-248, Gava Media, Yogyakarta. Santoso, Leo Willyanto, dan Sukanto Tedjokusuma, dan Marcel Renaldy Soetanto. 2008,  Aplikasi Pelaporan Berita Emergensi Secara Visual dan Tekstual Lewat Handphone.Diakses 28 Agustus 2008 dari http://fportfolio.petra.ac.id/user_files/03-023/Pelaporan%20Berita.pdf,. Solahuddin dan Rosa A.S. 2008, “Java di Web” halaman 265-302, Informatika, Bandung. Solahuddin dan Rosa A.S. 2006, Pemrograman J2ME : Belajar Cepat Pemrograman Perangkat Telekomunikasi Mobile, halaman 1-2, Informatika, Bandung. Suhendar dan Hariman Gunadi. 2002, Visual Modeling Menggunakan UML dan Rational Rose, halaman 26, 49-56, Informatika, Bandung.
Peramalan Particulate Matter (PM10) di Kajang Malaysia dengan Menggunakan Model Autoregressive Ari Pani Desvina
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.617

Abstract

Penelitian ini membahas tentang peramalan data kepekatan particulate matter (PM10) dengan menggunakan metode Box-Jenkins di daerah Kajang Malaysia. Data pengamatan yang digunakan adalah data rata-rata kepekatan PM10 secara harian untuk satu tahun. Metode Box-Jenkins ini merupakan salah satu metode peramalan yang terdiri dari 4 langkah dasar yaitu identifikasi model, estimasi parameter model, pemilihan model terbaik dan peramalan. Hasil penelitian ini mendapatkan model yang sesuai untuk data PM10 yaitu model AR(1). Model ini dapat digunakan untuk analisis selanjutnya yaitu analisis peramalan. Hasil peramalan menunjukkan terjadinya penurunan kepekatan particulate matter (PM10) dari waktu sebelumnya. Hasil peramalan juga menunjukkan tahap kualitas udara di Kajang Malaysia untuk waktu yang akan datang dalam tahap sedang dan tidak terjadi peningkatan pencemaran udara. 
Pemodelan dan Simulasi Berbasis Matlab/Simulink terhadap Gerakan Rotor Motor Stepper 3-Fasa Jenis Variable Reluctance Budhi Anto
SITEKIN: Jurnal Sains, Teknologi dan Industri Vol 8, No 2 (2011): Juni 2011
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sitekin.v8i2.622

Abstract

Paparan ini menampilkan pemodelan dan simulasi terhadap gerakan bagian rotor dari motor stepper 3-fasa jenis variable reluctance untuk menjelaskan proses konversi elektromekanik yang terjadi pada motor stepper sewaktu energi listrik diberikan padanya. Konstruksi motor stepper terdiri atas bagian stator yang mempunyai sepasang kutub menonjol tiap fasa dan bagian rotor yang mempunyai 8 gigi. Pada bagian stator terdapat belitan-belitan yang dililitkan pada kutub-kutub stator, sedangkan pada bagian rotor sama sekali tidak terdapat belitan. Proses simulasi dimulai dengan menurunkan model matematika gerakan rotor berdasarkan data-data konstruksi motor stepper. Persamaan gerakan rotor tersebut kemudian disimulasikan menggunakan program MATLAB/Simulink. Hasil simulasi memperlihatkan rotor motor stepper bergerak langkah demi langkah dengan panjang langkah yang sama sebesar 15 derajat. 

Page 1 of 1 | Total Record : 8