Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI Satiti, Abidah Dwi Rahmi
JPEK: Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 4, No 1 (2020): JPEK (Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan)
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar akuntansi peserta didik semester 1 Program Studi Akuntansi Universitas Islam Lamongan Tahun Akademik 2019/2020. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental design, dengan melibatkan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Populasi penelitian adalah peserta didik semester 1 kelas A, B, dan C sebanyak 118 peserta didik. Sampel penelitian diambil 2 kelas, yaitu kelas B sebanyak 44 peserta didik dan kelas C sebanyak 45 peserta didik. Kelas B merupakan kelas eksperimen yang diberikan perlakuan dengan Discovery Learning, sedangkan kelas C merupakan kelas kontrol yang tidak diberikan perlakuan (model pembelajaran konvensional). Data dikumpulkan menggunakan metode tes, dokumentasi, dan wawancara. Instrumen penelitian berupa soal pretest dan posttest. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji-t dengan taraf signifikansi ? = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar akuntansi peserta didik semester 1 Program Studi Akuntansi Universitas Islam Lamongan Tahun Akademik 2019/2020. Model pembelajaran Discovery Learning dapat menjadi pilihan bagi dosen dalam melakukan pembelajaran akuntansi, dengan disesuaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Peserta didik mampu berpartisipasi dalam pembelajaran, mengintegrasikan, dan membangun pengetahuannya sendiri serta mampu menemukan sendiri tentang berbagai konsep.
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning terhadap Hasil Belajar Akuntansi Abidah Dwi Rahmi Satiti
JPEK: Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 4, No 1 (2020): JPEK (Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan)
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/jpek.v4i1.2195

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar akuntansi peserta didik semester 1 Program Studi Akuntansi Universitas Islam Lamongan Tahun Akademik 2019/2020. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental design, dengan melibatkan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Populasi penelitian adalah peserta didik semester 1 kelas A, B, dan C sebanyak 118 peserta didik. Sampel penelitian diambil 2 kelas, yaitu kelas B sebanyak 44 peserta didik dan kelas C sebanyak 45 peserta didik. Kelas B merupakan kelas eksperimen yang diberikan perlakuan dengan Discovery Learning, sedangkan kelas C merupakan kelas kontrol yang tidak diberikan perlakuan (model pembelajaran konvensional). Data dikumpulkan menggunakan metode tes, dokumentasi, dan wawancara. Instrumen penelitian berupa soal pretest dan posttest. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji-t dengan taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar akuntansi peserta didik semester 1 Program Studi Akuntansi Universitas Islam Lamongan Tahun Akademik 2019/2020. Model pembelajaran Discovery Learning dapat menjadi pilihan bagi dosen dalam melakukan pembelajaran akuntansi, dengan disesuaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Peserta didik mampu berpartisipasi dalam pembelajaran, mengintegrasikan, dan membangun pengetahuannya sendiri serta mampu menemukan sendiri tentang berbagai konsep.
PENGARUH KESADARAN DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PBB P2 (STUDI KASUS PADA WAJIB PAJAK DI KECAMATAN SUKODADI KABUPATEN LAMONGAN TAHUN 2017) Choirun Nisak; Abidah Dwi Rahmi Satiti
JURNAL PENELITIAN EKONOMI DAN AKUNTANSI (JPENSI) Vol 3, No 1 (2018): JURNAL PENELITIAN EKONOMI DAN AKUNTANSI (JPENSI)
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jpensi.v3i1.130

Abstract

Pajak memiliki peranan penting dalam perekonomian Indonesia karena merupakan salah satu sumber penerimaan negara yang digunakan untuk membiayai pengeluaran negara. Oleh karena itu, penting bagi pemerintah Indonesia untuk meningkatkan penerimaan negara melalui sektor pajak, di antaranya melalui peningkatan kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak. Namun, saat ini kepatuhan wajib pajak dalam membayar PBB P2 masih kurang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kesadaran dan kualitas pelayanan terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar PBB P2 di Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan tahun 2017. Metode penelitian ini adalah explanatory research. Populasi adalah seluruh wajib pajak atas PBB P2 di Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan yang terdiri atas 20 desa di Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan. Sampel ditetapkan sebanyak 100 orang wajib pajak dari 3 desa dengan pembayaran PBB P2 tercepat yang terpilih secara acak. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar PBB P2 di Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan tahun 2017, baik secara parsial maupun simultan. Dengan demikian, pemerintah hendaknya melakukan upaya peningkatan kesadaran wajib pajak dalam membayar PBB P2 dengan cara menggencarkan sosialisasi, penyuluhan, serta pemberian pengetahuan dan pemahaman terkait dengan kesadaran wajib pajak dalam membayar PBB P2 serta meningkatkan kualitas pelayanan pajak agar wajib pajak merasa lebih puas dan nyaman, serta merasa dipermudah dalam membayar PBB P2. Kata Kunci: Kesadaran, Kualitas Pelayanan, Kepatuhan Wajib Pajak, PBB P2
THE EFFECT OF EDMODO – BASED BLENDED LEARNING ON ACCOUNTING LEARNING OUTCOMES VIEWED SELF REGULATED LEARNING Abidah Dwi Rahmi Satiti; Yenni Vera Fibriyanti
JHSS (JOURNAL OF HUMANITIES AND SOCIAL STUDIES) Vol 5, No 3 (2021): Journal of Humanities and Social Studies
Publisher : UNIVERSITAS PAKUAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33751/jhss.v5i3.4018

Abstract

The objective of this research was to investigate the difference effect between the Edmodo - Based Blended Learning and the conventional learning on accounting learning outcomes viewed self regulated learning. This research was an quasi experimental with nonequivalent pretest posttest control-group design. The population of research was the students in semester 4 of classes A, B, and C. The research sample was taken 2 classes, namely class B and class C.  The data were analyzed by using the two-way analysis of variance and was continued with the Scheffe test. The findings showed that: (1) there was a difference effect between the Edmodo –Based Blended Learning on accounting learning outcomes; (2) there was a difference effect of the high, moderate, and low self regulated learning on accounting learning outcomes; and (3) there was not an interaction between the Edmodo – Based Blended Learning and the conventional learning with self regulated learning on accounting learning outcomes.
PKM : Sosialisasi Dan Pelatihan Implementasi Akad-Akad Dan Produk Perbankan Syariah Pada Koperasi Wanita Desa Tambakrigadung Kecamatan Tikung Kabupaten Lamongan Abidah Dwi Rahmi Satiti; An’im Fattach; M. Yanto; Sandra Vita Sari
TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) Vol. 3 No. 1, Mei (2020): TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM)
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pemahaman yang komprehensif dan integratif dari masyarakat mengenai produk / kontrak dalam perbankan Islam. Diharapkan bahwa pelatihan yang diberikan oleh objek dedikasi akan dapat menerapkan produk / kontrak perbankan Islam dalam kehidupan ekonomi Islam. Meningkatkan efektivitas sosialisasi perbankan syariah sangat penting, untuk itu diperlukan upaya nyata. Untuk mencapai tujuan yang diinginkan, perlu dilakukan perbaikan dalam mensosialisasikan perbankan syariah di masyarakat, dapat dilihat dari faktor-faktor apa yang menjadi masalah dalam meningkatkan efektivitas penyebaran perbankan syariah di masyarakat, terutama di masyarakat. Hasil dari kegiatan ini adalah masyarakat, pemimpin agama dan siswa yang memiliki pengetahuan tentang produk dan kontrak perbankan Islam dan mampu menerapkannya dalam kehidupan ekonomi Islam.
THE IMPLEMENTATION OF BLENDED LEARNING ASSISTED WITH EDMODO SOCIAL MEDIA AND ITS EFFECT ON ACCOUNTING LEARNING OUTCOMES Abidah Dwi Rahmi Satiti; Yenni Vera Fibriyanti
DIA: Jurnal Administrasi Publik Vol 19 No 1 (2021): PUBLIC ADMINISTRATION
Publisher : Program Studi Doktor Ilmu Administrasi, FISIP, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (307.466 KB) | DOI: 10.30996/dia.v19i1.5180

Abstract

This study aims to examine the effect of Edmodo Social Media Assisted Blended Learning implementation on accounting learning outcomes. This type of research is quasi-experimental research with a nonequivalent pretest and posttest control-group design. The population in this study were students of the Accounting Study Program of the Islamic University of Lamongan, Semester IV, Academic Year. 2019/2020. The research sample was taken as many as 2 groups consisting of 51 students for the experimental group (class IV B) and 54 students for the control group (class IV C). The sampling technique was carried out using simple random sampling. The data were collected using the method of documentation, observation, interviews, and tests. The data were analyzed using the t-test at a significance level of 5%. The results showed that there was an effect of Edmodo Social Media Assisted Learning Blended Learning policy implementing on accounting learning outcomes. The results of students studying accounting using the Blended Learning assisted by Edmodo Social Media show better results compared to the learning outcomes of students learning with conventional learning.
POLITICAL CONNECTIONS AND TAX AGGRESSIVENESS: THE ROLE OF GENDER DIVERSITY AS A MODERATING VARIABLE Abidah Dwi Rahmi Satiti; Mohammad Syafik; Wahyu Widarjo
Media Riset Akuntansi, Auditing & Informasi Vol. 21 No. 2 (2021): September
Publisher : LEMBAGA PENERBIT FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TRISAKTI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (404.339 KB) | DOI: 10.25105/mraai.v21i2.9794

Abstract

Aggressive tax management actions lead to a low tax ratio in Indonesia. The purpose of this study was to determine the effect of political connections on tax aggressiveness and to determine the moderation of management gender diversity on the effect of political connections on tax aggressiveness. This research is a type of quantitative research using moderated regression analysis using STATA software. The dependent variable of this study is tax aggressiveness, the independent variable is political connections and the moderating variable is management gender diversity. The sample of this research is the mining sector companies listed on the IDX during the 2015-2019 period. Secondary data is obtained based on the annual financial statements that are on the IDX. The findings show that political connections have a negative effect on tax aggressiveness and management gender diversity cannot moderate the negative effect of political connections on tax aggressiveness. This research has implications for the government in making regulations related to taxation and input to the government to pay attention to political connections as a gap in aggressive tax management. This research also contributes to companies in giving consideration to avoiding tax aggressiveness because it can damage the company's reputation, as well as providing input to companies to pay attention to the existence of political connections and management gender diversity. Tindakan manajemen pajak agresif menyebabkan rendahnya tax ratio di Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh koneksi politik terhadap agresivitas pajak serta mengetahui moderasi diversitas gender manajemen pada pengaruh koneksi politik terhadap agresivitas pajak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi moderasi menggunakan Software STATA. Variabel dependen penelitian ini agresivitas pajak, variabel independen koneksi politik dan variabel moderasi diversitas gender manajemen. Sampel penelitian ini perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di BEI selama periode 2015-2019. Data sekunder diperoleh berdasarkan laporan keuangan tahunan yang berada pada BEI. Penelitian ini memberikan keunggulan karena meneliti variabel moderasi diversitas gender manajemen dalam mengetahui perannya pada pengaruh koneksi politik terhadap agresivitas pajak, yang masih jarang diteliti pada penelitian sebelumnya. Temuan menunjukkan bahwa koneksi politik berpengaruh negatif terhadap agresivitas pajak dan diversitas gender manajemen tidak memoderasi pengaruh negatif koneksi politik terhadap agresivitas pajak. Penelitian ini memberikan implikasi pada pemerintah dalam pembuatan regulasi terkait perpajakan dan masukan kepada pemerintah untuk memberikan perhatian pada koneksi politik sebagai celah adanya manajemen pajak yang agresif. Penelitian ini juga berkontribusi bagi perusahaan dalam memberikan pertimbangan untuk menghindari agresivitas pajak karena dapat merusak reputasi perusahaan, serta memberikan masukan pada perusahaan untuk memberikan perhatian pada keberadaan koneksi politik serta diversitas gender manajemen.