Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL PENGABDI

Pendampingan Inventarisasi Aset Desa di Pemerintah Desa Duwet Krajan, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang Tomy Rizky Izzalqurny
Jurnal Pengabdi Vol 6, No 2 (2023): Oktober 2023
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jplp2km.v6i2.51933

Abstract

Pencatatan aset di Desa Duwet Krajan dengan berpedoman pada Standar Akuntansi Pemerintah, dilakukan menggunakan aplikasi Microsoft Excel sederhana. Beberapa program kerja telah disiapkan sesuai dengan tema kelompok setelah mengetahui kondisi dan berbagai masalah yang ada di desa dan melakukan analisis yang dibutuhkan. Tujuan dan manfaat dari pelaksanaan kegiatan inventarisasi aset desa adalah sebagai untuk membantu pihak desa dalam hal inventarisasi aset desa. Metode pendekatan telah dilakukan melalui survey lapangan dan kunjungan ke berbagai elemen masyarakat seperti aparat desa, tokoh masyarakat, dan warga desa. Selain pencatatan, pelaporan, dan perawatan aset desa, hal lain yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan aset desa ialah bagaimana pengadaan dan penggunaan aset desa. Pengajuan pengadaan aset desa harus melalui crosscheck terlebih dahalu, apakah benar-benar dibutuhkan, mendesak, atau prioritas dan apakah telah tercantum di RPMJDesa sebelum disetujui oleh Kepala Desa. Kegiatan ini dilakukan di Desa Duwet Krajan, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada tanggal 10 November 2021 yang dihadiri oleh Sekretaris Desa, Bendahara Desa dan Kasi Pelayanan. Dari adanya program kerja ini dapat disimpulkan bahwa inventarisasi asset desa di Desa Duwet Krajan sudah dijalankan dengan baik dan berdasarkan pada peraturan, namun masih menggunakan aplikasi Microsoft Exel sederhana.