cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
ELINVO (Electronics, Informatics, and Vocational Education)
ISSN : 25806424     EISSN : 24772399     DOI : 10.21831
ELINVO (Electronics, Informatics and Vocational Education) is a peer-reviewed journal that publishes high-quality scientific articles in Indonesian language or English in the form of research results (the main priority) and or review studies in the field of electronics and informatics both in terms of their technological and educational development.
Articles 2 Documents
Search results for , issue " Vol 3, No 2 (2018): November 2018" : 2 Documents clear
Desain dan Implementasi Real-Time Visible Light Communication System Berbasis BPSK Adiono, Trio; Fuada, Syifaul
Elinvo (Electronics, Informatics, and Vocational Education) Vol 3, No 2 (2018): November 2018
Publisher : Department of Electronic and Informatic Engineering Education, Faculty of Engineering, UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.954 KB) | DOI: 10.21831/elinvo.v3i2.21283

Abstract

Salah satu teknik multiplexing yang saat ini populer digunakan untuk aplikasi akses komunikasi cepat berbasis cahaya tampak adalah Orthogonal Frequency Division Multiplexing (OFDM). Meskipun lebih kompleks dibandingkan modulasi berbasis Pulse Time Modulation (PTM), teknik OFDM disinyalir dapat lebih menghemat bandwidth komunikasi karena membagi bandwidth lebar menjadi spektrum yang sempit (sub-carrier) dan saling overlap. Sebagai akibat, transfer data akan lebih cepat dibandingkan PTM. Pada penelitian sebelumnya, penulis telah berhasil mendesain sistem low-cost VLC dengan modulasi digital 1-PWM (3,3 kbps) dan 2-PWM (6,2 kbps). Motivasi dari penelitian ini adalah menigkatkan laju data dengan menggunakan OFDM. Modulasi binary shift-keying modulation (BPSK) dipilih sebagai Mapper. Adapun hardware sistem VLC, penulis memanfaatkan penelitian yang sebelumnya sehingga penelitian ini sebatas proof-of-concept (POC) untuk membuktikan bahwa modulasi BPSK lebih cepat daripada 1-PWM dan 2-PWM. Hasil pengujian menunjukkan bahwa modulasi BPSK memiliki kecepatan dua kali lipat dibandingkan 2-PWM, yakni 13.4 kbps. Pengujian lain yang dilakukan adalah pengukuran Bit-error-rate (BER) dengan variasi jarak kanal optik dan sudut penerimaan.
Perancangan Strategis Sistem Informasi di Smk Diponegoro 1 Jakarta Supriyantoko, Iwan
Elinvo (Electronics, Informatics, and Vocational Education) Vol 3, No 2 (2018): November 2018
Publisher : Department of Electronic and Informatic Engineering Education, Faculty of Engineering, UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.592 KB) | DOI: 10.21831/elinvo.v3i2.21862

Abstract

SMK Diponegoro 1 Jakarta merupakan lembaga pendidikan pada Yayasan Al-Hidayah Jakarta yang berada di Jakarta Timur. Sebagai lembaga pendidikan yang tergolong lama, SMK Diponegoro 1 Jakarta berkembang dengan pesat, namum belum menerapkan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi secara optimal dalam proses bisnisnya dan belum memiliki sebuah portofolio perencanaan strategis Sistem Informasi. Sehingga dipandang perlu dalam membuat sebuah sistem informasi strategis, guna memberikan unggulan dalam persaingan bisnisnya. Perencanaan strategis sistem informasi menjadi salah satu kunci dalam menerapkan sistem informasi dan teknologi informasi pada kegiatan bisnis. Perencanaan strategis yang tepat dapat mendukung rencana dan pengembangan bisnis organisasi. Bentuk perencanaan strategis yang akan dibahas dalam penelitian ini menggunakan metodologi Ward and preppard dengan alat bantu metode analisis PEST, Five Force Model, SWOT, Value Chain, dan metode analisis Mc Farlan Strategic Gird. Hasil anadari analisis ini mendefinisikan perusahaan perencanaan strategis sistem informasi berupa strategi bisnis sistem informasi, strategi manajemen sistem informasi dan teknologi informasi, strategi sistem informasi, rekomendasi sistem informasi, aplikasi yang akan datang dan rencana implementasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 2