Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

UJI AKTIVITAS ANTIDIABETES EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KARAMUNTING (Rhodomyrtus Tomentosa) TERHADAP MENCIT PUTIH JANTAN (Mus musculus L.) DENGAN INDUKSI ALOKSAN Ramatillah, Diana Laila
INDONESIA NATURAL RESEARCH PHARMACEUTICAL JOURNAL Vol 3, No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Farmasi Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.145 KB) | DOI: 10.52447/inspj.v3i2.1947

Abstract

Obat tradisional yang terdapat didalam tanaman yang berkhasiat sebagai obat memiliki efek yang beragam, salah satunya sebagai antidiabetes. Diabetes adalah penyakit metabolik yang terjadi karena adanya masalah pada pengeluaran insulin, aksi insulin atau keduanya. Pada penelitian ini digunakan ekstrak etanol 70% akar karamunting (Rhodomyrtus Tomentosa L.) untuk membantu proses penurunan kadar glukosa darah. Akar karamunting yang digunakan mengandung senyawa flavonoid, alkaloid, saponin, triterpenoid, dan steroid yang diduga dapat membantu mempercepat proses penurunan kadar glukosa darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol 70% akar karamunting (Rhodomyrtus Tomentosa L.) terhadap penurunan kadar gula darah teradap mencit putih jantan (Mus musculus L.) yang di induksi aloksan. Aloksan adalah senyawa kimia yang memiliki struktur mirip dengan glukosa yang menyebabkan akumulasi glukosa oleh sel β pankreas. Pembuatan ekstrak akar karamunting menggunakan metode maserasi. Pada penelitian ini hewan uji di bagi menjadi 5 kelompok. Kelompok kontrol negatif (-) diberikan suspensi CMC 0,5%, kelompok kontrol positif (+) diberikan Glibenklamid sebagai perbandingan dengan dosis 0,013 mg/25 g BB. Kelompok uji I diberikan esktrak etanol 70% akar Karamunting 20mg/25g BB, kelompok uji II diberikan esktrak etanol 70% akar Karamunting 40mg/25g BB, kelompok uji III diberikan ekstrak etanol 70% akar Karamunting 60mg/25g BB. Perlakuan diberikan setiap hari selama 7 hari. Data presentase dianalisis dengan uji Saphiro-Wilk, Levene, One way ANOVA dan Uji LSD. Penurunan kadar glukosa darah paling efektif terdapat pada kontrol uji konsentrasi 60mg/g BB. Hasil analisa one way ANOVA menunjukan hasil yang signifikan pada semua kelompok kontrol uji dan kontrol positif yaitu p  < 0,05. Dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol 70% akar Karamunting memiliki khasiat yang dapat menurunkan kadar gula darah pada mencit. Kata Kunci : akar Karamunting (Rhodomyrtus Tomentosa L.), aloksan,  mencit putih jantan, diabetes
Evaluasi Efek Samping Penggunaan Obat Tetes Mata Kortikosteroid Pada Pasien Pasca Operasi Di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Mata Jakarta Eye Center Kedoya Husna, Ihsanil; Ramatillah, Diana Laila; Anggraeni, Yunita Dian
Archives Pharmacia Vol 1, No 2 (2019): ARCHIVES PHARMACIA
Publisher : Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKObat golongan kortikosteroid termasuk golongan obat yang sangat penting dalam dunia pengobatan. Salah satu penggunaannya yaitu dalam pemberian topikal pada mata pada pasien pasca operasi. Efek samping yang sering ditemui bila menggunakan obat tetes mata kortikosteroid ialah reaksi alergi sesaat serta dalam jangka waktu yang lama yaitu akanmeningkatkan tekanan intra okluar (TIO) yang bisa menyebabkan glaukoma. Lama penggunaan obat tetes mata kortikosteroid pun berpengaruh terhadap pemberian obat penurun TIO. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran efek samping penggunaan obat tetes mata kortikosteroid serta lama penggunaan obat tetes mata kortikosteroid.Data yang diperoleh dari hasil penelitian ini yaitu lama penggunaan  obat tetes mata kortikosteroid pasca operasi yaitu lebih dari 30 hari. Sebanyak 32,31% tidak mengalami efek samping, 23,08% pasien mengalami perih, 13,85% pasien mengeluhkan buram. Pasien yang mengalami efek samping samping merah, pusing, dan ganjal masing-masing sebesar 3,08% dan sebanyak 21,54% pasien mengalami efek samping gabungan. Efek samping berupa peningkatan tekanan intra okuler terjadi pada 33,85% pasien. Kata kunci:kortikosteroid, efek samping, TIO, glaukoma ABSTRACTCorticosteroid drugs are a class of drugs that are very important in the world of medicine. One of its uses is in topical administration to the eye in postoperative patients. Side effects that are often found when using corticosteroid eye drops are instantaneous allergic reactions and for a long period of time that will increase intra-external pressure (IOP) which can cause glaucoma. The duration of use of corticosteroid eye drops also affects the administration of IOP-lowering drugs. This study aims to look at a picture of the side effects of using corticosteroid eye drops and the duration of use of corticosteroid eye drops. The data obtained from the results of this study are the duration of use of postoperative corticosteroid eye drops which is more than 30 days. A total of 32.31% did not experience side effects, 23.08% of patients experienced pain, 13.85% of patients complained of blurring. Patients who experienced side effects of red, dizzy, and bumpy were 3.08% respectively and 21.54% of patients experienced combined side effects. Side effects in the form of increased intraocular pressure occurred in 33.85% of patients.Keywords: corticosteroids, side effects, IOP, glaucoma
Potential Risk Factors for Mortality Due to Cardiovascular Disease Among Hemodialysed Patients in Indonesia Ramatillah, Diana Laila; Syed Sulaiman, Syed Azhar; Khan, Kashif Ullah
Pharmaceutical Sciences and Research
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Severe vascular calcifications, alterations in cardiovascular structure and function, immune dysfunction, and anemia are adverse effects of parathyroid hormone (PTH), which may contribute to increase risk factors of cardiovascular morbidity and mortality among renal failure patients. To evaluate the potential risk factors for mortality due to cardiovascular disease among hemodialysed patients in Indonesia, this cohort study was conducted. This study included 178 patients on hemodialysis who had been followed up two times a week for nine months (prospective cohort) and 185 patients who died in the last five years (retrospective cohort). Universal sampling technique were used to select the study subjects. Male was prevalence among hemodialysed patients in hemodialysis center, Jakarta, Indonesia and the third group of age (51-60 years) was predominant among these patients. Java ethnicity was found in almost 50% hemodialysed patients in this hemodialysis center. Most of those patients had hypertensive family history. Besides that, more than 70 percent of them were married and non-smoker. The study found that cardiovascular disease caused mortality among hemodialysed patients in Indonesia and the duration of cardiovascular disease influenced the probability of death/risk of mortality among these patients (HR 2.39, p = 0.006). Mortality among patients on hemodialysis in this study was caused by cardiovascular disease, and this cause of death was included in one of the biggest causes. During the study, several practice patterns revealed no PTH level check, no patients got calcimimetic agents such as rocalcitriol/calcitriol and calcium value check was conducted irregularly. As we know, there is a correlation between PTH, calcium and cardiovascular disease. Hence, mortality due to cardiovascular disease among hemodialysed patients significantly correlated with the duration of cardiovascular disease, and potentially with lack of PTH check, calcium check and rocalcitriol/calcitriol supplement given to those patients.