cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry)
Published by Universitas Udayana
ISSN : -     EISSN : 23027274     DOI : -
Jurnal ini merupakan jurnal elektronik di bidang kimia terapan yang dikelola oleh Magister Kimia Terapan, Program Pascasarjana, Universitas Udayana, Bali. Jurnal ini memuat artikel-artikel penelitian yang berhubungan dengan Kimia Terapan yang meliputi Kimia Analitik, Kimia Polimer, Biokimia, Kimia Bahan Alam, Kimia Fisik, Kimia Permukaan, Biomaterial,dan bidang-bidang terkait. Jurnal ini akan terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Pebruari dan September. Jurnal ini terbuka untuk diakses oleh semua kalangann(Open Access Journal)
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 1 (2014)" : 5 Documents clear
ANALISIS SIFAT FISIKOKIMIA GELATIN YANG DIEKSTRAK DARI KULIT AYAM DENGAN VARIASI KONSENTRASI ASAM LAKTAT DAN LAMA EKSTRAKSI Diah Prihatiningsih; Ni Made Puspawati; James Sibarani
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 1 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (568.042 KB)

Abstract

 ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi asam laktat dan lama ekstraksi gelatin dari kulit ayam yang terbaik berdasarkan sifat fisikokimia. Percobaan dirancang dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dengan 2 faktor yaitu variasi konsentrasi asam laktat 1% (L1), 2% (L2), dan 3% (L3) dengan variasi  lama ektraksi 12 jam (T1), 24 jam (T2), dan 48 jam (T3) dengan suhu 45oC pada pH 4-5. Data rendemen, kekuatan gel, nilai pH, kadar air, kadar abu, kadar protein, dan kadar lemak dianalisis dengan ANOVA. Perbedaan  data antar perlakuan diuji dengan uji beda nyata terkecil dan dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimum ekstrak gelatin dari kulit ayam adalah konsentrasi asam laktat 3% dan lama ekstraksi 48 jam (L3T3) dengan karakteristik fisikokimia : kekuatan gel (81,20 g bloom), nilai pH (3,54), kadar air (0,23%), kadar abu (0,10%), kadar protein (87,60%), dan kadar lemak (3,81%). Gelatin kulit ayam yang dihasilkan tidak berbeda jauh dengan gelatin komersial hal ini dilihat dari hasil karakteristik fisikokimianya. Kata kunci: gelatin, kulit ayam, asam laktat, kekuatan gel ABSTRACT: The aim of this study is to determine the best concentration of lactic acid and  duration of extraction of gelatin extracted from chicken skin based on physicochemical properties. The experiment was designed using an experiment in Randomized Complete Design with two factors which are variation in lactid acid concentration of 1% (L1), 2% (L2), and 3% (L3) and  variation of long extraction of 12 hours (T1), 24 hours (T2), and 48 hours (T3) at 45oC and pH of 4-5. Data of yield, gel strength, pH, water content, ash content, protein content, and lipid content were analyzed with Analysis of Varians. A Least Significant Difference (LSD) test was conducted to find out the difference among the treatment and continued by Duncan test. The research results showed that the optimum conditions of extract gelatin from the chicken skin were the lactic acid concentration of 3% and the 48 hours long extraction (L3T3) with physicochemical characteristics of gel strength, pH, water content, ash content, protein content, and lipid content are 81,20 g bloom, 3,54; 0,23%; 0,10%, 87,60%; and 3,81% respectively. The physicochemical properties of the obtained gelatin were not significantly different compared with the properties of commercial gelatin. Keywords: gelatin, chicken skin, lactic acid, gel strength 
MOLECULAR DOCKING, SINTESIS dan UJI AKTIVITAS SITOTOKSIK Dian Agung Pangaribowo
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 1 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.291 KB)

Abstract

ABSTRAK: Senyawa 1-benzoil-1,3-dimetilurea telah dirancang, disintesis, diidentifikasi struktur, dan diuji aktivitas sitotoksik secara in vitro. Simulasi docking dilakukan dengan memposisikan senyawa ke dalam sisi aktif reseptor Checkpoint kinase 1 (Chk1) untuk menentukan model pengikatan ligan reseptor. Sintesis 1-benzoil-1,3-dimetilurea dilakukan lewat reaksi asilasi antara 1,3-dimetilurea dan benzoil klorida. Kemurnian produk hasil sintesis ditentukan dengan metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT). Identifikasi struktur dilakukan dengan spektrofotometer UV, FT-IR dan spektrometer NMR. Hasil uji antiproliferatif menunjukkan bahwa senyawa 1-benzoil-1,3-dimetilurea memiliki aktivitas sitotoksik terhadap sel HeLa yang lebih baik dibandingkan dengan kontrol positif. Senyawa 1-benzoil-1,3-dimetilurea dengan aktivitas sitotoksik dapat menjadi agen antikanker yang potensial. Kata kunci: 1-benzoil-1,3-dimetilurea, molecular docking, aktivitas sitotoksik ABSTRACT: A novel 1-benzoyl-1,3-dimethylurea has been designed, synthesized, structurally determined, and the in vitro cytotoxic activity was evaluated. Docking simulation was performed to position this compound into the Checkpoint kinase 1 (Chk1) active site to determine the probable binding model. Synthesis of 1-benzoyl-1,3-dimethylurea was completed by acylation reaction between 1,3-dimethylurea and benzoyl chloride. The purity of synthesized product was determined by Thin Layer Chromatography. Structure identification was performed by UV spectrophotometer, FT-IR and NMR spectrometer. Antiproliferative assay result demonstrated that this compound possessed good cytotoxic activity against HeLa cells, which is comparable to the positive control. This compound with potent cytotoxic activity might be a potential anticancer agent. Keywords: 1-benzoyl-1,3-dimethylurea, molecular docking, cytotoxic activity
AKTIVITAS ANTIOKSIDAN SENYAWA FLAVONOID EKSTRAK ETANOL BIJI TERONG BELANDA (Solanum betaceum, syn) DALAM MENGHAMBAT REAKSI PEROKSIDASI LEMAK PADA PLASMA DARAH TIKUS WISTAR Ni Wayan Oktarini A.C.Dewi; Ni Made Puspawati; I Made Dira Swantara; Ida Ayu Raka Astiti Asih; Wiwik Susana Rita
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 1 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.321 KB)

Abstract

ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan dari biji terong belanda dalam menghambat reaksi peroksidasi lemak plasma darah pada tikus dan menentukan golongan flavonoid yang aktif sebagai antioksidan. Uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan metode DPPH dan pengukuran kadar MDA darah tikus Wistar. Partisi ekstrak etanol biji menghasilkan fraksi n-heksan, etil asetat, dan n-butanol. Fraksi etil asetat dan n-butanol positif mengandung senyawa flavonoid. Uji aktivitas antioksidan menggunakan metode DPPH menunjukkan bahwa fraksi etil asetat memiliki aktivitas antioksidan lebih besar dengan nilai IC50 1162,608 ppm. Fraksi etil asetat dipisahkan dengan kromatografi kolom menggunakan eluen n-heksan:etil asetat:n-butanol (6:4:0,1), diperoleh dua fraksi (Fraksi A dan fraksi B). Analisis dengan spektroskopi inframerah menunjukkan bahwa kedua isolat diduga mengandung gugus fungsi yang sama (OH, CH, C=O, C=C aromatik, C-O, CH alifatik. Analisis dengan spektroskopi UV-Vis diindikasikan bahwa fraksi A merupakan golongan dihidroflavonol dengan gugus hidroksi pada cincin A yaitu pada atom C-6, C-7 atau C-7, C-8 dan fraksi B merupakan golongan flavanon dengan gugus hidroksi pada cincin A yaitu pada atol C-7 dan C-8. Hasil analisis statistik pada pengukuran kadar MDA darah tikus Wistar menunjukkan bahwa fraksi etil asetat dengan dosis 200 mg/kgBB mampu menurunkan kadar MDA darah tikus Wistar yang diberi aktivitas fisik maksimal. Kata kunci : Solanum betaceum, syn, malondialdehid, peroksidasi lemak, flavonoid ABSTRACT : The aims of this study are to determine the antioxidant activity of flavonoid compounds extracted from  Dutch eggplant seeds in inhibiting lipid peroxidation reactions in the Wistar rat blood plasma and to determine the active flavonoid compounds as antioxidants. The test of antioxidant activity was carried out with DPPH (diphenilpikril hidrazil) method and measurment of MDA (malondialdehyde) level of blood of the Wistar rats. The ethanol extract with partitioned with n-hexane, ethyl acetat, and n-butanol. Fractions of ethyl acetate and n-butanol positively contain flavonoids. The test of antioxidant activity by DPPH method showed that the ethyl acetate fraction had strong antioxidant activity with IC50 value of 1162.608 ppm. Further, ethyl acetate fraction was separated by column chromatography using the mixture of n – hexane, ethyl acetate, water eluent ( 6:4:0,1 ) and it was obtained two fractions (named as fraction A and B). The analysis by infrared spectroscopy showed that the two isolates were suspected to be having similar functional groups (OH, CH, C=O, C=C aromatic, C-O and CH aliphatic). Analysis by UV-Vis spectroscopy indicated that fraction A was dihydroflavonol containing hydroxyl group on ring A located at C-6 and C-7 or C-7 and C-8 while the fraction B was flavanon containing hydroxyl group on ring A located at of C-7 and C-8. Statistic analysis of MDA level of the Wistar rat blood plasma showed a significant effect on MDA level where the dose of 200 mg/kgBW of the ethyl acetate fraction could decrease the MDA level of the Wistar rats blood plasma after they were forced to do maximum physical activities.
PEMBUATAN GLISEROL KLORIDA SEBAGAI PREKUSOR OBAT BATUK GLISERIL GUAIAKOLAT: UPAYA PEMANFAATAN GLISEROL HASIL SAMPING PRODUKSI BIODIESEL Ritmaleni Ritmaleni
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 1 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.479 KB)

Abstract

ABSTRAK: Pemanfaatan gliserol dari hasil samping pembuatan biodiesel sudah banyak dilakukan seperti ditransformasi menjadi produk kimia lain yang mempunyai nilai ekonomi lebih tinggi. Pada penelitian ini gliserol tersebut akan dimanfaatkan sebagai bahan baku pada pembuatan obat batuk gliseril guaiakolat (GG). Gliserol murni maupun yang berasal dari minyak jelantah diubah terlebih dahulu menjadi gliseril klorida melalui reaksi klorinasi, yang kemudian bereaksi dengan o-metoksifenol menjadi GG.Hasil reaksi belum memberikan hasil yang optimal sehingga obat batuk GG belum dapat dihasilkan.Kata kunci: gliserol, gliseril klorida, klorinasi, o-metoksifenol, gliseril guaiakolat. ABSTRACT: Conversion of glycerol as by-product from the biodiesel production into some more valuable products have been done by some researchers. In this research, that glycerol will be used as starting material for the production of cough medicine, glyceril guaiacolate (GG). A pure glycerol or one from the biodiesel production based on waste cooking oil were transformed to glyceril chloride firstly, through the chlorination reaction, which then reacted with o-methoxyfenol to form GG. The reaction conditions that have been applied to make the reactions worked well were not got enough. So, the GG was not obtained yet.Keywords: glycerol, glyceril chloride, chlorination,
IDENTIFIKASI DAN UJI TOKSISITAS EKSTRAK ETANOL SPONS Hyrtios erecta TERHADAP LARVA UDANG Artemia salina L. Rr. Anisa Hernindya; Made Dira Swantara; Ni Made Suaniti
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 1 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.642 KB)

Abstract

ABSTRAK: Spons merupakan biota laut paling dominan dalam filum Porifera yang memiliki potensi biologis sebagai antikanker. Telah dilakukan identifikasi dan uji toksisitas pada ekstrak etanol Spons H. erecta menggunakan metode Brine Shrimp Lethality Test (BSLT) dengan bioindikator larva udang Artemia salina Leach. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat toksisitas ekstrak etanol Spons H. erecta sebagai antikanker. Partisi dari 10,8 gram ekstrak etanol menggunakan n-heksan, kloroform, dan air kemudian diuapkan menghasilkan ekstrak n-heksan sebanyak 3,13 gram, ekstrak kloroform sebanyak 1,63 gram, dan ekstrak air sebanyak 9,25 gram. Hasil uji toksisitas menunjukkan ekstrak n-heksan memiliki toksisitas paling tinggi dengan nilai LC50 316,22 ppm. Selanjutnya  dilakukan pemisahan dan pemurnian dengan kromatografi  kolom menggunakan eluen n-heksan: kloroform (2:8) sehingga menghasilkan empat fraksi yaitu FA, FB, FC, dan FD. Uji toksisitas pada semua fraksi menunjukkan bahwa fraksi C (FC) adalah yang paling toksik dengan LC50 50,11 ppm dan berdasarkan uji fitokimia diduga merupakan gabungan senyawa alkaloid, steroid dan polifeniol. Kata  kunci:  Spons Hyrtios erecta, uji toksisitas, Artemia  salina  Leach.           ABSTRACT: Sponges are the most dominant marine life in the phylum Porifera which have biological activities as anticancer. Identification and the toxicity test of ethanol extract of H. erecta sponges using Brine Shrimp Lethality Test ( BSLT ) with bio-indicators of Artemia salina Leach has been conducted. The purpose of this study was to determine the level of toxicity of the ethanol extract of H. erecta sponges as anticancer. Partition of 10,8 grams of ethanol extract using n-hexane, chloroform, and water followed by evaporation leaved n-hexane extracts, chloroform extract, and water extract of 3,13 grams, 1,63 grams, and 9,25 grams, respectively. The results of toxicity tests showed that n-hexane extract has the highest toxicity with LC50 value of 316,22 ppm . The n-hexane extract were then separated  by column chromatography  using  n-hexane: chloroform (2:8) as eluent  and  4  fractions  (FA, FB, FC, and FD) were obtained. The toxicity tests of all the fractions showed that fraction C (FC) was the most toxic with LC50 50,11 ppm. Based on the phytochemical tests the active compounds were suspected to be a combination of alkaloid, steroid and polyphenols.Keywords: H. Erecta sponge, toxicity test, Artemia  salina  Leach.

Page 1 of 1 | Total Record : 5