cover
Contact Name
Ronasari Mahaji Putri
Contact Email
putrirona@gmail.com
Phone
+6282132872259
Journal Mail Official
nursing.news@unitri.ac.id
Editorial Address
. Telaga Warna, Tlogomas, MALANG 65144, Jawa Timur Telp: (0341) 565 500 / (0341) 565 522
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan
ISSN : -     EISSN : 25279823     DOI : https://doi.org/10.33366/nn.v5i2.2305
Core Subject : Health,
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan ISSN 2527-9823(online) adalah jurnal berkala empat bulanan (April, Agustus, Desember) yang memuat berbagai artikel/naskah berupa hasil penelitian, studi kasus, hasil pemikiran, maupun karya tulis ilmiah oleh seluruh civitas profesi kesehatan mulai dari mahasiswa, dosen, perawat klinik, maupun perawat yang bekerja di institusi non klinik seperti lembaga penelitian, LSM, Asuransi Kesehatan, dan pemerintahan. Karya ilmiah berupa artikel kesehatan. Nursing News merupakan publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh UNITRI PRESS, sebagai media komunikasi dan informasi di bidang ilmu kesehatan. Scope jurnal terdiri dari keperawatan, kesehatan dan kesehatan masyarakat
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2021)" : 6 Documents clear
Pengetahuan Ibu tentang Manfaat Bermain pada Perkembangan Anak Usia balita di Masa Pandemi Covid-19 Rosa Melati; Metha Kemala Rahayu
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (20.768 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2263

Abstract

During the Covid-19 pandemic, the government implemented the PSBB (Large-Scale Social Restrictions), which meant that no outdoor activities for the community, including children. Children's activities in the surrounding environment experience changes and restrictions. The design of this study was an analytic design with a cross sectional approach. The population of this study were all mothers who have children aged 1-5 years in Jatiluhur, and a sample of 50 respondents. The data collection tool was a questionnaire. Univariate and bivariate data analysis using the Spearmen Rank correlation. The results of this study are that the majority of the mother's knowledge level about the benefits of playing for toddlers (aged 1-5 years) is in the good category (42 mothers: 87.5%) and the development of toddlers (ages 1-5 years) the majority is in the normal category of 59 people ( 94.5%). It is shown by the results of statistical tests using the Spearmen Rank with z count 3.181 z table (1.96). The conclusion from this study is that there is a relationship between the level of maternal knowledge about the benefits of playing with the development of toddlers (ages 1-5 years). Keywords: benefits of playing, knowledge, development
Gambaran Karakteristik Siswa SMP Dalam Mengontrol Emosional Di Kota MALANG Wahidyanti Rahayu Hastutiningtyas; Neni Maemunah; Rolianto Ngganja lakar
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (146.362 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2269

Abstract

ABSTRACT The development of adolescence is always looking for new things and identity, this will make the youth begin to understand themselves when they have the ability to regulate and control their emotions and will adversely affect if they are not able to multiply their emotions. This study aims to know the characteristics of junior high school students in emotional control in Malang. This type of research is descriptive analytics. The respondents of the study were students at SMP Shalahuddin Malang, obtained a population of 65 respondents and a sample of 56 respondents taken with simple random sampling techniques. The data was collected using questionnaires. The results of the analysis are univariate and presented by frequency distribution. The results showed that of the 28 young men at Shalahuddin Junior High School in Malang, most had emotional control in the moderate category (71.43%) and that of the 28 young women at Smp Shalahuddin Malang most had emotional control in the high category (64.29%). In educational institutions, there needs to be knowledge about the characteristics of junior high school students in controlling emotions in Malang so that they know how to cope with students who cannot control emotions properly. Keywords : Student Characteristics, and Emotional Control ABSTRAK Masa perkembangan remaja selalu mencari hal yang baru dan identitas dirinya, hal ini akan membuat remaja mulai memahami dirinya ketika memiliki kemampuan dalam mengatur dan mengendalikan  emosinya dan akan berdampak buruk bila tidak  mampu  mengalikan  emosinya. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran karakteristik siswa SMP dalam mengontrol emosional di Kota Malang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik. Responden penelitian adalah siswa di SMP Shalahuddin Kota Malang, didapatkan populasi sebanyak 65 responden dan sampel sebanyak 56 responden yang diambil dengan teknik pengambilan simple random sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Hasil analisis secara univariat dan disajikan secara distribusi frekuensi. Hasil menunjukkan bahwa dari 28 remaja putra di SMP Shalahuddin Kota Malang sebagian besar memiliki kontrol emosi pada kategori sedang (71,43%) dan bahwa dari 28 remaja putri di SMP Shalahuddin  Kota  Malang  sebagian  besar  memiliki  kontrol  emosi  pada  kategori tinggi (64,29%). Pada instansi pendidikan perlu adanya pengetahuan tentang karakteristik siswa SMP dalam mengontrol emosional di Kota Malang sehingga mengetahui cara mengatasi siswa yang tidak bisa mengontrol emosi secara baik. Kata kunci : Karakteristik siswa, dan Mengontrol emosional
Kepatuhan Pengobatan Pada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 Di Puskesmas X Kota Malang Supriyadi Supriyadi; Novita Dewi; Erlis Wadda Ridja
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (152.308 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2267

Abstract

Kepatuhan pengobatan merupakan sebuah manajemen diri yang secara signifikan dapat mempengaruhi kontrol glikemik. Glikemik yang terkontrol dapat menurunkan morbiditas dan mortalitas akibat komplikasi yang diakibatkan diabetes melitus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepatuhan pengobatan dengan kadar gula darah puasa pada penderita diabetes melitus tipe 2 di Puskesmas X Kota Malang. Desain penelitian ini menggunakan Cross Sectional, dengan jumlah sampel sebanyak 46 responden penderita diabetes melitus tipe 2 yang dipilih menggunakan tekhnik simple random sampling. Hasil uji statistik dengan menggunakan uji Chi Square didapatkan p value sebesar 0.001, p value 0.05 yang berarti bahwa terdapat hubungan antara kepatuhan pengobatan dengan kadar gula darah puasa pada penderita diabetes melitus tipe 2. Peneliti selanjutnya dapat mengeksplorasi faktor yang mempengaruhi kepatuhan dalam pengobatan pada penderita penyakit kronik.
Reaksi Psikologis Anak Belajar Daring (Online) Pada Masa Pandemi Covid-19 Di SDN Sumberejo 1 Purwosari Pasuruan Yanti Rosdiana; Wahidyanti Rahayu Hastutiningtyas
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.792 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2256

Abstract

ABSTRAK Kondisi pandemi dapat membuat individu merasa tertekan dan khawatir, khususnya pada siswa sekolah dasar. Respon umum dari orang yang terdampak pandemi dapat berlangsung secara langsung atau tidak langsung. Dampak yang ditimbulkan adalah antara lain ketidakstabilan emosi, reaksi stres, kecemasan, trauma dan gejala psikologis lainnya. Efek psikologis ini memiliki dampak besar pada individu dan juga pada komunitas. Belajar di disekolah yang beralih dengan pembelajaran secara daring (online), juga dapat memberikan dampak pada aspek psikologis anak. Penelitian ini bertujuan mengetahui Reaksi Psikologis Anak Belajar Daring (Online) Pada Masa Pandemi Covid-19 di SDN Sumberejo 1 Purwosari Pasuruan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik. Responden penelitian adalah siswa di SDN Sumberejo 1 Purwosari Pasuruan, didapatkan sampel sebanyak 47 responden dengan teknik pengambilan total sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner Strengths and Difficulties Questionnaire (SDQ). Hasil analisis secara univariat dan disajikan secara distribusi frekuensi. Hasil Menunjukkan bahwa hampir semua siswa SDN 1 Sumberejo 1 purwosari pasuruan memiliki kekuatan dan kesulitan yang normal di 3 indikator yaitu masalah tingkah laku, masalah teman sebaya dan kemampuan prososial. Perlu adanya kerjasama yang baik antara orang tua dan guru agar reaksi psikologis anak dapat normal seperti saat belajar di SDN Sumberejo 1 Purwosari Pasuruan.  
Peningkatan Kebutuhan Tidur Lansia Melalui Penerapan Relaksasi Otot Progresif Di Panti Sosial Budi Mulya 1 Cipayung Jakarta Timur Sri Nyumirah
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.024 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2273

Abstract

  Gangguan istirahat dan tidur merupakan keluhan utama yang sering dialami lansia, dengan perkiraan lebih dari setengah jumlah lansia yang berusia di atas 65 Tahun yang tinggal di rumah dan sekitar dua pertiga jumlah lansia yang berada dalam fasilitas perawatan jangka panjang mengalami kesulitan tidur. Pada proses penuaan yang mempengaruhi terjadinya perubahan pola tidur karena faktor lingkungan, faktor bilogis dan faktor psikososial. Banyak penelitian yang telah dilakukan bahwa hubungan mekanisme tidur dan terjaga dengan penuaan, walaupun tidur dan terjaga memiliki spektrum perilaku yang sangat berbeda, keduanya diyakini telah diatur oleh sebagian kecil fungsi fisiologis umum dan mekanisme neurokimiawi (Maas dkk, 2014). Menurut Herodes (2010) teknik relaksasi otot progresif adalah teknik relaksasi otot dalam yang tidak memerlukan imajinasi, ketekunan, atau sugesti. Berdasarkan keyakinan bahwa tubuh manusia berespons pada kecemasan dan kejadian yang merangsang pikiran dengan ketegangan otot. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian teknik relaksasi otot progresif terhadap pemenuhan kebutuhan istirahat tidur pada lansia di Panti Werdha Budi Mulya 1 Cipayung Jakarta Timur. Desain penelitian pra-post test dalam satu kelompok (one group pre-post test design). Sampel berjumlah 28  lansia dengan tehnik pengambilan sampel accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh terapi relaksasi otot progresif terhadap kebutuhan istirahat dan tidur lansia (p value0,05). Pemenuhan kebutuhan istirahat tidur sesudah dilaksanakan teknik relaksasi otot pada lansia di Panti Werdha sebagian besar terpenuhi. Terdapat perbedaan yang signifikan antara pemenuhan kebutuhan istirahat tidur sebelum dan sesudah dilakukan teknik relaksasi otot pada lansia di Panti Werdha.    ABSTRACT Rest and sleep disturbances are the main complaints that are often experienced by the elderly, with an estimate of more than half of the elderly over 65 who live at home and about two-thirds of the number of elderly people in long-term care facilities experiencing difficulty sleeping. In the aging process that affects the occurrence of changes in sleep patterns due to environmental factors, biological factors and psychosocial factors. Many studies have been conducted that link sleep and wakefulness mechanisms to aging, although sleep and wakefulness have a very different spectrum of behaviors, both of which are believed to have been regulated by a small number of general physiological functions and neurochemical mechanisms (Maas et al., 2014). According to Herodes (2010) progressive muscle relaxation techniques are deep muscle relaxation techniques that do not require imagination, persistence, or suggestion. Based on the belief that the human body responds to anxiety and mind-stimulating events with muscle tension. This study aims to determine the effect of progressive muscle relaxation techniques on meeting the need for sleep rest in the elderly at Panti Werdha Budi Mulya 1 Cipayung, East Jakarta. Research design pre-post test in one group (one group pre-post test design). The sample consisted of 28 elderly with accidental sampling technique. The results showed that there was an effect of progressive muscle relaxation therapy on the need for rest and sleep in the elderly (p value 0.05). Most of the fulfillment of the need for sleep rest after the implementation of muscle relaxation techniques in the elderly at the Nursing Home is fulfilled. There is a significant difference between fulfilling the need for sleep rest before and after muscle relaxation techniques are carried out in the elderly at the Nursing Home. KEY WORDS: Muscle, Progressive, Rest, Relaxation, Sleep,   
Studi Analisis Status Gizi Dan Kepatuhan ANC Terhadap Anemia Pada Ibu Hamil Nurwijayanti Nurwijayanti; Sri Wahyuningsih; Winda Gusya
Nursing News : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.862 KB) | DOI: 10.33366/nn.v5i1.2264

Abstract

Anemia merupakan suatu keadaan dimana kadar hemoglobin (Hb) dalam darah kurang dari normal . Jika ibu hamil mengalami anemia dapat mengakibatkan keguguran, bayi lahir sebelum waktunya, berat badan lahir rendah, perdarahan bahkan dapat mengakibatkan kematian pada ibu dan janin. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Pagelaran Kabupaten Malang.Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif analitik dengan rancangan korelasi pendekatan cross sectional. Populasinya adalah ibu hamil trimester III  dengan menggunakan teknik random sampling didapatkan sampel 105 responden. kepatuhan ANC dan status gizi sebagai variabel independen, dan kejadian anemia sebagai variabel dependen. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, hasilnya diuji dengan menggunakan regresi linier dengan α = 0,05.Berdasarkan hasil penelitian hampir seluruh responden (95,2%) memiliki status gizi yang normal atau baik,  sebagian besar responden (86,7%) teratur dalam melakukan ANC dan sebagian besar responden (91,4%) tidak mengalami anemia.Berdasarkan hasil analisa menggunaan uji statistik Regresi linier terhadap keteraturan ANC dan status gizi didapatkan p value 0,000 yang memiliki arti ada pengaruh kepatuhan, keteraturan ANC dan status gizi terhadap anemia.Kepatuhan, keteraturan ANC dan status gizi yang baik dapat mencegah terjadinya anemia karena ibu hamil bisa selalu memantau kondisi kehamilannya untuk selalu dalam kondisi sehat sehingga anemia tidak terjadi.

Page 1 of 1 | Total Record : 6