cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
eksplorium@batan.go.id
Editorial Address
BULETIN PUSAT PENGEMBANGAN BAHAN GALIAN NUKLIR Jl. Lebak Bulus Raya No. 9, Ps. Jumat, Jakarta 12440, Indonesia, Telp (021) 7691775, 7695394, 75912956 Fax (021)7691977
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Eksplorium : Buletin Pusat Pengembangan Bahan Galian Nuklir
ISSN : 08541418     EISSN : 2503426x     DOI : https://doi.org/10.17146/eksplorium
Core Subject : Social,
Eksplorium : Buletin Pusat Pengembangan Bahan Galian Nuklir, adalah jurnal yang diterbitkan oleh Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir-BATAN yang telah diakreditasi LIPI No.749/AU2/P2MI-LIPI/08/2016 dan menempati peringkat SINTA 2
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011" : 5 Documents clear
Pemantauan Kualitas Air Sekitar Kolam Limbah PPGN Secara Kimia dan Radioaktivitas Titi Wismawati; Sri Widarti; Eep Deddi; Andung Nugroho
EKSPLORIUM Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011
Publisher : Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir - BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (411.268 KB) | DOI: 10.17146/eksplorium.2011.32.155.2830

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara dini kemungkinan adanya pelepasan polutan supaya tidak mencemari lingkungan. Kualitas air di sekitar kolam limbah PPGN dapat diketahui dengan menganalisis contoh dari 4 buah sumur kontrol sedalam 20 meter terletak pada keempat sisi kolam dan 2 (dua) buah sumur pembanding dengan jarak 50 meter dan 100 meter dari kolam limbah. Metode yang digunakan untuk mengukur kualitas air di sekitar kolam limbah adalah metode spektrofotometri. Pengukuran kandungan kimia air sumur kontrol dan air sumur pembanding dilakukan dengan Spektrophotometer Serapan Atom (AAS), kandungan U dengan UV-VIS Spektrophotometer, sedangkan pengukuran radioaktivitas dengan detektor a SPA-1 Eberline yang dihubungkan dengan alat pencacah Scaler Ludlum Model 1000. Hasil pengukuran tahun 2010 diperoleh: kandungan kimia pada sumur kontrol Ca (2.31-2.91) mg/l, Mg (0.22-0.34) mg/l, Fe (0.024-0.033) mg/l Ni (0.0028-0.030) mg/l, Zn (0.0019-0.025) mg/l, Cu (0.038-0.060) mg/l, Pb (0.003-0.041) mg/l, Mn (0.004-0.005) mg/l, U (0.03-0.04) Bq/l x 10-3. Pada sumur pembanding kandungan Ca (2.31-2.33) mg/l, Mg (0.25-0.27) mg/l, Fe (0.051-0.298) mg/l, Ni (0.003-0.004) mg/l, Zn (0.03-0.04) mg/l, Cu (0.004-0.004) mg/l, Pb (0.003-0.003) mg/l, Mn (0.005-0.021), U (0.025-0.028) Bq/l x 10-3 . Kandungan radioaktivitas sumur kontrol pada triwulan I (2.321-2.635).10-2 Bq/l, triwulan II (2.162-2.823).10-2 Bq/l, triwulan III . (2.424-2.931).10-2 Bq/l, triwulan IV (2.283-2.643).10-2 Bq/l. Sedangkan kandungan radioaktivitas sumur pembanding pada triwulan I (2.931-2.931).10-2 Bq/l, triwulan II (2.162-2.550).10-2 Bq/l, triwulan III. (2.931-2.931).10-2 Bq/l, triwulan IV (2.450-2.632).10-2 Bq/l. Dari data pengukuran menunjukkan tidak ada pelepasan polutan ke lingkungan. Berdasarkan evaluasi data di atas dengan menggunakan metoda Storet dan US-EPA [Environmental Protection] Agency maka kualitas air di sekitar kolam limbah PPGN–BATAN dinyatakan sebagai klasifikasi Kelas A [memenuhi baku mutu]. This research purpose is to monitor the water quality of soil around the waste pond through measurement of chemical constituents (Ca, Mg, Fe, Ni, Zn, Cu, Pb, Mn and U) and water radioactivity. The water quality around tailing pond can be identified by analized the water sample from 4 control wells as deep as 20 m located on the fourth side of the pool and 2 comparison wells with a distance of 50 m and 100 m from the tailing pond. The measurement of chemical constituents of controll well water and comparison well water was done by using Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). The measurement of Uranium content was done by using UV – VIS Spectrophotometer, whereas measurement of radioactivity was measured by Eberline SPA-1 α detector associated with a counter scalers Ludlum model 1000. Determination of the quality of well water was used Storet method. Measurement result obtained in 2010 : the chemical content water in the control wells; Ca (2.31 – 2.91) mg/l, Mg (0.22 – 0.34) mg/l, Fe (0.024 – 0.033) mg/l, Ni (0.0028 – 0.030) mg/l, Zn (0.0019 – 0.025) mg/l, Cu (0.038 – 0.060) mg/l, Pb (0.003 – 0.041) mg/l, Mn (0.004 – 0.005) mg/l, U (0.051 – 0.298) mg/l, Ni (0.003 – 0.004) mg/l, Zn (0.03 – 0.04) mg/l, Cu (0.004 – 0.004) mg/l, Pb (0.003 - 0.003), Mn (0.005 – 0.021) mg/l, and radioactivity of Uranium was (0.025. 10-3 – 0.028.10-3) Bq/l. The radioactivity of control wells in the first quarter (2.321 – 2.635) . 10-2 Bq/l, second quarter (2.162 – 2.823) . 10-2 Bq/l, third quarter (2.424 – 2.931).10-2 Bq/l, fourth quarter (2.283 – 2.643).10-2 Bq/l.  The radioactivity of comparison well water in the firs quarter was (2.931 - 2.931). 10-2 Bq/l., second quarter (2.162 – 2.550).10-2 Bq/l, third quarter (2.931- 2.931).10-2, fourth quarter (2.450 – 2.632).10-2 Bq/l. This result showed that there are no pollutant release into the environment. Based on the evaluation result using Storet and US-EPA (Environmental Protection Agency) method, water quality around tailing pond of PPGN – BATAN is expressed as A in class classification (best).
Kajian Awal Prospek Bahan Galian Monasit Mengandung U dan Elemen Asosiasinya di Semelangan Ketapang, Kalimantan Barat Lilik Subiantoro; Bambang Soetopo; Dwi Haryanto
EKSPLORIUM Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011
Publisher : Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir - BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (876.347 KB) | DOI: 10.17146/eksplorium.2011.32.155.2826

Abstract

Daerah Semelangan termasuk dalam cakupan area geologi regional Ketapang. Analisis kadar geokimia contoh sedimen yang menunjukkan bahwa daerah Semelangan, Kecamatan Nanga Tayap, Kabupaten Ketapang teridentifikasi mengandung endapan mineral radioaktif berupa monasit yang mengandung uranium (U) dan unsur tanah jarang (rare earth elements, REE) yang cukup potensial. Keberadaan elemen radioaktif telah teridentifikasi dari hasil analisis granulometri beberapa sampel mineral berat yang mengandung mineral monasit mencapai 63% dan beberapa sampel mengandung butiran zirkon mencapai 40% (dari jumlah butiran), hasil analisis butiran dari contoh batuan terdapat contoh yang mengandung monasit 0,11%. Studi di daerah ini dilakukan dengan melakukan kajian data sekunder dan evaluasi data laboratorium. Kajian mencakup aspek geologi, batuan sumber, perangkap dan interpretasi sebaran plaser monasit mengandung U, Th dan zirkon beserta REE. Tujuan yang ingin diperoleh adalah informasi tentang karakter geologi dan sebaran sumberdaya bahan galian monasit mengandung Th dan U serta REE dalam monasit dan zircon. Batuan sumber bahan galian monasit, berupa granit berumur 77–115 juta (Yura – Kapur Akhir), termasuk tipe S dari kelompok granit alkali yang terbentuk pada fasa pegmatitik (pegmatitic stage) yang terdefrensiasi tingkat lanjut pada suhu 550 – 600°C. Nilai radioaktivitas anomali batuan granit biotit (400 c/s - 9200 c/s) dicirikan kandungan oleh mineral berupa K-felspar, kuarsa dan plagioklas (rasio K-felspar terhadap plagioklas bervariasi dari 80 – 100 berbanding 10) mengandung mineral penyerta berupa thorit, monasit, zirkon dan alanit. Kadar U batuan granit berkisar dari 2,5 ppm- 64,8 ppm. Sebaran lateral sedimen plaser aluvium mengandung monasit menempati dataran dari lembah banjir antar perbukitan, terletak terpisah dari dataran pantai mengikuti pola sebaran batuan granit (sumber monasit). Daerah propek monasit terletak pada dataran lembah banjir dari DAS S. Pawan, DAS S. Tulah dan DAS S. Laur dengan luas total 2.113.500 Ha. Semelangan study area included in the regional geology Ketapang. Geochemical analysis of sediment samples that represented showed that the region Semelangan Ketapang, District Nanga Tayap, Ketapang identified monazite deposite containing radioactive mineral. The monazite minerals containing rare earth element are potential. The presence of radioactive elements have been identified by the analysis granulometry of some pan consentrate samples. They containt of monazite grain mineral to reach 63% and some sample content of zircon grain mineral up to 40% (from total grains), grain analysis of rock samples are samples containing monazite 0.11 %. Activities study in this area is done by studying ecxisting data and laboratory data evaluation, which covering studies geological aspects, source rock, trap and plaser monazite deposits containing U, Th and REE and zircon. The objective is to obtain information about the character of geological and mineral resource distribution of monazite containing Th and U and rare earth elements in monazite and zircon. Source rock of the monazite minerals is a granite with aged 77-15 million (Yura - Late Cretaceous), including the S type granite group that formed in the alkali granite pegmatitic stage, which highly differentiated advanced at a temperature 550-6000°C. The radioactivity anomalous values is 400 c/s – 9200 c/s (biotite granite) with a mineral character of the form K-feldspar, quartz and plagioclase (K-feldspar to plagioclase ratio varies from 80-100 versus 10), containing minerals association such as thorit, monazite, zircon and alanit. The U content in granite rock ranging from 2.5 ppm - 64.8 ppm U. Lateral distribution plaser alluvial sediments contain monazite occupy flood plains of the valley between the hills, is located separately from the coastal plain and following the granite distribution pattern (source monazite). Monazite prospect region lies at the flood plains of the valley catcment area S. Pawan, S. Tulah and S Laur with a total area of 2.1135 million hectares.
Metode Nuclear Magnetic Resonance Sounding (NMRS) Merupakan Teknik Baru dalam Eksplorasi Airtanah Muhammad Nurdin; Slamet Sudarto
EKSPLORIUM Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011
Publisher : Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir - BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.695 KB) | DOI: 10.17146/eksplorium.2011.32.155.2827

Abstract

Metode NMRS telah digunakan dalam 10 tahun terakhir dengan keberhasilan yang luar biasa dalam berbagai konteks geologi dan eksplorasi airtanah. Metode ini memang mempunyai kemampuan secara langsung untuk mendeteksi keberadaan air melalui eksitasi dari proton hidrogen pada molekul air. Frekuensi dimana proton H terganggu tergantung pada besarnya medan magnet bumi, sementara intensitas eksitasi menentukan kedalaman penyelidikan. Amplitudo medan magnet yang telah dibangkitkan akan dikembalikan lagi oleh lapisan air sebanding dengan porositas lapisan tersebut dan kurva waktu-relaksasi yang konstan berkaitan dengan ukuran pori rata-rata material, artinya erat kaitannya dengan permeabilitas hidrolik. Sebuah kasus lapangan sebagai ilustrasi applikasi NMRS yaitu diambil dari pengukuran di Mauritania. Hasil pengukuran NMRS di daerah kering menunjukkan amplitudo waktu-relaksasi yang rendah (10 A-ms) dan kandungan air 1%. Sedangkan hasil pengukuran NMRS didaerah akuifer menunjukkan amplitude waktu-relaksasi yang cukup besar (270 A-ms) dan kandungan air 12 – 30 %. NMRS method has been used in the past 10 years with success in various geological context and groundwater exploration. This method has indeed the ability of directly detecting the presence of water through the excitation of the hydrogen protons of water molecules. The frequency to which the H protons react depends on the magnitude of the Earth magnetic field, while the intensity of the excitation determines the depth of investigation. The amplitude of the magnetic field generated in return by the water of a layer is proportional to the porosity of this layer, and the time constant of the relaxation curve is linked to the mean pore size of the material, that is to say tightly related to its hydraulic permeability. A field cases such as illustrate NMRS application that is taken from measurement at Mauritania. NMRS measurement results in dry areas indicate the time-relaxation amplitude is low (10 A-ms) and water content is 1%. While the results of the aquifer region NMRS measurements showed -relaxation-time amplitude is quite large (270 A-ms) and water content is 12-30%.
Studi Prospek Monasit di Daerah Tumbang Rusa, Tanjung Pandan, Belitung, Propinsi Bangka Belitung Bambang Soetopo; Lilik Subiantoro; Ngadenin Ngadenin; Nunik Madyaningarum
EKSPLORIUM Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011
Publisher : Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir - BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1033.119 KB) | DOI: 10.17146/eksplorium.2011.32.155.2828

Abstract

Mineral monasit secara kimia mengandung U, Th dan elemen tanah jarang (REE) yang secara geologi keberadaannya berasosiasi dengan zirkon sebagai endapan plaser pantai dan sungai. Sebaran granit yang mengandung monasit terdapat dalam satu jalur timah Malaysia, Bangka Belitung, Karimata. Kandungan monasit dalam konsentrat pasir 2,72 % dan dalam granit 1 – 2 %. Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan informasi karakter geologi, sebaran dan potensi sumberdaya monasit pada area 10 km2. Metode yang dilakukan adalah pengukuran radioaktivitas batuan dan endapan aluvial, pengambilan contoh mineral berat dan analisis laboratorium yang meliputi analisis butir serta kadar U, Th dan RE. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara geologi batuan terdiri dari Formasi Kelapa Kampit yang berumur Karbon – Perm yang telah mengalami metamorfosa dan terpatahkan serta terterobos oleh granit berumur Trias – Jura yang mengandung monasit, zirkon. Akibat proses pelapukan, sedimentasi mineral monasit, zirkon terlepas dan terendapkan sebagai aluvial yang tersebar berarah NW – SE, yang tercermin dari data pengukuran radioaktivitas aluvial berkisar antara 75– 400 c/s. Kadar U berkisar antara 9,5 – 76,5 ppm U dan kadar Th 55 – 610 ppm Th dengan luas area prospek 399,3 Ha. Monazite mineral chemically contained U, Th and rare earth elements (REE) that geologically associated with the presence of zircon as plaser beach and river sediments. Distribution of granite that containing monazite lays on a single point lead Malaysia, Bangka Belitung, Karimata. The content of monazite sands in concentrate reached 2.719% is in the granite contain monazite 1-2%. The purpose of this research are expected to get the geological character of information acquisition, distribution and potentially resource of Monazite in the10 km2 area​​. The method taken are the radioactivity measurement of rocks and sediment, heavy mineral sampling and laboratory analysis, including grain size analysis and the levels of U, Th and RE.The Results of research showed that, in geological rock formation composed of Carbon-old klampit - Perm who have metamorfosed and unbreakable then intrusived by granite Triassic - Jurassic containing monazite, zircon. Due process of weathering, sedimentation of mineral monazite, zircon separated and deposited as alluvial scattered trending NW - SE, which is reflected from the measurement data alluvial radioactivity ranged from 75-400 c / s. U concentration ranges from 9.5 to 76.5 ppm U and Th content of 55-610 ppm Th with the prospect area 399.3 Ha.
Pemisahan Uranium dari Thorium pada Monasit dengan Metode Ekstraksi Pelarut Alamine Kurnia Trinopiawan; Riesna Prassanti; Sumarni Sumarni; Rudi Pudjianto
EKSPLORIUM Vol 32, No 155 (2011): Mei 2011
Publisher : Pusat Teknologi Bahan Galian Nuklir - BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (184.09 KB) | DOI: 10.17146/eksplorium.2011.32.155.2829

Abstract

Penelitian pengolahan monasit telah menghasilkan proses pengambilan rare earth (RE) dengan rekoveri sebesar 62% melalui tahapan dekomposisi, pelarutan parsiil, pengendapan pH 6,3, dan pengendapan pH 9,8. Upaya efisiensi proses dilakukan pada tahun 2009 dengan penggunaan resin penukar ion, dan rekoveri RE meningkat menjadi 85%. Selain RE, diperoleh pula uranium dan thorium tetapi keduanya belum terpisahkan satu sama lain. Penelitian pemisahan U dari Th dengan umpan larutan hasil pelarutan endapan pH 6,3 dengan H2SO4 dilakukan menggunakan metode ekstraksi pelarut, dan pelarut yang digunakan adalah campuran dari Alamine-336, kerosin, dan isodekanol. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kondisi optimal pemisahan U dari Th dengan metode ekstraksi, dimana U terpisah dari Th semaksimal mungkin. Parameter penelitian meliputi pH umpan, perbandingan O/A, dan waktu ekstraksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimal ekstraksi yaitu pH umpan 1,5 dengan perbandingan O/A = 5 dan waktu ekstraksi 5 menit, dan diperoleh persen terekstrak U sebesar 100% tetapi Th ikut terekstrak 32,44%. Dari hasil ini dapat disimpulkan bahwa pada kondisi optimal tersebut, Th dapat terpisah dari U sebesar 67,56%. The research of monazite processing have obtained the process to recover 62% of rare earth elements (REE) from following steps, such as decomposition, partial dissolution, precipitation at pH 6,3, and precipitation at pH 9,8. There was an increased efficiency of the process in 2009, when ion exchange is used in process development, and the REE recovery became 85%. Besides REE, monazite processing also produce uranium and thorium, but they not separated individually yet. The research of the U from Th separation from pH 6,3 precipitate dissolution by H2SO4, is carried out using solvent extraction method, which the extractant consist of Alamine-336, kerosene, and isodecanol. This research is purposed to obtain the optimum condition of separation uranium from thorium with solvent extraction, where U separated from Th as best as it could . The research’s parameters are feed pH, O/A ratio, and extraction time. And the result showed that the optimum condition were 1,5 of pH, 5 of O/A ratio, and 5 minutes of extraction time, and the percentage of U extracted was 100%, but 32,44% of Th also extracted. From the result, it has a conclusion that 67,56% of Th could be separated from U.

Page 1 of 1 | Total Record : 5