Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Prediksi Perubahan Penggunaan Lahan Menggunakan Citra Landsat Multiwaktu Dengan Metode Land Change Modeler Anitawati, Anitawati; Jaya, Laode M. Golok; Saleh, Fitra; Hidayat, Ahmad
JAGAT (Jurnal Geografi Aplikasi dan Teknologi) Vol 3, No 2 (2019): JAGAT (Jurnal Geografi Aplikasi dan Teknologi)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.269 KB) | DOI: 10.33772/jagat.v3i2.9267

Abstract

Kota Kendari merupakan ibukota Provinsi Sulawesi Tenggara yang terletak di selatan garis khatulistiwa. Penggunaan lahan di Kota Kendari dapat dipetakan dengan menggunakan software ENVI 4.5 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan lahan di Kota Kendari dengan berdasarkan citra Landsat multiwaktu dari tahun 1997 hingga  2007 dan 2017 dan mengetahui prediksi perubahan penggunaan lahan dalam kurun waktu 10 tahun mendatang. Proses dilakukan dengan mengolah data citra Landsat TM, dan Landsat 8 OLI/TIRS pada software ENVI 4.5. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menganalisis perubahan penggunaan lahan dari citra Landsat TM tahun 1997 dan tahun 2007 serta citra Landsat 8 tahun 2017 untuk memprediksi penggunaan lahan tahun 2027. Perangkat lunak yang digunakan adalah Idrisi Terrset dengan instrumen Land Change Modeler dengan mengevaluasi variabel yang berpengaruh terhadap perubahan penggunaan lahan. Di tahun 2027 didapatkan total luas prediksi sebesar 3.072,569 ha. Faktor pendorong perubahan penggunaan lahan di wilayah penelitian lebih disebabakan oleh jaringan jalan.Kata Kunci: Prediksi, Perubahan Penggunaan Lahan, Land Change ModelerDOI: 10.5281/zenodo.3607242